Sewa Apartemen di Coblong Bandung Murah

Cari Unit Apartemen

|

Cari Project Apartemen

Sewa Apartemen di Coblong Bandung Murah

Anda sedang mencari hunian seperti apartemen di Coblong Bandung yang menyediakan fasilitas lengkap dengan budget terbatas bagi mahasiswa? Atau Anda ingin mencari hunian apartemen di Coblong yang sesuai untuk keluarga? Silahkan baca artikel berikut untuk mendapatkan referensi.

 

Informasi Sekitar Apartemen di Coblong Bandung

Coblong merupakan salah satu kecamatan yang terdapat di Kota Bandung. Selama ini, Coblong lebih dikenal dengan kawasan Dago sesuai dengan nama salah satu kelurahan di kecamatan tersebut. Beberapa kelurahan yang terdapat di Coblong adalah Kelurahan Cipaganti, Dago, Lebak Gede, Lebak Siliwangi, Sekeloa, serta Sadang Serang. Wilayah Coblong dapat dikatakan cukup strategis di utara Kota Bandung karena dekat dengan berbagai tempat umum dan dikelilingi fasilitas publik yang memadahi. Beberapa jalan besar atau jalan utama yang terdapat di Coblong adalah Jalan Ir. H. Djuanda dan Jalan Layang Pasupati.

 

Transportasi dan Fasilitas Umum di Coblong Bandung

Jika Anda ingin memilih apartemen, pertimbangkan pula sarana transportasi yang terdapat di sekitar lokasi untuk memudahkan mobilitas. Anda yang membawa kendaraan pribadi, baik motor maupun mobil, perlu memastikan area parkir di lokasi apartemen Coblong cukup luas untuk menampung kendaraan seluruh penghuni apartemen. Biasanya, setiap unit yang sudah dimiliki berkesempatan untuk mendapatkan satu ruang parkir. Dengan sistem tersebut, Anda tidak perlu takut kehabiskan ruang parkir, terlebih lagi jika pulang larut.  Lokasi apartemen yang dekat dengan jalan utama di Coblong bisa menjadi pertimbangan agar Anda tidak terlambat menuju lokasi kerja, terutama di jam sibuk.

 

Anda yang lebih senang menggunakan alat transportasi umum bisa memanfaatkan angkutan umum, metromini, bus, maupun taksi untuk mencapai lokasi yang diinginkan. Sesekali Anda bisa menghafalkan rute transportasi umum di sekitar Coblong untuk mengantisipasi kebutuhan angkutan yang mendadak. Jika Anda kerap bepergian ke luar kota, pertimbangkan lokasi apartemen memiliki akses mudah menuju stasiun maupun Bandara Internasional Husein Sastranegara.

 

Fasilitas umum yang terdapat di sekitar apartemen juga cukup lengkap, terutama fasilitas kesehatan di wilayah Coblong. Anda bisa memperoleh pelayanan kesehatan yang baik di Rumah Sakit Santo Borromeus, Rumah Sakit Advent Bandung, Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unpad, Rumah Sakit GS Setra, serta Rumah Sakit Khusus Ginjal Ny. RA. Habibie.

 

Universitas di Coblong Bandung

Jika Anda masih berstatus sebagai mahasiswa di Coblong dan ingin tinggal di apartemen, pertimbangkan lokasi hunian yang dekat dengan tempat studi. Wilayah Coblong memiliki banyak tempat studi yang tepat bagi Anda untuk melanjutkan pendidikan. Beberapa kampus yang bisa Anda jadikan pertimbangan sebagai lokasi hunian di Coblong adalah Universitas Komputer Indonesia, Institut Teknologi Harapan Bangsa, Institut Teknologi Bandung, Sekolah Tinggi Teknologi Nasional Bandung, Politeknik Manufaktur Negeri Bandung, maupun kampus yang terdapat di sekitar Coblong.

 

Anda yang ingin tinggal sendiri dan menginginkan privasi bisa memilih Tipe Studio atau Tipe 1 BR yang sudah dilengkapi sebuah kamar tidur dan kamar mandi, serta tidak terlalu luas sehingga memudahkan perawatan. Dengan budget yang terbatas, pilih apartemen di Coblong yang ditujukan untuk kalangan menengah ke bawah.

 

Lokasi Wisata di Sekitar Coblong Bandung

Lokasi wisata yang terdapat di sekitar apartemen di Coblong Bandung perlu menjadi pertimbangan, terlebih lagi jika Anda muda bosan jika terus-menerus berada di dalam gedung. Dengan waktu yang terbatas, Anda bisa memilih untuk wisata kuliner dengan mencicipi berbagai kuliner atau jajanan khas Kota Bandung di pinggir jalan atau dekat Monumen Rakyat Perjuangan. Namun, jika waktu yang Anda miliki di akhir pekan cukup banyak, pilih lokasi wisata keluarga di Kebun Binatang Bandung Jawa Barat atau Upside Down Wold Bandung yang menyediakan banyak spot foto unik.

 

Apartemen di Wilayah Coblong Bandung

Beberapa apartemen di Coblong Bandung yang dapat Anda pertimbangkan sebagai lokasi hunian diantaranya Dago Butik Apartment di Jalan Ir. H. Djuanda, Beverly Dago Apartment di Jalan Sangkuriang, ApartemenThe Jarrdin di Jalan Cihampelas, Dago Suite Apartment, The Chatter Place, maupun apartemen yang tidak jauh dari Coblong.

 

Apakah Anda ingin mendapatkan informasi apartemen di Coblong Bandung lebih lanjut? Untuk memudahkan pencarian apartemen sebagai lokasi hunian bersama keluarga maupun sumber investasi, gunakan aplikasi untuk mencari apartemen mamikos dengan mendownloadnya di ponsel android dan ios atau akses mamikos.com melalui PC. Selamat memilih apartemen!