20+ Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru 2024 untuk Ungkapkan Rasa Sayang pada Ibu Tercinta
20+ Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru 2024 untuk Ungkapkan Rasa Sayang pada Ibu Tercinta- Kata-kata ucapan selamat hari ibu pasti udah banyak dicari nih sekarang ini.
Menjelang hari ibu 2024 yang jatuh pada tanggal 22 Desember besok, kamu emang udah wajib banget mempersiapkan kata-kata ucapan selamat hari ibu untuk dikirim atau diucapkan pada ibu tercinta di rumah.
Mengingat betapa besar kasih sayang dan jasa ibu pada kita selama ini, jangan pernah melupakan hari ibu, ya. Meski sepele, sekedar memberikan kata-kata ucapan selamat hari ibu di tanggal 22 Desember besok pasti udah bikin ibu kamu senang, bangga, dan terharu.🤱✨
Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru
Daftar Isi
Daftar Isi
Selain kata-kata ucapan selamat hari ibu, kamu bisa juga mempersiapkan surpise lain untuk ibumu besok di hari istimewa untuk seluruh ibu di Indonesia ini.
Kamu bisa memberikan kado spesial untuk ibu seperti bunga, coklat, atau hadiah-hadiah lain yang disukai ibu kamu.
Kamu juga bisa memberikan kado spesial berupa mengajak ibumu berwisata atau jalan-jalan, atau mengajak ibu perawatan/spa di salon.
Untuk sekarang ini, yuk simak dulu kata-kata ucapan selamat hari ibu terbaru yang cocok dikirim ke ibu kamu besok tanggal 22.
Simak di bawah ini, ya:
Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru 2024 Bagian 1
- Keajaiban dalam hidup, adalah terlahir dari rahimmu. Seorang wanita yang telah memberi kami cinta dan pengorbanan. Selamat Hari Ibu!
- Kasih sayang yang tanpa mengharap balasan & tidak akan terbalaskan adalah kasih sayang ibu. Selamat Hari Ibu..
- Kumohon restu dalam langkahku, bahagiaku seiring doamu. Ibu, semoga kau panjang umur dan sehat selalu. Selamat Hari Ibu..
- Ibu, engkaulah ratu di dalam hatiku. Selamat Hari Ibu
- Terima kasih karena kau sudah jadi orang paling baik didalam hidupku. Mudah-mudahan apa yang sudah kau berikan padaku akan dibalas dengan balasan paling baik oleh Tuhan. Selamat hari Ibu, bu.
- Hari ini adalah Hari Ibu. Tetapi, bukan hanya pada hari ini saja saya menaruh perhatian khusus kepadamu, karena dalam 365 hari, Setiap hari adalah hari Ibu. Semoga Ibu dapat Senang dan Bahagia di setiap harinya.
- Ibu, kau telah melihat aku tertawa, kau juga pernah melihat aku menangis. Dan kau selalu ada di sana bersamaku. Aku mungkin tidak selalu mengatakan hal ini. Tapi terima kasih untuk segalanya dan aku mencintaimu. Selamat Hari Ibu.
Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru 2024 Bagian 2
- Ribuan kata terimakasih dan ribuan hadiah yang bisa kuberikan untukmu tidak akan sebanding dengan apa yang telah kau lakukan untukku denagn merawatku dari kecil hingga besar. Selamat hari ibu untuk ibuku tercinta!
- Ibu, engkau adalah yang terbaik dan akan tetap menjadi yang terbaik selamanya. Selamat Hari Ibu.
- Ibu adalah sahabat terbaikku, semangatku, inspirasiku untuk sukses. Tak ada seorangpun yang dapat menggantikanmu. Selamat Hari Ibu!
- Ibu adalah guru terbesar ku, seorang guru dari kasih sayang, cinta dan keberanian. Jika cinta itu manis seperti bunga, maka ibuku adalah bunga manis dari cinta. Selamat Hari Ibu!
- Cinta seorang ibu sangat sabar dan pemaaf ketika semua yang lain akan telah meninggalkanya, tidak pernah gagal atau terputus-putus, meskipun hatinya hancur.Terima kasih telah menjadi ibu yang kuat.
- Untuk ibu terbaik di dunia, selamat hari ibu dan terimakasih atas segala hal yang telah kau berikan untukku. Semoga kau selalu sehat dan bahagia. I love you, Ibu!
- Kuingin kau tahu Ibu, netapa ku mencintaimu lebih dari segalanya. Selamat Hari Ibu, ibuku tercinta…
- Ibu, satu hal yang terindah untukku. Kau ada di dalam hidupku, kau anugerah terhebat untukku. Selamat hari ibu!
- Ibu, terima kasih atas semua cintamu. Semoga diriku kelak menjadi ibu sebijak dirimu. Selamat Hari Ibu!
- Tak ada cinta di dunia ini yang seindah cintamu, Ibu. Selamat hari ibu, bu! Terima kasih atas semua cinta dan kasih sayangmu selama ini.
Ucapan Selamat Hari Ibu Terbaru 2024 Bagian 3
- Satu hal yang terindah untukku, kau ada di dalam hidupku. Kau anugerah terhebat untukku. Aku ada karena cintamu. Selamat hari ibu, ibuku tersayang
- Semua cinta berawal dan berakhir dari dirimu, Ibuku sayang. Selamat hari ibu!
- Di antara semua karunia Tuhan, dirimulah yang paling berharga dan terindah dalam hidupku. Selamat hari Ibu!
- Ibu, kau adalah matahari di hari-hariku, angin di langitku, ombak di lautanku, detak dalam jantungku. Cintamu mengalirkan kehidupan dalam diriku, sedari dulu, kini dan nanti. Selamat Hari Ibu!
- Ibu, engkaulah muara kasih dan sayang. Apapun pasti kau lakukan demi anakmu yang tersayang. Maafkan diriku bunda yang kadang membuat hatimu terluka. Ku ingin kau tahu, bu, betapa ku mencintaimu lebih dari segalanya. Selamat Hari Ibu, ibuku tercinta…
- Kau adalah wanita terhebat yang pernah aku temui. Terima kasih ibu atas waktumu, kasih sayangmu, cintamu, materimu yang telah kau berikan kepadaku dan tak akan pernah aku bisa membalasnya. Selamat hari Ibu!
Itu dia tadi 20+ ucapan selamat hari ibu yang bisa kamu kirim ke ibu di hari ibu besok.
Yuk, tunjukkan rasa sayangmu pada ibu dengan memberikan perhatian lebih di hari ibu.
Kalau kamu tinggal jauh dari ibu atau sedang merantau, kata-kata ucapan selamat hari ibu di atas bisa kamu kirimkan lewat pesan singkat atau bisa kamu ucapkan langsung melalui telepon/v ideo call. Selamat merayakan hari ibu, semuanya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: