12 Hewan yang Cocok Dipelihara Anak Kost, Kamu Pilih Mana?

12 Hewan yang Cocok Dipelihara Anak Kost, Kamu Pilih Mana? – Menjadi anak kost mandiri ternyata tidak mudah. Tantangan untuk anak kost selain harus bisa beradaptasi dengan lingkungan baru adalah kesepian.

Ditambah lagi, lokasi kost yang dipilih cukup jauh dari jalan besar dan hanya dihuni segelintir orang saja. Terkadang untuk mengalihkan rasa sepi, anak kost bisa jalan-jalan di sekitar lokasi kost atau liburan setiap akhir pekan.

Rekomendasi Jenis Hewan yang Cocok Dipelihara Anak Kost

pixabay.com

Untuk mengalihkan rasa sepi dan mengisi kesibukan, anak kost bisa mengobrol bersama teman atau berbaur dengan pemilik kost. Tapi, jika teman kost cukup sibuk, sebagai anak kost pun kamu perlu lebih kreatif.

Cobalah untuk memelihara hewan yang bisa menjadi teman di kala sepi. Tapi, sebelum memelihara hewan di kost, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan.

Hewan-Hewan yang Cocok Dipelihara Anak Kost

Sebagai anak kost, kamu bisa memilih jenis hewan peliharaan sesuai keinginanmu. Jika kamu sudah mengetahui selera, misalnya kamu senang dengan hewan berbulu, maka kuncing atau anjing bisa menjadi alternatif.

Tapi, jika kamu senang dengan reptil, peliharaan seperti iguana, tokek, ular, dan sejenisnya pun bisa menjadi alternatif.

1. Ikan

pixabay.com

Peliharaan termudah yang bisa didapatkan anak kost adalah ikan. Penjual ikan cukup mudah ditemukan di pasar. Selain itu, kamu juga bisa langsung datang ke pasar ikan.

Pilih ikan yang berbentuk lucu atau unik. Dengan demikian, kamu bisa lebih bahagia ketika berinteraksi dengan ikan tersebut. Ikan yang bisa dipelihara anak kost biasanya adalah ikan aquascape dan ikan cupang.

Membeli akuarium yang berbentuk lucu pun bisa menjadi solusi. Buatlah desain akuairum dengan menambahkan pernak pernik, misalnya batu koral, rumput, pasir, atau hiasan lain.

Gantilah air dalam akuarium secara berkala agar kebersihannya tetap terjaga. Selain itu, air yang sering diganti akan membuat akuarium tidak berbau, sehingga kamu akan tetap nyaman berada di kamar kost.

2. Kucing

pixabay.com

Pecinta kucing bisa menjadikan hewan ini sebagai pertimbangan untuk dipelihara. Terdapat banyak jenis kucing yang cocok dipelihara anak kost, mulai dari kucing yang berbulu hingga tidak berbulu.

Memelihara kucing di kost bisa membuat mood semakin baik karena kucing tersebut bisa diajak berinteraksi. Bahkan, apabila hubungan sang pemilik dan kucing cukup erat, kucing bisa merasakan emosi pemiliknya.

Memelihara kucing memang menyenangkan. Tapi, usaha merawatnya pun perlu ekstra, apalagi jika kucing tersebut memiliki banyak bulu. Kamu harus rela meluangkan waktu untuk memandikannya, memberinya makan secara rutin, hingga mengobati ketika sakit.

Jika kucing buang kotoran, kamu juga perlu langsung membersihkannya. Mungkin sebagian waktumu akan tersita, tapi konsekuensi tersebut sebanding dengan rasa bahagia.

Masukkan kucing ke dalam kandang agar tidak berkeliaran bebas. Pilih kandang yang nyaman dan memiliki fasilitas lengkap, seperti untuk buang kotoran dan untuk makan.

Yang terakhir, siapkan budget tambahan untuk dana darurat apabila kucingmu sakit atau perlu divaksin, ya!

3. Kura-Kura

pixabay.com

Hewan peliharaan kura-kura sangat cocok dimiliki anak kost yang ukuran kamarnya tidak terlalu besar. Pilih kura-kura yang tidak langka, sehingga kamu turut menjaga hewan dari kepunahan.

Kura-kura brazil saat ini masih menjadi jenis hewan favorit bagi anak kost. Ukurannya yang kecil dan tidak memakan tempat ternyata membutuhkan perawatan mudah.

Tempat kura-kura yang bisa kamu gunakan adalah akuarium, misalnya akuarium berbentuk persegi atau bulat. Berikan tambahan hiasan pasir dan koral, serta tanaman hias.

Kura-kura juga membutuhkan pijakan apabila sudah terlalu lama berenang. Kamu bisa memasukkan batu yang ukurannya cukup besar untuk itu. Jangan lupa bersihkan akuariumnya secara berkala dan gosok punggung kura-kura menggunakan sikat gigi agar tidak berlumut.

4. Burung

pixabay.com

Anak kost bisa memelihara burung apabila di lingkungan kost terdapat halaman atau ruang tengah yang luas. Burung tersebut bisa dimasukkan ke dalam sangkar untuk kemudian digantung. Perawatan hewan peliharaan seperti burung memang tidak terlalu sulit.

Kamu hanya perlu memberinya makan, minum, dan menyemprot burung secara rutin. Sebelum memelihara burung, ada baiknya jika kamu memilih jenis burung yang tidak berkicau terus-menerus. Dikhawatirkan penghuni kost lainnya akan merasa terganggu.

5. Ular

pixabay.com

Memelihara reptil seperti ular memang terkesan tidak biasa. Butuh keberanian untuk menjadikan ular sebagai hewan peliharaan di kost. Adanya anggapan bahwa ular adalah hewan berbisa, hewan buas, dan dapat membunuh terkadang membuat orang-orang takut.

Tapi, sebenarnya ada jenis ular yang jinak dan tidak berbahaya, seperti ular phyton atau ular boa kuning. Jika kamu akan memelihara ular, jangan lupa membeli kandang agar ular tidak bebas berkeliaran. Dikhawatirkan ular bisa lepas dan mengganggu penghuni kost lain yang takut.

6. Kadal

pixabay.com

Sebagai anak kost yang menyukai reptil, kadal juga bisa menjadi pilihan. Jangan membayangkan jenis kadal hanya iguana saja. Ada banyak jenis kadal yang dapat dijadikan hewan peliharaan bagi anak kost, misalnya tokek dan bunglon. Perawatan kadal juga mudah dan tidak membutuhkan tempat tinggal besar.

Buatlah desain kandang kadal dengan nyaman, sehingga kadal betah berlama-lama. Hal yang perlu diperhatikan sebelum memelihara kadal adalah jenis makanannya. Mungkin kamu perlu meluangkan waktu khusus untuk membeli makanan bagi kadal. Selain itu, budget yang cukup tinggi untuk memelihara jenis kadal juga perlu dijadikan pertimbangan.

7. Sugar Glider

pixabay.com

Hewan peliharaan lucu nan menggemaskan seperti sugar glider sangat cocok dipelihara anak kost. Bahkan, karena ukurannya yang kecil dan imut, sugar glider bisa dimasukkan ke dalam kantong untuk dibawa kemana saja.

Hewan ini dikenal setia dan ‘lengket’ dengan pemilik. Jika sudah akrab, sugar glider akan terus menempel dengan pemilik, sehingga kamu tidak akan kesepian.

Sebelum memelihara sugar glider, kamu perlu tahu karakteristiknya. Sugar glider adalah hewan nokturnal, sehingga ia akan aktif pada malam hari. Untuk kamu yang senang begadang, tentu hal ini bukan masalah.

Tapi, jika kamu sering tertidur setelah petang, maka memelihara sugar glider bisa mengganggu ritme tidur.

Terkait biaya perawatan, sugar glider tidak membutuhkan budget tinggi, apalagi makanannya adalah buah-buahan seperti pisang.

8. Landak Mini atau Hedgehog

pixabay.com

Memelihara hewan berduri yang lucu sangat bisa dilakukan anak kost. Sebagai hewan yang lucu, landak mini atau hedgehog menempati posisi khusus bagi pecinta hewan peliharaan.

Tidak hanya bentuk landak mini saja yang unik, tetapi juga perilakunya. Kamu tidak perlu khawatir akan tertusuk duri dan terluka parah karena duri landak mini tidak tajam.

Binatang ini dapat diperlakukan dengan ramah, misalnya dengan mengelus-elus, mengajak bermain, bahkan mengajaknya berinteraksi. Perawatan landak mini tidak sulit.

Apabila kamu tertarik memeliharanya, kamu bisa bergabung dengan komunitas pecinta landak.

9. Hamster

pixabay.com

Hamster adalah hewan peliharaan yang cocok bagi anak kost, apalagi bagi anak kost yang senang dengan binatang aktif. Meskipun hamster adalah hewan pengerat, hewan ini tidak berbahaya.

Ukuran hamster yang kecil dan imut membuat perawatannya mudah, begitu pula dengan biaya perawatannya.

Hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memelihara hamster adalah karakteristik hamster tersebut. Banyak yang beranggapan bahwa hamster adalah hewan yang jorok, sehingga kamu perlu rutin membersihkan kandang.

Tapi tentunya kebahagiaan memelihara hamster karena bisa diajak bermain di kandang atau di luar kandang pun tetap bisa kamu dapatkan.

10. Marmut

pixabay.com

Ingin memelihara hewan dengan budget minim?. Barangkali marmut bisa menjadi pertimbangan. Dibandingkan hamster, ukuran marmut memang lebih besar, tetapi marmut juga mudah dipelihara di kost.

Biaya perawatan dan biaya makan tidak besar karena marmut memakan biji-bijian serta sayuran.

Marmut bukanlah hewan yang aktif bergerak. Bahkan, marmut baru akan aktif bergerak saat makan. Alasan banyak anak kost memelihara marmut adalah karena hewan ini tidak sulit mengurusnya dan membuat mood menjadi bahagia.

11. Tarantula

pixabay.com

Jika selama ini ada banyak orang takut pada laba-laba, mungkin kamu bisa mencari tahu apakah kamu termasuk salah satunya. Apabila kamu berani memelihara laba-laba, tidak ada salahnya memelihara tarantula. Sebagi jenis laba-laba yang berukuran besar, peliharaan ini cocok dipelihara di kamar anak kost.

Di Indonesia, terdapat lebih dari 900 spesies tarantula, tetapi tidak semuanya berbahaya. Kamu perlu merawat tarantula dengan baik, sehingga ia tidak menyengat. Meksipun sengatannya mirip dengan sengatan lebah, jenis tarantula tertentu tidak akan menyebabkan kematian.

12. Peliharaan Virtual

elephant.art

Merasa tidak yakin bisa memelihara hewan di kost dan kostmu tidak mengizinkan adanya hewan?. Tenang, masih ada hewan peliharaan virtual yang bisa kamu jadikan teman apabila di kost sendiri. Aplikasi permainan di ponsel menyediakan banyak pilihan hewan.

Kamu pun tidak perlu khawatir apabila hewan tersebut akan mengganggu kenyamanan penghuni kost lainnya. Bahkan, dengan padatnya rutinitas harian sebagai mahasiswa atau karyawan, hewan peliharaan tidak akan mati ketika kamu lupa merawatnya.

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Memelihara Hewan di Kost

pixabay.com

Jika kamu memelihara hewan berukuran kecil dan tidak berlarian kesana kemari, kamu bisa meminta izin pada pemilik kost. Tapi, jika hewan yang kamu pilih tersebut cukup aktif, bahkan bisa masuk ke kamar penghuni kost lain, hal berikut bisa menjadi pertimbangan.

1. Meminta Izin pada Penghuni Kost

Mintalah izin pada teman-teman satu kost apabila kamu ingin memelihara hewan, misalnya kucing. Sebab, tidak semua orang bisa beradaptasi dengan hewan peliharaan.

Selain itu ada pula orang yang alergi apabila terkena bulu kucing. Jangan sampai kamu malah dimusuhi penghuni kost lain karena membawa hewan peliharaan.

2. Memelihara Hewan yang Jinak

Pertimbangkan baik-baik jika kamu akan memelihara hewan buas, seperti ular atau hewan yang kebanyakan membuat orang geli, seperti iguana. Sekalipun kamu yakin bahwa ular tersebut jinak dan kamu bisa merawatnya, peluang binatang tersebut lepas pun akan tetap ada.

Kamu bisa bernegosiasi dengan teman-teman di kost apabila berencana memelihara hewan tersebut sekaligus meyakinkan mereka bahwa hewan tersebut memang aman.

3. Tidak Memelihara Hewan yang Berisik

Siapa pun akan terganggu dengan adanya suara berisik, tidak terkecuali suara hewan. Urungkan niat untuk memelihara hewan bersuara terus-menerus agar teman kost tidak terganggu.

Manfaat Memelihara Hewan di Kost

Ternyata memelihara hewan di kost bisa mengusir rasa sepi sekaligus membuat mood menjadi lebih baik. Bisa dibayangkan jika kesibukan anak kost hanya kuliah atau kerja, kemudian sampai kost langsung istirahat tanpa interaksi.

Pastinya anak kost akan merasa jenuh dan tidak bahagia, apalagi dengan adanya teman kost yang kurang menyenangkan. Memelihara hewan di kost pun bisa menghilangkan stress.

Sudah menentukan hewan yang paling cocok dipelihara untuk anak kost?. Untuk mendapatkan informasi kost boleh bawa hewan peliharaan, gunakan aplikasi rumah kost Mamikos yang bisa diunduh gratis.

Hanya dengan survey online melalui ponsel android atau ios kesayanganmu, kamu akan mendapatkan informasi lengkap terkait kost-kostan.

Bahkan, pada aplikasi Mamikos sudah tertera kontak pemiliknya yang bisa kamu kontak untuk memastikan bahwa penghuni diizinkan membawa hewan.

Tidak hanya itu, informasi mengenai harga sewa kamar kost, lingkungan sekitar kost, hingga peraturan di kost pun bisa kamu dapatkan.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah