Pengumuman Kelulusan SPAN PTKIN 12 April 2021

Pengumuman Kelulusan SPAN PTKIN 12 April 2021– Jenis seleksi masuk Perguruan Tinggi yang ditawarkan bagi lulusan Sekolah Menengah cukup bervariasi. Di tahun 2021, terdapat seleksi masuk untuk Perguruan Tinggi Negeri, Perguruan Tinggi Swasta, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN).

Pengumuman SPAN PTKIN 2021

span-ptkin.ac.id

aca Title Page terbaru update 2021. Dapatkan info seputar kost, apartemen dan jual beli barang di situs pencari info kost No 1 di Indonesia

Tertarik untuk mendaftarkan diri di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)? Ada banyak pilihan PTKIN di Indonesia yang bisa dipilih pada seleksi nasional ataupun seleksi mandiri. PTKIN di Indonesia bisa kamu temukan di berbagai pulau.

Keuntungan mendaftar di PTKIN adalah jurusan yang bervariasi serta adanya materi kuliah di bidang keagamaan Islam. Pada tahun 2021, terdapat beberapa jalur masuk yang dibuka. Jenis seleksi masuk PTKIN tersebut antara lain:

  1. Jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
  2. Jalur UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) – SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
  3. Jalur SPAN PTKIN (Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri)
  4. Jalur UM PTKIN (Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri)
  5. Jalur Mandiri: Computer-Based Test (CBT), Jalur Mandiri Prestasi, Jalur Portofolio

Pelaksanaan jalur tersebut tidak dilakukan secara bersamaan. Di awal tahun 2021, pendaftar bisa memilih jalur SNMPTN dan jalur SPAN PTKIN tanpa seleksi tertulis. Jika kamu mendaftarkan diri pada seleksi SPAN PTKIN 2021, informasi jalur tersebut hingga pengumuman kelulusan sangat penting untuk diketahui.

Informasi Jalur SPAN PTKIN

Jalur seleksi nasional yang dibuka di Universitas Islam Negeri (UIN), Institut Agama Islam Negeri (IAIN), dan Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) adalah Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN). Pendaftaran dibuka untuk lulusan SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah dengan berbagai latar belakang dan kondisi ekonomi.

Penyelenggaraan SPAN PTKIN dolakukan secara serentak di bawah Menteri Agama Republik Indonesia. Untuk bisa mengikuti SPAN PTKIN, peserta tidak perlu membayar biaya apa pun karena sudah ditanggung oleh pemerintah. Tujuan SPAN PTKIN adalah menjaring calon mahasiswa yang berprestasi serta diprediksi berhasil menyelesaikan studinya di PTKIN pilihan. Selain itu, siswa peserta seleksi SPAN PTKIN juga sudah mendapatkan rekomendasi dari kepala sekolah.

Ketentuan Penyelenggaraan SPAN PTKIN

SPAN PTKIN adalah seleksi nasional yang didasarkan pada prestasi akademik siswa. Prestasi tersebut diukur menggunakan nilai rapor dan prestasi lain. Peserta SPAN PTKIN tidak perlu menjalani ujian tertulis. Namun, hanya siswa yang sudah didaftarkan oleh Kepala Sekolah atau Kepala Madrasah saja yang berhak mengikuti seleksi. Selain itu, sekolah atau madrasah yang dapat mendaftarkan siswa-siswinya adalah sekolah yang sudah mendapatkan izin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah.

Seleksi SPAN PTKIN dilakukan secara sistematis oleh panitia penyelenggara. Pemeringkatan siswa dilakukan dengan melihat nilai mata pelajaran yang diujikan pada Ujian Nasional (UN) 2021, mulai dari semester 1 (satu) sampai semester 5 (lima). Berdasarkan pemeringkatan prestasi akademik serta ketentuan akreditasi sekolah, siswa yang dapat mendaftar SPAN-PTKIN 2021 adalah siswa yang memenuhi syarat.

Syarat Mendaftar SPAN PTKIN

Tidak semua lulusan bisa mendaftarkan diri pada seleksi SPAN PTKIN 2021. Terdapat ketentuan yang wajib dipenuhi oleh pendaftar, diantaranya:

  1. Siswa adalah siswa SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah yang duduk di kelas terakhir (per tahun 2021)
  2. Siswa memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
  3. Siswa pendaftar sudah mendapatkan rekomendasi dari Kepala Sekolah atau Kepala Madrasah
  4. Pendaftar dinyatakan sehat, sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi di PTKIN.

Mekanisme penerimaan yang akan digunakan PTKIN nantinya mempertimbangkan status kelulusan siswa dari Satuan Pendidikan (SMA/SMK/MA/MAK/Pesantren Mu’adalah atau yang setara). Selain itu, siswa juga dinyatakan lulus SPAN-PTKIN 2021, dalam kondisi sehat, serta memenuhi syarat dan ketentuan masing-masing PTKIN penerima.

Ketentuan Pemilihan Program Studi

Ketentuan pemilihan program studi dan jumlah pilihan program studi bagi pendaftar SPAN PTKIN diatur sebagai berikut:

  1. Siswa pendaftar memilih paling banyak 2 (dua) PTKIN yang diminati.
  2. Siswa pendaftar memilih paling banyak 2 (dua) program studi yang diminati di masing-masing PTKIN tujuan.
  3. Urutan pilihan PTKIN dan program studi menyatakan prioritas pilihan
  4. Daftar program studi dan daya tampung SPAN-PTKIN

Siswa pendaftar sebaiknya mencari tahu daftar program studi yang dibuka untuk jalur SPAN PTKIN pada masing-masing kampus tujuan. Selain itu, sangat penting mencari tahu jumlah daya tampung dan keketatan persaingan di program studi PTKIN untuk memperbesar peluang diterima.

Jadwal Seleksi SPAN PTKIN

Catat agenda dan jadwal pendaftaran seleksi SPAN PTKIN berikut ini agar kamu tidak terlewat prosesnya.

• 19 Januari – 17 Februari 2021: Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
• 19 Januari – 17 Februari 2021: Verifikasi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
• 19 Februari – 27 Maret 2021: Pendaftaran siswa yang dinyatakan eligible
• 01 – 05 April 2021: Proses seleksi tahap pertama
• 06 – 08 April 2021: Proses seleksi tahap kedua
• 12 April 2021: Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN

Pendaftar SPAN PTKIN yang dinyatakan lulus seleksi wajib melakukan verifikasi dan atau pendaftaran ulang di PTKIN tujuan. Adapun jadwal pendaftaran ulang dan verifikasi data akan ditentukan masing-masing PTKIN, sehingga pendaftar dapat melihat website resmi PTKIN atau media sosialnya untuk melihat informasi terbaru.

Cara Melihat Pengumuman Kelulusan SPAN PTKIN

Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan, pengumuman SPAN PTKIN akan dilakukan pada 12 April 2021. Cara mengakses pengumumannya antara lain:

  1. Buka browser yang sudah di-update melalui PC atau gadget. Pastikan koneksi internet stabil dan bisa digunakan untuk mengakses situs.
  2. Masukkan laman web pengumuman.span-ptkin.ac.id
  3. Masukkan data nomor pendaftaran SPAN PTKIN
  4. Tunggu hasil pengumuman kelulusan muncul

Jika dinyatakan lulus seleksi, nama peserta akan langsung muncul. Begitu pula jika tidak dinyatakan lulus seleksi akan ada pemberitahuan status. Peserta bisa langsung menuju website masing-masing PTKIN yang dituju untuk melihat tahap resmi lebih lanjut, seperti pendaftaran ulang dan pengumpulan berkas.

Demikian informasi pengumuman kelulusan SPAN PTKIN 12 April 2021. Apakah kamu menemukan namamu pada salah satu daftar mahasiswa yang diterima? Jika sudah dinyatakan resmi sebagai mahasiswa PTKIN, lakukan tahapan berikutnya, seperti pendaftaran ulang dan pengumpulan berkas-berkas pendaftaran. Selain itu, kamu juga perlu mencari tempat tinggal dekat kampus untuk memudahkan mobilitas dan mencegah terlambat kuliah. Gunakan aplikasi nyari kost Mamikos yang bisa didownload gratis melalui ponsel android atau ios kesayanganmu. Ada banyak pilihan jenis kost, mulai dari kost harian hingga tahunan berbagai fasilitas yang bisa kamu temukan. Segera download Mamikos, ya!