Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tiap Instansi 2021/2022

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tiap Instansi 2021/2022 -Pendaftaran Sekolah Kedinasan resmi dibuka tanggal 9 – 30 April 2021. Siswa/Siswi sudah bisa mulai melakukan pendaftaran melalui laman SSCASN Sekolah Kedinasan. Calon peserta hanya diperbolehkan mendaftar pada sekolah kedinasan saja. Jika diketahui mendaftar lebih dari satu sekolah kedinasan, peserta akan langsung dinyatakan gugur. 

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 

statik.tempo.co

Tahun ini ada 8 Sekolah Kedinasan yang memberi kesempatan kepada siswa/siswi lulusan SMA/SMK yang ingin melanjutkan pendidikan bersama sekolah kedinasan.

Kedelapan Sekolah kedinasan tersebut adalah, Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan, Sekolah kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) dan Politeknik Imigrasi (POLTEKIM), Sekolah Institut Pemerintahan dalam negeri (IPDN), Sekolah kedinasan Politeknik Keuangan Negara (STAN), Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), Politeknik Statistika STIS, Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), dan Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN).

Secara umum, alur pendaftaran sekolah kedinasan tiap instansi memiliki garis besar yang sama. Namun, ada beberapa instansi yang mengharuskan kamu untuk mengisi dokumen dari laman masing-masing sekolah kedinasan. Oleh sebab itu, kamu harus memperhatikan alur pendaftaran sekolah kedinasan yang kamu tuju dengan cermat. 

Berikut ini Mamikos sudah uraikan alur pendaftaran sekolah kedinasan tiap instansi untuk membantumu mendaftar agar tidak melakukan kesalahan. Simak, ya. 

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan

  1. Pelamar mengakses portal di SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN sekolah kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Log In ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, kemudian melihat pengumuman tata cara pembayaran formulir pendaftaran di https://sipencatar.dephub.go.id
  5. Melakukan pembayaran formulir pendaftaran dan menyimpan bukti pembayaran tersebut
  6. Melengkapi nilai upload berkas & bukti pembayaran formulir pendaftaran
  7. Verifikator instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  8. Pelamar Log In ke SSCN mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  9. Mendapatkan kode billing untuk melakukan pembayaran tes seleksi bagi pelamar yang lulus verifikasi
  10. Mencetak Kartu Ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem
  11. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  12. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (POLTEKIP) dan Politeknik Imigrasi (POLTEKIM)

  1. Pelamar mengakses portal di SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN sekolah kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun *
  3. Log In ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas, melengkapi biodata
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Verifikator Instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  7. Pelamar Log In ke SSCN mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  8. Mencetak kartu ujian di SSCN bagi pelamar yang lulus verifikasi
  9. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  10. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan Instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Institut Pemerintahan dalam negeri (IPDN) 

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih lokasi formasi sesuai NIK domisili, melengkapi Nilai, upload berkas *
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Verifikator instansi melakukan verifikasi data dan berkas pelamar yang telah masuk
  7. Pelamar Login ke SSCN, mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  8. Pelamar mendapatkan kode billing dan melakukan proses pembayaran (bagi pelamar yang lulus verifikasi)
  9. Mencetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan diverifikasi oleh sistem
  10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Sekolah kedinasan Politeknik Keuangan Negara (STAN) 

Sesuai siaran pers Nomor SP-01/BPPK/2021 tahapan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) tahun 2021 akan menggunakan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2021 yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Oleh karena itu, para peserta yang berminat untuk mengikuti SPMB PKN STAN tahun 2021 diminta agar dapat mengikuti UTBK tahun 2021.

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas, melengkapi biodata*
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Pelamar melanjutkan proses pendaftaran, pembayaran dan pemilihan prioritas spesialisasi di portal https://www.spmb.pknstan.ac.id/
  7. Verifikator Instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  8. Pelamar log in ke SSCN mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  9. Mencetak Kartu Ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem
  10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 –  Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, melengkapi Nilai dan melengkapi biodata*
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Pelamar melanjutkan proses pendaftaran dan pengunggahan dokumen persyaratan diportal STIN http://stin.ac.id
  7. Verifikator Instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  8. Pelamar log in ke SSCN mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  9. Mencetak Kartu Ujian di SSCN setelah dinyatakan lulus verifikasi
  10. Membayar biaya tes CAT on the spot
  11. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  12. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Politeknik Statistika STIS 

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas dan melengkapi biodata*
  5. Mengecek resume dan mencetak Kartu Pendaftaran
  6. Pelamar melanjutkan proses pendaftaran dan pengunggahan dokumen persyaratan diportal STIS http://stis.ac.id
  7. Verifikator Instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  8. Pelamar log in ke SSCN mengecek status kelulusan verifikasi administrasi dan mendapat kode billing untuk melakukan pembayaran
  9. Mencetak Kartu Ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem
  10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (STMKG)

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih sekolah kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas, melengkapi biodata *
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Verifikator instansi melakukan verifikasi data atau berkas pelamar yang telah masuk
  7. Pelamar Login ke SSCN, mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  8. Pelamar yang lulus verifikasi mendapatkan 2 (dua) kode billing (untuk CAT BKN dan tes seleksi sekolah kedinasan) dan melakukan proses pembayaran
  9. Mencetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem
  10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN

Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021/2022 – Sekolah Tinggi Sandi Negara (BSSN)

  1. Pelamar mengakses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id
  2. Membuat akun SSCN Sekolah Kedinasan 2021 dan mencetak Kartu Informasi Akun
  3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Upload swafoto, memilih sekolah kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas dan melengkapi biodata *
  5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran
  6. Verifikator instansi melakukan verifikasi data dan berkas pelamar yang telah masuk
  7. Pelamar Login ke SSCN, mengecek status kelulusan verifikasi administrasi
  8. Pelamar mendapatkan kode billing dan melakukan proses pembayaran (bagi pelamar yang lulus verifikasi)
  9. Mencetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem
  10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi
  11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN

Demikian alur pendaftaran sekolah kedinasan tiap instansi 2021/2022 yang harus kamu perhatikan dengan cermat. Ikuti setiap alurnya agar kamu tidak melakukan kesalahan. Pendaftaran akan ditutup pada tanggal 30 April 2021. Segera siapkan segala persyaratan dengan baik. Semangat teman-teman! 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta