6 Contoh Campuran Heterogen dalam Kehidupan Sehari-Hari, Apa Saja?

6 Contoh Campuran Heterogen Dalam Kehidupan Sehari-Hari, Apa Saja? – Ada banyak topik pembahasan yang dipelajari dalam cabang ilmu kimia, tidak hanya seputar tabel periodik dan zat.

Selain itu, dalam ilmu kimia juga di bahasa berbagai jenis campuran, salah satunya campuran heterogen.

Namun, tahukah kamu kalau ternyata campuran heterogen ini seringkali kamu jumpai di kehidupan sehari-hari. Penasaran apa saja contoh campuran heterogen yang sering kamu temui? Yuk, simak!

Apa Itu Campuran?

https://saintif.com/

Sebagian orang menyukai minuman yang manis dan berwarna. Namun, bisa dipastikan kalau hanya sebagian kecil yang pernah perduli zat yang membentuk semua minuman tersebut.

Apa saja campuran, senyawa yang ada di dalam minuman tersebut. Lalu apa sih sebenarnya yang dimaksud campuran?

Campuran sendiri diartikan sebagai suatu zat materi yang asal pembentukannya dari gabungan atau proses pencampuran antara dua buah zat tunggal atau bahkan bisa lebih dengan perbandingan yang tidak tetap.

Campuran biasanya dapat berupa gabungan antara unsur dengan unsur lainnya, antar unsur dan senyawa, atau senyawa dan senyawa yang berwujud padat, gas, bahkan cair.

Komposisi unsur pada campuran tidaklah menentu sehingga rumus kimia dari campuran tidak dapat untuk ditentukan. Misalnya saja baja yang asal campurannya dari besi, nikel, dan krom.

Campuran sendiri bisa kamu bedakan menjadi dua jenis, pertama campuran homogen dan kedua campuran heterogen.

Campuran homogen adalah campuran antara dua atau lebih zat yang setelah tercampur tidak bisa lagi dilihat ataupun dibedakan.

Sebagai contoh, gula dan garam yang dicampur dalam air kemudian diaduk rata maka setelah diaduk keduanya tidak bisa lagi dibedakan. Zat penyusun keduanya sudah tercampur dan tidak bisa terlihat lagi.

Sedangkan campuran heterogen merupakan campuran yang penyusunnya masih bisa dibedakan, hal ini karena zat yang telah tercampur sebelumnya tidak bisa larut dengan sempurna.

Misalnya saja larutan air dan pasir yang dicampur dan diaduk selama beberapa menit. Meski telah diaduk dengan lama, tetap saja larutan itu dapat dibedakan. Sebab, air dan pasir tidak bisa larut dengan sempurna.

Mengenal Lebih Jauh Campuran Heterogen 

Sebelumnya Mamikos telah dijelaskan bahwa campuran dibedakan ke dalam dua jenis campuran, yaitu antara campuran homogen dan campuran heterogen.

Namun, pada artikel kali ini Mamikos akan secara khusus membahas jenis campuran heterogen terlebih dahulu.

Singkatnya, campuran heterogen adalah campuran dua zat yang tidak merata. Bukan hanya itu pada komponen campuran heterogen memiliki zat penyusun yang sifatnya yang berbeda satu sama lain.

Hal inilah yang membuat campuran heterogen memiliki batas yang dapat dilihat antara satu zat dengan zat penyusun lainnya.

Mengutip dari laman Gramedia.com, cat campuran heterogen memiliki 2 jenis, yaitu suspensi dan koloid.

Kedu jenis zat campuran heterogen ini dibedakan berdasarkan komposisi dan tingkat pencampurannya dalam satu campuran tertentu. Berikut ini penjelasan kedua jenis tersebut : 

Suspensi 

Suspensi merupakan campuran zat heterogen yang mana zat dalam campuran tersebut terdiri dari zat padat dan zat cair atau gas, yang mana campuran zat tersebut tidak dapat larut.

Suspensi jika didiamkan dalam waktu yang lama akan memunculkan endapan.

Koloid

Koloid merupakan campuran antara zat yang terdiri dari partikel kecil yang bercampur dengan tidak merata dalam suatu medium.

Partikel tersebut tidak dapat dilihat dengan mata telanjang dan tidak akan terjadi endapan.

Ciri Campuran Heterogen

Dari pengertian, dan jenis campuran heterogen diatas, maka dapat kita identifikasi ciri dari campuran heterogen.

Zat campuran heterogen umumnya memiliki ciri yang jelas dan dapat diamati dengan kasat mata tanpa memerlukan bantuan alat. Berikut ini beberapa ciri dari zat campuran heterogen:

Tidak Seragam dan Tidak Tercampur Merata

Campuran heterogen pada dasarnya memiliki zat-zat yang tidak dapat bercampur sama halnya seperti campuran homogen.

Sebab, campuran heterogen tidak dapat larut dengan zat lainnya sehingga terlihat membentuk lapisan yang berbeda.

Bersifat Keruh dan Tidak Dapat Tembus Cahaya

Campuran heterogen terdiri dari dua atau bahkan lebih zat yang berbeda. Zat tersebut tidaklah dapat bercampur sehingga hanya akan membuat keruh. Umunya, campuran ini juga tidak dapat tembus cahaya.

Mudah dipisahkan

Salah satu ciri khas dari campuran heterogen adalah zatnya yang mudah untuk dipisahkan.

Karena campuran heterogen terdiri dari beberapa zat yang berbeda, maka dapat dilakukan pemisahan dengan menggunakan teknik-teknik seperti penyaringan, sentrifugasi, distilasi, dan evaporasi.

Identitas Kimia Tidak Akan Berubah

Dua zat yang telah tercampur dalam sebuah medium, tidak akan berubah dan secara fisik akan tetap terlihat terpisah.

Dalam campuran zat keduanya tetap mempertahankan identitas kimianya masing-masing dan tidak mengalami perubahan sama sekali.

Contoh Campuran Heterogen di Sekitar Kita

Campuran heterogen pada dasarnya sering kita temui di kehidupan sehari-hari. Berikut beberapa contoh campuran heterogen yang sering dijumpai :

Minyak dan Air

Kamu mungkin pernah memperhatikan ketika air dan minyak disatukan akan terlihat jelas keduanya tidak dapat menyatu. Sehingga., kamu akan bisa melihat dengan jelas batasan kedua partikel tersebut.

Air dan Tinta

Sama halnya dengan air dan minyak, tinta yang dicampurkan dengan air akan terlihat terpisah dari air. Sehingga air dan tinta diklasifikasikan sebagai campuran heterogen.

Air dan Pasir

Campuran antara air dan pasir termasuk campuran heterogen sebab ketika kedua zat dicampurkan dan telah mengendap dalam air.

Maka kamu akan melihat dengan jelas keduanya tidak dapat tercampur merata, selain itu ketika bercampur campuran air dan pasir akan menjadi keruh.

Campuran ini biasanya kamu jumpai pada aliran sungai di sekitar kamu.

Jus Jeruk

Meski terlihat tercampur merata seperti campuran homogen, tapi pada dasarnya jus jeruk termasuk campuran heterogen. Hal ini dikarenakan bulir jeruk dalam air tidak dapat larut dan tidak dapat dipisahkan.

Susu dan Sereal

Selanjutnya, yaitu susu dan sereal yang termasuk campuran heterogen. Ketika keduanya kamu campurkan maka kamu akan melihat bahwa sereal tidak akan larut meski sudah tercampur dengan susu.

Minuman Soda 

Minuman yang mengandung soda sebenarnya jika diamati sekilas seperti campuran homogen.

Namun, pada fase tertentu minuman soda bisa dikategorikan menjadi campuran heterogen. Ini ketika minuman soda dibuka, kelang akan mengeluarkan sebuah gelembung.

Gelembung tersebut merupakan zat yang berbeda dengan air yang cair. Namun, ketika gelembung dari gas tersebut habis, maka minuman yang bersoda akan kembali lagi menjadi campuran homogen.

Penutup

Demikian ulasan mengenai contoh campuran heterogen dalam kehidupan sehari-hari yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu. 

Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui.

Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta