Nonton Anime 2023 Kualitas HD Legal Bukan Nekopoi Care mod APK, Anoboy APK

Nonton Anime 2023 Kualitas HD Legal Bukan Nekopoi Care mod APK, Anoboy APK – Kegiatan yang tidak menguras banyak uang tapi tetap menyenangkan dilakukan adalah menonton anime.

Semenjak pandemi
COVID-19, ketertarikan masyarakat terhadap anime meningkat cukup drastis. Penikmat
tayangan kartun Jepang ini pun semakin bertambah.

Kali ini, Mamikos
akan memberikan beberapa rekomendasi aplikasi nonton anime 2023 kualitas HD
legal dan tidak menghabiskan banyak biaya. Yuk, disimak artikelnya!

Definisi Anime

https://www.youtube.com/

Sebelum Mamikos
memberikan rekomendasi aplikasi nonton anime 2023 yang legal, mari pahami
terlebih dahulu definisi anime.

Anime diambil dari
kata “animation” yang berarti “animasi,” yaitu karya seni yang digambar secara
manual dengan dibantu teknologi komputer.

Sebenarnya, anime
adalah istilah metode pembuatan gambar animasi. Tapi, masyarakat luas
memahaminya sebagai animasi yang dibuat khusus di Jepang. Padahal mungkin saja
bisa negara lagi membuat anime.

Anime pertama kali menuai kepopuleran saat penayangan seri Astro Boy karya Ozamu Tezuka di tahun 1963.

Sejak saat itu, anime pun terus berkembang dan menjadi semakin terkenal.

Alasan Kamu Harus Nonton Anime Legal

Kamu mungkin masih
bingung, mengapa nonton anime harus di situs yang legal. Nah, Mamikos sudah
merangkum beberapa alasan pentingnya berikut ini:

1. Bentuk Apresiasi Terhadap Kreator

Dengan menonton anime di situs web yang legal dan terpercaya, kamu sudah memberikan apresiasi terbesar kepada sang Kreator.

Karena itu berarti kamu sangat menghargai dan menghormati hasil kerja keras mereka.

2. Berkontribusi Dalam Memajukan Ekonomi Kreatif

Masih ingat artikel tentang ekonomi kreatif sebelumnya? Salah satu sub sektor dalam ekonomi kreatif adalah animasi.

Nah, kalau kamu nonton
anime secara legal, itu berarti kamu sudah ikut berkontribusi dalam memajukan
ekonomi kreatif.

3. Terjemahan Resmi

Alasan lain mengapa
kamu harus nonton anime secara legal adalah karena terjemahan atau subtitle dari
anime legal pasti akurat dan rapi. Kamu tidak akan bingung apa yang dimaksudkan
dalam percakapan anime tersebut.

4. Kualitas HD

Kalau kamu nonton
anime secara legal, kamu bisa mengatur kualitas gambar sesuka hati, sesuai
dengan kemampuan gadget-mu.

Tapi yang pasti, gambar tayangan anime di situs yang legal selalu lebih cerah dan berkualitas tinggi. Dijamin tidak akan bikin sakit mata!

5. Tidak Ada Virus

Nah, alasan penting
selanjutnya mengapa kamu harus nonton di situs yang legal adalah karena tidak
ada ancaman virus.

Kalau kamu nonton streaming
atau mengunduh dari situs-situs ilegal, ada banyak sekali kemungkinan gadget-mu
akan terkena virus.

Bahkan, yang lebih
berbahayanya lagi, virus-virus ini bisa membuat gadget pribadimu kehilangan
data atau bahkan mudah untuk di hack!

Jadi, pastikan
kamu selalu nonton anime di situs yang legal ya!

Nonton Anime 2023 Kualitas HD Legal

Nah, setelah kamu
memahami definisi dan alasan-alasan mengapa kamu harus nonton anime secara
legal, sekarang mari simak rekomendasi aplikasi dan situs nonton anime 2023 berikut
ini!

1. YouTube

https://www.youtube.com/

Aplikasi atau
situs nonton anime 2023 secara legal yang pertama adalah YouTube!

Eits, tapi
nontonnya bukan di sembarang channel loh! Kamu bisa nonton anime dengan episode
lengkap di channel legal dan terpercaya, seperti Muse, Ani-One dan
Gundaminfo.

Khusus untuk channel
Muse tersedia beberapa channel regional, yaitu Muse Asia, Indonesia,
Filipina, Hongkong, Malaysia, Taiwan, Thailand dan Vietnam.

Kamu bisa nonton menggunakan YouTube biasa maupun YouTube Premium.

Beberapa judul anime yang bisa kamu temukan di channel Muse Asia adalah Ippon Again!, Beast Tamer, Mushoku Tensei, Asobi Asobase dan masih banyak lagi.

2. Crunchyroll

https://www.crunchyroll.com/

Masih banyak
sekali yang belum tahu kalau Crunchyroll memiliki layanan gratis nonton anime
selama 14 hari.

Layanan ini bisa
kamu manfaatkan sebaik mungkin karena Crunchyroll adalah situs nonton anime
2023 yang legal dan terpercaya.

Selain anime, kamu
juga bisa nonton drama Jepang atau membaca manga (komik Jepang) di sini loh!

Jika layanan gratisnya sudah habis, kamu bisa berlangganan Crunchyroll dengan metode pembayaran melalui Paypal atau kartu kredit.

3. Netflix

https://www.netflix.com/

Situs atau
aplikasi untuk nonton anime 2023 selanjutnya adalah Netflix.

Aplikasi ini
memang sudah terkenal sebagai salah satu aplikasi penyedia film, anime, drama
dan animasi lainnya terlengkap di dunia.

Bagi kamu yang
merupakan pengguna baru bisa memanfaatkan layanan gratis nonton selama satu
bulan.

Jika layanan
gratisnya sudah habis, kamu bisa berlangganan Netflix dengan memilih jenis
paket yang sesuai dengan kebutuhanmu.

4. Vidio

https://www.vidio.com/

Aplikasi untuk
nonton anime 2023 selanjutnya adalah Vidio.

Untuk aplikasi ini, kamu bisa memanfaatkan layanan gratis untuk pengguna baru.

Tapi bisa juga membeli paket nonton yang sudah termasuk dalam paket kuota internet ponsel.

Di sini kamu bisa
menemukan berbagai macam anime, mulai dari Shinchan, Kuroko’s Basketball, Tokyo
Ghoul, Doraemon hingga Kimetsu no Yaiba!

5. Hulu

https://www.hulu.com/

Selanjutnya, ada
aplikasi atau situs Hulu yang juga menyediakan ratusan anime, film dan serial
TV.

Hulu juga
menyediakan layanan gratis nonton selama sebulan bagi para pengguna baru. Tapi,
biaya langganan setelah layanan gratisnya habis tetap terjangkau kok.

Di sini, kamu bisa
menemukan ragam anime seperti Naruto, Death Note, Chainsaw Man, Attack on Titan
dan Fullmetal Alchemist.

6. Amazon Prime

https://www.primevideo.com/

Ada pula aplikasi atau situs Amazon Prime yang juga memiliki koleksi anime cukup banyak.

Di sini kamu bisa menonton dengan menggunakan subtitle Bahasa Indonesia atau Inggris.

Layanan gratis
bagi pengguna barunya tersedia untuk 7 hari ya. Setelah itu kamu bisa berlangganan
untuk terus menonton anime dengan leluasa!

7. Disney+ Hotstar

https://www.hotstar.com/

Selanjutnya, ada
aplikasi atau situs Disney+ Hotstar yang bisa menjadi pilihanmu untuk nonton
anime 2023 secara legal.

Walau namanya Disney, bukan berarti situs ini hanya menyediakan film-film Disney ya! Karena, kamu bisa menemukan banyak film dan serial TV lainnya di sini, termasuk juga anime.

Beberapa anime
yang ada di Disney+ Hotstar adalah Spy X Family, Haikyu!!, Jojo’s Bizarre
Adventure dan Kaguya-Sama: Love is War.

8. Viu

https://www.viu.com/

Biasanya,
masyarakat mengenal Viu sebagai salah satu aplikasi untuk nonton drama Korea.
Tapi, kamu juga bisa menemukan beberapa judul anime di sini loh!

Beberapa di
antaranya adalah One Piece, Detective Conan, Boruto, Horimiya, Fruits Basket, Black
Clover, Jujutsu Kaisen, Dragon Ball dan My Hero Academia.

9. iQIYI

https://www.iq.com/anime/

Selanjutnya ada
situs iQIYI yang menyediakan sejumlah judul anime yang bisa kamu tonton secara
legal.

Beberapa di
antaranya adalah Hunter x Hunter, Bungo Stray Dogs, Bleach, Blue Lock, Your Lie
in April dan Sword Art Online.

10. Genflix

https://genflix.co.id/

Nah, kalau situs
yang satu ini, selain menyediakan anime dengan subtitle Bahasa Indonesia,
juga menyediakan anime dengan dubbing Bahasa Indonesia loh!

Pilihan animenya
bervariasi juga, seperti One Punch Man, Made in Abyss, Mob Psycho 100 dan
Assassination Classroom.

11. Bstation

https://www.bilibili.tv/id/anime/

Situs yang
terakhir adalah Bstation dari Bilibili. Di sini juga terdapat cukup banyak
pilihan anime yang bisa kamu tonton.

Seperti Hori-san
to Miyamura-kun, Gakuen Babysitters, Tokyo Revengers, Classroom of The Elite
dan Sakamoto Desu Ga.

Nah, itulah
beberapa rekomendasi situs nonton anime 2023 dengan kualitas HD dan legal.

Pastikan untuk selalu nonton di situs-situs yang legal dan terpercaya ya! Jangan menggunakan situs ilegal karena selain merugikan para kreator, bisa berbahaya juga bagimu!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah