Jawaban Soal Bahasa Indonesia Halaman 174 Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka

Para siswa kelas 4 akan mempelajari dan mendalami berbagai materi dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia, seperti mengenal kata-kata baru dari sebuah teks, kata bermakna ganda, paragraf argumentasi, dan sebagainya.Β 

Di samping berbagai materi, ada juga tugas-tugas yang harus dilengkapi dan dikerjakan oleh siswa.

Salah satunya yang ada pada halaman 174, di mana siswa harus mengerjakan tugas kelompok yang terdiri dari 4 sampai 5 siswa. πŸ“šβœοΈπŸ”

Contoh Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 Halaman 174

Pada halaman 174, para siswa ditugaskan untuk kembali membaca teks bertajuk Batik Besurek yang terdapat di halaman 172-173 sebelumnya.Β 

Setelah itu, para siswa harus mencatat berbagai kata yang belum diketahui dari teks tersebut dalam buku tulis masing-masing.

Lalu, bandingkan dengan kata-kata yang dicatat oleh teman sekelompok, dan tukarlah informasi mengenai kata-kata tersebut.Β 

Tulis kata-kata yang sama yang belum diketahui, kemudian bergiliran untuk membacakan kata-kata tersebut. Catat arti kata-kata tersebut dengan menanyakan kepada guru atau melihat kamus.Β 

Perlu dipahami sebelumnya, jika kunci jawaban dalam artikel ini bersifat contoh, yang mana dapat dieksplor dan dikembangkan kembali sesuai dengan kata yang tidak diketahui oleh masing-masing siswa.Β 

Kunci Jawaban Halaman 174

– Bersurek: bersurat (dialek Bengkulu).

– Dialek: ragam dari bahasa yang berbeda-beda berdasarkan pemakai (contohnya, bahasa dari kelompok sosial tertentu, suatu daerah tertentu, atau kurun waktu tertentu).

– Motif: corak atau pola.

– Saudagar: pedagang besar atau orang yang melakukan perdagangan sesuatu dalam jumlah besar.

– Hijrah: perpindahan atau menyingkir untuk sementara waktu ke tempat lainnya yang lebih baik karena alasan tertentu (seperti keselamatan, kebaikan, dan lainnya). Atau bisa juga diartikan sebagai perubahan ke arah yang lebih baik (tingkah laku, sikap, dna lainnya).Β 

– Metode: cara teratur yang dipakai untuk melakukan suatu pekerjaan supaya tercapai sesuai yang dikehendaki, atau cara kerja bersistem untuk memudahkan suatu pelaksanaan kegiatan agar mencapai tujuan yang telah ditentukan.Β 

– Sampiran: gantungan atau sampaian.

– Panglima: pemimpin pasukan, hulubalang, atau pemimpin kesatuan tentara.

– Dipadukan: dikombinasikan atau digabungkan.

PenutupΒ 

Demikian, uraian mengenai contoh jawaban soal mata pelajaran Bahasa Indonesia. Semoga membantu. πŸ™‚βœ¨

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta