35 Contoh Soal PAS/UAS Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Jawabannya
35 Contoh Soal PAS/UAS Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Jawabannya – Ujian akhir sebentar lagi akan diselenggarakan sebagai evaluasi belajar selama satu semester ini. Apakah kamu sudah siap?
Agar ujianmu berjalan dengan lancar, Mamikos akan menemanimu belajar tentang materi Fisika dengan cara yang efektif, yaitu melalui contoh soal.
Di sini, Mamikos sudah menyusun berbagai contoh soal PAS/UAS Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka khusus untukmu. Jadi, simak artikel ini sampai selesai kalau kamu ingin mendapat nilai sempurna ujian nanti.😋
Materi Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka
Daftar Isi
Daftar Isi
Tentunya sebelum mulai belajar menggunakan contoh soal PAS/UAS Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka, kamu harus mengingat kembali tentang apa sajaa materi yang sudah diajarkan di sekolah.
Nah, apa saja materi Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka? Berikut rincian materi Fisika kelas 10:
Bab 1. Hukum-hukum Newton tentang Gerak
- Hukum II Newton (Hukum Kelembaman)
- Hukum I Newton
- Hukum III Newton
Bab 2. Berbagai Jenis Gaya
- Gaya Berat (w)
- Gaya Gesekan (fg)
Bab. 3 Penerapan Hukum Newton
- Beran Benda ketika Berada di Elevator atau Lift
- Benda yang Bertumpuk
- Dua Benda yang Terhubung dengan Tali Melalui Katrol Diam
Kumpulan Contoh Soal PAS/UAS Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka
Setelah kamu belajar tentang materi di atas, kini kamu bisa mulai mengerjakan berbagai contoh soal UAS/PAS Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka di bagian ini.
Terdapat total 35 contoh soal PAS/UAS Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka yang sudah Mamikos sesuaikan dengan materi yang diajarkan. Jangan khawatir karena kesemua soal disertai dengan jawabannya. Selamat mengerjakan, ya!💪😉
Contoh Soal PAS/UAS Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka – 1
1. Jika benda dalam keadaan diam dan tidak ada gaya luar yang bekerja padanya, maka benda tersebut akan tetap diam. Prinsip ini dikenal dengan…
A. Hukum III Newton
B. Hukum Gravitasi
C. Hukum II Newton
D. Hukum I Newton
Jawaban: D. Hukum I Newton
2. Suatu benda bermassa 5 kg mengalami percepatan 4 m/s². Berapakah besar gaya yang bekerja pada benda tersebut?
A. 10 N
B. 15 N
C. 20 N
D. 25 N
Jawaban: C. 20 N
3. Menurut Hukum II Newton, percepatan yang dialami oleh suatu benda sebanding dengan…
A. gaya total yang bekerja pada benda
B. massa benda tersebut
C. arah gravitasi bumi
D. berat benda
Jawaban: A. gaya total yang bekerja pada benda
3. Jika seseorang mendorong dinding dan dinding tidak bergerak, maka gaya reaksi yang diberikan dinding adalah…
A. lebih besar dari gaya orang
B. lebih kecil dari gaya orang
C. sama besar tetapi berlawanan arah
D. tidak ada gaya reaksi
Jawaban: C. sama besar tetapi berlawanan arah
4. Apabila mobil bermassa 1000 kg dipercepat hingga 2 m/s², berapakah gaya yang diperlukan?
A. 100 N
B. 200 N
C. 1000 N
D. 2000 N
Jawaban: D. 2000 N
5. Hukum III Newton juga dikenal sebagai…
A. Hukum Kelembaman
B. Hukum Aksi-Reaksi
C. Hukum Kecepatan
D. Hukum Percepatan
Jawaban: B. Hukum Aksi-Reaksi
6. Sebuah benda bermassa 3 kg bergerak dengan gaya sebesar 18 N. Berapakah percepatan benda tersebut?
A. 4 m/s²
B. 6 m/s²
C. 9 m/s²
D. 12 m/s²
Jawaban: B. 6 m/s²
7. Hukum II Newton menyatakan bahwa percepatan suatu benda akan semakin besar jika…
A. massanya kecil dan gaya besar
B. massanya besar dan gaya kecil
C. massanya kecil dan tidak ada gaya
D. massanya tetap dan tidak ada gaya
Jawaban: A. massanya kecil dan gaya besar
8. Sebuah benda tidak bergerak jika total gaya yang bekerja padanya adalah…
A. nol
B. lebih dari nol
C. kurang dari nol
D. tergantung massanya
Jawaban: A. nol
9. Saat seseorang menekan dinding dengan gaya 50 N, dinding juga memberikan gaya sebesar 50 N ke arah berlawanan. Prinsip ini sesuai dengan…
A. Hukum I Newton
B. Hukum II Newton
C. Hukum III Newton
D. Hukum Gravitasi
Jawaban: C. Hukum III Newton
10. Diketahui sebuah mobil bermassa 800 kg memerlukan gaya 3200 N untuk dipercepat. Hitunglah percepatan mobil tersebut.
A. 2 m/s²
B. 3 m/s²
C. 4 m/s²
D. 5 m/s²
Jawaban: C. 4 m/s²
11. Gaya yang bekerja pada benda akibat gravitasi bumi disebut…
A. Gaya Gesekan
B. Gaya Normal
C. Gaya Dorong
D. Gaya Berat
Jawaban: D. Gaya Berat
12. Gaya gesekan akan bekerja ketika…
A. Benda bergerak dalam ruang hampa
B. Dua permukaan saling bersentuhan dan bergerak relatif
C. Benda dalam keadaan diam di permukaan licin
D. Benda mengambang di air
Jawaban: B. Dua permukaan saling bersentuhan dan bergerak relatif
13. Jika sebuah benda bermassa 10 kg berada di permukaan bumi (g = 9,8 m/s²), maka gaya beratnya adalah…
A. 9,8 N
B. 98 N
C. 980 N
D. 108 N
Jawaban: B. 98 N
14. Ketika kita mendorong meja di atas lantai kasar, meja tersebut tidak bergerak. Peristiwa tersebut terjadi karena adanya…
A. Gaya dorong yang besar
B. Gaya normal yang besar
C. Gaya gravitasi yang kuat
D. Gaya gesekan yang seimbang dengan gaya dorong
Jawaban: D. Gaya gesekan yang seimbang dengan gaya dorong
15. Berapa besar gaya gesekan kinetis jika koefisien gesekan kinetis antara dua permukaan adalah 0,3 dan gaya normalnya 200 N?
A. 60 N
B. 40 N
C. 50 N
D. 80 N
Jawaban: A. 60 N
16. Gaya berat pada suatu benda akan berkurang jika…
A. Benda dibawa ke tempat dengan gravitasi yang lebih kecil
B. Benda berada di ruang tertutup
C. Benda ditempatkan di permukaan kasar
D. Massa benda dikurangi
Jawaban: A. Benda dibawa ke tempat dengan gravitasi yang lebih kecil
17. Apa yang dimaksud dengan gaya normal?
A. Gaya yang berlawanan arah dengan gaya gesekan
B. Gaya yang tegak lurus pada permukaan benda
C. Gaya yang berlawanan arah dengan gaya dorong
D. Gaya yang ditarik oleh gaya gravitasi
Jawaban: B. Gaya yang tegak lurus pada permukaan benda
Contoh Soal PAS/UAS Fisika Kelas 10 Semester 1 Kurikulum Merdeka – 2
18. Jika koefisien gesekan statis antara benda dan lantai adalah 0,4 dan gaya normalnya 100 N, berapakah gaya gesekan statis maksimum?
A. 20 N
B. 30 N
C. 40 N
D. 50 N
Jawaban: C. 40 N
19. Berapakah besar gaya berat yang dialami benda dengan massa 2 kg di permukaan bulan, jika percepatan gravitasi bulan adalah 1,6 m/s²?
A. 3,2 N
B. 1,6 N
C. 9,8 N
D. 19,6 N
Jawaban: A. 3,2 N
20. Apabila gaya dorong pada benda lebih besar dari gaya gesekan, maka benda akan…
A. Tetap diam
B. Bergerak dengan kecepatan konstan
C. Berakselerasi
D. Bergerak melambat
Jawaban: C. Berakselerasi
21. Sebuah balok ditarik dengan gaya 30 N dan bergerak di permukaan kasar. Jika gaya gesekan kinetisnya 10 N, berapakah gaya total yang bekerja pada balok?
A. 10 N
B. 20 N
C. 30 N
D. 40 N
Jawaban: B. 20 N
22. Saat sebuah elevator bergerak naik dengan percepatan, berat benda di dalamnya akan terasa…
A. Sama dengan berat sebenarnya
B. Lebih ringan
C. Lebih berat
D. Tidak terasa sama sekali
Jawaban: C. Lebih berat
23. Jika elevator bergerak turun dengan percepatan, maka berat benda di dalamnya akan tampak…
A. Bertambah
B. Berkurang
C. Tetap sama
D. Hilang
Jawaban: B. Berkurang
24. Ketika sebuah benda bermassa 5 kg berada di elevator yang bergerak turun dengan percepatan 2 m/s² (g = 9,8 m/s²), berapakah gaya normal yang dialami benda tersebut?
A. 39 N
B. 49 N
C. 59 N
D. 69 N
Jawaban: A. 39 N
25. Dua benda dengan massa 3 kg dan 5 kg diletakkan bertumpuk. Jika gaya gesekan antara benda dan lantai adalah nol, maka gaya yang dialami benda 3 kg akibat berat benda 5 kg adalah…
A. 5 N
B. 15 N
C. 30 N
D. 50 N
Jawaban: B. 15 N
26. Dua benda, masing-masing massa 4 kg dan 6 kg, dihubungkan dengan tali melalui katrol yang diam. Jika percepatan gravitasi 9,8 m/s², berapakah percepatan sistem?
A. 3,92 m/s²
B. 1,96 m/s²
C. 4,9 m/s²
D. 6,8 m/s²
Jawaban: A. 3,92 m/s²
27. Jika elevator bergerak turun dengan percepatan 3 m/s² dan seseorang dengan berat 600 N berdiri di dalamnya, berapakah berat semu orang tersebut?
A. 420 N
B. 500 N
C. 600 N
D. 720 N
Jawaban: A. 420 N
28. Sebuah benda dengan massa 10 kg berada di dalam lift yang sedang bergerak naik dengan percepatan 2 m/s². Berapakah gaya normal yang bekerja pada benda tersebut?
A. 80 N
B. 98 N
C. 118 N
D. 128 N
Jawaban: C. 118 N
29. Saat dua benda bertumpuk, gaya normal yang bekerja pada benda di bagian bawah adalah hasil dari…
A. Massa benda di bawah
B. Gaya yang sama di setiap benda
C. Gabungan berat kedua benda
D. Gaya gesekan
Jawaban: C. Gabungan berat kedua benda
30. Pada sistem dua benda yang dihubungkan tali melalui katrol, jika massa benda A lebih besar dari massa benda B, maka…
A. Benda A dan B tetap diam
B. Benda A bergerak naik
C. Benda B turun, benda A bergerak naik
D. Benda B bergerak naik, benda A turun
Jawaban: D. Benda B bergerak naik, benda A turun
31. Pagi ini elevator naik dengan percepatan 1 m/s². Jika ada benda dengan massa 7 kg di dalamnya, berapakah berat semu benda tersebut?
A. 68,6 N
B. 76,6 N
C. 84,6 N
D. 92,6 N
Jawaban: B. 76,6 N
32. Dua keranjang yang membawa benda dengan massa 8 kg dan 2 kg, dihubungkan dengan tali melalui katrol diam. Jika percepatan gravitasi 9,8 m/s², berapakah gaya tegangan tali?
A. 39,2 N
B. 49 N
C. 58,8 N
D. 78,4 N
Jawaban: C. 58,8 N
33. Terlihat elevator yang turun dengan percepatan 4 m/s², dan terdapat sebuah benda dengan massa 10 kg di dalamnya. Berapakah gaya normal yang bekerja pada benda tersebut? (g = 9,8 m/s²)
A. 58 N
B. 68 N
C. 78 N
D. 88 N
Jawaban: A. 58 N
34. Dalam kasus dua benda yang dihubungkan tali melalui katrol jika gaya gesekan diabaikan, maka percepatan sistem akan bergantung pada…
A. Berat salah satu benda
B. Percepatan gravitasi saja
C. Gaya tegangan pada tali
D. Perbedaan massa kedua benda
Jawaban: D. Perbedaan massa kedua benda
35. Diketahui (g = 9,8 m/s²), massa benda A adalah 6 kg dan massa benda B adalah 4 kg, kemudian keduanya dihubungkan melalui katrol. Berapakah percepatan sistemnya?
A. 1,96 m/s²
B. 0,98 m/s²
C. 2,45 m/s²
D. 3,92 m/s²
Jawaban: A. 1,96 m/s²
Penutup
Demikian kumpulan soal PAS/UAS Fisika kelas 10 semester 1 Kurikulum Merdeka yang dapat Mamikos susun untuk kamu. Oh, ya, selain Fisika, masih banyak artikel yang memuat latihan soal mata pelajaran lain yang bisa kamu temukan di blog Mamikos, lho.👀
Referensi:
Modul Pembelajaran SMA FISIKA Kelas X [Daring/Pdf]. Tutan: https://drive.google.com/file/d/1v39DGnadOZIx6uu5xZqykoCLn1vXVyoa/view?pli=1
Soal Fisika Kelas X Semester 1 2023 Kurikulum Merdeka [Daring]. Tautan: https://id.scribd.com/document/688308060/Soal-Fisika-Kelas-x-Semester-1-2023-Kurikulum-Merdeka
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: