7 Film Komedi Terbaik Indonesia dengan Jumlah Penonton Terbanyak 2024
7 Film Komedi Terbaik Indonesia dengan Jumlah Penonton Terbanyak 2024 – Menjalani hari yang begitu panjang dan melelahkan tentunya akan membuat kamu ingin bisa melepaskan rasa penat yang dialami tersebut.
Salah satu alternatif yang bisa kamu lakukan yaitu dengan menonton film yang seru seperti berjudul Catatan Harian Menantu Sinting. Film tersebut masuk ke dalam film komedi terbaik Indonesia yang wajib untuk kamu nikmati keseruannya dengan jalan cerita yang begitu menarik.
Buat kamu yang masih bingung dengan film apa yang akan ditonton, tidak perlu mengkhawatirkan satu hal ini. Yuk, cari tahu apa saja film komedi terbaik yang merupakan hasil produksi Indonesia!🎞️😃
Daftar Rekomendasi Film Komedi Terbaik Indonesia Tahun 2024
Daftar Isi
Daftar Isi
Sudah bukan menjadi sebuah hal yang baru lagi bahwa dunia perfilman yang ada di Indonesia begitu laris dan memiliki peminat dengan jumlah begitu tinggi. Hal ini bisa dibuktikan pula dengan jumlah penonton yang dimiliki film tertentu.
Salah satu genre yang cukup laris di pasar Indonesia yaitu hadir dengan film komedi. Oleh karena itu, bukan menjadi sebuah hal yang cukup mengejutkan apabila ada beberapa film komedi yang memiliki jumlah penonton begitu tinggi.
Tidak hanya keunikan dan keseruan dari akting, adegan, maupun dialog yang mampu menggelitik perut, tetapi juga jalan ceritanya yang dianggap begitu lucu dan menyenangkan. Maka tidak kaget pula film komedi selalu ditunggu rilisnya oleh para penggemar film.
Jika kamu tertarik untuk mulai menikmati film dengan genre satu ini, ada banyak film komedi yang berasal dari Indonesia dan termasuk ke dalam beberapa yang cukup populer. Bahkan memiliki jumlah penonton begitu tinggi.
Berikut ini daftar dari film komedi terbaik Indonesia yang wajib untuk kamu tonton.
1. Koala Kumal (2016)
Pada judul dari film komedi Indonesia yang wajib untuk kamu tonton kali ini ada dengan judul Koala Kumal. Film satu ini sudah dirilis sejak tahun 2016 lalu dan berhasil mendapatkan sebanyak 1,8 juta penonton.
Koala Kumal merupakan hasil garapan dari Raditya Dika dan hasilnya selalu bagus. Oleh karena itu, bukan menjadi sebuah hal yang baru jika karyanya selalu ditunggu oleh para penggemarnya.
Raditya Dika membuat film Koala Kumal yang diambil atas adaptasi dari bukunya sendiri dengan judul yang sama.
Film satu ini membawakan kisah dari Dika yang digambarkan sebagai seorang penulis. Ia baru saja mengalami kegagalan untuk menuju pernikahan dan membuat dirinya menjadi mengalami kesulitan supaya bisa menyelesaikan buku terbarunya.
Tidak hanya hadir dengan komedi yang khas Raditya Dika, tetapi film ini juga memiliki bumbu-bumbu romansa yang sedap. Pastinya akan membuat kamu merasa senang dan menikmati jalan cerita dari film satu ini.
2. Susah Sinyal (2017)
Pada film komedi terbaik Indonesia yang kedua yaitu ada Susah Sinyal. Film ini merupakan hasil dari perilisan pada tahun 2017 lalu dan merupakan karya dari Ernest Prakasa.
Ernest Prakasa sendiri merupakan seorang komika dan penulis yang memiliki karya spektakuler. Dirinya mencoba untuk masuk ke dalam dunia perfilman dan berhasil membawakan film dengan kisah begitu menarik dan menghibur para penontonnya.
Susah Sinyal merupakan film yang begitu kental dengan genre komedi dan berhasil mendapatkan sebanyak 2,1 juta penonton. Ceritanya membawakan kisah dari seorang anak dan ibu yang memiliki kedekatan begitu hangat.
3. Hangout (2016)
Kali ini kembali dengan karya lain yang berhasil dibuat oleh Raditya Dika dengan judul film Hangout. Film yang dirilis pada tahun 2016 silam ini agak berbeda karena dirinya tidak mengadaptasi dari buku miliknya, melainkan membuat skenarionya sendiri.
Bisa dibilang pula bahwa film Hangout merupakan karya paling laris yang dimiliki oleh Raditya Dika sebagai seorang sutradara film.
Hangout membawakan kisah dari beberapa karakter yang menjadi publik figur dan sedang berlibur ke sebuah pulau tanpa penghuni. Setelah beberapa saat berada di sana, mereka mendapatkan teror dan kematian yang tidak pernah diharapkan sebelumnya.
Tidak hanya hadir dengan genre komedi, tetapi film ini juga menyelipkan genre horor di dalamnya. Meskipun begitu, komedi yang dimiliki oleh unsur di dalam film satu ini masih begitu besar. Film ini berhasil meraih sebanyak 2,6 juta penonton dalam masa penayangannya.
4. Cek Toko Sebelah (2016)
Pilihan film komedi terbaik Indonesia lainnya yang bisa kamu jadikan sebagai tontonan yaitu ada film dengan judul Cek Toko Sebelah. Film yang dirilis pada tahun 2016 lalu ini merupakan hasil karya yang lainnya dari Ernest Prakasa.
Cek Toko Sebelah membawakan kisah yang begitu haru dan dibalut pula dengan komedi. Hal ini pula yang membuat banyak penonton dari film satu ini bisa menangis dan kemudian pada adegan setelahnya menjadi tertawa.
Cek Toko Sebelah berhasil mendapatkan sebanyak 2,6 juta penonton pada masa penayangannya.
5. My Stupid Boss (2016)
Kali ini ada film komedi dengan judul My Stupid Boss yang begitu menarik dan wajib untuk kamu tonton saat memiliki waktu luang.
Banyak dari penonton maupun penggemar film ini yang bahkan berhasil sampai dibuat melongo dengan kemampuan akting yang diberikan Reza Rahadian di dalam film ini. Mulai dari riasan yang digunakan, cara bicara, hingga kualitas akting yang dimiliki berhasil memukau para penontonnya.
Sepanjang penayangan dari film My Stupid Boss ini, pasti kamu akan dibuat tertawa sampai terbahak-bahak dengan ceritanya yang begitu menarik dan lucu. Karakter dari Bossman yang menyebalkan untuk karyawannya berhasil menjadi sumber humor tersendiri.
Film satu ini membawakan cerita yang tergolong begitu sederhana, tetapi berhasil menyampaikan komedi yang dibawa dengan begitu tepat dan sampai ke audiens. Selain itu, alur cerita yang dimiliki juga begitu unik dan menghibur sampai bisa membawa sebanyak 3 juta penonton.
6. Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2 (2017)
Pada daftar film komedi terbaik Indonesia kali ini hadir dengan film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2. Film satu ini membawa kelanjutan dari kesuksesan yang berhasil diraih oleh film pertamanya yaitu Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 1.
Film sekuel atau yang kedua ini membawakan penampilan dari Abimana, Vino G Bastian, dan Tora Sudiro yang berhasil untuk memerankan para tokoh komedi hebat di Indonesia seperti Dono, Kasino, dan Indro.
Kelucuan dan keseruan yang dibawakan oleh film satu ini berhasil membawa penonton sebanyak 4 juta untuk satu film saja selama masa tayangnya. Untuk kisahnya sendiri melanjutkan dari film pertamanya dan membuat banyak dari penikmat film tersebut menjadi penasaran.
7. Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 1 (2016)
Pada film komedi terbaik Indonesia kali ini merupakan film pertama dari pembahasan film yang sudah diberikan sebelumnya. Hadir dengan judul Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 1, film ini berhasil mendapatkan sebanyak 6,8 juta penonton pada masa penayangannya di bioskop.
Angka tersebut tentunya begitu besar dan bisa digunakan sebagai parameter dari betapa suksesnya film satu ini dalam menghibur para penonton. Apalagi dengan penggemar yang kangen atas kelucuan dari Dono, Kasino, dan Indro.
Film ini begitu cocok untuk kamu yang ingin kembali menikmati film Warkop. Apalagi memang Warkop sudah memiliki banyak penggemar dari dulu.
Film ini membawakan kisah mengenai trip Warkop yang harus menghadapi kesulitan dalam menjalani hidup mereka. Kesulitan tersebut yang mendorong mereka untuk bisa berpetualang sampai ke Malaysia agar menemukan harta karun.
Penutup
Nah, itu tadi merupakan rekomendasi dari daftar beberapa film komedi terbaik Indonesia yang bisa kamu jadikan sebagai tontonan saat mengisi waktu luang. Bisa juga kamu mengajak teman atau keluarga untuk bersama-sama menikmati keseruan dari film yang diberikan rekomendasinya di atas.
Tidak hanya genre film komedi, tetapi masih ada banyak rekomendasi film Indonesia romantis yang tidak kalah menariknya untuk kamu tonton di waktu luang. Kamu bisa mendapatkan banyak rekomendasi film dari berbagai genre yang terbaru hanya melalui situs blog Mamikos.🎬🍿
FAQ
Beberapa nama dari film yang lucu seperti Yes Day (2021), Turning Red (2022), Palm Springs (2020), Hail the Judge (1994), Spy (2015), This is the End (2013), Game Night (2018), dan masih ada banyak lagi yang lainnya.
Nama dari genre film yang mampu untuk membuat para penontonnya menjadi terbahak-bahak yaitu film komedi.
Film komedi merupakan genre dari film yang memang secara sengaja dibuat dengan tujuan supaya bisa membuat penonton yang menikmatinya bisa tertawa sampai terbahak-bahak. Komedi menjadi drama yang cukup ringan untuk ditonton dan memang dibuat supaya bisa memberikan hiburan serta lelucon kepada para penikmatnya. Biasanya genre ini juga melebih-lebihkan seperti situasi, akting, bahasa, dan karakter yang bermain di dalamnya.
Komedi pertama yang ada dan hadir dalam bahasa Inggris yaitu memiliki judul Ralph Roister Doister. Drama ini hadir dalam abad ke-16 dan merupakan karya dari Nicholas Udall.
Beberapa subgenre yang dimiliki oleh komedi seperti lelucon, olok-olok, komedi sopan santun, dan satir. Ada beberapa jenis komedi pura yang meniru budaya tertentu seperti parodi.
Referensi:
8 Film Komedi Indonesia Terlaris, Terbaru Agak Laen [daring]. Tautan: https://www.liputan6.com/regional/read/5537134/8-film-komedi-indonesia-terlaris-terbaru-agak-laen
Deretan 10 Film Komedi Indonesia dengan Jumlah Penonton Terbanyak [daring]. Tautan: https://tirto.id/deretan-10-film-komedi-indonesia-dengan-jumlah-penonton-terbanyak-efTL
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: