Jelaskan Proses Terjadinya Menstruasi dan Hormon yang Berperan! Berikut Penjelasannya

Jelaskan Proses Terjadinya Menstruasi dan Hormon yang Berperan! Berikut Penjelasannya – Menstruasi ditandai dengan adanya pendarahan secara periodik atau siklus rutin yang terjadi pada wanita.

Menstruasi menjadi ciri dari berkembangnya organ reproduksi dan juga ciri kedewasaan pada wanita. 

Lalu, bagaimana proses dari menstruasi ini terjadi? Dan apa saja hormon yang berperan dalam prosesnya? Yuk, simak uraian berikut.📚✍️✨

Mempelajari Proses dari Terjadinya Menstruasi

Awalnya sel telur dan dinding rahim akan disiapkan untuk kehamilan. Namun, karena tidak terjadinya pembuahan, maka lapisan dinding rahim atau yang disebut dengan endometrium mulai luruh. 

Peluruhan itu membuat darah keluar bersama dengan sel-sel dinding rahim dan juga lendir.🩸

Biasanya, menstruasi berlangsung selama 4 sampai 7 hari, dengan 10-80 ml darah  yang keluar per harinya (rata-rata 35 ml per harinya).

Di sisi lain, proses menstruasi ini menjadi bagian dalam siklus menstruasi yang terdiri dari empat fase, yaitu menstruasi, lalu fase folikuler, kemudian fase ovulasi, dan fase luteal.📅

Adapun, hormon yang berperan dalam proses menstruasi ini adalah:

1. Estrogen
Hormon estrogen ini mempunyai pengaruh pada pertumbuhan atau perkembangan fisik dan juga organ reproduksi wanita.👩🏻

Selain itu, hormon ini juga berperan dalam mengatur siklus menstruasi, memastikan proses terjadinya ovulasi, hingga perkembangan dari fungsi organ seksual. 

2. Progesterone 
Hormon progesterone memiliki fungsi utama dalam mengatur siklus mentruasi, mendukung kehamilan dan juga ovulasi. 

3. Gonadotropin-Releasing Hormone (GnRH)
Berdasarkan laman alodokter.com, hormon ini diproduksi pada bagian otak hipotalamus. 

Hormon ini memiliki fungsi untuk membuat estrogen, hormon seks testosteron, dan juga progesteron, yang berguna dan penting untuk kematangan dari seksual, dorongan seks, dan juga kesuburan.

4. Follicle-Stimulating Hormone (FSH)
Hormon ini memiliki fungsi untuk membantu dalam mengontrol siklus menstruasi dan merangsang produksi sel telur dalam ovarium.❇️

Pada siklus menstruasi, hormon yang diproduksi atau dibentuk oleh kelenjar hipofisis ini akan meningkat sebelum nantinya sel telur dilepaskan oleh ovarium.

5. Luteinizing Hormone (LH)
Membantu tubuh dalam mengatur menstruasi dan ovulasi, serta diproduksi oleh kelenjar hipofisis, menjadi peran atau fungsi dari hormon LH ini.

Selain itu, hormon ini dapat mendorong proses penting pada bagian sistem reproduksi, juga membantu produksi hormon yang dibutuhkan dalam mendukung kehamilan. 

Penutup 

Nah, itulah penjelasan mengenai proses dan juga hormon-hormon yang berperan dalam proses menstruasi. 

Temukan materi pembahasan tentang hormon lainnya, seperti 13 Jenis Hormon pada Tubuh Manusia beserta Fungsi dan Penjelasannya yang bisa kamu lihat dengan mudah di blog Mamikos. Semoga bermanfaat.🙂✨

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta