Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret dan Strukturnya
Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret dan Strukturnya – Teks laporan hasil observasi memang banyak memberikan informasi. Hal apapun bisa menjadi target observasi, yang nantinya akan memberikan informasi secara terstruktur.
Seringkali, proses observasi akan melihat benda atau lingkungan di sekitar suapaya lebih mudah dalam mendatanya. Sebab, memang laporan hasil observasi berisikan informasi ayng mudah untuk dipahami.
Bila kamu ingin melakukan observasi dan membuat teks laporan hasil observasi, kamu bisa membaca contohnya di artikel berikut ini.
Pengertian
Teks Laporan Hasil Observasi
Daftar Isi
- Pengertian Teks Laporan Hasil Observasi
- Struktur Teks Laporan Hasil Observasi
- Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi
- Tujuan Teks Laporan Hasil Observasi
- Fungsi Teks Laporan Hasil Observasi
- Langkah-langkah Menyusun Teks Hasil Observasi
- Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret
- Struktur Teks Laporan Hasil Observasi ‘Tonggeret’
Daftar Isi
- Pengertian
Teks Laporan Hasil Observasi - Struktur
Teks Laporan Hasil Observasi - Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi
- Tujuan
Teks Laporan Hasil Observasi - Fungsi
Teks Laporan Hasil Observasi - Langkah-langkah
Menyusun Teks Hasil Observasi - Contoh
Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret - Struktur
Teks Laporan Hasil Observasi ‘Tonggeret’
Teks
laporan hasil observasi, merupakan jenis teks yang berisikan informasi ataupun
penjabaran umum mengenai sesuatu, berdasarkan pada fakta dari hasil pengamatan secara
langsung.
Jadi,
observasi merupakan suatu cara untuk pengumpulan data, dengan melakukan pengamatan
langsung terhadap sebuah objek dalam periode tertentu, sekaligus untuk
mengadakan pencatatan secara sistematis terhadap sebuah objek.
Informasi
yang diamati dapat berupa objek mengenai keadaan lingkungan, alam, hewan,
tumbuhan, sosial, kesenian, suatu peristiwa, ataupun kebudayaan.
Teks laporan hasil observasi ini bersifat informatif, komunikatif, dan juga objektif.
Artinya, teks ini wajib memberikan informasi yang mudah untuk dipahami, serta sesuai dengan fakta sesungguhnya di lapangan. Tidak boleh dibuat-buat ataupun mengikuti opini dari penulis.
Struktur
Teks Laporan Hasil Observasi
Laporan
hasil observasi ini pada umumnya mempunyai empat buat struktur di dalam
penulisannya, yakni:
Judul
Judul tentunya akan menjadi hal yang wajib untuk dituliskan di dalam sebuah tulisan, bahkan mungkin tidak hanya pada laporan teks hasil observasi.
Disarankan untuk penulisan judul ini, berisi mengenai informasi dalam hasil observasi.
Pernyataan
Umum
Pernyataan umum menjadi bagian pembuka dari teks hasil observasi, atau berada di bagian paragraf pertama.
Pernyataan
umum ini berisikan tentang latar belakang, atau asal usul dan juga sebuah penjelasan
secara umum tentang objek yang akan diobservasi.
Deskripsi
Bagian dan Manfaat
Deskripsi
bagian serta manfaat ini, adalah bentuk penjelasan detail ataupun perincian
dari objek yang sedang diamati.
Tujuan
dari penulisan deskripsi bagian ini, dilakukan untuk dapat memberikan sebuah pemahaman
terhadap para pembaca.
Kesimpulan
Kesimpulan
ini adalah bagian terakhir dari bentuk hasil teks observasi, yang berisikan
mengenai garis besar ataupun inti dari sebuah hasil laporan observasi.
Ciri-ciri Teks Laporan Hasil Observasi
Untuk
dapat mengetahui, apakah suatu teks termasuk ke dalam bagian laporan hasil
observasi, adalah dengan cara mengidentifikasi pada ciri-ciri yang dimiliki
oleh LHO, yang meliputi:
Bersifat
Universal
Artinya,
hasil laporan observasi ini bersifat secara lebih luas dan juga objektif,
sehingga laporan justru tidak akan fokus secara spesifik.
Objek
Observasi Tunggal
Objek
yang diamati pada teks observasi ini seringkali yaitu objek yang tunggal,
artinya objek yang sedang diamati ini merupakan objek yang spesifik, walaupun
hasil dari penulisannya nanti akan bersifat universal.
Fakta
Sumber
dari observasi yang sedang dilakukan, juga sangat penting berdasarkan pada fakta
yang terdapat di lapangan.
Lengkap
Lengkap
disini, berarti hasil dari observasi ditulis secara lengkap dan juga sempurna
dalam penulisannya.
Terbarukan
atau Relevan
Artinya
yaitu, penelitian yang dilakukan harus dapat mengangkat isu yang sedang hangat
dibicarakan, ataupun masih relevan di dalam kehidupan sehari-hari.
Bukan
Opini Pribadi
Teks hasil observasi ini, juga dituliskan bukan hanya dengan opini pribadi yang tidak berdasarkan pada fakta yang terdapat di lapangan.
Objek yang diobservasi ini haruslah jelas dan juag valid.
Berkesinambungan.
Artinya,
hasil laporan harus mempunyai keterkaitan antara satu kelas, dengan sub kelas
yang akan dilaporkan.
Sedangkan
berdasarkan pada teknik pemilihan bahasa, berikut ini merupakan ciri-ciri dari teks
laporan hasil observasi:
- Menggunakan
kata benda atau frasa nomina, Contohnya: minuman di meja. - Menggunakan
verba relasional, Contohnya: air putih adalah salah satu contoh dari minuman. - Menggunakan
sebuah kata penghubung, Contohnya: sedangkan, namun, tetapi, atau, dan, serta. - Menggunakan
bentuk istilah keilmuan, Contohnya: simbiosis, osteoporosis, herbivora.
Tujuan
Teks Laporan Hasil Observasi
- Menyelesaikan
sebuah persoalan ataupun yang sedang terjadi. - Menemukan
teknik baru, untuk dapat mencari solusi dari adanya sebuah permasalahan. - Sebagai
dasar dalam pengambilan keputusan yang efektif. - Melakukan
kontrol serta evaluasi, terhadap suatu barang ataupun fenomena. - Mengetahui
perkembangan dari suatu peristiwa.
Fungsi
Teks Laporan Hasil Observasi
- Melaporkan
bentuk tanggung jawab dari data yang sudah diamati. - Menjelaskan
bentuk latar belakang dari sebuah penyusunan kebijakan, keputusan, serta
penyelesaian masalah. - Sarana
untuk dapat mendokumentasikan. - Sumber
dari informasi tentang suatu fenomena, ataupun benda yang valid.
Langkah-langkah
Menyusun Teks Hasil Observasi
1.
Tentukan tema kegiatan observasi
Sebelum
akan melakukan kegiatan observasi, kamu perlu untuk menentukan terlebih dahulu
tema dari objek yang hendak kamu teliti.
Misalnya,
seputar makanan, minuman, tumbuhan, hewan, ataupun proses terjadinya suatu fenomena
alam.
2.
Tentukan tujuan observasi
Sesudah
menentukan tema dari kegiatan observasi, langkah yang selanjutnya yaitu
menentukan tujuan dilakukannya proses penelitian tersebut.
3.
Melakukan proses observasi
Kemudian,
proses observasi ataupun penelitian pun dapat dilakukan. Pastikan bila kamu dapat
melakukannya secara teliti dan hati-hati, agar hasil yang didapatkan pun sesuai
dengan prediksi dan akurat.
4.
Menyusun kriteria aspek yang harus dilaporkan
Sesudah
melakukan observasi serta memperoleh data-datanya, kamu harus menyusun sebuah kriteria
aspek yang akan dibahas, dideskripsikan serta dilaporkan ke dalam teks laporan dari
hasil observasi.
5.
Membatasi aspek yang harus dilaporkan
Kamu
harus membatasi bentuk aspek apa saja yang akan dilaporkan, supaya tidak keluar
dari tujuan yang telah dibuat.
6.
Mulai mendeskripsikan unsur-unsur yang dijelaskan sesuai aspeknya
Dimulai dengan mendefinisikan ataupun mengartikan, pada aspek yang dipilih berupa pernyataan umum.
Jangan lupa juga untuk menggunakan kaidah kebahasaan dalam kalimat definisi.
7.
Melengkapi teks laporan hasil observasi dengan data dan gambar
Sesudah
dibuat dengan definisi aspek yang dipilih, tambahkan juga data-data yang diperoleh
dari hasil observasi, yang dapat berupa gambar ataupun data yang berbentuk
angka yang menunjukkan suatu ukuran.
Jangan
lupa juga gunakan kaidah dari kalimat simpleks dan kompleks, konjungsi,
sinonim, serta antonim.
8.
Membuat simpulan hasil observasi
Sesudah
dilengkapi dengan data dan juga gambar, kamu dapat membuat kesimpulan dari
hasil observasi yang sudah kamu lakukan.
Contoh
Teks Laporan Hasil Observasi Tonggeret
Tonggeret
(Cicadidae) merupakan serangga yang memiliki suara paling nyaring. Diketahui terdapat
sekitar lebih dari 2.000 jenis tonggeret yang telah hidup dan ditemukan di
dunia, masing-masingnya tersebut memiliki suara yang unik dan juga berbeda satu
sama lain.
Serangga
yang satu ini dapat menghasilkan suara yang nyaring, sebab memiliki tymbal di dalam
perutnya.
Uniknya,
hanya tonggeret jantan sajalah yang dapat mengeluarkan suara nyaring, untuk bisa
menarik perhatian dari tonggeret betina.
Tidak
hanya untuk dapat mendukung proses reproduksinya, suara nyaring dari tonggeret
ternyata berguna juga untuk melindungi dirinya dari adanya serangan ataupun
ancaman pemangsanya.
Tonggeret
seringkali dimanfaatkan oleh para petani, sebagai penanda dari datangnya musim
kemarau.
Struktur
Teks Laporan Hasil Observasi ‘Tonggeret’
1.
Paragraf 1 adalah pernyataan umum atau klasifikasi
Pada
paragraf ini tersaji informasi umum mengenai tonggeret, mulai dari nama ilmiah,
jumlah spesies, sampai hal yang membedakan serang tonggeret dengan spesies
serangga lainnya.
2.
Paragraf 2-5 adalah deskripsi bagian
Pada
bagian ini, paragraf-paragraf selanjutnya akan dapat memberikan informasi yang secara
lebih terperinci.
–
paragraf 2 menjelaskan mengenai organ tymbal, beserta dengan fungsi dan juga cara
kerjanya.
–
paragraf 3 menjelaskan mengenai tonggeret dan hasil suaranya yang nyaring. Pada
bagian ini dijelaskan pula mengenai fungsi dari suara nyaring tonggeret, di
dalam kehidupan serangga ini.
–
paragraf 4 menjelaskan mengenai daur hidup serangga tonggeret. Proses kehidupan
juga telah dilengkapi dengan habitat, yang memang disukai serangga ini.
–
paragraf 5 menjelaskan mengenai tonggeret, sebagai hewan herbivora dan juga
makanannya berdasar pada fase-fase kehidupannya.
3.
Paragraf 6 sebagai deskripsi manfaat atau simpulan
Pada
bagian ini, dijelaskan jika tonggeret dan suaranya yang nyaring, seringkali
dimanfaatkan oleh pak petani pada saat masuk ke musim kemarau.
Dijelaskan
pula bahwa perubahan iklim, dapat membuat tonggeret tidak lagi bersuara dengan
nyaring seperti dulu.
Namun,
saat ini tonggeret dapat dimanfaatkan sebagai salah satu dari asupan protein, pada
saat diolah menjadi makanan.
Penutup
Itu
tadi pembahasan mengenai contoh teks laporan hasil observasi tonggeret, semoga
artikel di atas dapat mmebantu kamu, untuk menjadi inspirasi bila kamu ingin
mengobservasi serangga tonggeret.
Harapannya,
kamu bisa membuat teks laporan hasil observasi yang lebih baik dan lebih
detail, supaya gurumu pun bisa mengapresiasi hasil kerjamu.
Demikian pembahasan mengenai contoh teks laporan hasil observasi tonggeret, kamu dapat membaca artikel lainnya mengenai teks laporan hasil observasi lainnya pada kolom yang tersedia di Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: