22 Menu Mie Gacoan Terfavorit dan Enak beserta Daftar Harganya 2024
22 Menu Mie Gacoan Terfavorit dan Enak beserta Daftar Harganya 2024 — Mie Gacoan merupakan salah satu merek makanan kekinian yang saat ini cukup digemari oleh berbagai kalangan. Tidak tua, muda, hingga anak-anak pun menggemari Mie Gacoan.
Selain menawarkan harga yang terjangkau, menu-menu Mie Gacoan juga terkenal enak dan cocok di lidah masyarakat Indonesia.
Apakah kamu punya menu terfavorit saat datang ke Mie Gacoan? Siapa tahu menu nya ada di bahasan Mamikos kali ini.
Daftar Menu Mie Gacoan Paling Digemari dan Enak berikut Harganya
Daftar Isi
Daftar Isi
Sama seperti gerai makanan lainnya, di gerai Mie Gacoan pun terdapat beberapa menu yang pastinya difavoritkan dan enak.
Malah ada sebagian yang berpendapat bahwa menu-menu Mie Gacoan memang enak-enak semua dan sepadan dengan harganya.
Bukan sekadar enak dan murah saja, tapi kualitas makanan yang baik juga menjadi salah satu yang sepertinya terus dipertahankan oleh pihak gerai Mie Gacoan.
Nah, apabila kamu memerlukan inspirasi daftar menu di Mie Gacoan yang paling digemari serta enak, maka kamu bisa menyimak bahasan Mamikos pada kesempatan ini.
Pilihan Sajian Menu di Mie Gacoan
Menu-menu yang jadi andalan gerai makan Mie Gacoan adalah mie pedas yang memang disukai oleh orang Indonesia.
Bukan sekadar rasa pedas yang seketika memberikan sensasi mulut terbakar saja, rasa enak, gurih, dan cocok di lidah hal lain yang membuat banyak orang menggemari mie satu ini.
Ada sebagian yang berpendapat bahwa mie di Mie Gacoan yang paling difavoritkan. Namun ada juga yang mengemukakan bahwa pilihan dimsum yang beragam dan aneka menu minumannya yang menjadi favorit.
Biar kamu tidak bingung lagi, berikut ini Mamikos sudah sertakan beberapa pilihan sajian lezat dan enak di gerai Mie Gacoan. Bukan hanya nama menunya saja.
Mamikos juga tak lupa melampirkan serta harganya untuk jadi bahan pertimbangan saat kamu datang ke gerai Mie Gacoan untuk makan bersama mereka yang tersayang.
Perubahan Istilah Nama Menu Makanan di Mie Gacoan
Sekadar informasi tambahan saja, sejak awal Februari 2023 kemarin, Mie Gacoan merilis pernyataan perubahan istilah nama-nama mie yang mereka sajikan.
Seperti yang kamu tahu, sebelumnya Mie Gacoan memakai istilah yang terdengar agak seram untuk penamaan menu-menu andalannya, seperti setan, iblis, dan genderuwo.
Namun kini, nama-nama dengan unsur horor tadi sudah berubah menjadi nama yang lebih enak didengar karena diambil dari istilah permainan, contohnya suit, hompimpa, hingga ada juga gobak sodor.
Istilah penamaan menu baru di Mie Gacoan sudah Mamikos sertakan juga di daftar berikut ini:
Noodle (Menu mie)
- Mie Suit: Mie polos tanpa rasa pedas sama sekali
- Mie Hompimpa: Mie pedas dominan asin gurih dengan pilihan tingkat kepedasan
- Mie Gacoan: Mie pedas dominan manis dengan pilihan tingkat kepedasan
Beverage (Minuman)
- Es Gobak Sodor (Menggantikan nama Es Genderuwo)
- Es Teklek (Menggantikan nama Es Tuyul)
- Es Sluku Bathok (Menggantikan nama Es Sundel Bolong)
- Es Petak Umpet (Menggantikan nama Es Pocong)
Sementara untuk nama-nama menu yang tidak mengandung unsur “aneh”, masih dipertahankan dan tertulis seperti biasa di daftar.
Sajian Menu di Mie Gacoan berikut Harganya Lengkap
Menu Mie
- Mie Suit: Rp 9.500
- Mie Hompimpa Level 1-4: Rp 9.500
- Mie Hompimpa Level 6-8: Rp 10.500
- Mie Gacoan Level 0-4: Rp 9.500
- Mie Gacoan Level 6-8: Rp 10.500
Menu Dimsum
- Siomay: Rp 8.600
- Udang Rambutan: Rp 8.600
- Udang Keju: Rp 8.600
- Lumpia Udang: Rp 8.600
- Pangsit Goreng: Rp 9.500
- Ceker: Rp 8.600
Menu Minuman
- Es Gobak Sodor: Rp 8.600
- Es Teklek: Rp 5.900
- Es Sluku Bathok: Rp 5.900
- Es Petak Umpet: Rp 8.600
- Es Tea: Rp 4.100
- Orange: Rp 5.000
- Lemon Tea: Rp 5.900
- Mineral: Rp 4.100
- Milo: Rp 7.700
- Vanilla Latte: Rp 7.700
- Teh Tarik: Rp 6.400
*) Harga yang tertera di atas dapat berubah sewaktu-waktu dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dulu. Untuk daftar harga menu di berbagai media daring seperti ojol dapat berbeda dengan harga makan di tempat.
Menu Mie Gacoan Terfavorit 2024
Di bagian ini Mamikos akan secara khusus menjabarkan beberapa menu Mie Gacoan terfavorit dan menjadi menu incaran banyak pelanggan.
1. Mie Suit (Sebelumnya Mie Angel)
Meskipun merek Mie Gacoan populer dengan mie yang pedas, tapi jika kamu tidak suka atau tidak bisa makan pedas, maka kamu bisa memesan Mie Suit yang tidak menambahkan cabai sama sekali ke dalamnya.
2. Mie Hompimpa (Sebelumnya Mie Setan)
Agak berbeda dengan Mie Suit, Mie Hompimpa menawarkan rasa yang dominan asin gurih dan pedas dengan tingkat kepedasan 1 sampai 8 yang bisa kamu pilih.
Menu ini cocok bagi kamu yang menggemari makanan asin dan pedas.
3. Mie Gacoan (Sebelumnya Mie Iblis)
Masih sama seperti Mie Hompimpa, Mie Gacoan juga menawarkan rasa pedas dengan dominan rasa pedas manis yang nikmat.
Dengan pilihan tingkat kepedasan mulai dari 1 sampai 8 yang dapat kamu pilih, menu Mie Gacoan satu ini terbilang difavoritkan banyak pengunjung.
Apalagi setiap pilihan varian Mie Gacoan dihidangkan dengan taburan ayam yang gurih dan pangsit renyah berisi ayam yang menambah kelezatannya.
4. Udang Rambutan
Datang atau memesan Mie Gacoan tanpa membeli dimsum? Rasanya bakal rugi sekali. Pasalnya di Mie Gacoan pilihan dimsumnya cukup beragam dan semuanya enak-enak.
Salah satu menu dimsum yang difavoritkan para pelanggan yang datang adalah udang rambutan yang terbuat dari bola daging yang kemudian dibalut dengan irisan kulit pangsit.
5. Udang Keju
Tak kalah populer dari udang rambutan, udang keju yang berisi keju meleleh juga menjadi menu dimsum yang sering dipesan para pelanggan.
Udang keju dapat menjadi tambahan makan mie yang enak, gurih, dan lembut yang bakal bikin kamu ketagihan.
6. Pangsit goreng
Apabila kamu suka makan mie ditemani sesuatu yang bertekstur renyah, maka kamu bisa memesan juga Pangsit Goreng khas Mie Gacoan yang terkenal itu.
Dengan harga tidak sampai 10K, kamu bisa merasakan renyahnya makan pangsit dibarengi makan mie pilihan.
7. Es Gobak Sodor
Mie Gacoan menawarkan beberapa varian minuman es yang menyegarkan. Salah satu yang sering dipesan dan jadi favorit adalah Es Gobak Sodor.
Es satu ini pada dasarnya adalah es buah dengan tambahan cincau lembut yang ditambah kental manis. Rasanya yang lembut dan manis membuat minuman ini cukup digemari banyak pelanggan Mie Gacoan.
Ulasan daftar menu Mie Gacoan terfavorit dan enak beserta harganya di atas harus Mamikos akhiri sampai di sini.
Mamikos harap apa yang telah kamu baca dan simak pada daftar menu Mie Gacoan terfavorit dan enak di atas dapat menginspirasi terkait menu yang bisa kamu pesan jika ingin makan di Mie Gacoan nanti.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: