12 Ide Lomba 17 Agustus 2023 Lucu untuk Ibu-ibu dan Bapak-bapak, Individu dan Kelompok

12 Ide Lomba 17 Agustus 2023 Lucu untuk Ibu-ibu Dan Bapak-bapak, Individu dan Kelompok – Supaya suasana peringatan hari 17 agustus menjadi semakin menarik.

Biasanya akan digelar berbagai lomba yang dilakukan untuk ibu-ibu dan bapak-bapak.

Perlombaan ini menjadi menarik bukan hanya karena hadiah yang diperebutkan, tetapi juga cara memainkannya yang biasanya lucu dan memunculkan gelak tawa.

Di samping untuk membuat lomba peringatan 17 agustus menjadi lebih menyenangkan, perlombaan yang digelar ini juga bertujuan untuk membuat ibu-ibu dan bapak-bapa yang tinggal di suatu lingkungan menjadi semakin saling kenal dan lebih akrab.

Ide Lomba 17 Agustus 2023

mediacenter.palangkaraya.go.id

Di bawah ini adalah contoh ide lomba 17 Agustus 2023 baik kelompok maupun individu yang bisa dicoba

Lomba untuk Ibu-ibu Individu

1. Lomba Bikin Bungkus Ketupat

Meski makan ketupat telah menjadi tradisi bagi sebagian besar masyarakat Indonesia sejak lama.

Tetapi, kenyataannya membuat bungkus ketupat perlu keahlian khusus sehingga tidak semua orang bisa melakukannya.

Sehubung dengan itu mungkin akan menjadi tontonan yang mengasyikkan apabila ketrampilan membuat ketupat ini dijadikan suatu lomba.

Cara memainkan lomba ini sederhana. Panitia tinggal meminta peserta lomba membuat bungkus ketupat jenis tertentu dengan waktu 10 menit, misalnya.

Nah, siapa yang dapat membuat bungkus ketupat dalam waktu itulah yang akan menjadi pemenang.

2. Lomba Mengiris Bawang Merah

Bagi kebanyakan ibu-ibu di Indonesia memasak merupakan pekerjaan yang biasa.

Di dalam proses memasak salah satu yang menjadi tantangan adalah mengiris bawang merah.

Gas yang keluar dari bawang merah saat diiris akan membuat mata terasa perih dan berair.

Nah, tantangan ini bisa digunakan untuk seru-seruan dalam lomba 17 Agustusan.

3. Lomba Memindah Kelereng dengan Sendok

Di lingkungan sekolah lomba ini biasanya digunakan untuk mengisi kegiatan MPLS.

Cara memainkan lomba ini adalah dengan menggigit pangkal sendok dan menarik kelereng di bagian kepala sendok.

Seorang pemain diharuskan dapat membawa kelereng sampai di garis akhir tanpa jatuh.

Bagi peserta yang kelerengnya jatuh, diminta untuk kembali ke start.

4. Lomba Perang Guling

Perang guling umumnya dimainkan bapak-bapak secara individu. Supaya permainan lebih menarik, pemain bisa diganti ibu-ibu. Cara memainkannya sederhana.

Peserta diminta duduk di atas bambu yang di bawahnya kolam atau sungai dengan air yang lumayan dalam.

Fungsi air di sini adalah agar apabila ada peserta yang jatuh tidak mengalami cedera.

Begitu lomba dimulai. Ibu-ibu akan saling serang hingga lawannya jatuh.

Lomba untuk ibu-ibu Kelompok

1. Lomba Tarik Tambang

Permainan tarik tambang dalam lomba 17 agustusan umumnya dimainkan oleh kaum laki-laki.

Nah, agar lebih menarik permainan ini bisa pula dimainkan untuk ibu-ibu.

Selain kekuatan permainan tarik tambang juga memerlukan strategi khusus.

Sehingga tentu akan menarik menyaksikan ibu-ibu saling adu tenaga dan adu strategi untuk memenangkan lomba.

2. Lomba Balapan Bakiak

Permainan ini sering dijumpai pada perayaan Lomba MPLS di lingkungan sekolah beragam jenjang pendidikan.

Nah, supaya kegiatan lomba 17 Agustus menjadi lebih menarik. Permainan ini bisa dipakai sebagai permainan dengan peserta ibu-ibu.

Permainan yang menguji kecepatan, kekompakan, dan kerja sama ini tentu sangat cocok dimainkan pada saat perayaan 17 agustus.

Selain itu melihat ibu-ibu saling beradu strategi untuk menentukan siapa yang paling cepat dan kompak tentu akan menjadi tontonan yang sangat asyik.

3. Lomba Gendong Pasangan

Dalam lomba 17 agustus yang sering dilakukan biasanya adalah balapan karung, balapan sarung atau balapan bangkiak.

Jika kamu ingin sesuatu yang baru, kamu bisa mencoba lomba balapan pasangan.

Cara memainkannya adalah dengan meminta ibu-ibu untuk menggendong pasangannya.

Lomba untuk Bapak-bapak Individu

1. Lomba Make Up Pasangan

Selama ini make up seringkali hanya dilakukan oleh kaum hawa. Sehingga tidak mengherankan apabila banyak kaum adam yang tidak mengetahui apa saja jenis-jenis make up yang dipakai oleh wanita.

Supaya lomba 17 agustus bisa menjadi lebih menarik. Lomba make up pasangan bisa dijadikan salah satu daftar isian acara.

Lomba ini bukan saja menuntut agar seorang laki-laki mampu mendandani pasangannya agar terlihat lebih cantik.

Tetapi juga bisa digunakan oleh kaum laki-laki mengenali jenis-jenis make up yang sering dipakai istrinya.

Supaya perlombaan bisa berlangsung menarik, selain memberikan syarat bahwa yang mengikuti lomba adalah pasangan suami-istri yang sah. Para peserta juga diberi batas waktu dalam mendandani istrinya.

Pemenang dari lomba ini bisa ditentukan berdasarkan tingkat keserasian dan kerapian seorang suami mendandani istrinya.

2. Lomba Menebak Harga Sembako

Di sebagian besar masyarakat Indonesia masih sering ditemui kebiasaan bahwa salah satu tugas istri adalah memastikan kondisi dapur keluarga dalam keadaan baik-baik saja.

Sehingga muncul ada anggapan bahwa selain jago memasak. Seorang istri harus pandai mengelola keuangan keluarga dengan cara membeli kebutuhan dapur sesuai dengan kebutuhan.

Kenyataan semacam inilah yang membuat sebagian besar laki-laki di Indonesia sebatas pandai mencari uang, namun kurang mengetahui harga sembako dan bumbu dapur.

Adanya kebiasaan semacam ini bisa dimanfaatkan untuk membuat lomba tebak harga sembako lengkap dengan bumbu dapur.

Siapa yang mampu memberikan jawaban dengan selisih harga yang paling mendekati harga suatu barang di pasaran. Maka, jawabannya dianggap benar.

Lomba untuk Bapak-bapak Kelompok

1. Lomba Panjat Pinang

Salah satu lomba paling umum yang sering adakan pada saat lomba 17 agustus adalah lomba panjat pinang.

Lomba ini bukan hanya melatih kekuatan dan keahlian seseorang dalam memanjat pohon pinang yang sudah diberi oli.

Tetapi lomba ini juga melatih kerja sama tim untuk mendapatkan hadiah yang telah disediakan oleh panitia lomba.

2. Sepak Bola Sarung

Hampir semua orang yang ada di dunia mengenal permainan sepak bola. Selain menjadi salah satu olahraga paling populer di dunia.

Sepak bola dapat dikreasikan sesuai dengan keperluan. Salah satu kreasi sepak bola yang bisa dilakukan agar lomba 17 agustus semakin menarik adalah sepak bola sarung.

Permainan sepak bola sarung ini mirip dengan permainan sepak bola pada umumnya. Hanya saja yang menjadi pembedanya adalah kostum yang digunakan pemainnya.

Jika pada permainan sepak bola yang resmi pemain mengenakan celana pendek. Khusus untuk sepak bola sarung ini pemainnya menggunakan sarung.

3. Sepak Bola Corong

Selain bisa dikreasikan menjadi sepak bola sarung, permainan sepak bola dapat pula dikreasikan menjadi sepak bola corong.

Cara memainkannya pun relatif mudah. Seluruh peserta permainan diwajibkan menggunakan corong di bagian wajah.

Lubang kecil di dasar corong digunakan pemain untuk melihat bola. Lubang yang kecil tentu akan membuat pemain kesulitan menentukan keberadaan bola dan arah serangan.

Sehingga tak jarang pemain menggiring bola ke arah yang salah atau gagal dalam melakukan tembakan karena sulit untuk menendang bola.

Hal ini tentu akan menjadikan permainan sepak bola corong akan semakin seru untuk ditonton.

Apabila kamu ingin membuat lomba 17 Agustus menjadi lebih menarik. Kamu bisa memasukkan permainan ke dalam daftar perlombaan yang akan dimainkan dalam lomba 17 agustus nanti.

Penggunaan sarung dalam permainan sepak bola tentu tidak hanya sekedar menjadi tantangan tersendiri bagi mereka yang memainkannya, tetapi menjadikan sepak bola menjadi pertandingan yang unik untuk disaksikan.

Penutup

Demikian contoh ide lomba 17 Agustus 2023 lucu untuk Ibu-ibu dan bapak-bapak, individu dan kelompok yang bisa disampaikan.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah