6 Jurusan Politeknik Pos Indonesia 2021/2022

6 Jurusan Politeknik Pos Indonesia 2021/2022 – Buat kamu yang ingin melanjutkan pendidikan di bidang vokasi, mungkin Politeknik Pos Indonesia bisa menjadi salah satu pertimbangan. Seperti yang diketahui, Politeknik Pos Indonesia bertujuan untuk mempersiapkan lulusan yang qualified dan competence dalam bidang Logistics, Supply Chain Management dan E-Commerce. Jika tertarik mendaftarkan diri, kamu mungkin bisa melihat daftar jurusan yang ditawarkan oleh Politeknik Pos Indonesia terlebih dahulu. Di bawah ini Mamikos sudah rangkumkan informasi terkait jurusan Politeknik Pos Indonesia 2021/2022 yang bisa menjadi referensi.

Deretan Jurusan Politeknik Pos Indonesia

Getty Images Signature/SDI Productions

Masing-masing politeknik tentunya mempunyai karakteristik keilmuan yang diunggulkan. Seperti Politeknik Pos Indonesia yang unggul dalam bidang Logistics, Supply Chain Management dan E-Commerce. Politeknik Pos Indonesia sendiri adalah institusi pendidikan tinggi yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Bhakti Pos Indonesia (YPBPI) pada tahun 2001. Politeknik Pos Indonesia sudah mendapatkan akreditasi kampus B BAN-PT, serta memiliki 6 program studi yang terbagi menjadi Diploma 3 dan Diploma 4.

1. Program D3 Sistem Informasi

Getty Images/NicoElNino

Jurusan Sistem Informasi adalah gabungan dari Ilmu Komputer, Ekonomi Manajemen, dan Bisnis. Fokusnya tetap di bidang software (programming), namun jurusan ini lebih ke arah penerapan ke bisnis perusahaan. Di Politeknik Pos Indonesia, jurusan Sistem Informasi mahasiswa dibekali dengan kemampuan antara lain: pemrograman, jaringan komputer, basis data, pengembangan software, dsb. Lulusan jurusan ini nantinya memiliki kompetensi berkarir sebagai:

  1. Junior Programmer
    Lulusan jurusan ini nantinya bisa mengeluti profesi sebagai Junior Programmer. Profesi yang satu ini adalah sebutan untuk programmer yang baru memulai dalam bidang programming dimana mereka masih harus bergantung kepada panduan bahasa programming yang digunakannya. Programmer junior ini masih banyak melakukan kesalahan sehingga masih perlu dilakukan bimbingan oleh programmer middle atau programmer senior.
  2. Junior Database Programmer
    Junior Database Programmer adalah profesi yang membuat, memanipulasi, menghapus, maupun memelihara database itu sendiri dengan menggunakan pemograman database seperti MySQL, Postgre SQL, dll. Junior Database Programmer adalah sebutan untuk programmer yang baru memulai dalam bidang programming dimana mereka masih harus bergantung kepada panduan bahasa programming yang digunakannya.
  3. Junior Web Programmer
    Junior Web Programmer adalah profesi yang membuat suatu web, situs yang mana agar bisa di upload dan dapat ditampilkan melalui internet seperti situs facebook, yang dibuat dengan bahasa pemrograman Php.

2. Program D3 dan D4 Logistik Bisnis

Getty Images/ipopba

Logistik Bisnis umumnya akan memfokuskan mahasiswanya untuk mampu mengelola dan mengoordinasikan semua fungsi logistik dalam suatu perusahaan. Sebagai ahli logistik, nantinya kamu akan bertanggung jawab atas rantai pasokan bisnis, serta mengoordinasikan operasi kompleks yang melibatkan banyak orang. Di Politeknik Pos Indonesia, Logistik Bisnis ditawarkan dalam dua jenis program yakni Diploma 3 dan Sarjana Terapan (D4). Adapun berikut prospek kerja yang dapat dipertimbangkan oleh lulusan Logistik Bisnis:

  1. Ahli Logistik
    Profesi yang satu ini berhubungan dengan logistik terkait erat dengan proses pengolahan barang yang strategis terhadap pemindahan, penyimpanan, pengadaan dan pemeliharaan barang atau peralatan. Sebagai seorang ahli logistik, dibutuhkan individu yang teliti dan terorganisir untuk bisa mendata dan mengatur, melacak distribusi barang. Profesi di bidang logistik ini nantinya bertugas dalam mengoordinasikan pembelian, mengatur barang di gudang, distribusi barang dan melakukan pencatatan secara mendetail demi kelancaran pekerjaan sehari-hari dalam sebuah perusahaan.
  2. Manajer Logistik
    Proses dari logistik harus didesain sedemikan rupa agar prosesnya lancar sesuai tujuan yang direncanakan. Oleh karena itu seorang yang berperang dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan logistik adalah seorang manajer logistik yang mengatur proses logistik. Tugas seorang manajer logistik adalah melakukan manajemen logistik yaitu mengurus sistem untuk mengawasi proses arus dari logistik dari mulai penyimpanan, pengantaran untuk material, bahan-bahan atau suku cadang, barang jadi atau produk akhir agar dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh organisasi yang terkait seperti perusahaan. Profesi yang satu ini bisa menjadi pilihan lulusan Logistik Bisnis.
  3. Manajer Gudang dan Distribusi
    Manajer Gudang dan Distribusi juga dapat menjadi salah satu pilihan karir bagi lulusan Logistik Bisnis. Profesi ini umumnya bertugas untuk merencanakan, mengarahkan, atau mengkoordinasikan penyimpanan atau distribusi operasi dalam suatu organisasi atau kegiatan organisasi yang terlibat dalam menyimpan atau mendistribusikan bahan atau produk. Profesi ini juga bertugas mempersiapkan dan mengelola anggaran departemen Gudang dan Distribusi.

3. Program D3 dan D4 Manajemen Bisnis

Getty Images/Marcela Ruth Romero

Manajemen Bisnis umumnya memperlajari tentang cara mempromosikan barang dan jasa kepada beragam pelanggan dan berfokus pada periklanan dan penjualan. Mahasiswa di jurusan ini akan belajar cara membuat strategi pemasaran, memahami dan juga memecahkan masalah dalam penjualan, perilaku konsumen, menetapkan harga serta komunikasi ke konsumen. Di Politeknik Pos Indonesia, Manajemen Bisnis ditawarkan dalam dua jenis program yakni Diploma 3 dan Sarjana Terapan (D4). Adapun berikut prospek kerja yang dapat dipertimbangkan oleh lulusan Manajemen Bisnis:

  1. Staf Marketing
    Banyak orang menganggap sales dan marketing merupakan dua hal sama. Namun ternyata ada beberapa hal yang menjadi pembeda di antara keduanya. Biasanya bagian sales atau penjualan melakukan penjualan secara langsung dengan datang kepada konsumen. Sedangkan tim marketing atau pemasaran melakukan identifikasi kebutuhan konsumen supaya tim sales bisa melakukan pekerjaannya.
    Dibutuhkan pengetahuan yang cukup untuk melakukan pendekatan kepada konsumen, mengidentifikasi kebutuhan konsumen, analisis segmen pasar, dan bagaimana perusahaan bisa mengembangkan produknya sehingga mendapat respon yang baik dari konsumen. Sebagai seorang lulusan manajemen pemasaran, kamu tentu memiliki kompetensi yang dibutuhkan untuk menjadi staf marketing.
  2. Manajer Periklanan (Advertising)
    Manajer periklanan bertugas mengatur dan merencanakan kampanye iklan suatu perusahaan. Orang-orang dalam jabatan ini juga melakukan negosiasi dengan perusahaan advertising dan melakukan riset pasar dalam rangka memenuhi kepuasan pelanggan. Semua kualifikasi pekerjaan tersebut kurang lebih dipelajari dalam bidang studi manajemen pemasaran. Selain itu, jabatan ini harus diisi oleh orang yang kreatif dan bisa melihat peluang baru, memiliki kemampuan dalam pengambilan keputusan, dan juga menguasai teknik riset pasar.
  3. Digital Marketing Staff
    Posisi digital marketing di era sekarang ini banyak dicari oleh perusahaan. Salah satu alasannya karena hampir semua orang sudah fasih menggunakan internet dalam kehidupannya sehari-hari, baik hanya untuk hiburan maupun melakukan pekerjaan. Dalam hal ini, perusahaan pun tidak ingin kehilangan kesempatan untuk melakukan promosi via internet.
    Secara garis besar, pekerjaan seorang digital marketing akan mencakup penjualan dan pemasaran lewat media digital atau internet agar sampai kepada konsumen secara real time dan relevan. Banyak teknik penjualan lewat internet yang bisa dilakukan. Maka dari itu, seorang lulusan manajemen pemasaran tentu memiliki kompetensi yang mumpuni dalam melakukan pekerjaan tersebut.
  4. Management Trainee
    Management Trainee adalah program dari perusahaan bagi lulusan fresh graduate. Dalam program ini, karyawan diharuskan untuk menandatangani kontrak kerja selama waktu yang sudah disepakati bersama, biasanya selama 2 hingga 4 tahun.
    Karyawan dalam posisi Management Trainee biasanya akan dipindahkan ke berbagai cabang perusahaan setiap beberapa bulan sekali, hal ini dikarenakan kalian dipersiapkan menjadi seorang pimpinan nantinya. Tiap bulan, kalian dituntut untuk presentasi atau membuat laporan, sebagai bentuk umpan balik ke perusahaan dan penilaian terhadap kinerja kalian.

4. Program D3 & D4 Teknik Informatika

Canva/@kasto

Teknik Informatika merupakan ilmu yang mempelajari terkait pengolahan data dengan memanfaatkan teknologi komputer yang menggunakan prinsip dan proses logika. Di Politeknik Pos Indonesia, Teknik Informatika ditawarkan dalam dua jenis program yakni Diploma 3 dan Sarjana Terapan (D4). Ketika kamu memutuskan untuk memilih jurusan Teknik Informatika, maka kamu akan cukup banyak berkutat dengan programming, software, dan teknologi jaringan komputer. Adapun berikut prospek kerja yang dapat dipertimbangkan oleh lulusan Teknik Informatika:

  1. Database
    Ketika lulus dari Prodi Teknik Informatika, kamu bisa menjadi seorang admin database. Tugasnya ialah mengurusi perawatan dan pengembangan database atau basis data, sehingga data-data yang ada pada sebuah instansi atau perusahaan dapat dirancang dan dirawat dengan baik, teratur dan mudah untuk diakses. Tugas lain menjadi seorang admin database yaitu mengatur hak akses setiap pengguna. Jadi, bisa dikatakan tanggungjawab admin database cukup besar karena harus menjaga data dari pencurian pihak tak bertanggungjawab.
  2. Software Engineer
    Profesi ini bertugas untuk mengaplikasikan prinsip-prinsip software engineering seperti ilmu komputer, teknik informatika, analisis matematika dalam desain, pengembangan, pemeliharaan, pengujian dan evaluasi dari software komputer atau device lain. Adapun jenis-jenis software yang dibuat seorang software engineer antara lain sistem operasi, network distribution serta software untuk compiler yang mengkonversi program untuk eksekusi pada komputer.
  3. Growth Hackers
    Growth Hacker adalah profesi yang ahli dalam memakai teknik SEO, pemasaran konten, analisis situs dan melakukan testing. Dalam dunia internet marketing seorang Growth Hackers sangat dibutuhkan, karena tanpa adanya mereka website sebuah perusahaan startup tidak akan dikenal luas. Orang ini juga harus bisa menemukan strategi bagus dan efektif untuk pemasaran bisnis startup. Contohnya dengan pemasaran lewat media massa, atau media sosial yang banyak followers.

5. Program D3 & D4 Akuntansi

unsplash.com

Akuntansi adalah salah satu jurusan yang paling diminati oleh para calon mahasiswa/mahasiswi baru di Politeknik Pos Indonesia. Di Politeknik Pos Indonesia, Akuntansi ditawarkan dalam dua jenis program yakni Diploma 3 dan Sarjana Terapan (D4). Akuntansi sendiri adalah ilmu yang mempelajari materi terkait metode pencatatan dan penyusunan laporan keuangan yang berguna membantu pemangku kepentingan dalam proses pengambilan keputusan. Adapun berikut prospek kerja yang dapat dipertimbangkan oleh lulusan Akuntansi:

  1. Internal Auditor
    Perusahaan di bidang apapun pasti membutuhkan peran internal auditor yang bertugas untuk memastikan hasil laporan keuangan perusahaan sesuai dengan aslinya. Internal auditor juga harus memastikan seluruh manajemen telah melakukan usaha secara efisien dan tidak terjadi penyimpangan. Profesi internal auditor membutuhkan kejujuran yang tinggi agar tidak terjadi penyimpangan yang dibiarkan begitu saja dalam perusahaan.
  2. Credit Analyst
    Credit analyst biasanya dibutuhkan oleh industri perbankan atau pembiayaan. Tugas seorang credit analyst yaitu mengukur kemampuan calon pencari kredit dalam membayar cicilan dan bunga per bulannya. Credit analyst juga lah yang menilai, mengevaluasi, dan mengusulkan nominal pinjaman yang dapat diberikan oleh bank atau perusahaan pembiayaan kepada calon debitur.
  3. Akuntan Publik
    Akuntan publik adalah akuntan independen yang menganalisa berbagai laporan keuangan dengan tidak terikat oleh sebuah perusahaan. Akuntan publik nantinya akan mendapatkan upah dari pengguna jasanya. Jasa yang ditawarkan seorang akuntan publik biasanya meliputi audit umum laporan keuangan, pemeriksaan kelayakan operasi perusahaan, pelaporan konsekuensi pajak, dan konsultasi kebijakan keuangan. Untuk menjadi akuntan publik bersertifikat, (Certified Public Accountant) terdapat beberapa persyaratan khusus yang harus dipenuhi para akuntan.
  4. Karyawan Bank
    Menjadi karyawan bank juga bisa dilakukan oleh mahasiswa lulusan Akuntansi. Banyak orang yang betah bekerja hingga belasan bahkan puluhan tahun sebagai karyawan bank, posisinya dibagi menjadi dua, front office dan back office. Front office ini bagian yang berinteraksi langsung dengan nasabah, seperti customer service, teller, dan lainnya. Sedangkan, back office adalah bagian yang mengurus hal-hal seperti administrasi, keuangan yang ada di bank dan lainnya.

6. Program D4 E-Commerce Logistics

Canva/@nutz-cl

Banyak perusahaan e-commerce Indonesia yang sulit mendapatkan tenaga kerja yang sesuai karena terbatasnya sumber daya manusia yang ahli untuk industri ini. Hal ini menjadi dasar diselenggarakannya jurusan Program Sarjana Terapan (D4) E-Commerce Logistics di Politeknik Pos Indonesia. Sederhananya, jurusan E-Commerce Logistics berfokus pada bagaimana memanfaatkan konsep marketing, strategi bisnis, ekonomi dan computer science untuk mengembangkan sebuah bisnis menggunakan internet dan juga teknologi informasi. Adapun berikut prospek kerja yang dapat dipertimbangkan oleh lulusan E-Commerce Logistics:

  1. Web Developer
    Web Developer adalah profesi yang bertugas untuk merancang, membuat, dan memelihara situs web dan aplikasi web. Sederhananya, profesi ini dapat diartikan sebagai orang yang berhubungan dengan pembuatan suatu website. Fokus utama seorang web developer adalah harus selalu menciptakan aplikasi dan layanan web yang konsisten dan efisien. Pada umumnya pekerjan dan tugas web developer dibagi menjadi tiga, yakni frontend, backend, dan fullstack.
  2. Network Engineer
    Network engineer adalah profesi yang bertanggung jawab atas keberlangsungan dan stabilitas jaringan internet sebuah organisasi. Keberlangsungan dan stabilitas tersebut diukur melalui data, suara, panggilan, video, dan masih banyak lagi. Umumnya, network engineer bertanggung jawab untuk membuat desain dan implementasinya di suatu area. Selain itu, network engineer juga wajib melakukan monitoring dan melakukan pengaturan secara rutin agar tidak ada sedikit pun masalah.
  3. Business Development
    Dengan semakin banyak munculnya perusahaan startup di Indonesia, peluang berkarier sebagai business development juga meningkat pesat. Business Development adalah bagian dari pemasaran, pengembangan produk, dan sebagai tim yang merencanakan strategi perusahaan. Sederhananya, Business Development bisa diringkas sebagai ide, inisiatif, dan kegiatan yang bertujuan untuk membuat bisnis lebih baik lagi. Ini termasuk juga peningkatan pendapatan, pertumbuhan dalam hal ekspansi bisnis, peningkatan profitabilitas dengan membangun strategi kemitraan dan strategi dalam membuat keputusan bisnis.

Oke, itu tadi informasi terkait 6 jurusan Politeknik Pos Indonesia 2021/2022 yang bisa Mamikos share kepada kalian. Sebelum kalian memutuskan untuk mendaftarkan diri di Politeknik Pos Indonesia, pastikan kalian sudah mengetahui akan memilih jurusan apa ya. Politeknik Pos Indonesia sendiri telah membuka penerimaan mahasiswa baru melalui beberapa jalur pendaftaran. Untuk mendapatkan informasi lebih banyak lagi terkait Politeknik Pos Indonesia, kalian bisa kunjungi situs Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta