15 Faktor Pendorong dan Penghambat Perubahan Sosial Masyarakat

15 Faktor Pendorong dan Penghambat Perubahan Sosial Masyarakat – Dalam mata pelajaran sosiologi, perubahan sosial merupakan materi yang dipelajari untuk memahami dinamika yang terjadi di tengah masyarakat.

Perubahan sosial merupakan terjadinya proses perubahan yang berdampak pada struktur dari kelembagaan yang terjadi di tengah masyarakat.

Terjadinya proses tersebut karena adanya faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial. Hal ini akan memberikan pengaruh terhadap sistem sosial, nilai, budaya, serta sikap dan perilaku masyarakat.

Faktor Pendorong Terjadinya Perubahan Sosial

Canva/@peopleimages-yuriarcurs

Pembahasan mengenai faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial kali ini akan lebih berfokus terhadap faktor pendorongnya.

Tidak dapat dipungkiri bahwa pastinya akan ada faktor tertentu yang membantu untuk mempercepat terjadinya perubahan sosial itu sendiri.

Mengetahui dan memahami faktor pendorong ini akan membantu kamu untuk lebih mengenali perubahan sosial yang terjadi di sekitar dengan lebih mudah.

Faktor ini terbagi menjadi dua jenis yaitu faktor internal dan eksternal.

A. Faktor Internal

Masyarakat yang mengalaminya perlu untuk memahami faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial dengan sebaik mungkin.

Terutama yaitu berkaitan dengan faktor yang mendorong terjadinya perubahan tersebut dari sisi dalam.

Berikut ini terdapat beberapa faktor internal dari pendorong perubahan sosial yang ada di tengah masyarakat.

1. Munculnya Penemuan Baru

Faktor pendorong internal pertama yang mampu untuk mengubah sosial masyarakat yaitu munculnya penemuan baru.

Hal ini mampu untuk mengubah sistem yang ada dalam hubungan antar individu yang ada. Penemuan baru ini bisa menjadi media untuk terbentuknya interaksi di tengah masyarakat.

2. Konflik

Konflik yang dimaksud di sini merupakan perbedaan kepentingan yang terjadi di antara kelompok masyarakat masing-masing.

Misalnya yaitu seperti perbedaan kepentingan dalam tatanan masyarakat yang dimiliki para kelas atas dan bawah. Hal ini mampu menciptakan perubahan sosial yang berjalan secara cepat maupun juga lambat.

3. Perubahan Angka Jumlah Penduduk

Adanya pertumbuhan penduduk yang terjadi di sebuah daerah menyebabkan kepadatan masyarakat menjadi semakin tinggi.

Kondisi ini menyebabkan peluang kerja menjadi semakin sempit dan memaksa masyarakat untuk pindah ke daerah yang lain. Perpindahan masyarakat ini kemudian menyebabkan terjadinya perubahan sosial.

4. Pemberontakan

Berbeda dengan konflik, pemberontakan ini sendiri merupakan tahapan yang mampu untuk memunculkan keberadaan dari kepentingan baru.

Bahkan, tidak jarang pula memunculkan kudeta yang mempengaruhi perubahan dalam kehidupan sosial masyarakat yang bersangkutan.

B. Faktor Eksternal

Selain faktor internal, faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial juga dipengaruhi dari sisi luar masyarakat itu sendiri.

Tentu sudah bukan merupakan sebuah hal yang asing bahwa manusia akan selalu menjadi makhluk sosial.

Maka dari itu, perubahan sosial sendiri bisa terjadi karena dorongan pengaruh dari luar yang saling berkaitan antara satu dengan yang lain.

Berikut ini terdapat beberapa faktor eksternal yang mendorong perubahan sosial masyarakat.

1. Pengaruh dari Budaya Masyarakat Luar

Jika di dalam masyarakat terdapat kebudayaan dengan taraf yang lebih tinggi, maka hal ini tidak jarang menumbuhkan proses imitasi.

Terjadinya proses ini bisa saja menggeser keberadaan dari kebudayaan asli yang ada di tengah masyarakat tersebut.

Bahkan, kebudayaan asli tersebut dapat hilang dan diganti secara keseluruhan oleh kebudayaan yang telah mendominasi tadi.

Interaksi yang muncul dari kelompok masyarakat dengan karakteristik yang berbeda mampu untuk menimbulkan berbagai macam reaksi.

Hal ini berakibat pada kebudayaan yang baru bisa saja diterima dengan baik atau juga ditolak oleh masyarakatnya.

2. Kondisi Perang

Terjadinya perang akan selalu memberikan dampak terhadap perubahan sosial yang terjadi pada masyarakat yang terkena dampaknya secara langsung.

Pihak yang berhasil memenangkan perang tersebut tidak jarang memaksa pihak yang kalah untuk bisa menganut ideologi yang dimiliki.

Sedangkan, pihak yang kalah harus mengikuti bagaimana aturan yang diberikan oleh pihak pemenang tersebut.

3. Lingkungan Fisik

Dampak yang ditimbulkan oleh bencana alam seringkali membuat masyarakat menjadi diharuskan untuk mencari tempat tinggal baru yang lebih aman.

Perpindahan ke tempat lain ini akan membuat mereka harus beradaptasi dengan sistem sosial dan kehidupan yang baru tersebut.

Faktor Penghambat Terjadinya Perubahan Sosial

Terdapat faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial yang perlu untuk diketahui agar bisa memahami apa yang terjadi di tengah masyarakat.

Setelah memahami faktor pendorongnya, kali ini akan dibahas mengenai faktor penghambat apa yang dimiliki dalam proses terjadinya perubahan sosial itu sendiri.

Faktor penghambat tersebut juga memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap proses perubahan sosial yang ada. Berikut ini merupakan beberapa faktor penghambat perubahan sosial yang biasa terjadi.

1. Lambatnya Perkembangan Ilmu Pengetahuan

Salah satu faktor yang berperan cukup besar dalam menghambat proses perubahan sosial yaitu perkembangan yang dimiliki oleh ilmu pengetahuan.

Apabila ilmu tersebut kurang, maka perubahan masyarakat menjadi stagnan dan tidak ada perkembangan apapun.

2. Kuatnya Kepentingan atau Vested Interest

Penghambat dalam perubahan sosial juga dapat terjadi karena adanya kepentingan, baik secara individu maupun kelompok.

Pihak yang memiliki kepentingan ini akan berusaha untuk mempertahankannya, termasuk juga berupaya untuk menyisihkan perubahan sosial.

Selama kepentingan itu dapat terjaga, maka perubahan akan dihambat agar tidak bisa mengusik kepentingan tersebut.

3. Prasangka Kepada Hal Baru atau Asing

Tatanan kebudayaan atau tradisi yang ada di dalam sebuah kelompok masyarakat biasanya sudah bertahan sejak lama.

Oleh karena itu, hal yang baru atau asing seringkali dianggap sebagai sebuah ancaman terhadap tatanan masyarakat tersebut.

Akibatnya, mungkin masyarakat menjadi menolak karena adanya prasangka tersebut dan membuat perubahan sosial menjadi terhambat.

4. Kurangnya Berhubungan dengan Kelompok Masyarakat Lain

Jika masyarakat kurang memiliki interaksi maupun juga komunikasi dengan masyarakat lainnya, hal ini bisa menjadi penghambat terjadinya perubahan sosial.

Apabila hal ini terjadi secara terus menerus, maka masyarakat tersebut bisa menjadi statis.

Akibatnya, tentu akan sulit untuk membuka kesempatan dalam terjadinya perubahan sosial di dalamnya.

5. Adat dan Kebiasaan Masyarakat

Kebiasaan atau adat yang dipegang oleh masyarakat biasanya menjadi sebuah hal mutlak yang wajib untuk dipegang.

Apabila perubahan sosial berbeda dengan adat tersebut, maka kemungkinan besar akan ditolak oleh mereka.

Meskipun perubahan bisa membawa keuntungan, tetapi jika nilainya tidak sesuai maka besar kesempatannya untuk ditolak.

6. Khawatir akan Kondisi Integrasi Budaya

Budaya baru yang didapatkan dari luar masyarakat biasanya memiliki perbedaan yang signifikan.

Hal ini tidak jarang dilihat sebagai sebuah ancaman terhadap ketahanan dari kebudayaan yang dimiliki oleh masyarakat tersebut.

Adanya penolakan terhadap budaya baru bisa menghambat terjadinya perubahan sosial.

7. Pola Pikir Masyarakat yang Tradisional

Masyarakat yang memiliki pola pikir dengan kecenderungan yang lebih tradisional biasanya lebih sulit untuk membuka diri terhadap hal baru.

Hal ini tentunya menyebabkan sulitnya perubahan yang baru dan membuat masyarakat menjadi sulit untuk berkembang.

8. Ideologis

Ideologi yang dimiliki atau dipegang oleh kelompok masyarakat dapat menjadi penghambat terjadinya perubahan sosial.

Hal ini terjadi ketika perubahan yang terjadi bertentangan dengan ideologi yang dipegang sehingga mereka menolaknya.

Penutup

Itu tadi merupakan penjelasan mengenai beberapa faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial yang ada.

Kamu bisa mencoba untuk mengidentifikasi sendiri seperti apa perubahan yang terjadi di sekitarmu dengan memperhatikan faktor yang mempengaruhi tersebut.

Cara ini dapat membantu kamu untuk lebih memahami apa sebenarnya yang sedang terjadi di tengah masyarakat tersebut.

Kamu juga bisa mendapatkan informasi penting lainnya seputar mata pelajaran yang menarik melalui blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta