Cara Cek Update Data Siswa Eligible SNBP 2024

Cara Cek Update Data Siswa Eligible SNBP 2024 – Pendaftaran SNBP menjadi salah satu jalur masuk PTN yang diinginkan banyak siswa kelas 12.

Jalur yang dilaksanakan pada awal tahap penerimaan mahasiswa baru sebelum SNBT dan jalur ujian mandiri di PTN. Dalam seleksi SNBP ada beberapa ketentuan agar kamu lolos dan menjadi siswa yang eligible.

Yuk, simak bagaimana cara cek data siswa eligible SNBP 2024 di ulasan berikut!

Informasi Cek Data Siswa Eligible SNBP 2024

Canva/@molasimages

Jalur masuk SNBP memang memiliki beberapa ketentuan yang berbeda dengan jalur masuk lainnya seperti jalur tulis.

Jika di jalur masuk SNBT atau ujian mandiri kamu perlu mengikuti ujian tulis, tetapi di jalur SNBP ini tidak memerlukan ujian tulis sama sekali.

Lolos tidaknya pada jalur SNBP ditentukan berdasarkan pada nilai rapor semua semester dan portfolio. Selain itu,  tidak semua siswa bisa mengikuti SNBP.

Namun, karena persaingan SNBP memang sangat ketat dan proses seleksi tidak sampai di tahap seleksi sekolah saja.

Siswa yang dinyatakan lolos juga akan menjalani persaingan dengan siswa-siswi dari seluruh Indonesia. Berikut ini akan Mamikos jabarkan info selengkapnya.

Persyaratan Siswa Peserta SNBP

  1. Siswa SMA/MA/SMK kelas 12 tahun 2024 yang memiliki prestasi unggul.
  2. Mempunyai prestasi dalam bidang akademik dan memenuhi syarat yang ditentukan oleh masing-masing PTN (Perguruan Tinggi Negeri) yang dituju.
  3. Mempunyai NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) dan terdaftar di (PDSS) Pangkalan Data Sekolah dan Siswa.
  4. Mempunyai nilai rapor semester 1 sampai 5 yang telah diisikan di PDSS.
  5. Apabila peserta memilih prodi bidang seni dan olahraga, maka wajib mengunggah portofolionya.

Langkah-langkah Daftar SNBP 2024

Untuk membantu memahami prosesnya, kamu bisa mengikuti cara di bawah ini:

  1. Login di portal SNPMB atau https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id. Pastikan siswa sudah memiliki akun SNPMB yang berstatus permanen dan memenuhi persyaratan siswa peserta SNBP.
  2. Jika siswa sudah memenuhi persyaratan pendaftaran SNBP 2024 maka akan muncul halaman profil.
  3. Pastikan semua data yang ada sudah benar. Semua data bisa diperbaiki pada aplikasi pendaftaran SNBP kecuali data jumlah tanggungan.
  4. Isi jumlah tanggungan orang tua.
  5. Tahap selanjutnya adalah pemilihan program studi (prodi), tekan menu ‘Pilihan’
  6. Pilih PTN (Perguruan Tinggi Negeri) atau Politeknik Negeri yang ingin siswa tuju, lalu pilih program studi.
  7. Tidak ada pembatasan pilihan prodi berdasarkan jurusan. Peserta bisa memilih 2 prodi dengan catatan salah satunya adalah PTN yang berada di provinsi yang sama dengan asal sekolah. Apabila memilih 1 prodi saja maka boleh memilih PTN di mana pun.
  8. Kemudian, tekan ‘simpan semua pilihan’ jika pilihannya sudah benar.
  9. Langkah selanjutnya adalah pengisian portofolio yang hanya diisi oleh siswa yang memilih prodi seni atau olahraga dan yang mengharuskan portofolio. Klik menu ‘Portofolio’.
  10. Instruksi dan dokumentasi dapat diunduh melalui aplikasi.
  11. Unggah portofolio sesuai dengan instruksi.
  12. Ukuran file maksimal 100 MB. Setelah terunggah, dokumen dapat kembali diunduh untuk pengecekan. Gunakan komputer untuk mempermudah proses pengunggahan.
  13. Selanjutnya adalah pengisian prestasi. Pengisian ini bersifat opsional melalui menu ‘Prestasi’.
  14. Unggah maksimal 3 prestasi dan tuliskan deskripsi yang cukup representatif tentang siswa.
  15. Unggahan dapat berupa PDF/PNG/JPG maksimal 100 MB
  16. Setelah itu, bisa membaca disclaimer dengan baik dan benar.
  17. Jika sudah melakukan finalisasi semua pengisian data dan pemilihan prodi maka sudah final atau tidak bisa diganti.
  18. Siswa hanya bisa melakukan finalisasi jika sudah mengisi jumlah tanggungan, memilih prodi, dan mengunggah portofolio (prodi seni dan olahraga).
  19. Apabila sudah melakukan finalisasi maka kartu registrasi bisa segera diunduh.

Ketentuan Mengenai Kuota Sekolah

BP3 akan menghitung kuota berdasarkan data akreditasi dan total jumlah siswa di sekolah tersebut untuk bisa memberi kuota jumlah siswa yang boleh melakukan pendaftaraan SNBP.

Misalnya, terdapat Sekolah Menengah yang terakreditasi A dengan jumlah siswa kelas 12 sebanyak 150 orang. Maka, sekolah tersebut akan memperoleh kuota masing-masing jurusan sebanyak 40 %.

Adapun aturan di tiap sekolah antara lain:

  1. SMA/MA/SMK atau sederajat yang memiliki NISN
  2. Sekolah berakreditasi A diberi kuota 40%
  3. Sekolah berakreditasi B diberi kuota 25%
  4. Sekolah berakreditasi C dan lainnya diberi kuota 5%
  5. Sudah melakukan pengisian Pangkalan Data Sekolah atau PDSS dengan data siswa yang diisikan sesuai dengan ketentuan.

Cara Mengecek Siswa Eligible SNBP 2024

Untuk mengetahui cara mengecek siswa eligible pada SNBP, kamu bisa mengecek ketentuan siswa eligible SNBP 2024 pada situs yang sama.

Data jumlah siswa dan status akreditasi sekolah untuk penentuan kuota siswa peserta SNBP (Siswa Eligible) dapat dilihat pada laman Pusdatin-PDSPK Kemdikbud.

Kamu juga bisa menggunakan cara berikut untuk memeriksa data kuota siswa yang eligible: https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Data terkait jumlah siswa eligible serta status akreditasi sekolah yang menentukan kuota siswa calon peserta SNBP dapat diakses melalui website tersebut.

Apabila mendapati kesalahan data, pihak sekolah dapat membuat laporan guna perbaikan data.

Apakah kamu termasuk salah satu siswa yang akan mendaftar SNBP di tahun 2024? Jika iya, pelajari kembali ketentuan siswa yang eligible yang kemungkinan besar akan lolos SNBP.

Jangan lupa lengkapi persyaratan yang diperlukan agar peluang untuk lolos semakin tinggi.

Minimalkan kegagalan dalam proses seleksi berkas atau seleksi administrasi karena kurang teliti ketika membaca ketentuan. Update informasi pendaftaran SNBP melalui website resmi.

Penutup

Itulah informasi mengenai cek data siswa eligible SNBP 2024 yang Mamikos sampaikan. Semoga bermanfaat, ya.

Buat kamu yang sedang mempersiapkan studi lanjut, jangan lupa juga persiapkan hunian kos jika kamu memutuskan untuk kuliah di luar daerah atau kota.

Temukan berbagai informasi lengkap mengenai hunian kos dekat dengan perguruan tinggi idamanmu di aplikasi Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta