4 Contoh Ragam Hias Flora dan Fauna beserta Penjelasannya Lengkap dengan Gambarnya

4 Contoh Ragam Hias Flora dan Fauna beserta Penjelasannya Lengkap dengan Gambarnya – Pada suatu karya seni kamu akan melihat berbagai motif yang indah untuk dipandang. Tidak jarang beberapa karya seni tersebut menggunakan ragam hias flora dan fauna.

Sama seperti namanya, ragam hias satu ini mengambil inspirasi dari alam. Berbeda dengan ragam hias lainnya, ragam hias flora dan fauna memiliki daya tariknya sendiri sebab menghadirkan keindahan alam yang memukau.

Nah, jika kamu tertarik untuk mengetahui lebih dalam mengenai ragam hias satu ini, sebaiknya ikuti terus artikel ini sampai habis, ya! Mamikos akan berikan penjelasan lengkapnya beserta dengan gambarnya!

Apa Itu Ragam Hias

https://unsplash.com/@JonathanBorba

Sebelum jauh membahas mengenai ragam hias flora dan fauna sebaiknya kita perlu mengetahui terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan ragam hias.

Kalian mungkin menyadari pada suatu karya seni terdapat corak atau motif yang menghiasi, misalnya saja di baju batik yang punya banyak banget motif-motifnya, yups itu yang dimaksud dengan ragam hias.

Jadi pada dasarnya, yang dimaksud dengan ragam hias adalah sebuah pola dasar yang mana nantinya pola tersebut akan diulang-ulang pada suatu karya seni.

Sederhananya, ragam hias ialah pola yang bertujuan menambah keindahan pada suatu karya seni.

Motif dari ragam hias biasanya memiliki muatan tradisi dan karakter pada tiap-tiap daerah.

Meski tiap daerah memiliki motifnya sendiri, tetapi ada sedikit persamaan dasar pada ragam hias tersebut, seperti pola susunan, pewarnaan, dan nilai simbolik.

Beberapa jenis motif ragam hias yang sering digunakan pada suatu karya seni seperti ragam hias flora (tumbuhan), fauna (hewan), figuratif (manusia), dan geometris.

Ragam Hias Flora dan Fauna

Ragam hias flora dan fauna termasuk ragam hias yang sering diaplikasikan pada suatu karya seni. Ragam hias flora terinspirasi dari objek gambar yang berasal dari tumbuhan (flora).

Pada ragam hias flora, motif tumbuhan baik itu bunga dedaunan digambar dengan berulang-ulang untuk menghasilkan pola yang indah dan simetris.

Ragam hias flora bisa kamu temukan pada berbagai jenis benda atau karya seni disekitar kamu. Misalnya saja di baju batik, kain tenun, keramik dan lainnya.

Ragam hias flora diyakini memiliki makna dan nilai filosofis, terutama pada kebudayaan tertentu. Misalnya saja, di Indonesia kamu akan menemukan ragam hias flora pada kain batik yang digunakan masyarakat.

Setiap motif tersebut memiliki makna dan simbol yang berbeda, bisa berarti kesuburan, keindahan, dan lainnya.

Ragam hias flora jua sering kali menjadi representasi atau identitas daerah.

Misalnya saja, ragam hias flora di Maluku yang seringkali pada perabot atau pakaian tradisional memiliki motif-motif yang terinspirasi dari hasil bumi seperti cengkeh dan pala.

Sementara ragam hias fauna merupakan objek gambar ataupun motif yang terinspirasi dari hewan-hewan.

Pada ragam hias fauna, motif-motif yang sering digunakan seperti burung, ikan bahkan hewan-hewan buas seperti singa dan harimau.

Motif hewan tersebut digambar berulang-ulang sehingga menciptakan pola yang indah dan simetris. 

Sama halnya dengan ragam hias flora, ragam hias fauna juga memiliki makna dan digunakan sebagai simbol.

Misalnya, ragam hias dari Papua yang menggunakan motif Burung Cendrawasih yang merupakan hewan asli ditemukan di Papua.

Fungsi Ragam Hias Flora dan Fauna

Ragam hias merupakan dasar hiasan atau pola dasar yang kemudian menjadikannya menjadi suatu objek seni.

Tidak hanya sebagai pola dasar pada suatu karya seni ternyata ragam hias juga memiliki fungsi lainnya.  Berikut fungsi ragam hias:

  • Fungsi estetika : Ragam hias yang hanya dibuat untuk menghias suatu benda demi keindahan dari benda tersebut.
  • Fungsi simbolis : Ragam hias seringkali memiliki makna dan nilai filosofis, sehingga memiliki fungsi simbolis. Misalnya, pada kebudayaan tertentu, setiap motif ragam hias memiliki makna dan simbol yang berbeda-beda, seperti makna kesuburan, keindahan, atau keberanian.
  • Fungsi finansial : Ragam hias yang menghasilkan keindahan pada suatu karya seni, barang, produk dapat meningkatkan nilai jual pada barang tersebut. Makanya, saat ini ada berbagai motif ragam hias yang bisa kamu temukan dengan harga yang fantastis.
  • Fungsi konstruktif : Selain dapat menghiasi suatu barang atau bangunan, ternyata ragam hias juga berfungsi sebagai penopang kekuatan dari bagian tertentu atau bangunan tersebut.

Contoh Ragam Hias Flora dan Fauna

Keinginan untuk menghias sudah menjadi naluri manusia, oleh karena itu ragam hias flora dan fauna disebut sebagai ornamen yang telah berkembang sejak zaman prasejarah.

Agar mengetahui jenis ragam hias satu ini, berikut ragam hias flora dan fauna yang banyak dipakai oleh masyarakat Indonesia : 

1. Ragam Hias Bunga dan Dedaunan 

satujam.com

Pola ragam hias flora dalam bentuk lukisan maupun ukiran memang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia.

Sentuhan estetis dari pola bunga atau dedaunan selalu cocok untuk menghiasi dekorasi ataupun pada baju batik.

Misalnya saja pada ragam hias motif bunga dan daun di atas. Pengrajin batik tulis menggabungkan antara bunga dan dedaunan sehingga tercipta motif batik yang indah dan ramai.

Binti-bintik pada corak batik tersebut memang disengaja agar menampilkan kesang yang ramai tetapi tetap elegan. Batik yang bercorak seperti gambar diatas banyak digunakan oleh masyarakat.

2. Ragam Hias Padi

thegorbalsla.com

Ragam hias padi merupakan salah satu contoh ragam hias flora. Ragam hias ini menggunakan padi sebagai objek utama pada gambar.

Umumnya, ragam hias padi digunakan untuk mengenalkan bahwa padi merupakan simbol dari daerah tertentu.

Misalnya saja pada gambar di atas. Warna hijau pada warna daun membuatnya tampak lebih hidup.

Selain itu, bulir padi juga terlihat nampak nyata seolah-olah merupakan lumbung hidup dari masyarakat setempat.

Ragam hias padi umumnya, digunakan pada kain tenun, ukiran, dan kain batik. Selama ini batik yang dikenal dengan penggunaan ragam hias padi yaitu batik karawang.

Bulir padi dan lumbung padi melambangkan kemakmuran bagi daerah Karawang.

3. Ragam Hias Gajah

thegorbalsla.com

Ragam hias gajah termasuk salah satu contoh ragam hias fauna. Ragam hias satu ini menggunakan gajah sebagai objek utama.

Motif ragam hias fauna yang menggunakan objek utamanya yaitu gajah merupakan ragam hias yang berasal dari Lampung.

Gajah sebagai simbol hewan yang berasal dari Lampung sekaligus untuk mengenalkan kearifan lokal Lampung. Ragam hias ini banyak digunakan pada kain sulam, kain tenun, dan anyaman.

4. Ragam Hias Garuda

thegorbalsla.com

Sama halnya dengan gajah, ragam hias garuda juga merupakan contoh ragam hias fauna. Ragam hias ini mengambil inspirasi dari burung garuda dan digunakan sebagai objek utama.

Burung garuda merupakan salah satu kepercayaan masyarakat Jawa terkait kedudukan yang dianggap sangat penting.

Selain itu, burung garuda dipercaya sebagai hewan tunggangan Batara Wisnu yang dikenal sebagai Dewa Matahari.

Penutup

Demikian ulasan mengenai contoh ragam hias flora dan fauna beserta penjelasannya lengkap dengan gambarnya yang perlu kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu. 

Jika kamu ingin mencari tahu informasi penting lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos. Akan ada banyak sekali artikel menarik yang wajib kamu ketahui.

Pastikan download dan install aplikasi Mamikos di smartphone kesayangan kamu, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta