Pendaftaran UNJA Jambi 2025-2026, Jadwal, Syarat, Jalur, dan Biaya

Berkuliah di domisili memang menjadi salah satu pilihan yang bagus. Untuk kamu yang tinggal di provinsi Jambi dan kota Jambi, baca informasi pendaftaran UNJA di sini.

23 Maret 2025 Uyo Yahya

Pendaftaran UNJA Jambi 2025-2026, Jadwal, Syarat, Jalur, dan Biaya – Pendidikan adalah hak segala bangsa maka untuk memenuhi hal tersebut sekolah hingga perguruan tinggi ada di tiap kota.

Bagi kamu yang berdomisili di kota Jambi pasti sudah tahu Universitas Jambi.

Tetap baca artikel ini hingga tuntas bila kamu tertarik dengan informasi pendaftaran UNJA Jambi 2025-2026 berikut dengan jadwal, persyaratan, jalur masuk, dan biaya pendaftarannya! πŸ“–πŸ§‘β€πŸŽ“βœ¨

Informasi Pendaftaran UNJA Jambi 2025-2026

Pendaftaran UNJA Jambi
unja.ac.id

Universitas Jambi merupakan perguruan tinggi negeri yang berlokasi di provinsi Jambi.

Telah berdiri sejak tahun 1962, UNJA Jambi hingga kini telah memiliki 14 Fakultas.

Fakultas-fakultas tersebut ialah hukum, kesehatan masyarakat, teknologi pertanian, pertanian, ilmu keolahragaan, kehutanan, peternakan, saintek, keguruan dan ilmu pendidikan, ilmu budaya, teknik, ekonomi bisnis, kedokteran dan ilmu kesehatan, dan ilmu sosial dan ilmu politik.

Jalur Masuk UNJA

SNBP, SNBT, dan Seleksi mandiri sudah menjadi jalur yang lazim dimiliki oleh setiap universitas.

Dalam pendaftaran UNJA Jambi 2025-2026 ternyata ada 2 tambahan jalur lagi yang totalnya berarti ada 5 jalur masuk. Berikut ini jalur-jalur tersebut:

SNBP

SNBP menjadi salah satu pintu masuk untuk bisa terdaftar menjadi mahasiswa baru di Universitas Jambi.

Jalur ini penyelenggaraannya dikelola oleh BPPP. Jalur ini diperuntukkan bagi siswa-siswi berprestasi dimana semua sekolah diberikan kuota oleh perguruan tingginya.

SNBT

Bila tidak berkesempatan untuk masuk melalui jalur sebelumnya, kamu bisa masuk dengan jalur SNBT.

Jalur ini menggunakan nilai dari Ujian Tulis Berbasis Komputer sebagai salah satu syaratnya.

Pada dasarnya jalur ini menitikberatkan pada posisi ranking nilai UTBK seorang calon mahasiswa baru untuk berhak menduduki kursi di kelas PTN pilihan.

SMM-PTN-Barat

Yang satu ini terdengar asing memang. Ternyata untuk PTN yang berada di wilayah Barat Indonesia ada Seleksi Mandiri Masuk PTN wilayah Barat yaitu SMM PTN Barat.

Setidaknya ada 25 universitas yang tergabung dalam seleksi ini dan UNJA adalah salah satunya.

SLM-UNJA

Selanjutnya ada SLM UNJA yaitu Seleksi Lokal Mandiri yang dilaksanakan oleh Universitas Jambi.

Ini adalah seleksi mandiri yang tidak ada kaitannya dengan SMM PTN Barat. Jadi pihak kampus sendiri mengadakan ujian tulis berbasis komputer untuk menyaring mahasiswa barunya.

Close