Pengumuman SBMPTN Untidar Magelang 2022, Cek Hasilnya Via Link LTMPT

Pengumuman SBMPTN Untidar Magelang 2022, Cek Hasilnya Via Link LTMPT – SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) merupakan salah satu jalur yang diselenggarakan oleh LTMPT bagi calon mahasiswa baru yang hendak mendaftarkan diri ke perguruan tinggi negeri. Berbeda dengan jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang menggunakan sistem seleksi nilai rapor, di jalur seleksi SBMPTN ini para peserta diwajibkan mengikuti ujian tertulis berbasis komputer.

Apabila kalian berminat untuk mengikuti seleksi ini, maka kalian wajib mengetahui beberapa persyaratan dan link untuk pengumuman SBMPTN 2022. Kali ini Mamikos akan berbagi informasi seputar SBMPTN 2022, lengkap beserta persyaratan, jadwal penting, dan link resmi untuk pengumuman SBMPTN tahun 2022. Simak terus artikel berikut, ya!

Apa Itu SBMPTN

regional.kompas.com

SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) merupakan salah satu jalur seleksi yang dapat ditempuh oleh calon mahasiswa baru yang hendak mengejar perguruan tinggi negeri impiannya. Di bandingkan dengan jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri), jalur SBMPTN ini memiliki peluang yang lebih besar lantaran menyediakan kuota sebanyak 40 % dari tiap-tiap universitas.

Selain itu, apabila kalian berminat untuk mengikuti SBMPTN, kalian perlu mengikuti tes tertulis sesuai dengan kelompok ujian yang sudah dipilih saat pendaftaran. Hasil dari tes tertulis itulah yang akan diseleksi dan akan menjadi penentu apakah siswa tersebut layak diterima di suatu perguruan tinggi negeri pilihannya atau tidak.

Kelompok ujian pada SBMPTN 2022 terbagi menjadi 3 (tiga), di
antaranya yaitu :

  1. Kelompok ujian Saintek : meliputi materi TPS (Tes Potensi Akademik), Bahasa Inggris, dan Tes Potensi Akademik Saintek (Fisika, Kimia, Biologi, dan Matematika IPA).
  2. Kelompok ujian Soshum : meliputi materi TPS (Tes Potensi Akademik), Bahasa Inggris, dan Tes Potensi Akademik Soshum (Sosiologi, Ekonomi, Geografi, dan Sejarah).
  3. Kelompok ujian Campuran : meliputi materi TPS (Tes Potensi Akademik), Bahasa Inggris, dan Tes Potensi Akademik Saintek (Fisika, Kimia, Biologi, dan Matematika IPA) dan Tes Potensi Akademik Soshum (Sosiologi, Ekonomi, Geografi, dan Sejarah).

Kalian dapat memilih paling banyak 1 (satu) kelompok ujian untuk SBMPTN 2022. So, jangan lupa untuk persiapkan semua materi yang diperlukan dan mulai berlatih mengerjakan berbagai macam contoh soal SBMPTN agar semakin mahir.

Persyaratan SBMPTN 2022

Apabila kalian berminat untuk mengikuti jalur seleksi SBMPTN
2022, maka kalian wajib mengetahui beberapa persyaratan yang dikeluarkan oleh
pihak LTMPT. Berikut ini beberapa persyaratan SBMPTN 2022 :

  1. Pendaftar
    SBMPTN wajib memiliki akun LTMPT yang sudah permanen
  2. Pendaftar
    SBMPTN merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki NIK
  3. Bagi
    pendaftar SMA / SMK / MA sederajat yang lulus tahun 2022 wajib memiliki surat
    keterangan lulus atau bukti peserta didik Paket C tahun 2022 dengan usia
    maksimal 25 tahun pada tanggal 1 Juli 2022
  4. Bagi
    pendaftar SMA / SMK / MA sederajat yang merupakan lulusan tahun 2020 dan 2021
    wajib memiliki ijazah
  5. Pendaftar
    SBMPTN merupakan siswa yang tidak lolos jalur SNMPTN di tahun 2020, 2021, dan
    2022.
  6. Program
    studi kedokteran dan kedokteran gigi hanya dapat dipilih oleh peserta yang
    berasal dari jurusan IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) atau Saintek
  7. Pendaftar
    SBMPTN harus memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu proses
    pembelajaran selama di kampus
  8. Pendaftar
    SBMPTN yang berminat untuk mendaftar di program studi olahraga maupun program
    studi seni wajib melampirkan portofolio sesuai dengan ketentuan yang telah
    ditetapkan
  9. Pendaftar
    SBMPTN yang termasuk peserta tuna netra wajib melampirkan Surat Pernyataan Tuna
    Netra
  10. Pendaftar
    SBMPTN wajib membayar biaya pendaftaran sesuai dengan ketentuan yang telah
    ditetapkan

Alur Pendaftaran SBMPTN 2022

Berikut ini alur pendaftaran SBMPTN tahun 2022 :

  1. Peserta wajib melakukan registrasi akun LTMPT melalui website resmi portal.ltmpt.ac.id dengan mengisikan NISN, NPSN, dan tanggal lahir.
  2. Selanjutnya peserta pilih menu verifikasi dan validasi data untuk melengkapi biodata yang dibutuhkan, mengunggah pas foto, dan verifikasi data.
  3. Peserta klik menu pendaftaran UTBK SBMPTN. Di menu ini, peserta wajib melengkapi data yang ada, seperti pemilihan program studi, mengunggah portofolio, serta memilih lokasi pusat UTBK SBMPTN.
  4. Selanjutnya peserta yang telah menyelesaikan pendaftaran akan diberikan slip pembayaran. Pembayaran dapat dilakukan dalam jangka waktu 1 x 24 jam.
  5. Peserta dapat mencetak kartu peserta UTBK SBMPTN 2022 di website resmi LTMPT.
  6. Peserta dapat mempersiapkan tes UTBK dan siap mengikuti tes seleksi tersebut sesuai jadwal dan lokasi yang tertera di kartu peserta.

Biaya Pendaftaran
SBMPTN

Biaya pendaftaran yang harus dikeluarkan oleh peserta SBMPTN
yaitu sebagai berikut :

Kelompok Ujian Saintek : biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,-

Kelompok Ujian Soshum : biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,-

Kelompok Ujian Campuran : biaya pendaftaran sebesar Rp 300.000,-

Jadwal Penting SBMPTN
2022

Apabila kalian berminat untuk mengikuti seleksi masuk
perguruan tinggi negeri melalui jalur SBMPTN, maka kalian perlu mengetahui
beberapa jadwal penting SBMPTN 2022 berikut ini :

Registrasi akun LTMPT : 14 Februari – 17 Maret 2022

Pendaftaran SBMPTN : 23 Maret – 15 April 2022

Pelaksanaan UTBK Gel I : 17 Mei – 3 Juni 2022

Pelaksanaan UTBK Gel II : 28 Mei – 3 Juni 2022

Pengumuman SBMPTN : 23 Juni 2022

Pengumuman SBMPTN
2022

Hasil seleksi jalur SBMPTN 2022 akan diumumkan melalui website resmi LTMPT yaitu pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id pada tanggal 23 Juni 2022 pukul 15.00 WIB. Selain melalui website resmi LTMPT, kalian juga dapat melihat hasil pengumuman SBMPTN melalui website mirror yang telah disediakan oleh LTMPT. Berikut daftar situs mirror pengumuman SBMPTN 2022 :

  1. https://sbmptn.unsyiah.ac.id
  2. https://sbmptn.unand.ac.id
  3. https://sbmptn.unsri.ac.id
  4. https://sbmptn.ipb.ac.id
  5. https://sbmptn.itb.ac.id
  6. https://sbmptn.ui.ac.id
  7. https://sbmptn.undip.ac.id
  8. https://sbmptn.ugm.ac.id
  9. https://sbmptn.its.ac.id
  10. https://sbmptn.unair.ac.id
  11. https://sbmptn.untan.ac.id
  12. https://sbmptn.unhas.ac.id

Beberapa link di atas dapat kalian jadikan sebagai situs alternatif untuk melihat hasil pengumuman SBMPTN 2022. Pastikan untuk menyalin link di atas secara tepat. Semua hasil SBMPTN yang akan muncul di website mirror tersebut akan tetap sama sesuai di website resmi LTMPT.

Cara Melihat Pengumuman SBMPTN 2022 :

  1. Kalian menyalin laman resmi LTMPT yaitu pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id atau melalui website mirror yang telah disediakan oleh LTMPT.
  2. Di halaman tersebut akan muncul tampilan “Nomor Peserta”, “Tanggal Lahir”, dan juga kode captcha. Kalian dapat mengisikan kolom tersebut sesuai dengan data yang kalian miliki, lalu isi kode captcha yang terlihat.
  3. Selanjutnya klik tombol “Cari”
  4. Maka sistem secara otomatis akan memberikan keterangan hasil pengumuman SBMPTN 2022.

Itu dia informasi seputar SBMPTN 2022, lengkap beserta jadwal dan tata cara melihat hasil pengumuman SBMPTN. Semoga informasi ini membantu!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta