8 PTN Jurusan Kedokteran dengan Uang Pangkal di Bawah 200 juta
8 PTN Jurusan Kedokteran dengan Uang Pangkal di Bawah 200 juta – Tidak salah lagi bahwa kuliah Jurusan Kedokteran adalah impian banyak calon mahasiswa baru.
Biaya yang dikeluarkan untuk berkuliah di Jurusan Kedokteran juga tidak sedikit, lho. Selain UKT, mahasiswa baru juga diwajibkan membayar Uang Pangkal.
Di artikel ini, Mamikos sudah mengumpulkan informasi tentang beberapa PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta. Namun sebelum masuk ke pembahasan PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta, simak terlebih dahulu penjelasan berikut ini.
Apa Perbedaan UKT dan Uang Pangkal?
Daftar Isi
- Apa Perbedaan UKT dan Uang Pangkal?
- Daftar PTN Jurusan Kedokteran dengan Uang Pangkal di Bawah 200 Juta
- 1. Jurusan Kedokteran Universitas Gadjah Mada
- 2. Jurusan Kedokteran Universitas Airlangga
- 3. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Semarang
- 4. Jurusan Kedokteran Universitas Brawijaya
- 5. Jurusan Kedokteran Universitas Indonesia
- 6. Jurusan Kedokteran Universitas Padjadjaran
- 7. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Padang
- 8. Jurusan Kedokteran Universitas Bengkulu
- Penutup
Daftar Isi
- Apa Perbedaan UKT dan Uang Pangkal?
- Daftar PTN Jurusan Kedokteran dengan Uang Pangkal di Bawah 200 Juta
- 1. Jurusan Kedokteran Universitas Gadjah Mada
- 2. Jurusan Kedokteran Universitas Airlangga
- 3. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Semarang
- 4. Jurusan Kedokteran Universitas Brawijaya
- 5. Jurusan Kedokteran Universitas Indonesia
- 6. Jurusan Kedokteran Universitas Padjadjaran
- 7. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Padang
- 8. Jurusan Kedokteran Universitas Bengkulu
- Penutup
UKT atau Uang Kuliah Tunggal dan Uang Pangkal adalah dua istilah yang akan sering kamu dengar saat sudah berada di jenjang pendidikan perguruan tiggi sebagai konteks biaya kuliah di perguruan tinggi.
Mungkin kamu masih belum paham tentang apa perbedaan UKT dan Uang Pangkal itu? Nah, berikut Mamikos berikan penjelasan tentang perbedaan antara UKT dan Uang Pangkal.
UKT (Uang Kuliah Tunggal)
UKT adalah biaya kuliah yang harus dibayarkan oleh mahasiswa setiap semester atau tahun ajaran.
Besarnya UKT dapat bervariasi berdasarkan beberapa faktor, seperti program studi, jenis perguruan tinggi (negeri atau swasta), dan kondisi keuangan mahasiswa.
Komponen biaya yang termasuk dalam UKT meliputi biaya perkuliahan, biaya administrasi, biaya perpustakaan, serta biaya-biaya lainnya yang mungkin ditetapkan oleh perguruan tinggi.
Uang Pangkal
Sedangkan uang pangkal adalah biaya satu kali yang harus dibayarkan oleh mahasiswa pada saat pertama kali mendaftar atau masuk ke perguruan tinggi.
Biaya ini mencakup berbagai hal seperti biaya administrasi pendaftaran, biaya pengolahan administrasi, dan biaya pembukaan akun mahasiswa.
Hal yang membedakan uang pangkal dengan UKT adalah bahwa uang pangkal hanya dibayarkan sekali pada awal masuk perguruan tinggi, sedangkan UKT merupakan biaya yang harus dibayarkan secara berkala setiap semester atau tahun ajaran.
Beberapa universitas juga hanya menerapkan pembayaran UKT kepada mahasiswa baru yang masuk melalui jalur mandiri, bukan SNBP maupun SNBT.
Daftar PTN Jurusan Kedokteran dengan Uang Pangkal di Bawah 200 Juta
Kuliah di Jurusan Kedokteran memang identik dengan biaya kuliah yang mahal. Namun, tidak semua PTN mematok uang pangkal ratusan juta rupiah, lho.
Nah, berikut Mamikos sudah mengumpulkan informasi dari 8 Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta.
1. Jurusan Kedokteran Universitas Gadjah Mada
Selain menjadi universitas favorit pilihan calon mahasiswa, Fakultas Kedokteran UGM juga merupakan fakultas yang paling banyak diminati.
Sejarahnya, Fakultas Kedokteran UGM bahkan adalah fakultas kedokteran tertua di Indonesia yang berdiri sejak 1946, lho. Maka, tak heran jika Fakultas Kedokteran UGM menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia.
UGM sendiri membuka beberapa jalur masuk untuk para mahasiswa baru. Mulai dari SNBP, SNBT, hingga jalur mandiri.
Tahun ajaran 2023/2024 lalu, UGM menerapkan biaya kuliah berupa Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa yang masuk melalui jalur SNBP dan SNBT, berupa UKT Pendidikan Unggul dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi.
UKT Pendidikan Unggul dibayarkan sesuai dengan nominal yang sudah ditentukan, sedangkan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi dibayarkan setelah mendapatkan subsidi sebesar 25%, 50%, 70%, dan 100%.
Berikut adalah rincian untuk UKT Pendidikan Unggul dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi:
- UKT Pendidikan Unggul Jurusan Kedokteran UGM: Rp24.000.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 25%: Rp18.525.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 50%: Rp12.350.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 75%: Rp6.175.000
- UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi 100%: Rp0
Sementara bagi mahasiswa baru yang masuk melalui jalur mandiri diwajibkan membayar uang pangkal atau Sumbangan Solidaritas Pendidikan Unggul (SSPU) sebesar Rp30.000.000.
2. Jurusan Kedokteran Universitas Airlangga
PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta selanjutnya adalah Universitas Airlangga atau Unair.
Universitas Airlangga adalah perguruan tinggi negeri yang terletak di Surabaya. Sama halnya dengan UGM, Unair juga menjadi universitas favorit pilihan para calon mahasiswa baru di Jurusan Kedokteran.
Universitas Airlangga mewajibkan mahasiswa baru yang masuk melalui jalur mandiri reguler dan jalur mandiri kemitraan untuk membayar uang pangkal yang disebut dengan Uang Kuliah Awal (UKA).
1. Jalur Mandiri Reguler Jurusan Kedokteran Unair
- Uang Kuliah Semester (UKS): Rp15.000.000 per semester.
- Uang Kuliah Awal (UKA): Rp99.000.000 yang dibayarkan satu kali saat masuk.
2. Jalur Mandiri Kemitraan Jurusan Kedokteran Unair
- Uang Kuliah Semester (UKS): Rp15.000.000 per semester.
- Uang Kuliah Awal (UKA): minimal Rp300.000.000 yang dibayarkan satu kali saat masuk.
3. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Semarang
Universitas Negeri Semarang (Unnes) juga menjadi PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta, lho.
Sebagaimana universitas negeri lainnya, Unnes sebenarnya juga menerapkan biaya kuliah berupa UKT bagi mahasiswa baru yang masuk melalui SNBP dan SNBT yang terbagi dalam 7 kelompok, dengan rincian:
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 1: Rp500.000.
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 2: Rp1.000.000.
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 3: Rp5.500.000.
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 4: Rp11.000.000.
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 6: Rp20.000.000.
- UKT Kedokteran Unnes Kelompok 7: Rp24.000.000.
Di samping UKT, Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) wajib dibayarkan oleh mahasiswa baru yang masuk melalui jalur mandiri di Fakultas atau Jurusan Kedokteran Unnes yang dibayarkan bersamaan dengan UKT di semester satu.
SPI juga dikelompokkan dalam 5 kategori yang disesuaikan dengan kemampuan ekonomi masing-masing mahasiswa, seperti:
- SPI Kedokteran Unnes Kelompok 1: Rp0.
- SPI Kedokteran Unnes Kelompok 2: Rp50.000.000.
- SPI Kedokteran Unnes Kelompok 3: Rp75.000.000.
- SPI Kedokteran Unnes Kelompok 4: Rp100.000.000.
- SPI Kedokteran Unnes Kelompok 5: Rp150.000.000.
4. Jurusan Kedokteran Universitas Brawijaya
Jurusan Kedokteran di Universitas Brawijaya sudah terakreditasi A, lho, sehingga kamu tidak perlu ragu lagi untuk memilih jurusan ini.
PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta ini menerapkan pembayaran sumbangan bagi mahasiswa jalur mandiri sebesar Rp19.160.000 hingga Rp135.000.000 yang disesuaikan dengan penghasilan orang tua atau wali.
Bagi mahasiswa jalur SNBP dan SNBT, Jurusan Kedokteran Universitas Brawijaya juga menerapkan Uang Kuliah Tunggal yang terbagi dalam 6 golongan atau kelompok.
- UKT Golongan 1 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp500.000.
- UKT Golongan 2 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp1.000.000.
- UKT Golongan 3 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp8.870.000.
- UKT Golongan 4 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp 19.160.000.
- UKT Golongan 5 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp20.305.000.
- UKT Golongan 6 Kedokteran Universitas Brawijaya: Rp23.450.000.
5. Jurusan Kedokteran Universitas Indonesia
Siapa yang tidak ingin berkuliah di Universitas Indonesia? Apalagi jurusan bergengsi seperti Kedokteran. Bahkan Universitas Indonesia menjadi universitas peringkat pertama di Indonesia, lho.
UI menawarkan jalur S1 Kedokteran Reguler dengan biaya yang disesuaikan dengan kemampuan finansial masing-masing penanggung biaya.
Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan (BPO-B) berkisar mulai dari Rp0 hingga Rp7.500.000.
Rincian BPO-B
- BPO-B Kelas 1 Kedokteran UI: Rp0 – Rp500.000.
- BPO-B Kelas 2 Kedokteran UI: Rp500.000 – Rp1.000.000.
- BPO-B Kelas 3 Kedokteran UI: Rp1.000.000 – Rp2.000.000.
- BPO-B Kelas 4 Kedokteran UI: Rp2.000.000 – Rp4.000.000.
- BPO-B Kelas 5 Kedokteran UI: Rp4.000.000 – Rp6.000.000.
- BPO-B Kelas 6 Kedokteran UI: Rp6.000.000 – Rp7.500.000.
Program S1 Reguler Kedokteran di UI tidak mengenakan uang pangkal karena telah menerima subsidi dari pemerintah.
Sementara itu, biaya untuk BPO-Pilihan berupa uang pangkal jalur mandiri terbagi dalam lima kelas, dengan rentang biaya antara Rp10.000.000 hingga Rp20.000.000.
Besaran BPO-P Kedokteran UI
- BPO-P Kelas 1 Kedokteran UI: Rp10.000.000.
- BPO-P Kelas 2 Kedokteran UI: Rp12.500.000.
- BPO-P Kelas 3 Kedokteran UI: Rp15.000.000.
- BPO-P Kelas 4 Kedokteran UI: Rp17.500.000.
- BPO-P Kelas 5 Kedokteran UI: Rp20.000.000.
Dalam sistem tersebut, penanggung biaya memiliki kebebasan untuk memilih dan menentukan besaran biaya pendidikan yang ingin mereka bayarkan.
Adapun Kedokteran Universitas Indonesia juga memiliki program kuliah jalur Kelas Internasional yang menerapkan uang kuliah sebesar RP51.700.000 per semester dan uang pangkal sejumlah Rp111.100.000.
6. Jurusan Kedokteran Universitas Padjadjaran
PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta selanjutnya adalah Universitas Padjadjaran (Unpad) yang terletak di Kota Bandung.
Kamu juga bisa menjadi mahasiswa baru Jurusan Kedokteran melalui jalur mandiri Unpad yang disebut dengan Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran (SMUP).
Adapun kamu akan diwajibkan membayar uang pangkal Iuran Pengembangan Institusi sebesar minimal Rp195.000.00.
Untuk mengikuti Jalur Mandiri atau SMUP UNPAD, calon mahasiswa harus memenuhi syarat sebagai lulusan SMA/sederajat dari angkatan 2022, 2023, dan 2024, atau peserta didik paket C dengan batas usia maksimal 22 tahun.
Proses seleksi dalam jalur ini mempertimbangkan skor UTBK dan nilai rapor dari semester 1 hingga semester 5 sebagai komponen penilaian.
Maka, disarankan bagi para pendaftar untuk mengikuti UTBK terlebih dahulu agar dapat memperoleh nilai yang optimal dalam proses seleksi Jalur Mandiri SMUP UNPAD.
7. Jurusan Kedokteran Universitas Negeri Padang
Setiap mahasiswa yang diterima di program studi Kedokteran di Universitas Negeri Padang (UNP) akan dikenakan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) sebesar Rp 75 juta.
SPI ini merupakan kontribusi yang bertujuan untuk mendukung pengembangan institusi pendidikan, termasuk fasilitas, program akademik, dan penelitian.
Selain itu, sebagai bagian dari biaya pendidikan, setiap mahasiswa juga diwajibkan membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) setiap semester. Besaran UKT yang harus dibayar adalah sebesar Rp12.500.000 juta per semester.
UKT tersebut berupa sumbangan pendidikan yang digunakan untuk menutupi berbagai keperluan operasional universitas, termasuk biaya pengajaran, administrasi, serta pemeliharaan fasilitas pendukung akademik.
Apakah kamu tertarik memilih jurusan paling diminati di UNP ini?
8. Jurusan Kedokteran Universitas Bengkulu
Biaya masuk fakultas kedokteran negeri di Universitas Bengkulu menerapkan sistem pembiayaan yang terdiri dari Biaya Pengembangan Institusi (BPI), Biaya Kuliah Tunggal (BKT), dan Uang Kuliah Tunggal (UKT) berdasarkan kelompok.
Biaya Pengembangan Institusi di Universitas Bengkulu adalah sebesar Rp 125.000.000, yang ditujukan untuk mendukung pengembangan institusi pendidikan, termasuk pengembangan fasilitas, program akademik, dan penelitian.
Selanjutnya, Biaya Kuliah Tunggal yang harus dibayar oleh mahasiswa adalah sebesar Rp 22.459.000.
BKT ini mencakup berbagai keperluan pendidikan, seperti biaya pengajaran, administrasi, dan pemeliharaan fasilitas pendukung akademik.
Selain BPI dan BKT, Universitas Bengkulu juga menerapkan Uang Kuliah Tunggal (UKT) berdasarkan kelompok.
Besaran UKT berbeda-beda untuk setiap kelompok, dengan rincian sebagai berikut:
- Kelompok 1: Rp500.000
- Kelompok 2: Rp750.000 – Rp1.000.000
- Kelompok 3: Rp8.100.000 – Rp15.200.000
- Kelompok 4: Rp16.480.000 – Rp17.750.000
- Kelompok 5: Rp18.790.000 – Rp19.825.000
- Kelompok 6: Rp20.290.000 – Rp20.750.000
Penutup
Demikian info mengenai 8 PTN Jurusan Kedokteran dengan uang pangkal di bawah 200 juta. Semoga artikel ini memberikan manfaat untuk kamu, ya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: