13 Aplikasi Pengatur Pencatatan Keuangan di PC dan Smartphone yang Bagus

13 Aplikasi pengatur pencatatan keuangan di PC dan smartphone yang bagus – Pernah merasa uang yang kamu kumpulkan tiba-tiba habis tapi tidak tahu penyebabnya?

Di sinilah peran pencatatan keuangan berperan penting. Di zaman yang serba praktis ini, pencatatan keuangan bisa dilakukan di mana saja.

Aplikasi Pengatur dan Pencatat Keuangan Terbaik di PC dan Smartphone

mint.intuit.com

Apa yang kamu lakukan setelah mendapatkan kiriman uang atau setelah gajian? Apakah kamu tipe orang yang langsung mengalokasikan pengeluaran dan mencatatnya?

Biasanya, seseorang bisa mengatur keuangan lebih baik dengan mencatatnya terlebih dahulu.

Orang yang mencatat pengeluaran dan pemasukan keuangan juga dinilai lebih mampu mengontrol keuangannya. Apalagi jika mereka rajin melakukan evaluasi setelahnya.

Sebelum ada teknologi, orang-orang mencatat keuangannya di buku. Kelemahannya, apabila ada catatan tambahan yang terlupa, buku akan penuh coretan atau bekas penghapus. Tampilannya pun menjadi tidak rapi.

Sebagai alternatif, kamu dapat mencatat keuangan menggunakan aplikasi di smartphone dan PC. Apa saja aplikasi yang dapat digunakan? Simak informasinya berikut.

1. Aplikasi Finansialku

play.google.com

Aplikasi yang tidak hanya berfungsi untuk mengatur pencatatan keuangan, tetapi juga mengedukasi adalah Finansialku.

Aplikasi keuangan ini cukup lengkap untuk membantu kamu merencanakan keuangan dan mengelolanya, sehingga kamu dapat mengontrol keuangan demi mencapai tujuan.

Keunggulan aplikasi Finansialku adalah adanya jasa konsultasi secara online bersama perencana keuangan yang sudah tersertifikasi Certified Financial Planner (CFP).

Ada pula informasi terbaru berita keuangan berbentuk artikel, video, dan podcast. Ingin membeli produk keuangan? Aplikasi ini juga menyediakan beberapa jenis produk keuangan berupa produk investasi dan asuransi.

Tidak ada salahnya kamu mencari tahu kondisi keuangan terkini melalui fitur pada aplikasi dan melakukan tanya jawab dengan perencana keuangan jika diperlukan.

Dengan mengikuti informasi edukasi yang diberikan Finansialku, pengelolaan keuanganmu akan jadi lebih baik.

Fitur pencatatan keuangan yang tersedia di Finansialku adalah transaksi, anggaran, rekeningku (untuk membagi akun dalam bentuk dompet, bank, dll), investasi, aset, laporan keuangan, event, dan transaksi berulang.

2. Aplikasi Money Lover

play.google.com

Pengguna ponsel bisa mengunduh aplikasi pencatatan pengatur keuangan Money Lover. Aplikasi yang sudah diunduh lebih dari 5 juta pengguna ini menyandang predikat sebagai aplikasi terbaik pada tahun 2017.

Fitur-fitur yang tersedia pada aplikasi Money Lover versi gratis adalah:

  1. Pemantauan dan pengingat utang ataupun piutang
  2. Mode perjalanan yang diperuntukkan bagi turis dan pelancong
  3. Pencadangan dan pemulihan data pengguna yang didukung Dropbox.
  4. Membagikan dompet dengan rekan atau anggota keluarga.
  5. Dukungan ekstensi dash-clock
  6. Ikon yang bisa dikustomisasi sesuai kebutuhan

Jika berlangganan versi premium, kamu akan mendapatkan Money Lover bebas iklan yang bisa diakses di website. Penulisan anggaran, tabungan, dan acara tidak dibatasi.

Adanya fitur pengelolaan kartu kredit dan kartu debit, hingga mengekspor transaksi ke e-invoice yang dapat dicetak.

3. Aplikasi Keuangan Keluargaku

play.google.com

Dapatkan bantuan untuk mencatat keuangan melalui aplikasi Keuangan Keluargaku. Keunggulan aplikasi ini adalah dapat digunakan beberapa orang sekaligus dalam satu waktu.

Sangat cocok untuk suami dan istri yang ingin saling berkoordinasi dalam mencatat keuangan keluarga. Desain tampilan Keuangan Keluargaku juga tidak membingungkan.

Aplikasi yang dapat memunculkan pemberitahuan ketika ada yang merekam transaksi ini bisa digunakan untuk melacak pengeluaran dan pemasukan.

Kamu juga bisa menggunakan aplikasi untuk mencatat hutang, piutang, tabungan, dan catatan penting lainnya.

4. Catatan Keuangan Harian

play.google.com

Aktivitas keuanganmu akan semakin tertata dengan adanya aplikasi Catatan Keuangan Harian.

Tampilan aplikasi yang simple, mudah dioperasikan, dan user friendly ini menjadi nilai lebih. Ada fitur-fitur yang dapat kamu manfaatkan, seperti:

  1. Pencatatan pengeluaran atau belanja harian
  2. Pencatatan pendapatan
  3. Laporan pengeluaran dan pendapatan
  4. Penghitungan selisih
  5. Laporan setiap bulan
  6. Ekspor dan simpan laporan dalam format excel

Aktivitas keuangan pada aplikasi yang disampaikan per transaksi memudahkan pengguna jika ingin melihat transaksi sebelumnya. Tidak perlu khawatir jika akan mengubah data karena ada fitur ‘edit’.

5. Aplikasi Wallet – Pelacak Anggaran

play.google.com

Perencanaan keuangan yang fleksibel dapat dilakukan dengan bantuan aplikasi Wallet.

Aplikasi yang membantu kamu mengontrol keuangan dan mengedukasi pengguna terkait situasi keuangan yang sedang terjadi. Keunggulan aplikasi Wallet antara lain:

  1. Terdapat sinkronisasi data dengan bank secara otomatis dan aman, sehingga lebih praktis dan mudah
  2. Perencanaan anggaran sangat fleksibel, seperti untuk membayar utang, menabung, membeli mobil, dan mencapai tujuan lainnya
  3. Laporan disajikan secara detail dalam bentuk grafik dan ringkasan keuangan
  4. Rekening bersama yang dapat dibagi dengan beberapa orang serta dapat berkontribusi dari berbagai platform
  5. Dukungan banyak mata uang
  6. Ekspor dokumen ke pdf, csv, atau xls

6. Aplikasi Teman Bisnis

play.google.com

Aplikasi Teman Bisnis sangat cocok digunakan oleh kamu yang mempunyai bisnis. Pencatatan laporan yang sudah sesuai standar akuntansi keuangan Indonesia ini diperuntukkan bagi pebisnis pemula atau pengusaha UMKM.

Tidak hanya itu, Teman Bisnis juga bisa digunakan oleh freelancer, reseller, dropshipper, dan profesi lain yang membutuhkan pencatatan keuangan.

Tidak perlu lagi bingung dengan catatan transaksi usaha harian, pengeluaran, dan pemasukan usaha karena semua fitur sudah tersedia.

Ada pula fitur pengelolaan persediaan stok barang, pencatatan utang dan piutang, pengecekan struk dan invoice, budgeting pengeluaran dan target keuangan, serta unduhan jurnal transaksi dalam format excel.

Aplikasi Teman Bisnis memungkinkan beberapa pengguna sekaligus untuk mengaksesnya. Dengan demikian, proses evaluasi dan analisis laporan keuangan usaha dan pengelolaan kontak bisnis dapat dilakukan.

7. Aplikasi Manajer Uang, Expense Tracker

play.google.com

Aplikasi Manajer Uang akan memudahkan kamu dalam melacak aktivitas keuangan.

Tampilan aplikasi Manajer Uang tidak rumit dan sudah dilengkapi warna menarik serta ikon-ikon yang membantu memudahkan penelusuran.

Untuk menggunakan aplikasi, kamu hanya perlu mengubah nominal uangnya saja.

Fitur utama aplikasi Manajer Uang adalah penambahan catatan baru dengan sangat cepat, rekaman transaksi dengan mudah, gambaran kehidupan finansial pengguna, distribusi pengeluaran dan pendapatan, serta penganggaran anggaran.

Aplikasi pengatur keuangan gratis tanpa iklan ini bisa digunakan mahasiswa, pelajar, atau mahasiswa.

8. Aplikasi Buku Kas

play.google.com

Bagi kamu yang mempunyai bisnis, aplikasi BukuKas bisa digunakan untuk mengetahui dan memantau transaksi keuangan.

Aplikasi yang terbilang lengkap ini memungkinkan pengguna untuk mencatat pengeluaran, mengelola stok barang, menerima dan mengirim uang, hingga mendownload laporan keuangan secara otomatis.

Aplikasi Buku Kas mengalami pembaruan fitur secara berkala, seperti adanya BukuKasPay yang aman untuk mentransfer pembayaran dengan biaya gratis, berbagai link pembayaran, dan grafik analisis keuangan.

Kamu juga bisa memiliki kartu nama digital agar bisnismu semakin besar.

9. Aplikasi Buku Warung

play.google.com

Aplikasi Buku Warung juga dapat digunakan oleh pemilik usaha digital atau kamu yang mempunyai bisnis tertentu.

Sudah lebih dari 6 juta orang yang menggunakan aplikasi ini untuk melakukan pencatatan usaha hingga melihat keuntungan penjualan.

Tidak ingin ribet memeriksa laporan keuangan? Ada fitur download laporan keuangan secara otomatis pada periode harian, mingguan, bulanan, dan tahunan dengan format PDF atau Excel.

Kamu juga bisa lebih tenang ketika harus menagih pembayaran pada pembeli karena sudah ada fitur pengingat bayar secara otomatis yang dikirim pada pelanggan lewat SMS atau WhatsApp.

Fitur keren lainnya yang bisa kamu dapatkan adalah nota keren untuk transaksi melalui WhatsApp atau dicetak langsung.

10. Aplikasi Pembukuan Uang

play.google.com

Merasa boros dan tidak bisa mengelola keuangan dengan baik? Ada aplikasi Pembukuan Uang yang bisa jadi alternatif. Aplikasi untuk memantau keuangan ini dapat digunakan oleh individu atau pelaku usaha.

Pengguna bisa lebih tenang pada data yang sudah tercatat karena sudah ada backup ke Google Drive. Fitur-fitur yang bisa didapatkan pengguna aplikasi Pembukuan Uang adalah:

  1. Penghitungan selisih transaksi pemasukan dan pengeluaran
  2. Penambahan transaksi pemasukan dan pengeluaran.
  3. Pengeditan transaksi
  4. Melihat transaksi
  5. Mengunduh transaksi berupa gambar atau export berupa pdf
  6. Membagikan transaksi dengan format pdf
  7. Filter transaksi berdasarkan jenis transaksi, kategori, dan sebagainya
  8. Melihat semua transaksi yang sudah dilakukan
  9. Melihat chart atau grafik
  10. Menambah, melihat, mengedit, menghapus kategori
  11. Backup dan restore database (google drive)

11. Aplikasi Sribuu

play.google.com

Aplikasi Sribuu adalah aplikasi pencatat keuangan secara personal untuk membantu pengguna mengatur pengeluaran.

Dengan menggunakan teknologi AI untuk menganalisis kebiasaan pengguna, ada keputusan terbaik yang akan direkomendasikan. Fitur yang bisa didapatkan pengguna antara lain:

  1. Pelacakan transaksi pemasukan dan pengeluaran otomatis terintegrasi dengan bank dan e-wallet
  2. Pengatur budget dan kategorisasi otomatis
  3. Pengingat keuangan
  4. Laporan dan analisis keuangan real-time
  5. Rekomendasi berbasis artificial intelligence
  6. Tracker tabungan dan tujuan keuangan
  7. Akses konsultasi secara gratis ke manajer finansial Sribuu
  8. Fitur keamanan setara dengan bank

12. Aplikasi Quicken

quicken.com

Aplikasi untuk mencatat keuangan yang bisa diakses di PC adalah Quicken. Meskipun awalnya aplikasi ini hanya tersedia di desktop, saat ini Quicken juga bisa diunduh melalui ponsel.

Fitur Quicken yang bisa didapatkan adalah laporan keuangan, anggaran, investasi, serta perbankan. Untuk kamu yang ingin membandingkan besar pendapatan dan pengeluaran, Quicken dapat memfasilitasinya.

13. Aplikasi Mint

mint.intuit.com

Aplikasi pencatatan keuangan Mint memungkinkan pengguna menelusuri pengeluarannya dan mengatur budget.

Tetaplah fokus dengan tujuan keuanganmu sambil mengkustomisasi tujuan di Mint yang dapat diakses di PC dan ponsel.

Kamu akan mendapatkan gambaran pemasukan, pengeluaran, tagihan, serta piutang.

Data yang tersimpan pun bisa disinkronisasi di PC dan aplikasi ponsel, sehingga semakin mudah diakses pengguna dari berbagai device.

Berniat melakukan investasi dan rajin memantau portofolio? Gunakan saja aplikasi ini.

Penutup

Demikian informasi 13 aplikasi pengatur pencatatan keuangan di PC dan smartphone yang bagus. Aplikasi pengatur keuangan gratis ataupun berbayar di atas dapat melatih kedisiplinanmu dalam mengelola keuangan.

Masih ada aplikasi keuangan pribadi excel gratis dan aplikasi catatan keuangan harian rumah tangga yang bisa disesuaikan tujuan keuanganmu

Jangan lupa untuk melakukan evaluasi di akhir bulan untuk mengetahui pengeluaran terbesar hingga rencana mencari pemasukan tambahan jika diperlukan.

Pilih aplikasi yang paling cocok dengan kebutuhanmu. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah