Link Cara Mendapatkan Set Top Box TV Digital Kominfo Gratis 2022
Link Cara Mendapatkan Set Top Box TV Digital Kominfo Gratis 2022 – Berdasarkan siaran pers No.482/HM/KOMINFO/10/2022 pemerintah melalui kominfo akan melakukan migrasi dari TV analog ke TV digital.
Guna menunjang rencana ini pemerintah akan melakukan suntik mati TV Digital atau Analog Switsh Off (ASO).
Pelaksanaannya akan dilakukan pada tanggal 2 November 2022 mulai pukul 24.00 WIB di beberapa daerah yang siaran TV digitalnya dinilai sudah siap.
Bagi daerah yang siaran TV digitalnya sudah dimulai, TV analog anda tidak akan bisa lagi menerima siaran TV dalam bentuk apapun. Artikel ini akan mengulas cara mendapatkan set top box tv digital.
Transisi TV Analog ke TV Digital
Daftar Isi
Daftar Isi
Supaya TV analog anda dapat dipakai untuk menonton siaran TV lagi dibutuhkan sebuah alat khusus bernama Set Top Box (STB).
Mengenai set top box sendiri adalah alat penangkap sinyal siaran. Jenisnya ada beragam, diantaranya adalah DVB-T2, DVB-C, DVB-S, dan DVB-IPTV.
Untuk di Indonesia sendiri STB yang digunakan untuk menangkap siaran TV digital adalah jenis DVB-T2.
Seperti yang disampaikan Staf Khusus Menkominfo Rosarita Niken Widiastuti bahwa untuk saat ini penghentian TV analog mulai Rabu malam (2/11) belum se-Indonesia.
Penyetopan hanya dilakukan pada 32 kabupaten/kota di Jabodetabek dan 173 kabupaten yang selama ini belum mendapatkan siaran televisi terestrial.
Berdasarkan penelusuran mamikos harga STB di pasaran bisa dikatakan lumayan.
Namun, anda tidak perlu khawatir karena pemerintah akan membagikan STB secara gratis bagi masyarakat yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Menurut laman resmi kominfo, sejauh ini, per 31 Oktober 2022 kemarin, pihak kominfo telah membagikan STB sejumlah 1.055.360 unit, STB yang telah dibagikan bagi masyarakat di daerah Jabodetabek sebanyak 473.308 unit STB dari total target 479.307 unit STB.
Adapun alasan belum terdistribusi semua karena ada beberapa Rumah Tangga Miskin di Jabodetabek yang tidak memenuhi kriteria/gagal serah
Bagi anda yang ingin mendapatkan Set Top Box (STB) dengan gratis. Anda bisa mengikuti cara yang mamikos sajikan di artikel ini. Mengenai bagaimana cara mendapatkan set top box tv digital.
Cara Mendapatkan Set Top Box TV Digital Gratis 2022
- Silakan buka situs https://cekbantuanstb.kominfo.go.id/ pada mesin pencari Anda.
- Selanjutnya masukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan masukkan kode captcha sesuai yang tertera di kolom.
- Apabila terdaftar sebagai penerima bantuan, anda dapat segera menghubungi Call Center 159 atau datang langsung ke lokasi Posko Respon Cepat Penanganan Bantuan STB dengan membawa KTP dan KK asli.
- Apabila mengalami kesulitan ketika mengakses website, Anda dapat menghubungi Call Center 159 atau nomor telepon posko bantuan.
Berikut ini adalah jadwal dan lokasi Posko Respon Cdepan Penanganan Bantuan STB di wilayah Jabodetabek.
Adapun jadwalnya adalah mulai tanggal 2-4 November 2022, dan jam operasinya adalah antara pukul 08.00 WIB-19.00 WIB.
Sementara lokasinya adalah sebagai berikut.
Selain perlu memerhatikan cara-cara di atas. Bagi anda yang ingin mendapat STB secara gratis. Adapun syaratnya adalah:
Syarat Mendapatkan STB Gratis
- Warga Negara Indonesia (dibuktikan dengan memiliki KTP) dan tergolong dalam rumah tangga miskin serta memiliki TV (KK sebagai pelengkap).
- Nama Anda wajib terdaftar dalam DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) Kemensos atau data perangkat daerah dalam bidang sosial.
- Lokasi tempat tinggal anda wajib berada dalam cakupan daerah yang terdampak ASO.
Namun, apabila nama anda belum terdaftar ke dalam DTKS. Anda tak perlu risau.
Sebab, anda dapat mendaftarkan diri lewat ponsel pintar Anda. Adapun cara daftarnya adalah sebagai berikut.
Cara Daftar DTKS
- Silakan unduh aplikasi Cek Bansos melalui google play store pada gawai yang anda pakai.
- Lakukan pendaftaran dengan cara “Buat akun baru”.
- Masukkan data secara lengkap
- Buat username dan kata sandi
- Silakan unggah swafoto beserta KTP dan unggah foto KTP
- Selanjutnya klik “Buat akun baru”
Setelah selesai, sistem akan memvalidasi dan melakukan pencocokan data. Apabila data sudah valid, anda dapat memilih jenis bantuan sosial (bansos) yang dibutuhkan.
Salah satunya adalah set top box gratis. Bagi warga yang sesuai kriteria akan mendapatkan undangan dari kelurahan setempat.
Adapun sumber yang digunakan pemerintah untuk mengadakan set top box gratis untuk warga miskin ini ada dua macam yakni
- Berdasarkan keputusan yang tertera pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2022 pemerintah mengadakan satu juta alat. Sejumlah 81.206 alat disediakan bagi delapan kabupaten/kota di tahap pertama dan sebanyak 918.794 alat diperuntukkan bagi 66 kabupaten/kota pada fase kedua.
- Komitemen penyelenggara multipleksing atau stasiun televisi dengan total 4.077.760 set top box dengan rincian sebagai berikut.
- ·MNC 844.015 di 139 kabupaten/kota tahap pertama. Tahap kedua 299.106 di 32 kabupaten/kota.
- Trans Media 455.196 di 134 kabupaten/kota tahap pertama. Tahap kedua 161.315 di 24 kabupaten/kota.
- Media Group 520.072 di 146 kabupaten/kota tahap pertama. Tahap kedua 184.306 di 26 kabupaten/kota.
- Grup STM 896.162 di 138 kabupaten/kota untuk tahap pertama. Tahap kedua 317.588 di 32 kabupaten/kota.
- RTV 369.168 di 99 kabupaten/kota tahap pertama. Tahap kedua 130.832 di 22 kabupaten/kota.
Belakangan ini STB merupakan salah satu alat yang paling banyak diminati, terlebih bagi pemirsa setia televisi.
Jika anda tidak terdaftar sebagai penerima STB gratis dari pemerintah. Anda bisa membelinya di toko-toko elektronik langganan.
Namun, anda perlu waspada karena belakangan ini marak terjadi penjualan STB abal-abal yang tentunya sangat merugikan konsumen.
Maka dari itu, sebelum membelinya anda perlu memastikan STB yang anda beli terjamin keasliannya.
Berikut ini mamikos sertakan bagaimana cara mengenali STB yang asli lengkap dengan harganya.
Cara Mengecek Keaslian STB
1. Pastikan STB yang akan anda beli telah bersertifikasi.
Menurut Gabungan Pengusaha Elektronik, adanya sertifikasi ini dilakukan pemerintah untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat.
Di sisi lain, adanya sertifikasi pada produk merupakan jaminan bahwa STB dapat dipergunakan dan semua fitur dapat berfungsi dengan baik.
2. Cari STB yang memiliki tulisan DVB-T2.
Berdasarkan keterangan Direktorat Jenderal PPI Kementerian Kominfo Geruantika Kurnia cara paling mudah untuk mentukan keaslian STB adalah dengan melihat ada atau tidaknya tulisan DVB-T2 pada kemasan produk. Selain itu terdapat pula tulisan MODI pada produk.
3. Sesuaikan dengan kebutuhan
Setiap STB memiliki keunggulan dan fitur yang berbeda-beda. Semakin lengkap fitur yang dimiliki akan mempengaruhi harga dari STB itu sendiri. Sebab itulah penting untuk memilih STB sesuai dengan kebutuhan
4. Perhatikan ulasan
Supaya mendapat performa terbaik dari STB yang akan dibeli. Sebaiknya lihat dulu ulasan dari konsumen terkait produk STB yang akan dibeli.
Daftar Harga Resmi Set Box TV di Indonesia
- Merek AKARI model ADS-168 dibanderol seharga Rp 225 ribu.
- Merek Venus model Brio dibanderol sekitar Rp 198 ribu.
- Merek Tanaka dengan model T2 dibanderol sekitar Rp 183 ribu
- Merek Matrix dengan model Apple dibanderol sekitar Rp 189 ribu
- Merek Evercoss dengan model STB1dibanderol sekitar Rp 172 ribu
- Merek Nextron dengan model TR 1000 dibanderol sekitar Rp 259 ribu
- Merek Evinix dengan model H-1 dibanderol sekitar Rp 189 ribu
- Merek Evercoss dengan model STB Pro dibanderol sekitar Rp 175 ribu
- Merek Tanaka dengan model T2 Jurassic dibanderol sekitar Rp 193 ribu
- Merek Tanaka dengan model T2 New dibanderol sekitar Rp 244 ribu
Demikianlah informasi tentang cara mendapatkan set top box tv digital secara gratis.
Informasi berkenaan cara mendapatkan set top box tv digital ini telah terkonfirmasi dan dapat segera dilakukan sebelum tanggal yang ditentukan. Semoga artikel ini memiliki manfaat buat kamu.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: