Apartemen City Garden - Jakarta Barat

List Unit di Apartemen City Garden - Jakarta Barat

Sewa Apartemen City Garden Murah

Apartemen City Garden berada di daerah yang strategis. Areanya sendiri merupakan salah satu area yang bebas banjir. Jakarta memang salah satu kota yang langganan banjir sehingga memiliki hunian yang berada di daerah yang bebas banjir merupakan kemewahan tersendiri. Selain bebas banjir, Apartemen City Garden juga dekat dengan beberapa fasilitas umum seperti pusat perkantoran dan bisnis, sentra perdagangan, sekolah, dan rumah sakit.

Informasi Seputar Apartemen City Garden

Apartemen City Garden hanya berjarak 5 menit dari Carrefour dan dekat dengan Mall Taman Palem. Akses transportasinya pun mudah karena dilewati banyak angkutan umum, ditambah pula dengan dekatnya apartemen ini dengan Tol JORR Cengkareng dan Tol Bandara dalam Kota. Jika Anda sering bepergian dengan pesawat, Anda dapat sampai di Bandara Internasional Soekarna Hatta dengan mudah karena cukup dekat juga. Sedangkan bagi Anda yang membutuhkan hiburan di akhir pekan, ada bisa pergi ke Waterbook PIK yang dekat dengan Apartemen City Garden ini.

Selain itu, Apartemen City Garden juga dikelilingi rumah sakit yaitu Rumah Sakit Tzuci dan RSUD Cengkareng. Jika Anda memiliki anak usia sekolah, apartemen ini juga dekat dengan Sekolah Tzuci dan Pahsung. Apartemen City Garden dikembangkan oleh PT Reka Rumenda Agung Mandiri. Selesai dibangun pada tahun 2011 dan kini memiliki 11 lantai apartemen. Tipe unit apartemen yang tersedia hanya dua, yaitu tipe studio dan tipe 2 Bed Room. Tipe Studio memiliki luas 21 m2 dengan 1 bedroom dan 1 bathroom. Tipe unit apartemen ini cocok bagi Anda yang masih single atau keluarga muda yang ingin hidup mandiri. Tipe 2 Bed Room memiliki luas 33 m2 dengan 2 bedroom dan 1 bathroom. Cocok bagi Anda yang ingin tinggal bersama keluarga kecil Anda.

Fasilitas Apartemen City Garden

Setiap unit furnished, memiliki AC, TV, kulkas, dispenser, springbed, lemari baju, peralatan dapur lengkap, dan kompor. Setiap unit apartemen juga dilengkapi dengan balkon, Anda dapat menikmati pemandangan di sekitar apartemen sambil bersantai. Apartemen City Garden juga menawarkan berbagai fasilitas untuk memanjakan dan memenuhi kebutuhan Anda. Anda dapat memanfaatkan ATM center, café, mini mart, restaurant, kolam renang, broadband internet, laundry, lahan parkir yang luas serta keamanan 24 jam sesuai dengan kebutuhan Anda.

Apartemen City Garden juga memberikan kartu akses masuk apartemen sehingga semakin meningkatkan keamanan apartemen ini. Tinggal di apartemen juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihannya sudah jelas, apartemen seperti Apartemen City Garden memiliki lokasi yang strategis sehingga memudahkan Anda yang memiliki mobilitas yang tinggi. Apartemen juga menawarkan berbagai macam fasilitas yang dapat Anda manfaatkan untuk memanjakan dan memenuhi kebutuhan hidup sehari – hari Anda. Privasi Anda pun jauh lebih terjaga jika tinggal di apartemen karena para penghuni menghargai kehidupan pribadi masing – masing.

Namun, tinggal di apartemen juga memiliki kekurangan seperti kehidupan di apartemen sangat individualis, meski di satu sisi bisa menjadi keuntungan tetapi bisa juga menjadi kekurangan jika Anda adalah tipe orang yang suka bergaul. Selain itu, Anda akan dikenai biaya pemeliharaan. Ada pula peraturan yang mungkin tidak sesuai dengan diri Anda atau membatasi kehidupan Anda. Beberapa penghuni apartemen juga terkadang mengeluhkan fasilitas apartemen yang kurang terpelihara.

Namun, semua kembali kepada Anda. Anda harus bisa memilih dan memilah apartemen seperti apa yang Anda inginkan. Apartemen City Garden sendiri merupakan apartemen yang memiliki harga terjangkau dan menjamin keamanan serta kenyamanan Anda. Apartemen ini juga bisa digunakan sebagai investasi masa depan Anda. Apabila Anda sedang mencari hunian lain seperti Apartemen Menara Latumenten, Anda dapat mengunjungi website Mamikos atau download aplikasi Mamikos di Playstore. Mamikos memudahkan segalanya!