Selamat Anda Dinyatakan Lulus SNBP 2024! Berikut Cara Melihat Hasilnya
Selamat Anda Dinyatakan Lulus SNBP 2024! Berikut Cara Melihat Hasil SNBP — Para peserta yang mengikuti dan mendaftarkan diri pada Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 saat ini pasti sedang diliputi ketidaksabaran, kecemasan dan perasaan was-was.
Wajar saja, karena tak lama lagi momen pengumuman lulus SNBP 2024 akan segera dirilis pihak SNPMB secara resmi.
Buat kamu yang ingin tahu cara melihat hasil SNBP 2024 tersebut, Mamikos sarankan untuk membaca uraian lengkapnya di artikel kali ini.
Ikuti Tata Cara Melihat Hasil SNBP 2024 yang Benar Berikut Ini
Daftar Isi
Daftar Isi
Setelah menunggu hampir satu bulan lamanya, penantian para peserta jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 akan segera berakhir.
Pasalnya, beberapa hari lagi, info pengumuman lulus SNBP 2024 akan segera dirilis SNPMB secara nasional.
Hal tersebut pasti menjadi momen yang dinantikan sekaligus mendebarkan bagi sebagian besar peserta yang ikut SNBP.
Apabila kamu ingin tahu bagaimana cara melihat hasil pengumuman SNBP 2024, maka di artikel Mamikos berikut kamu dapat mengetahuinya secara lengkap dan saksama.
Pastikan membaca ulasan cara melihat hasil SNBP 2024 ini hingga selesai biar kamu tidak terlewatkan poin-poin penting mengenai SNBP.
Termasuk info penting setelah kamu melihat notifikasi lulus yang kira-kira berbunyi, ‘Selamat! Anda dinyatakan lulus SNBP 2024!’ di layar komputer kamu saat mengeceknya nanti.
Begini Cara Melihat Hasil Pengumuman SNBP 2024
Tak perlu intro yang panjang, di bagian awal ini Mamikos langsung akan melampirkan cara melihat hasil SNBP 2024 yang bisa kamu ikuti step demi stepnya.
Beberapa langkah yang menjadi cara melihat hasil SNBP tersebut telah Mamikos susun dengan saksama di penjelasan berikut ini.
- Akses atau salin-tempel alamat portal SNPMB di snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id ini pada peramban komputer atau ponsel pintar kamu
- Segera masuk ke akun atau lakukan login ke akun SNPMB dengan menggunakan email dan password yang sebelumnya kamu buat dan klik Sign In
- Pilih tab hasil seleksi SNBP yang tertera di layar
- Tunggu sampai notifikasi memunculkan hasil. Apabila kamu adalah peserta yang dinyatakan lolos dalam jalur SNBP 2024, maka notifikasi akan berbunyi ‘Selamat! Anda dinyatakan lulus SNBP 2024!’ tertera di layar di hadapan kamu
Ucapkan syukur dan bergembiralah secukupnya. Sebab, di waktu itu kamu harus segera melakukan langkah selanjutnya sebagai peserta yang lulus SNBP 2024.
Penjelasan langkah apa yang perlu dilakukan oleh peserta lulus SNBP sudah Mamikos cantumkan juga di bagian setelah ini.
Info tambahan:
Sekadar info tambahan saja, di momen pengumuman lulus SNBP 2024 nanti, lalu lintas jaringan akan sangat padat dan ramai.
Karena banyak pengguna akun SNPMB yang akan mengakses laman resmi mereka secara bersamaan atau di waktu yang berbarengan.
Hal tersebut mungkin saja akan membuat situs resmi SNPMB mengalami error atau gangguan hingga kamu tak bisa masuk ke laman akun kamu sendiri.
Maka, langkah bijak yang dapat kamu lakukan adalah tenang, jangan panik, dan tunggu beberapa saat sebelum kamu mencoba lagi masuk ke akun SNPMB kamu untuk mengecek hasil SNBP 2024.
Setelah kamu menunggu beberapa menit, coba segarkan halaman situs SNPMB tersebut lalu coba lagi untuk masuk ke akun milikmu untuk bisa mengecek hasil pengumuman lulus SNBP 2024.
Lakukan Ini Setelah Dinyatakan Sebagai Peserta Lulus SNBP
Begitu mendapat notifikasi di layar yang berbunyi ‘Selamat! Anda dinyatakan lulus SNBP 2024!’, mungkin kamu akan diliputi euforia sesaat.
Namun, segera ingat bahwa ada beberapa step lagi lagi yang perlu kamu lakukan setelah dinyatakan sebagai salah satu peserta yang lulus dalam jalur SNBP 2024.
Untuk penjelasan apa saja step yang harus kamu lalui usai mengetahui lulus SNBP sudah Mamikos lampirkan secara lengkap di bawah ini.
a. Usai mendapat pernyataan lulus SNBP, akses peraturan PMB di PTN tujuanmu
Apabila kamu adalah salah satu peserta yang mendapat notifikasi sebagai peserta lulus SNBP 2024, maka kamu wajib untuk mengakses laman PTN tujuan untuk membaca seluruh ketentuan dan peraturan tentang penerimaan mahasiswa baru (PMB).
b. Lakukan verifikasi berkas-berkas penting
Berikutnya kamu dapat melakukan verifikasi berkas-berkas penting sebagaimana yang disyaratkan oleh PTN tujuan.
Beberapa berkas yang pernah kamu unggah di laman SNPMB dulu akan diverifikasi oleh pihak perguruan tinggi negeri yang menerima kamu.
Verifikasi tersebut akan meliputi verifikasi rapor asli serta portofolio (tergantung pada pilihan prodi yang kamu pilih) yang telah kamu unggah.
c. Registrasi atau daftar ulang di PTN yang menerima
Langkah yang tak boleh terlupa saat kamu dinyatakan sebagai peserta lulus SNBP 2024 adalah untuk melakukan registrasi di masing-masing perguruan tinggi negeri tujuan.
Bisa dibilang ini jadi poin penting yang perlu diingat oleh calon mahasiswa baru yang diterima via jalur SNBP 2024 untuk segera melakukan daftar ulang sesuai ketentuan.
Penerimaan Jalur SNBT 2024 Telah Resmi Dibuka
Bagi kamu peserta yang dinyatakan tidak lulus dalam SNBP setelah mengikuti cara melihat hasil SNBP di atas, jangan bersedih dan merasa dunia akan segera kiamat.
Sebab ada jalur SNPMB lain yang bisa kamu jajal yakni UTBK-SNBT 2024 yang akan resmi dibuka pada 21 Maret 2024 dan akan berakhir pada 5 April 2024.
Untuk penjelasan terkait jadwal dan daftar pusat pelaksanaan UTBK SNBT 2024 tersebut sudah Mamikos lampirkan juga di artikel ini.
Pelaksanaan UTBK gelombang I akan berlangsung pada 30 April dan 2 – 7 Mei 2024. Kemudian, pelaksanaan UTBK Gelombang II akan dimulai pada 14 hingga 20 Mei 2024.
Setelah pelaksanaan UTBK, maka peserta dapat menunggu waktu pengumuman hasil SNBT yang dirilis pada 13 Juni 2024 nanti.
Daftar Pusat Pelaksanaan UTBK SNBT 2024
- Universitas Syiah Kuala
- Universitas Malikussaleh
- Universitas Teuku Umar
- Universitas Samudra
- Institut Seni Budaya Indonesia Aceh
- Universitas Sumatera Utara
- Universitas Negeri Medan
- Universitas Riau
- Universitas Maritim Raja Ali Haji
- Universitas Andalas
- Universitas Negeri Padang
- Institut Seni Indonesia Padang Panjang
- Universitas Jambi
- Universitas Bengkulu
- Universitas Sriwijaya
- Universitas Bangka Belitung
- Universitas Lampung
- Institut Teknologi Sumatera
- Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
- Universitas Indonesia
- Universitas Negeri Jakarta
- Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
- Universitas Singaperbangsa Karawang
- Institut Teknologi Bandung
- Universita Padjadjaran
Daftar Pusat Pelaksanaan UTBK SNBT 2024
- Universitas Pendidikan Indonesia
- Institut Seni Budaya Indonesia Bandung
- Institut Pertanian Bogor
- Universitas Siliwangi
- Universitas Jenderal Soedirman
- Universitas Tidar
- Universitas Sebelas Maret
- Institut Seni Indonesia
- Universitas Diponegoro
- Universitas Negeri Semarang
- Universitas Gadjah Mada
- Universitas Negeri Yogyakarta
- Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta
- Institut Seni Indonesia Yogyakarta
- Universitas Jember
- Universitas Brawijaya
- Universitas Negeri Malang
- Universitas Airlangga
- Institut Teknologi Sepuluh Nopember
- Universitas Negeri Surabaya
- Universitas Trunojoyo
- Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
- Universitas Tanjungpura
- Universitas Palangka Raya
- Universitas Lambung Mangkurat
Daftar Pusat Pelaksanaan UTBK SNBT 2024
- Universitas Mulawarman
- Institut Teknologi Kalimantan
- Universitas Borneo Tarakan
- Universitas Udayana
- Universitas Pendidikan Ganesha
- Institut Seni Indonesia Denpasar
- Universitas Mataram
- Universitas Nusa Cendana
- Universitas Timor
- Universitas Hasanuddin
- Universitas Negeri Makassar
- Universitas Sam Ratulangi
- Universitas Negeri Manado
- Universitas Tadulako
- Universitas Sulawesi Barat
- Universitas Haluoleo
- Universitas Negeri Gorontalo
- Universitas Sembilanbelas November Kolaka
- Universitas Pattimura
- Universitas Khairun
- Universitas Cendrawasih
- Universitas Musamus Merauke
- Institut Seni Budaya Indonesia Tanah Papua
- Universitas Papua
Ulasan cara melihat hasil SNBP 2024 yang dapat Mamikos sampaikan di atas harus disudahi sampai di sini.
Mamikos harap, penantian dan kesabaran kamu selama ini berbuah manis dengan mendapat notifikasi selamat karena dinyatakan lulus SNBP.
Jika kamu belum mendapatkan hasil yang sesuai dengan harapan, jangan berkecil hati.
Dalam rangkaian Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) membuka jalur lain selain SNBP.
Ada jalur UTBK-SNBT 2024 dan jalur mandiri yang dibuka oleh Perguruan Tinggi Negeri seluruh Indonesia yang bisa kamu lirik nanti.
FAQ
Pengumuman SNBP dapat dilihat di portal https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id atau melalui 38 link mirror sebagai alternatif untuk mengakses pengumuman.
Hasil SNBP akan keluar pada tanggal 26 Maret 2024.
Setelah dinyatakan lulus SNBP, maka kamu perlu membaca peraturan PMB di kampus tujuan, verifikasi berkas, dan registrasi ulang.
Siswa eligible adalah siswa yang memenuhi syarat untuk mengikuti SNBP.
Kuota SNBP sekolah sebesar 40% siswa terbaik untuk sekolah akreditasi A, 25% untuk sekolah akreditasi B, dan 5% untuk sekolah akreditasi C.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: