16 Jurusan UGM yang Banyak Peminat untuk Acuan SBMPTN 2022
16 Jurusan UGM yang Banyak Peminat untuk Acuan SBMPTN 2022 – Sebagai universitas pertama di Indonesia, reputasi UGM tak usah ditanyakan lagi. Sistemnya bagus, dosennya berkualitas, tentu mahasiswa dan lulusannya pun mantap. Itulah yang menyebabkan banyak calon mahasiswa baru meliriknya termasuk dalam SBMPTN. Sebagai acuan untuk memilih jurusan yang peluangnya besar, ini dia 16 jurusan UGM yang banyak peminat!
Daftar Jurusan UGM yang Banyak Peminat
Daftar Isi
- Daftar Jurusan UGM yang Banyak Peminat
- Saintek
- 1. Prodi Farmasi
- 2. Kedokteran
- 3. Teknologi Informasi
- 4. Teknik Sipil
- 5. Ilmu Komputer
- 6. Arsitektur
- 7. Kedokteran Gigi
- 8. Gizi Kesehatan
- 9. Ilmu Keperawatan
- Soshum
- 10. Psikologi
- 11. Ilmu Komunikasi
- 12. Ilmu Hubungan Internasional
- 13. Manajemen
- 14. Akuntansi
- 15. Hukum
- 16. Bahasa dan Kebudayaan Korea
- Kesimpulan
Daftar Isi
- Daftar Jurusan UGM yang Banyak Peminat
- Saintek
- 1. Prodi Farmasi
- 2. Kedokteran
- 3. Teknologi Informasi
- 4. Teknik Sipil
- 5. Ilmu Komputer
- 6. Arsitektur
- 7. Kedokteran Gigi
- 8. Gizi Kesehatan
- 9. Ilmu Keperawatan
- Soshum
- 10. Psikologi
- 11. Ilmu Komunikasi
- 12. Ilmu Hubungan Internasional
- 13. Manajemen
- 14. Akuntansi
- 15. Hukum
- 16. Bahasa dan Kebudayaan Korea
- Kesimpulan
Jurusan yang banyak peminatnya bisa dilihat dari rasio yang tinggi antara daya tampung dan peminatnya. Data di bawah ini diambil dari laman resmi LTMPT yaitu ltmpt.ac.id/?mid=34. Bayangkan saja, peminat yang menginjak angka 2000 namun daya tampungnya hanya 72 kursi mahasiswa baru saja. Persaingannya tentu sangat ketat.
Saintek
Berikut ini jurusan UGM yang banyak peminat dari kelompok Saintek:
1. Prodi Farmasi
Daya Tampung 2022: 72
Peminat 2021: 2.061
Program studi pertama dengan peminat paling banyak adalah farmasi. Dengan daya tampung hanya 72 kursi untuk mahasiswa baru, peminatnya mencapai angka 2.061. Jurusan ini cocok sekali untuk kamu yang bercita-cita ingin bekerja di industri farmasi atau pun menjadi penemu obat-obatan.
2. Kedokteran
Daya Tampung 2022: 53
Peminat 2021: 1.588
Program studi kedokteran memang sudah jadi jurusan UGM yang banyak peminat dari dulu. Jurusan idaman calon mertua ini memang tinggi peminatnya karena masa depannya yang begitu cerah. Bekerja melayani masyarakat adalah pekerjaan mulia yang tentunya didambakan semua orang. Dengan gaji yang fantastis, maka tentu wajar bila kedokteran jadi salah satu jurusan paling banyak diminati.
3. Teknologi Informasi
Daya Tampung 2022: 33
Peminat 2021: 771
Selamat datang di masa depan, dimana informasi ada di jari kamu tanpa harus beranjak satu milimeter pun dari tempatmu berada. Inilah yang menjadi alasan kenapa prodi Teknologi Informasi begitu populer karena kemajuan bidang IT yang begitu pesat dalam kurun 20 tahun belakangan ini.
4. Teknik Sipil
Daya Tampung 2022: 54
Peminat 2021: 684
Pembangunan di semua sektor bisnis memerlukan sumber daya manusia yang kompeten dan mumpuni. Sarjana teknik sipil siap untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Dengan gaji yang memang fantastis, tentu hal ini mengundang banyak orang untuk belajar dan mendalami ilmu teknik sipil.
5. Ilmu Komputer
Daya Tampung 2022: 24
Peminat 2021: 626
Sebagai cikal bakal dari ilmu teknologi informasi, ilmu komputer juga tak kalah banyak peminatnya. Semua hal sekarang ini berbasis teknologi komputer. Dari mulai kamu terbangun hingga tertidur, semuanya berinteraksi dengan komputasi di belakangnya. Maka wajar bila banyak yang ingin tahu lebih dalam dan memilih prodi Ilmu Komputer.
6. Arsitektur
Daya Tampung 2022: 24
Peminat 2021: 566
Semua pembangunan gedung yang menarik dan elegan tak lepas dari tangan dingin para arsitektur. Dengan pembangunan yang pesat di seluruh nusantara, maka peluang kerja bagi lulusan arsitektur pun tentunya banyak.
7. Kedokteran Gigi
Daya Tampung 2022: 45
Peminat 2021: 590
Kesadaran akan kesehatan gigi memang masih sering dianggap remeh oleh masyarakat. Maka dari itu, sumber daya dokter gigi masih harus ditingkatkan dalam hal kuantiti dan juga kualitinya. Wajar bila jurusan kedokteran gigi UGM menjadi salah satu yang peminatnya tinggi.
8. Gizi Kesehatan
Daya Tampung 2022: 30
Peminat 2021: 539
Kesehatan masyarakat Indonesia kian hari kian meningkat berkat banyaknya penemuan baru. Tentu di belakang itu ada orang-orang ahli gizi yang bekerja. Dengan daya tampung hanya 30 kursi mahasiswa baru, peminatnya ada 539 orang. Sungguh ketat.
9. Ilmu Keperawatan
Daya Tampung 2022: 533
Peminat 2021: 36
Empati adalah bekal utama dari profesi perawat. Tingginya minat terhadap jurusan ini berarti menunjukan tingginya jumlah orang yang memiliki empati tinggi. 533 orang harus memperebutkan 36 kursi untuk mahasiswa baru.
Itulah jurusan UGM dengan peminat paling banyak dari kelompok Saintek. Data dibatasi hanya untuk prodi yang memiliki peminat minimal 500.
Soshum
Berikut ini jurusan UGM yang banyak peminat dari kelompok Soshum:
10. Psikologi
Daya Tampung 2022: 68
Peminat 2021: 1.772
Kesadaran akan kesehatan mental kini sudah semakin tinggi. Paham bahwa kesehatan mental dan fisik itu setara membuat banyak orang penasaran dan ingin ikut andil dalam meningkatkan kesehatan mental khalayak banyak. Lihat saja, peminat prodi psikologi mencapai angka 1.772 dengan daya tampung hanya 68.
11. Ilmu Komunikasi
Daya Tampung 2022: 23
Peminat 2021: 1.027
Jurusan UGM yang banyak peminat selanjutnya dari kelompok Soshum adalah Ilmu Komunikasi. Dunia yang makin terkoneksi memuat komunikasi makin kompleks. Tentu hal ini memicu generasi muda untuk memahami lebih dalam ilmu komunikasi.
12. Ilmu Hubungan Internasional
Daya Tampung 2022: 24
Peminat 2021: 1.051
Dari dulu, prodi Ilmu Hubungan Internasional memang menjadi jurusan UGM yang banyak peminat. Luasnya ilmu yang dipelajari serta terbukanya lapangan kerja untuk lulusannya membuatnya selalu menjadi salah satu jurusan UGM dengan peminat tinggi.
13. Manajemen
Daya Tampung 2022: 39
Peminat 2021: 1.934
Jurusan seribu umat ini memang selalu menjadi salah satu yang peminatnya tinggi. Tak hanya di UGM namun di universitas lainnya pun sama. Dengan banyaknya peluang untuk bekerja bagi lulusan manajemen, tentu angka peminat yang tinggi adalah hal yang wajar dan masuk akal.
14. Akuntansi
Daya Tampung 2022: 45
Peminat 2021: 1.274
Sama seperti manajemen, akuntansi juga termasuk jurusan seribu umat. Di UGM saja dengan daya tampung yang hanya 45 orang harus diperebutkan oleh lebih dari 1.200 calon mahasiswa baru. Sungguh persaingannya ketat!
15. Hukum
Daya Tampung 2022: 99
Peminat 2021: 1.420
Sebagai negara hukum, tentu peminat hukum di Indonesia pun banyak. Hal ini terbukti dari daya tampung 99, ada sekitar 1.400 calon mahasiswa baru yang memperebutkan kursi masuk UGM. Wajar bisa prodi hukum masuk salah satu jurusan UGM yang banyak peminat.
16. Bahasa dan Kebudayaan Korea
Daya Tampung 2022: 668
Peminat 2021: 20
Dengan budaya Korea yang sudah sangat dekat dengan kehidupan kita, maka wajar bila prodi Bahasa dan Kebudayaan Korea terlihat bersinar untuk generasi ini. 668 peminat harus bersaing untuk memperebutkan 20 kursi mahasiswa baru. Duh, banyak drama gak ya pada saat prosesnya?
Itulah jurusan UGM dengan peminat paling banyak dari kelompok Soshum. Data dibatasi hanya untuk prodi yang memiliki peminat minimal 500.
Kesimpulan
Itulah 16 jurusan UGM yang banyak peminat. Dengan perbandingan daya tampung dan peminat yang begitu tinggi rasionya, jurusan-jurusan tersebut begitu populer sehingga peluang masuknya pun kecil. Maka dari itu sebagai acuan masuk UGM melalui jalur SBMPTN, sebaiknya kamu hindari jurusan-jurusan tersebut di atas. Namun, beda cerita bila kamu memang optimis bisa masuk, maka silahkan saja! Semoga informasi ini bermanfaat, ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: