Jam Berapa Pendaftaran SNBP 2023 dibuka? Ini Timeline dan Tahapan Seleksinya

Jam Berapa Pendaftaran SNBP 2023 dibuka ? Ini Timeline dan Tahapan Seleksinya – Penerimaan mahasiswa baru untuk masuk ke perguruan tinggi negeri merupakan proses yang cukup panjang.

Maka wajar bila semua calon mahasiswa baru tahu semua alur pendaftaran agar bisa masuk ke perguruan tinggi impian yang diinginkan.

Sosialisasi dari SNBP 2023 bahkan sudah dimulai dari Desember tahun lalu. Sementara pendaftaran SNBP baru akan dimulai hari ini. Jam berapa pendaftaran SNBP 2023 dibuka? Temukan jawabannya di sini!

Jam Berapa Pendaftaran SNBP 2023 dibuka? Ini Informasinya!

https://pexels.com/@energepic.com

Menurut portal SNPMB BPPP Kemendikbud yang menjadi panitia penerimaan mahasiswa baru tahun 2023, pendaftaran yang dilakukan oleh siswa sudah akan dibuka tepat jam 15.00 WIB pada Selasa, 14 Februari 2023.

Pada jam tersebut tentunya semua peminat sudah harus standby untuk mendaftar ke portal tersebut.

Para siswa yang bisa mendaftar pun tidak sembarangan karena sudah pasti didaftarkan oleh sekolah di PDSS atau Pangkalan Data Sekolah dan Siswa.

Timeline dan Jam Berapa Pendaftaran SNBP 2023 Dibuka

Agar lebih mengerti mengenai semua alur pendaftaran SNBP 2023, berikut ini timeline dan tahapan seleksi yang perlu kamu tahu:

  1. Pembuatan akun SNPMB BPPP dimulai dari tanggal 16 Januari 2023 hingga 15 Februari 2023
  2. Penetapan Siswa yang eligible oleh sekolah dimulai dari 3 Januari 2023 hingga 8 Februari 2023
  3. Pengisian data siswa di PDSS oleh sekolah dimulai dari 9 Januari 2023 hingga 9 Februari 2023
  4. Pendaftaran SNBP dimulai dari 14 Februari 2023 (Jam 15.00 WIB)hingga 28 Februari 2023
  5. Pengumuman hasil SNBP pada 28 Maret 2023

Itulah informasi timeline dan jam berapa pendaftaran SNBP 2023 dibuka.

Timeline ini wajib kamu mengerti dan ingat agar tidak ketinggalan pada setiap prosesnya dan tentunya agar bisa menyiapkan berbagai persyaratan wajib.

Apa saja persyaratan untuk bisa mendaftar SNBP 2023? Informasinya di bagian berikut ini!

Persyaratan Pendaftaran SNBP 2023

Persyaratan Siswa yang ingin mendaftar SNBP 2023:

  1. Siswa memiliki prestasi akademik dan bisa memenuhi semua persyaratan yang telah ditentukan oleh Perguruan Tinggi Negeri impian.
  2. Setiap siswa yang ingin mendaftar SNBP wajib memiliki NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional dan telah terdaftar di PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa)
  3. Rapor semester 1 hingga 5 dari siswa telah diinput oleh pihak sekolah di PDSS.
  4. Peserta yang mengikuti SNBP untuk masuk ke program studi bidang olahraga dan seni wajib upload portofolio.

Jenis Portofolio Bidang Seni dan Olahraga

Untuk calon mahasiswa baru jalur SNBP yang ingin masuk program studi olahraga dan seni harus mengupload portofolio terkait bidangnya. Berikut ini 11 jenis portofolio yang bisa diunggah:

  1. Olahraga
  2. Seni rupa, kriya, dan desain,
  3. Tari
  4. Teater
  5. Musik
  6. Seni Karawitan
  7. Sendratasik
  8. Fotografi
  9. Etnomusikologi
  10. Seni pedalangan
  11. Film dan televisi

Itulah 11 jenis portofolio yang bisa diupload. Bila kamu memiliki salah prestasi dalam bidang-bidang tersebut, maka bisa dijadikan portofolio untuk diupload ke portal SNPMB BPPP Kemendikbud untuk SNBP 2023.

Aturan Pemilihan Jurusan Pendaftaran SNBP 2023

Setelah melakukan pendaftaran di laman portal-snpbm.bppp.kemdikbu.go.id, para calon mahasiswa akan diarahkan untuk memilih jurusan yang diminati.

Berikut ini aturan yang diperbolehkan oleh Balai Pengelolaan Penguji Pendidikan:

  1. Setiap siswa dari jurusan IPA, IPS, dan Bahasa diperbolehkan untuk memilih jurusan yang diinginkan di PTN impian.
  2. Setiap pendaftar boleh memilih 2 program studi dalam 1 PTN atau dalam 2 PTN.
  3. Bila memilih 2 prodi, maka salah satu prodi harus berlokasi di provinsi yang sama dengan asal sekolah. Bila memilih 1 prodi, siswa bebas memilih PTN yang berlokasi di provinsi mana pun.

Itulah peraturan sederhana dalam pemilihan jurusan atau program studi yang diatur oleh BPPP Kemdikbud.

Daftar Perguruan Tinggi yang Mengikuti SNBP bagian I

Berikut ini 94 daftar lengkap universitas atau perguruan tinggi negeri yang mengikuti SNBP 2023 tahun ini:

  1. Universitas Syiah Kuala
  2. Universitas Malikussaleh
  3. Universitas Teuku Umar
  4. ISBI Aceh
  5. Universitas Islam Negeri Ar-raniry
  6. Universitas Sumatera Utara
  7. Universitas Negeri Medan
  8. Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  9. Universitas Riau
  10. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim
  11. Universitas Maritim Raja Ali Haji
  12. Universitas Andalas
  13. Universitas Negeri Padang
  14. ISI Padang Panjang
  15. Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang
  16. Universitas Jambi
  17. Universitas Islam Negeri Sultan Thaha Saifudin Jambi
  18. Universitas Bengkulu
  19. Universitas Sriwijaya
  20. Universitas Islam Negeri Raden Fatah
  21. Universitas Bangka Belitung
  22. Universitas Lampung
  23. Institut Teknologi Sumatera
  24. Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung
  25. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  26. Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
  27. Universitas Indonesia
  28. Universitas Islam Negeri Jakarta
  29. Universitas Negeri Jakarta
  30. UPN Veteran Jakarta
  31. Universitas Terbuka
  32. Universitas Singaperbangsa Karawang
  33. Institut Teknologi Bandung
  34. Universitas Padjadjaran
  35. Universitas Pendidikan Indonesia
  36. ISBI Bandung
  37. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati
  38. Institut Pertanian Bogor
  39. Universitas Siliwangi
  40. Universitas Jenderal Soedirman
  41. Universitas Tidar
  42. Universitas Negeri Kupang
  43. Universitas Sebelas Maret
  44. ISI Surakarta
  45. Universitas Diponegoro
  46. Universitas Negeri Semarang
  47. Universitas Islam Negeri Walisongo

Daftar Perguruan Tinggi yang Mengikuti SNBP bagian II

  1. Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta
  2. Universitas Gadjah Mada
  3. Universitas Negeri Yogyakarta
  4. UPN Veteran Yogyakarta
  5. ISI Yogyakarta
  6. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga
  7. Universitas Jember
  8. Universitas Brawijaya
  9. Universitas Negeri Malang
  10. Universitas Islam Negeri Malang
  11. Universitas Airlangga
  12. Institut Teknologi Sepuluh Nopember 
  13. Universitas Negeri Surabaya
  14. Universitas Trunojoyo Madura
  15. UPN Veteran Jawa Timur
  16. Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
  17. Universitas Tanjungpura
  18. Universitas Palangkaraya
  19. Universitas Lambung Mangkurat
  20. Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin
  21. Universitas Mulawarman
  22. Institut Teknologi Kalimantan
  23. Universitas Borneo Tarakan
  24. Universitas Udayana
  25. Universitas Pendidikan Ganesha
  26. ISI Denpasar
  27. Universitas Mataram
  28. Universitas Nusa Cendana
  29. Universitas Timor
  30. Universitas Hasanuddin
  31. Universitas Negeri Makassar
  32. Universitas Islam Negeri Alauddin
  33. Institut Teknologi BJ Habibie Sulawesi Selatan
  34. Universitas Sam Ratulangi
  35. Universitas Negeri Manado
  36. Universitas Tadulako
  37. Universitas Islam Negeri Datokarama Palu
  38. Universitas Sulawesi Barat
  39. Universitas Haluoleo
  40. Universitas Negeri Gorontalo
  41. Universitas Sembilan Belas November Kolaka
  42. Universitas Pattimura
  43. Universitas Khairun
  44. Universitas Cenderawasih
  45. Universitas Musamus Merauke
  46. ISBI Tanah Papua
  47. Universitas Papua

Bagaimana, adakah universitas negeri impianmu dalam daftar ini? Bila kamu mengunjungi portal SNPMB BPPP Kemdikbud kamu akan bisa melihat masing-masing daya tampung dari tiap universitas.

Lebih jauh, kamu jadi bisa melihat program studi apa yang peluang masuknya besar.

Demikianlah Informasi Jam Berapa Pendaftaran SNBP 2023 dibuka

Jam berapa pendaftaran SNBP 2023 dibuka? SNBP 2023 dibuka hari ini, Selasa, 14 Februari 2023 pada pukul 15.00 WIB. Kamu bisa mendaftar di portal SNPMB BPPP Kemendikbud di laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Pastikan bahwa kamu merupakan siswa yang eligible untuk melakukan pendaftaran sebelum bisa mendaftar.

Selain itu, pastikan juga semua dokumen pendaftaran sudah siap sehingga tak repot lagi mempersiapkan saat telah dibuka.

Kamu bisa simpan atau bookmark laman ini untuk kepentingan lain di masa mendatang. Semoga informasi ini membantumu masuk ke perguruan tinggi impian, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta