10 Kost Murah Makassar Terbaru yang Nyaman dan Strategis
10 Kost Murah Makassar Terbaru yang Nyaman dan Strategis – Kost adalah rumah pertama atau bisa dibilang sebagai surga saat Kamu berada di perantauan. Jika sebelumnya tidak pernah tinggal atau sekedar mampir ke kost temanmu atau saudara, Kamu tentu tidak akan tahu bagaimana rasanya tinggal jauh dari keluarga apalagi orang tua. Kini, karena sebuah tuntutan yang harus dilakukan, Kamu harus benar-benar hidup mandiri di kota sebrang.
Jika Makassar adalah kota tujuan rantau Kamu, maka jangan sampai ketinggalan dan salah pilih untuk mendapatkan tempat tinggal berupa kost yang nyaman dan sesuai budget. Makassar merupakan kota metropolitan terbesar di kawasan Indonesia Timur bahkan pada masa lalu pernah menjadi ibukota Negara Indonesia Timur dan Provinsi Sulawesi.
Kota Metropolitan identik dengan kehidupan dengan biaya ekonomi tinggi termasuk biaya sewa kost yang sangat mempengaruhi para perantau dari berbagai daerah. Ada beragam jenis kost yang tersedia di Makassar mulai dari kost murah Makassar, Kost suami istri Makassar, kost bebas di Makassar hingga kost eksklusif Makassar. Jika budgetmu minim dan memutuskan untuk mencari kost murah, gak perlu khawatir karena tidak semua kost Makassar menyediakan tarif sewa mahal. Ada banyak info kost murah Makassar yang bisa Kamu pilih, 10 di antaranya sebagai berikut:
Kost Murah Makassar Terbaru yang Nyaman dan Strategis
1. Kost Pondok Maganta Tamalanrea Makassar 872PM
Dari rekomendasi pilihan kost mahasiswa Unhas Makassar harga hemat Mamikos ada kost pondok Maganta Tamalanrea Makassar yang merupakan kost campur. Harga sewa per bulan Rp 1.300.000 dan per tahunnya sebesar Rp 12.000.000. Lantas apa saja sih fasilitas yang bisa kamu peroleh dengan biaya sewa tersebut?
Simak baik-baik, ya. Fasilitas yang bisa kamu nikmati adalah AC, TV, tempat tidur, lemari baju dan fasilitas Wifi juga tersedia. Dengan harga sewa tersebut tentu fasilitas kamar mandi dalam, kloset jongkok, dan ember mandi pun bisa kamu dapatkan. Masing-masing kamar sudah dilengkapi dengan listrik token yang pasti memudahkan kamu mengatur pemakaian listrik pribadi.
2. Kost Al-Amin Tipe B Tamalanrea Makassar 008ZF
Selanjutnya dari daftar kost mahasiswa Unhas Makassar harga hemat ada kost Al-Amin tipe B Tamalanrea Makassar yang bisa kamu pertimbangkan dalam daftar kamu. Letak kamar ada di lantai dasar dan biaya sewa per bulan nya sebesar Rp 1.200.000. Lalu apa saja sih fasilitas yang akan didapatkan?
Kamu akan menikmati kamar dengan luas 4×4 dan sudah ada fasilitas kasur, lemari baju dan AC di dalamnya. Kost satu ini juga bisa disewa oleh pasutri. Dengan biaya sewa tersebut, tentu saja fasilitas kamar mandi dalam dan sudah ada kloset duduk pun akan kamu dapatkan.
3. Kost Pondok Pin Tipe B Tamalanrea Makassar 715PP
Selanjutnya dari daftar pilihan kost mahasiswa Unhas Makassar harga hemat ada kost pondok Pin tipe B Tamalanrea Makassar. Kost satu ini memiliki luas kamar 3×4 dan untuk biaya sewa per bulan dikenakan Rp 800.000 dan untuk biaya sewa per tahun sebesar Rp 8.000.000. Kost satu ini merupakan kost campur.
Lokasi kost dipastikan bebas dari banjir dan akses ke mana saja cukup mudah. Di sini memang tersedia tipe kamar full AC dan non AC. Area kost juga full wifi dengan kecepatan mencapai 100Mbps.
4. Kost Aparkost Padi Green Resort Tower 1 Lantai 2 Tamalanrea Makassar
Berikutnya dari daftar pilihan kost mahasiswa Unhas Makassar harga hemat ada kost Aparkost Padi Green Resort Tower 1 lantai 2 Tamalanrea Makassar. Biaya kost satu ini disewakan dengan harga per bulannya adalah Rp 700.000, per 3 bulan Rp 1.900.000, per 6 bulan Rp 2.650.000, yang terakhir per tahun sebesar Rp 5.850.000. Sementara untuk sewa harian dikenakan biaya Rp 125.000 dan per minggu Rp 325.000.
Pemilik memberlakukan biaya deposit 1 1 bulan sebesar Rp 100.000 dan untuk kurun waktu 3 hingga 12 bulan depositnya sebesar Rp 300.000. Kost satu ini memiliki luas kamar 3×3 dan memiliki fasilitas kamar diantaranya sudah ada kasur, lemari baju, meja rias, meja biasa, kipas angin, bisa disewa oleh pasutri tanpa anak, wifi, cleaning service dan maksimal dihuni 2 orang per kamar.
5. Kost C. 22 Tipe A Wesabbe Makassar 789KM
Rekomendasi pertama Mamikos dari pilihan kost mahasiswa Unhas Makassar harga hemat adalah kost C. 22 tipe A Wesabbe Makassar. Kost satu ini memiliki kamar yang luas yakni 5×5. Yang menarik lagi, bahwa di dalamnya sudah ada fasilitas kasur, lemari baju, meja, kursi, cermin, guling, bantal dan wastafel. Ada parkir motor dan parkir sepeda juga bagi kamu yang membawa kendaraan sendiri.
Lalu berapa sih biaya sewa kamarnya? Pemilik kos menetapkan sewa kamar per bulan sebesar Rp 550.000 dan per 6 bulan sebesar Rp 3.000.000. Meskipun harga kost murah namun soal kualitas pemilik kost menjamin tidak murahan. Cocok jika dipilih oleh kamu yang anak kuliahan atau sudah kerja.
6. Kost Wisma Vianty Tipe B Mariso Makassar
Ukuran kamar yang ada di kost ini yaitu 4,5 x 4,5 m dengan banyak fasilitas yang mendukung seperti kasur, lemari pakaian, TV, AC, meja belajar, kursi belajar, dispenser, kamar mandi dalam, closet duduk, ember mandi, ruang tamu, ruang santai, ruang jemur, parkir mobil, parkir motor, parkir sepeda. Kost ini juga dekat dengan warung makan, mini market, ATM, Bank, apotek, klinik, kampus, halte bus, pos ojek, pusat belanja, mall, masjid, dan lain sebagainya.
7. Kost Pondok Ratu Rappoccini Makassar
Kost ini menawarkan banyak fasilitas seperti kasur, lemari pakaian, TV, AC, meja cermin rias, bisa untuk pasutri, cleaning service, bisa juga untuk sekamar berdua, TV kabel, kamar mandi dalam, closet duduk, shower, ember mandi, ruang tamu, ruang makan, dapur, ruang santai, ruang cuci, security, laundry, kulkas, TV, akses kunci 24 jam, parkir mobil, parkir motor, parkir sepeda. Kost ini dekat dengan halte bus, pos ojek, warung makan, mini market, ATM, Bank, apotek, klinik, kampus, sekolah, pusat belanja, mall, masjid, dan menggunakan listri prabayar.
8. Kost Sumber Ujung Pandang Makassar
Kamar yang ada di kost ini berukuran 3×4 m, dengan fasilitas tergolong lengkap seperti kasur, lemari pakaian, TV, AC, meja belajar, kursi belajar, kulkas, bisa pasutri, sekamar berdua, TV kabel, kamar mandi dalam, shower, closet jongkok, dapur, ruang jemur, security, TV, balcony, akses kunci 24 jam, parkir motor, serta parkir mobil.
9. Kost D’Homestay Ujung Pandang Makassar
Harga kost ini perbulannya sebesar Rp 1.600.000 dan harga perminggunya Rp 800.000. Fasilitas yang ada diantaranya: kasur, kemari pakaian, AC, meja belajar, WiFi internet, kursi belajar, meja cermin rias, kost bisa pasutri, ada cleaning service, bisa untuk sekamar berdua, TV kabel, access card, kamar mandi dalam, closet duduk, shower, air panas, dapur, ruang jemur, security, akses kunci 24 jam, parkir mobil, parkir motor, parkir sepeda. Kost ini dekat dengan warung makan, mini market, ATM, Bank, apotek, klinik, kampus, halte bus, pos ojek, pusat belanja, mall, dan masjid.
10. Kost Blessing Tipe A Ujung Pandang Makassar
Bila kamu memutuskan untuk kost di sini, maka pemilik kost di sini memberi subsidi listrik token Rp 100.000 perbulan, namun bila pemakaian lebih maka ditanggung penyewa kamar. Fasilitas lainnya pun tergolong memadai, seperti kasur, lemari pakaian, TV, AC, WiFi internet, meja cermin rias, TV kabel, access card, kamar mandi dalam, closet duduk, shower, wastafel, air panas, dapur, ruang jemur, kulkas, parkir motor, parkir sepeda. Kost dekat dengan warung makan, mini market, hingga dekat dengan ATM.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:
- Kost dekat kampus UI Depok
- Kost dekat kampus UNINDRA Jakarta Selatan
- Kost dekat kampus UNDIP Semarang
- Kost dekat kampus UGM Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNY Yogyakarta
- Kost dekat kampus UMY Yogyakarta
- Kost dekat kampus ITB Bandung
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus Atma Jaya Jakarta
- Kost dekat kampus UNJ Jakarta
- Kost dekat kampus UBAYA Surabaya
- Kost dekat kampus UNPAD Dipatiukur
- Kost dekat kampus STAN Jakarta
- Kost dekat kampus IPB Bogor
- Kost dekat kampus UPI Bandung
- Kost dekat kampus UIN Jakarta
- Kost dekat kampus UIN Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNAIR Surabaya
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus UNESA Surabaya
- Kost dekat kampus UIN Surabaya
- Kost dekat kampus UNHAS Makassar
- Kost dekat kampus UKI Paulus Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Muhammadiyah Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Fajar Makassar
- Kost dekat kampus STMIK Dipanegara Makassar
- Kost dekat kampus lainnya…