Cara Mendapatkan Beasiswa Utusan Daerah IPB 2022-2023, Jadwal dan Syaratnya
Cara Mendapatkan Beasiswa Utusan Daerah IPB 2022-2023, Jadwal dan Syaratnya – Beasiswa Utusan Daerah menjadi salah satu jenis beasiswa yang menarik perhatian para calon mahasiswa. Apalagi di momen pembukaan pendaftaran siswa dan mahasiswa seperti saat ini.
Hal tersebut tentu tidak mengherankan. Siapa yang akan menolak jika bisa mengenyam pendidikan dan mendapat dukungan beasiswa? Dalam artikel ini akan Mamikos jelaskan cara mendapatkan beasiswa Utusan Daerah IPB 2022 beserta jadwal dan syaratnya untuk kamu.
Begini Cara Memperoleh Beasiswa Utusan Daerah IPB TA 2022
Daftar Isi
- Begini Cara Memperoleh Beasiswa Utusan Daerah IPB TA 2022
- A. Pengertian Beasiswa Utusan Daerah (BUD)
- B. Kenali Proses Penerimaan BUD di Sini
- C. Persyaratan Pelamar BUD (Akademik)
- D. Uraian Jadwal dan Tanggal Penting Pendaftaran BUD
- E. Penjelasan Komponen Pembiayaan Beasiswa oleh Sponsor
- F. Cara Melakukan Pendaftaran Beasiswa Utusan Daerah
- G. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Mitra
- H. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Siswa
- I. Informasi Kontak Resmi Program Beasiswa Utusan Daerah
Daftar Isi
- Begini Cara Memperoleh Beasiswa Utusan Daerah IPB TA 2022
- A. Pengertian Beasiswa Utusan Daerah (BUD)
- B. Kenali Proses Penerimaan BUD di Sini
- C. Persyaratan Pelamar BUD (Akademik)
- D. Uraian Jadwal dan Tanggal Penting Pendaftaran BUD
- E. Penjelasan Komponen Pembiayaan Beasiswa oleh Sponsor
- F. Cara Melakukan Pendaftaran Beasiswa Utusan Daerah
- G. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Mitra
- H. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Siswa
- I. Informasi Kontak Resmi Program Beasiswa Utusan Daerah
Sebelum masuk pada pembahasan utama mengenai cara mendapatkan beasiswa utusan daerah berikut jadwal dan syaratnya, mari pahami dahulu apa yang dimaksud dengan beasiswa Utusan Daerah tersebut melalui penjelasan berikut ini.
A. Pengertian Beasiswa Utusan Daerah (BUD)
Beasiswa Utusan Daerah (BUD) merupakan salah satu jalur penerimaan mahasiswa baru Program Sarjana IPB yang nantinya direkomendasikan serta dibiayai oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, perusahaan atau lembaga swasta. Mahasiswa penerima beasiswa tersebut diharapkan dapat kembali ke daerah setelah lulus nanti untuk dapat berkontribusi membangun daerah.
B. Kenali Proses Penerimaan BUD di Sini
- IPB akan menginformasikan kepada pemerintah pusat, pemerintah daerah (pemda) provinsi, kabupaten atau kota, perusahaan, BUMN, lembaga atau yayasan.
- Pemerintah pusat, pemerintah daerah provinsi/kabupaten/kota, perusahaan, BUMN, lembaga atau yayasan (calon penyandang dana) menyatakan komitmen atau kesediaan untuk membiayai calon mahasiswa BUD.
- Melakukan penjaringan/ seleksi calon mahasiswa BUD oleh para penyandang dana.
- Pendaftaran BUD akan berlangsung secara daring oleh penyandang dana ke kampus IPB.
- IPB akan merilis info seleksi akhir dan pengumuman hasil seleksi calon mahasiswa BUD.
- Penyelesaian Naskah Kesepahaman (MoU) serta Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara kampus IPB dan penyandang dana.
- Penyelesaian administrasi keuangan oleh para penyandang dana.
- Pemanggilan serta registrasi semua calon mahasiswa yang menerima BUD IPB.
- Mahasiswa terpilih memulai masa perkuliahannya.
C. Persyaratan Pelamar BUD (Akademik)
Terdapat beberapa persyaratan yang perlu kamu penuhi jika hendak mengajukan diri sebagai penerima Beasiswa Utusan Daerah, di antaranya adalah:
- Berumur tidak lebih dari 25 tahun ketika mendaftar pada program BUD.
- Sudah memiliki nilai rapor SMA, MA, dan/atau SMK minimal 70,00 untuk beberapa mata pelajaran yakni Matematika, Fisika, Kimia dan BIologi selama 5 semester.
- Memiliki tubuh yang sehat secara jasmani maupun rohani.
- Bebas dari narkoba.
- Menyatakan kesediaannya untuk tinggal di Asrama PPKU IPB pada tahun pertama pendidikan.
D. Uraian Jadwal dan Tanggal Penting Pendaftaran BUD
Simak penjelasan jadwal dan tanggal penting pada pelaksanaan pendaftaran Beasiswa Utusan Daerah sebagai berikut ini.
- Pendaftaran dimulai pada tanggal 21 Februari sampai 31 Mei 2022
- Pengumuman dirilis pada 24 Juni 2022
- Registrasi online mulai tanggal 25 sampai 30 Juni 2022
- Periode Pembayaran UKT pada 24 Juni hingga 1 Juli 2022
- Jadwal selanjutnya akan segera diperbarui dan diinformasikan kembali nanti.
E. Penjelasan Komponen Pembiayaan Beasiswa oleh Sponsor
Simak penjelasan mengenai komponen pembiayaan beasiswa yang nantinya akan dilakukan oleh sponsor sebagai berikut.
- Biaya pendaftaran sebesar Rp 500.000 (lima ratus ribu rupiah)
- Biaya Pendidikan sebesar Rp 15.000.000 (lima belas juta) per semester
- Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF) yang hanya dibayarkan satu kali saja sebesar Rp 50.000.000 (lima puluh juta) per orang untuk semua program studi IPB. Kecuali untuk Program Studi Ilmu Gizi dan Kedokteran Hewan yang sebesar Rp 70.000.000 (tujuh puluh juta per orang, dan Program Studi Bisnis yang sebesar Rp 90.000.000 (sembilan puluh juta per orang.
- Besaran biaya Asrama PPKU IPB sebesar Rp 1.400.000 (satu juta empat ratus ribu rupiah) dan hanya dibayarkan sekali saja pada tahun pertama. Sebab pada tahun pertama semua mahasiswa penerima beasiswa wajib untuk tinggal di asrama PPKU IPB.
- Membayar biaya Iuran BPJS (untuk yang belum memiliki asuransi kesehatan) Rp 1.320.000 per tahun.
- Biaya penunjang pendidikan mulai dari biaya hidup, biaya asrama, biaya buku dan biaya riset atau disesuaikan dengan kemampuan masing-masing mitra yang nanti akan diberikan kepada penerima beasiswa.
F. Cara Melakukan Pendaftaran Beasiswa Utusan Daerah
Untuk mendapatkan beasiswa Utusan Daerah IPB tersebut, kamu perlu melakukan pendaftaran BUD terlebih dahulu. Untuk pendaftarannya akan dilakukan secara kelembagaan, dan bukan perorangan oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Perusahaan, BUMN, Lembaga atau Yayasan, dan dilakukan secara online via laman resmi di link bud.admisi.ipb.ac.id.
G. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Mitra
- Mitra atau calon mitra penyandang dana akan menerima surat penawaran kerjasama BUD dari kampus IPB.
- Mitra atau calon mitra penyandang dana akan mengirimkan surat atau mengajukan minat untuk melakukan kerjasama BUD tersebut.
- Mitra atau calon mitra penyandang dana menerima akun mitra dan password dari kampus IPB.
- Mitra atau calon mitra penyandang dana harus melakukan login pada laman pendaftaran BUD di link admisi.ipb.ac.id.
- Mitra atau calon penyandang dana akan mengisi data komitmen beasiswa.
- Mitra kemudian akan mengunduh form komitmen beasiswa serta menandatangani form tersebut di atas meterai dan dibubuhi stempel basah.
- Mitra mengunggah form komitmen beasiswa yang telah ditandatangan dan distempel tadi.
- Informasi selengkapnya mengenai proses oleh mitra dalam pendaftaran BUD dapat kamu simak di link admisi.ipb.ac.id/beasiswa-utusan-daerah ini.
H. Proses dan Alur Pendaftaran BUD oleh Siswa
- Siswa dapat segera melakukan login pada link bud.admisi.ipb.ac.id dengan akun pendaftaran yang diberikan oleh mitra sebelumnya.
- Setiap siswa yang sudah didaftarkan pada Jalur BUD, maka dapat melihat data pendaftarannya sendiri.
- Siswa juga dapat melihat data nilai rapor yang sudah dimasukkan dan melakukan verifikasi nilai nya. Apabila ada ketidakcocokkan data nilai, maka siswa dapat menyampaikan ke mitra untuk segera melakukan perbaikan data nilai.
- Siswa lalu mengisi pilihan program studi dan biodata di laman tersebut.
- Siswa perlu mengunggah pas foto berwarna yang ukuran file tidak boleh lebih dari 5 MB.
- Siswa akan menerima kartu peserta jalur BUD dari mitra/penyandang dana yang bersangkutan.
I. Informasi Kontak Resmi Program Beasiswa Utusan Daerah
Di bawah ini Mamikos sertakan juga beberapa informasi kontak resmi dari program beasiswa Utusan Daerah jika kamu tertarik untuk mengajukan diri.
- Sekretariat Beasiswa Utusan Daerah Program Sarjana
- Direktorat Administrasi Pendidikan dan Penerimaan Mahasiswa Baru
- Gedung Andi Hakim Nasoetion Lt. 1 Kampus IPB Darmaga Bogor, 16680
- Telepon: (0251) 8624092, 8622642 ext. 111,
- Alamat email: bud@apps.ipb.ac.id
- Nomor WhatsApp: 0812-8226-6876
- Situs web resmi: bud.ipb.ac.id atau admisi.ipb.ac.id/beasiswa-utusan-daerah
Itulah tadi penjelasan yang bisa Mamikos cantumkan tentang tata cara mendapatkan beasiswa Utusan Daerah IPB untuk tahun akademik 2022/2023 berikut jadwal serta syarat lengkapnya.
Semoga saja apa yang sudah Mamikos informasikan di atas dapat berguna untuk kamu semua dan bisa mempersiapkan diri sebelum mendaftar sebagai penerima beasiswa utusan daerah IPB tersebut.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: