16 Link Pengumuman Kelulusan SMA/SMK Jogja 2020

Pengumuman Kelulusan SMA/SMK Jogja – Pengumuman kelulusan pada tahun ini akan cukup berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Sehubungan adanya wabah Covid-19, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga DIY menginstruksikan sekolah untuk melaksanakan pengumuman kelulusan SMA/SMK pada Sabtu (2/5) secara online. Dengan dilakukannya pengumuman secara online, diharapkan bisa ikut membantu dalam pencegahan penularan virus Corona. Untuk membantu kamu mempermudah mengecek pengumuman kelulusan SMA/SMK di Jogja, di bawah ini Mamikos akan bagikan link pengumumannya untuk kalian semua.

Info Terbaru Link Pengumuman Kelulusan SMA/SMK Jogja

siedoo.com

Semulanya, pengumuman kelulusan SMA/SMK diagendakan akan diumumkan pada 6 Mei 2020. Namun, menyesuaikan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kemendikbud RI Nomor 5 Tahun 2020 tentang Spesiflkasi Teknis, Bentuk, dan Tata Cara Pengisian Blangko ljazah Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun Pelajaran 2019/2020 maka pengumuman kelulusan yang semula akan diumumkan pada 6 Mei 2020, dimajukan menjadi 2 Mei 2020. Nantinya, kelulusan SMA/SMK ini sepenuhnya akan menjadi kewenangan satuan pendidikan berdasarkan hasil rapat penentuan kelulusan oleh masing-masing satuan pendidikan. Adapun berikut link pengumuman kelulusan untuk SMA/SMK sederajat di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

SMA

  1. SMA Negeri 1 Yogyakarta: http://sman1yogya.sch.id/id
  2. SMA Negeri 2 Yogyakarta: https://www.sman2jogja.sch.id/
  3. SMA Negeri 3 Yogyakarta: http://www.sman3-yog.sch.id/
  4. SMA Negeri 4 Yogyakarta: https://patbhe-jogja.sch.id/
  5. SMA Negeri 7 Yogyakarta: http://seveners.com/
  6. SMA Negeri 8 Yogyakarta: https://sman8yogya.sch.id/
  7. SMA Negeri 9 Yogyakarta: http://www.sma9jogja.sch.id/
  8. SMA Negeri 10 Yogyakarta: https://sman10yogya.sch.id/html/index.php
  9. SMA Negeri 11 Yogyakarta: https://sma11jogja.sch.id/

SMK

  1. SMK Negeri 1 Yogyakarta: http://smkn1yogya.sch.id/
  2. SMK Negeri 2 Yogyakarta: http://www.smk2-yk.sch.id/
  3. SMK Negeri 3 Yogyakarta: https://smkn3jogja.sch.id/
  4. SMK Negeri 4 Yogyakarta: https://smkn4jogja.sch.id/
  5. SMK Negeri 5 Yogyakarta: http://data.smkn5yogya.sch.id:818/sekolahku/
  6. SMK Negeri 6 Yogyakarta: https://smkn6jogja.sch.id/
  7. SMK Negeri 7 Yogyakarta: http://smkn7jogja.sch.id/

Dengan adanya himbauan dari Disdikpora DIY untuk mengumumkan kelulusan secara online, sekolah juga diminta untuk melarang siswa melaksanakan perayaan kelulusan dengan cara konvoi sepeda motor dan kegiatan lain yang melibatkan orang dalam jumlah banyak. Selama masa tanggap darurat bencana Covid-19, sekolah juga dilarang untuk mengadakan acara seremonial wisuda, perpisahan dan kegiatan lain yang mengumpulkan orang dalam jumlah banyak. Pihak sekolah pun menyatakan sudah melakukan sejumlah antisipasi untuk mencegah konvoi kelulusan para siswanya. Untuk antisipasi corat-coret, sekolah sudah meminta siswa mengumpulkan seragam sekolah yang masih layak pakai untuk disumbangkan pada pihak-pihak yang membutuhkan.

Itu tadi ada 16 link pengumuman kelulusan SMA/SMK di wilayah Yogyakarta yang bisa kamu manfaatkan guna mengecek pengumuman kelulusan hari ini. Selain diumumkan melalui website sekolah, beberapa sekolah di Jogja juga akan mengumumkan kelulusan via Whatsapp melalui grup-grup kelas yang sudah ada. Pengumuman secara online ditujukan untuk menghindari kerumunan serta diharapkan bisa meminimalisir penyebaran Covid-19. Nah, buat kamu yang sedang mencari info tempat tinggal sementara di luar kota, jangan lupa install aplikasi Mamikos di ponsel kamu! Karena di aplikasi Mamikos, kamu bisa menemukan info sewa kost-kostan, apartemen, hingga rumah kontrakan di kota manapun di Indonesia dengan praktis dan mudah.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta