Pengumuman Hasil Seleksi SPMB Mandiri UIN Jakarta 2022
Pengumuman Hasil Seleksi SPMB Mandiri UIN Jakarta 2022 – Tertarik ingin melanjutkan pendidikan di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta? Kamu bisa pilih masuk UIN Jakarta ini melalui Jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Mandiri (SPMB Mandiri). Yuk cek informasi di bawah ini untuk mendapatkan info lebih banyak terkait SPMB Mandiri UIN Jakarta 2022.
Info Terbaru Seleksi SPMB Mandiri UIN Jakarta
Daftar Isi
Daftar Isi
Jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Mandiri (SPMB Mandiri) merupakan salah satu jalur masuk UIN Syarif Hidayatullah Jakarta melalui penelusuran prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi non akademik. Peserta yang mendaftar melalui Jalur SPMB Mandiri ini tidak perlu mengikuti ujian tertulis lagi.
Apa Ketentuan dan Syarat Daftar SPMB Mandiri UIN Jakarta?
Persyaratan Pendaftaran:
- Lulusan MA/MAK/Pesantren Mu’adalah/SMA/SMK, dan yang sederajat lulusan tahun 2022, 2021, dan 2020.
- Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
- Memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK)
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang dibuktikan dengan surat keterangan kesehatan dari dokter Rumah Sakit atau Puskesmas
Ketentuan umum pemilihan paket, sebagai berikut:
- Paket IPS dapat dipilih oleh lulusan seluruh jurusan yang berasal dari Madrasah Aliyah, Pesantren, SMA, SMK, dan yang sederajat.
- Paket IPA hanya dapat dipilih oleh lulusan yang berasal dari SMA Jurusan IPA, Madrasah Aliyah Jurusan IPA, Pesantren Jurusan IPA, SMK Teknik, SMK Pertanian, SMK Farmasi, SMK Keperawatan, dan SMK Analis.
Untuk lebih jelasnya ketentuan pemilihan paket dapat dilihat di laman: https://akademik.uinjkt.ac.id/ketentuan-pemilihan-paket-berdasarkan-lulusan/
Ketentuan khusus pemilihan paket, sebagai berikut:
- Lulusan SMK Teknik yang memilih Paket IPA hanya diperbolehkan memilih Program Studi berikut ini: Pendidikan Kimia, Pendidikan Fisika, Pendidikan Matematika, Teknik Informatika, Sistem Informasi, Matematika, Kimia, Fisika, dan Teknik Pertambangan.
- Lulusan SMK Pertanian yang memilih Paket IPA hanya diperbolehkan memilih Program Studi Agribisnis, Program Studi Kimia, Fisika, Matematika, Pendidikan Biologi dan Program Studi Biologi.
- Lulusan SMK Farmasi yang memilih Paket IPA hanya diperbolehkan memilih Program Studi berikut ini: Farmasi, Pendidikan Kimia, Pendidikan Biologi, Kimia, dan Biologi.
- Lulusan SMK Keperawatan yang memilih Paket IPA hanya diperbolehkan memilih Program Studi Ilmu Keperawatan.
- Lulusan SMK Analis (Bidang Sains) yang memilih Paket IPA hanya diperbolehkan memilih Program Studi Pendidikan Kimia dan Program Studi Kimia, Biologi, Fisika dan Matematika.
- Program Studi Pendidikan Dokter hanya dapat dipilih oleh lulusan SMA, Madrasah Aliyah, dan Pesantren yang berasal dari jurusan IPA.
- Pendaftar yang berasal dari SMK yang tidak disebutkan di atas hanya dapat memilih Paket IPS.
Ketentuan Tambahan
- Fakultas Dirasat Islamiyah harus lancar membaca Al- Qur’an, memiliki hafalan Al-Qur’an, serta dapat menulis, membaca, dan memahami Bahasa Arab tingkat dasar.
- Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan dapat membedakan 7 warna (tidak buta warna).
- Program Studi Ilmu Keperawatan, tinggi badan untuk pria minimal 160 cm, dan untuk wanita minimal 155 cm.
Penerimaan
Peserta yang diterima adalah yang telah lulus dari Satuan Pendidikan MA/MAK/Pesantren Mu’adalah/SMA/ SMK atau yang setara dan seleksi PMB MANDIRI UIN Syarif Hidayatullah melalui ujian SSE 2022, sehat, dan memenuhi persyaratan yang ditentukan.
Biaya Pendaftaran SPMB Mandiri UIN Jakarta
- Peserta kelompok IPS dan IPA membayar biaya ujian sebesar Rp 300.000,00 (Tiga ratus ribu rupiah) per peserta.
- Peserta melakukan pembayaran di Bank Mandiri, BRI, BTN, dan Bank Mega Syariah di seluruh Indonesia.
- Tata cara pembayaran dapat dilihat pada laman: https://admisi.uinjkt.ac.id/tata-cara-pembayaran/
Daftar Pilihan Program Studi di SPMB Mandiri UIN Jakarta
Kelompok Ujian
Kelompok ujian SPMB MANDIRI UIN Syarif Hidayatullah melalui SSE terbagi menjadi 2 (dua), yaitu :
- Kelompok Ujian IPS dengan materi ujian :
- Tes Kemampuan Dasar terdiri dari Tes Potensi Akademik, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris,
- Tes Keislaman terdiri dari Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab, dan
- Kemampuan IPS terdiri dari Ekonomi, Sosiologi, Geografi, Sejarah, Matematika IPS.
- Kelompok Ujian IPA dengan materi ujian :
- Tes Kemampuan Dasar terdiri dari Tes Potensi Akademik, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris,
- Tes Keislaman terdiri dari Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab, dan
- Kemampuan IPA terdiri dari Fisika, Biologi, Kimia, Matematika IPA.
Kelompok Program Studi dan Jumlah Pilihan
- Program Studi yang ada di UIN Syarif Hidayatullah dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Program Studi kelompok IPS dan IPA.
- Setiap peserta kelompok ujian IPS atau IPA dapat memilih maksimal 2 (dua) program studi yang serumpun sesuai dengan kelompok ujian yang diikuti.
- Urutan dalam pemilihan Program Studi menyatakan prioritas pilihan.
Demikian informasi yang bisa Mamikos bagikan terkait pengumuman hasil seleksi SPMB Mandiri UIN Jakarta 2022. Jika kamu ingin mencari informasi lainnya terkait UIN Jakarta, kamu bisa kunjungi situs Mamikos dan temukan informasinya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: