Sewa Apartemen di Bali Murah
Bali merupakan salah satu provinsi di Indonesia dengan ibukotanya berada di Denpasar. Perekonomian di Bali sebagian besar berbasis pertanian dan pariwisata. Bahkan bukan cerita baru lagi untuk kita bahwa Bali menyimpan suraga wisata sehingga tak heran jika dijuluki sebagai primadona wisata di indoensia. Setiap hari turis asing maupun lokal berdatangan kesini untuk menikmati suasana disana. Terlepas dari kota wisata, Bali pun menyediakan sarana dan prasarana serta infrasturktur terbaik untuk kebutuhan masyarakat luas. Salah satunya adalah keberadaan apartemen yang kian dinimati oleh masyarakan baik kelas menengah bawah maupun atas.
Daftar Harga Sewa Apartemen di Bali
Budget merupakan faktor terpenting seseorang untuk memastikan apakah bisa melakukan persewaan apartemen sesuai kebutuhan atau tidak. Harga sewa apartemen biasanya dipengaruhi oleh tipe unit, jangka waktu sewa, fasilitas, view, hingga letak unit. Semakin lengkap fasilitas yang tersedia, semakin lama waktu sewa yang diambil, semakin tinggai letak unit dan semakin bagus pemandangan yang dipilih maka harga sewa pun otomatis tinggi. Namun hal ini bisa diantisipasi dengan meminimalisir nilai tinggi tersebut. Rata-rata untuk sewa apartemen harian di Bali mulai dari 200 ribuan, untuk sewa mingguan mulai dari 2 jutaan, sewa bulanan mulai dari 3 jutaan dan untuk sewa apartemen tahunan di Bali berkisar sekitar 30 jutaan. Untuk mendapatkan informasi lengkap bisa gunakan Aplikasi Pencari Apartemen Terpercaya.
Daftar Nama Apartemen di Bali
Beberapa apartemen ditawarkan di Bali dengan harga, fasilitas serta view yang beragam. Anda bisa memilihnya sesuai kebutuhan, budget dan prioritas. Berikut beberapa nama apartemen di Bali yang menjadi rekomendasi untuk anda.
- Apartemen Sunset Residence
- Apartemen AP Suite
- Grand Kuta Hotel and Residence
- Apartemen Dejabu Studio & Suites
- Apartemen Novotel Nusa Dua
- Apartemen Harris Riverview Kuta
- Apartemen Royal Segina
- Apartemen The Ambengan Tenten
- Apartemen Speranza Residence
- Apartemen New Kuta Condotel
Sewa Apartemen Baru di Bali
Pembangunan apartemen baru tidak selamanya ada. Namun untuk mendapatkan hunian yang baru khususnya apartemen, anda perlu mencarinya melalui
Aplikasi apartemen agar lebih mudah. Apartemen adalah hunian bertingkat sehingga anda harus menentukan pisisi atau letak hadap sebuah apartemen yang bisa mempengaruhi harga sewa. Apartemen dengan posisi ayng lebih tinggi dengan pemandangan menarik akan mendapatkan harga bebeda. Semakin tinggi maka harga sewa biasanya semakin tinggi pula. Oleh sebab itu pikirkan kembali dengan sebaik mungkin letak lantai apartemen yang akan disewa. .
Pemandangan indah adalah dambaan semua orang dan pada umumnya calon penghuni akan mencari tempat dengan view menarik. Hal ini bisa anda pertimbangkan kembali dengan budget yang sesuai di kantong. Inilah yang banyak orang ingatkan untuk calon penyewa, tinggal di apartemen baru bukan sekedar urusan kemamapuan isi kocek melainkan faktor lain yang mempengaruhi kenyamanan harus dipertimbangkan. Di antara pertimbangannya adalah sesuaikan dengan budget, susunlah skala prioritas, cek unit secara bersamaan dengan pemilik, buatlah perjanjian sewa, lakukan pembayaran, dan patuhi peraturan yang berlaku.
Lokasi Apartemen di Bali
Keberadaan Apartemen identik dengan kota-kota besar seperti Bali. Lokasinya pun sangat terjangkau biasanya berada di pusat kota sehingga sangat mudah diakses baik oleh kendaraan pribadi maupun umum. Dengan mengetahui lokasi apartemen, merupakan langkah paling tepat untuk menentukan apakah hunian tersebut cocok untuk anda atau tidak. Ingat, untuk mencari hunian pilihlah lokasi yang berdekatan dengan pusat aktifitas sehari-hari baik area perkantoran, kampus, pusat belanja dan sabagainya. Adapun informasi beberapa lokasi apartemen di Bali antara lain:
- Apartemen Sunset Residence : Dewi Sri no 11, Kuta Bali
- Apartemen AP Suite : Jln. Popppies 1, No. 18 Kuta, Bali
- Grand Kuta Hotel and Residence : Jl. Dewi Sri No.8, Legian, Kuta, Bali
- Apartemen Dejabu Studio & Suites : Jl. Bypass Ngurah Rai no.68 Sanur, Bali
- Apartemen Novotel Nusa Dua : Bali
- Apartemen Harris Riverview Kuta : Kuta, Bali
- Apartemen Royal Segina : Jl. Mahendradata Selatan No. 11, Pemecutan Klod, Denpasar Barat, Padangsambian, Kota Denpasar, Bali
- Apartemen The Ambengan Tenten : Jalan Rahayu No. 14A, Denpasar Barat, Denpasar, Bali
- Apartemen Speranza Residence : Jalan Mahendradatta, Tegal Harum, Denpasar, Pemecutan Klod, Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali
- Apartemen New Kuta Condotel : Pecatu Indah Resort, Kuta, Bali
Sewa apartemen harian di Bali
Keberadaan apartemen kini tak hanya digunakan untuk tempat tinggal sendiri namun juga bisa mendatangkan penghasilan dengan menyewakannya atau menjualnya kembali. Seseorang yang sedang berada di Bali untuk berwisata, bisnis ataupun kegiatan lain dengan hitungan hari bisa memilih Sewa Apartemen Harian di Bali selain memilih hotel. Dengan harga sewa terjangkau, hotel pun bisa tersisihkan. Namun tentu dengan beberapa kelebihan dan kekurangan yang didapatkan. Anda tidak bisa menyamakan pelayanan hotel dengan apartemen karena di apartemen bagaikan rumah sendiri.
Apa yang Anda butuhkan, Anda sendiri yang berusaha. Namun dengan segudang fasilitas yang ada, rasa nyaman dan betah bisa dirasakan. Harga Sewa apartemen harian di Bali sangat beragam dan terjangkau mulai dari 200 ribuan untuk unit semi furnished. Sebaiknya pastikan terlebih dahulu tipe unit seperti apa yang anda butuhkan saat ini. Salah satu rekomendasi Sewa Apartemen harian di Bali adalah
Koi Hotel & Residence yang beralamat di Jl. Mahendradatta, Padangsambian, Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali. Tarif sewa setiap hari mulai dari 400 ribuan disewakan di lantai 3 dengan tipe unit 1 Bedroom dan memberikan kondisi fully furnished.
Sewa apartemen mingguan di Bali
Pertumbuhan penduduk di Indonesia yang pesat mengundang kebutuhan hunian yang semakin meningkat. Banyak orang yang menganggap bahwa bisnis apartemen adalah ladang uang yang sangat menjanjikan. Properti memang sejak lama sudah menjadi bagian dari instrumen investasi yang menggiurkan jika dibanding investasi lain. Minat para pembeli apartemen pun semakin tinggi sehingga tidak heran jika di suatu keadaan ketika pembangunan apartemen dilakukan, hampir semua unit terjual dengan waktu yang singkat. Jika anda belum tertarik untuk membeli apartemen namun ingin menikmati suasana tinggal disana, solusinya adalah dengan menyewanya.
Jangka waktu sewa pun beragam salah satunya adalah sewa apartemen mingguan. Seseorang yang melakukan sewa apartemen mingguan bisa jadi karena ada kepentingan bisnis, pekerjaan kantor, berwisata dan sebagainya. Sebelum memutuskan untuk sewa apartemen, sebaiknya siapkan budget yang sesuai dengan isi kantong Anda. Selain itu pilihlah apartemen dengan lokasi yang tepat serta jenis fasilitas yang Anda prioritaskan. Terkadang sebagian orang merasakan bahwa sewa apartemen mingguan lebih ekonomis dibanding akumulasi sewa harian.
Sewa apartemen bulanan di Bali
Putuskan segera apakah anda akan menyewa apartemen dengan jangka waktu pendek atau panjang? Pada umumnya seseorang sering melakukan Sewa Apartemen Bulanan untuk mengantisipasi kemungkinan yang terjadi. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan hunian berupa apartemen, antara lain mencari apartemen yang tepat, siapkan dana, buatlah kesepakatan dengan pemilik unit, siapkan dokumen pribadi, bayarlah DP untuk tanda jadi pemesanan, lakukan pelunasan saat serah terima kunci dan yang terakhir adalah patuhi peraturan yang berlaku.
Berbeda dengan sewa harian dan mingguan, biasanya seseorang yang menyewa unit dalam hitungan bulan akan dikenakan biaya maintenance yang sangat terjangkau. Inilah yang membedakan antara sewa rumah kontrakan biasa dengan apartemen, Anda tak lagi dipusingkan dengan perawatan unit. Dimana anda bisa dapatkan Sewa Apartemen Bulanan di Bali? Gunakanlah cara online dengan mamanfaatkan Aplikasi Cari Apartemen yang bisa dipercaya. Dengan demikian, deretan hunian vertikal baik dari Bali maupun wilayah lain di Indonesia bisa didapat dengan mudah.
Jika masih bingung, salah satu referensi
Apartemen The Ambengan Tenten menyewakan unit tipe studio berukuran 30 meter persegi dengan kondisi semi furnished. Apartemen ini bahkan diseakan harian dan mingguan. Adapun tarif sewa setiap bulan sekitar 3 jutaan. Anda bisa menikmati berbagai fasilitas umum yang sangat lengkap mulai dari mall, laundry, jogging track, sky lounge, mini mart, taman, cafe, ATM dan sebagainya.
Sewa apartemen tahunan di Bali
Kebutuhan seseorang akan hunian tentu berbeda. Selain sewa aparteman harian, mingguan dan bulanan tidak menutup kemungkinan dari Anda ada yang lebih membutuhkan waktu sewa lebih lama hingga mencapai satu tahun. Oleh sebab itu Sewa apartemen Tahunan di Bali adalah solusi yang tepat. Keputusan ini merupakan alternatif yang banyak diambil orang dan kebetulan tidak memiliki tempat tinggal sendiri.
Dengan menyewa dalam jangka waktu lama, Anda tidak akan disulitkan mencari tempat tinggal lain. Bahkan untuk beberapa orang merasa bahwa sewa apartemen tahunan bisa lebih hemat dibanding kalkukasi sewa bulanan. Adapun kelebihan yang bisa dirasakan ketika memutuskan untuk sewa apartemen tahunan di Bali antara lain lebih mendapatkan tingkat ekonomi yang stabil karena setiap bulan tidak lagi memikirkan pembayaran uang sewa kecuali maintenance, harga sewa tidak akan naik, memiliki deposit yang akan diberikan ketika tiba-tiba pindah tempat namun tanpa melanggar peraturan yang telah disepakati bersama.
Adapun salah satu rekomendasi sewa apartemen tahunan di Bali adalah
Apartemen Royal Segina yang berlokasi di Jl. Mahendradata Selatan No. 11, Pemecutan Klod, Denpasar Barat, Padangsambian, Kota Denpasar, Bali. Salah satu unit dengan tipe 1 Bedroom disewakan tahunan dengan tarif sekitar 20 jutaan menghadirkan kondisi semi furnished. Jenis tipe ini cocok untuk anda yang sudah memiliki pasangan atau satu orang anak. Adapun fasilitas unit yang disiapkan antara lain tempat tidur, lemari pakaian, televisi, kulkas, sofa, air panas, AC, dan sebagainya. Sedangkan fasilitas umum yang didapat mulai dari ATM, kolam renang, mini market, spa, taman dan lain-lain.
Memilih Apartemen di Bali via Mamikos
Kemajuan teknologi informasi kini semakin mendominasi kehidupan seseorang. Hampir setiap hari kita berkomunikasi menggunakan teknologi yang diaplikasikan pada sebuah gadget atau smartphone. Sebagian besar orang yang hidup di era digital seperti sekarang baik anak kecil hingga dewasa menganal adanya perkambangan ini meskipun ia tidak memahami darimana asalnya. Berbagai aktifitas bisa dilakukan dengan mudah termasuk saat memilih Apartemen di Bali. Sebuah Aplikasi Apartemen yang merupakan jembatan untuk menghubungkan Anda dengan pemilik berkembang cukup banyak.
Namun tidak semua aplikasi memberikan data yang akurat dan up to date. Daripada bingung dan menghilangkan rasa ragu, gunakan Mamikos sebagai media online pencarian Apartemen. Tidak hanya apartemen di Bali saja yang diberikan melainkan dari kota-kota lain seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Jogja, Surabaya dan lain-lain. Penggunaannya pun sangat mudah cukup kunjungi situs resmi mamikos.com atau mengaksesnya langsung pada smartphone Android atau IOS Anda saat ini juga.
Tempat Menarik di Bali
Siapa sih yang tak mengenal Bali? Kawasan ini menjadi primadona pariwisata di Indonesia yang terkenal hingga mancanegara. Karenanya tidak heran jika banyak sekali wisawatan baik lokal maupun turis asing yang berdatangan kesini. Selain terkenal karena keindahan alam, Bali pun terkenal karena kesenian dan budaya yang unik dan menarik. Lokasi wisata pun sangat mudah dijangkau dan hampir di setiap sudut kota di Bali menghadirkan tempat menarik selain Pantai seperti pusat kuliner, edukasi, budaya, musik dan sabagainya. Adapun beberapa tempat menarik di Bali antara lain:
- Pantai Kuta
- Pantai Sanur
- Wisata Tanah Lot
- Wisata Danau Beratan Bedugul
- Tanjung Benoa
- Ubud Bali
- Pantai Uluwatu
- Wisata Arung Jeram Sungai Ayung
- Pantai Seminyak
- Pantai Dreamland
- Arung Jeram Sungai Telaga Waja
- Pantai Legian
- Wisata Seni Tari Kecak Uluwatu
- Pantai Lovina
- Pantai Padang Padang
- Wisata Garuda Wisnu Kencana
- Wisata Pura Besakih
- Pantai Jimbaran
- Wisata Danau Batur Kintamani
- Wisata Sangeh
- Nusa dua
- Wisata Tampak Siring
- Wisata Art Centre
- Wisata Pasar Seni Sukawati
- Air Terjun Tukad Cepung
- Ladang Bunga Gemitir
- Love Anchor
- Old Man’s Market
- Desa Musi
- Desa Pinggan
- Bukit Belong
- Campuhan Ridge Walk
- Pantai Nyang Nyang
- Pantai Melasti Ungasan
Masih banyak lagi tempat menarik lain di Bali yang bisa Anda kunjungi kapanpun. Siapapun yang bertandang ke Bali pasti akan merasakan kenyamanan dan berat untuk meninggalkan kota wisata ini.
Transportasi dan Fasilitas Umum di Bali
Kebutuhan transportasi di setiap daerah tentu difasilitasi oleh pemerintah setempat. Meskipun hampir semua orang kini memiliki kendaraan pribadi, namun tidak menutupkemungkinan di suatu saat memerlukan angkutan umum untuk menghemat biaya, tenaga dan memberikan kesempatan bersosialisasi hingga mendukung program pemerintah. Bali tidak memiliki jalur rel kereta api seperti kota-kota lain di Indonesia. Sebagian besar masyarakat menggunakan angkutan pariwisata dan beberapa kendaraan umum lain seperti dokar, ojek, angkot, bus trans Sarbagita, taksi, bus dan komotra.
Kendaran ini bisa mengantarkan semua orang ke tempat tujuan yang dilayani baik perjalanan dalam kota maupun luar kota. Sedangkan untuk Anda yang ingin menikmati perjalanan jalur udara bisa dilayani oleh Bandara Internasional Ngurah Rai dengan destinasi ke sejumlah kota besar di Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand dan sebagainya. Salah satu terminal bernama Terminal Ubung di Bali melayani perjalanan ke berbagai kota seperti Jakarta, Semarang, Bandung, Jogja, Malang, Jember dan sebagainya. Bahkan perjalanan jalur laut pun tentu bisa dilakukan mulai dari kelas ekonomi, bisnis hingga eksekutif.
Berbagai fasilitas umum lengkap tersedia di Bali sehingga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bisa dilakukan dengan mudah mulai dari pusat perbelanjaan, pusat wisata, sarana pendidikan, kuliner, pusat bisnis, perkantoran, pusat pemerintahan, tempat ibadah, transportasi umum, tempat hiburan, pusat olahraga, budaya, dan sebagainya. Jika ingin mengenalnya lebih lama berarti Anda harus tinggal lebih lama disana.
Pendidikan di Bali
Bali tidak hanya dikenal sebagai primadona wisata di Indonesia, ataupun lengkapnya infrasturktur bangunan seperti Apartemen, melainkan juga salah satu kota pendidikan yang menghadirkan berbagai sarana ilmu mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi baik swasta maupun negeri. Adapun beberapa perguruan tinggi di Bali yang bisa diketahui antara lain:
- Universitas Dwijendra, Denpasar
- Universitas Hindu Indonesia, Denpasar
- Universitas Mahasaraswati Denpasar, Denpasar
- Universitas Mahendradatta, Denpasar
- Universitas Ngurah Rai, Denpasar
- Universitas Panji Sakti, Singaraja
- Universitas Pendidikan Nasional, Denpasar
- Universitas Tabanan, Kediri, Tabanan
- Universitas Warmadewa, Denpasar
- Universitas Dhyana Pura, Badung
- IKIP PGRI Bali, Denpasar
- IKIP Saraswati, Tabanan
- ISI, Denpasar
- Sekolah Tinggi Desain Bali, Denpasar
- Sekolah Tinggi Agama Islam Denpasar, Denpasar
- Sekolah Tinggi Bahasa Asing Hita Widya, Singaraja
- Sekolah Tinggi Bahasa Asing Hita Widya, Denpasar
- Sekolah Tinggi Bahasa Asing Saraswati, Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Denpasar, Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bali, Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Handayani, Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Politik Wira Bhakti, Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Teknik Jembrana, Jembrana
- STIE BIITM Kuta Badung, Kabupaten Badung
- STIE Satya Dharma, Singaraja
- STIE Triatma Mulya, Denpasar
- STMIK, Denpasar
- STMIK Bandung Bali, Denpasar
- STMIK Primakara,Denpasar
- STMIK STIKOM Bali, Denpasar
- STISIP Margarana, Tabanan
- STKIP Agama Hindu Amlapura, Karangasem
- STKIP Agama Hindu Singaraja, Singaraja
- Sekolah Tinggi Ilmu Komputer Indonesia,Denpasar
- Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Buleleng, Buleleng
- Politeknik Nasional Denpasar, Denpasar
- Politeknik Kesehatan Denpasar, Denpasar
- Politeknik Negeri Bali, Jimbaran
- Politeknik Telkom Bali, Denpasar
- Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) New Media, Denpasar
- Akademi Akuntansi Denpasar, Denpasar
- Akademi Keuangan dan Perbankan Denpasar, Denpasar
- Akademi Pariwisata Denpasar, Denpasar
- Akademi Pariwisata Triatmajaya, Kabupaten Badung