Apa yang Dimaksud dengan Poster? Jenis, Tujuan, Syarat, dan Ciri-Ciri dari Poster

Apa yang Dimaksud dengan Poster? Jenis, Tujuan, Syarat, dan Ciri-Ciri dari Poster — Mungkin sebagian besar orang sudah tidak asing lagi dengan istilah poster.

Tapi apakah kamu tahu apa yang dimaksud dengan poster? Pada dasarnya poster berbeda dengan slogan ataupun iklan.

Dari segi tampilan, poster agak berbeda meskipun memiliki kemiripan dalam segi fungsinya.

Supaya kamu lebih paham tentang apa yang dimaksud dengan poster? Sebaiknya simak pembahasan yang akan Mamikos jelaskan berikut ini.

Memahami Penjelasan Apa Itu Poster: Jenis, Tujuan, Syarat dan Ciri

freepik.com

Apa yang Dimaksud dengan Poster?

Poster pada dasarnya adalah salah satu media publikasi yang memadukan antara gambar dengan susunan kata, untuk tujuan memberikan suatu informasi kepada orang di sekitar lingkungan tersebut.

Kamu mungkin pernah melihat poster yang dipasang di sekitar lingkunganmu. Biasanya di dalamnya berisi ajakan atau mempromosikan suatu gerakan atau kegiatan tertentu kepada masyarakat umum.

Terkadang poster juga digunakan sebagai alat untuk melakukan kegiatan promosi, tapi secara khusus tujuan pembuatan dan pemasangan poster.

Bisa disesuaikan dengan kepentingan atau kemauan pembuatnya, bisa untuk tujuan komersial, kemanusiaan, kepedulian terhadap lingkungan, penyampaian informasi, dan lainnya.

Di era yang serba canggih seperti sekarang, poster mengalami kemajuan yang mana sekarang poster tidak hanya tersedia dalam bentuk fisik. Tapi juga terdapat dalam bentuk digital yang disebarkan melalui platform digital.

Supaya kamu lebih paham lagi tentang apa yang dimaksud dengan poster? Berikut ini penjelasan tentang pendapat para ahli terkait pengertian poster:

1. Pengertian Poster Menurut Sri Anita

Poster merupakan gambar yang menggabungkan beberapa unsur, yang diantaranya yaitu unsur visual. Contohnya seperti garis, gambar, dan kata-kata yang mempunyai tujuan untuk menarik perhatian orang dan menyampaikan pesan secara singkat.

2. Pengertian Poster Menurut Azhar Arsyad

Poster adalah media dua dimensi yang berupa visual berisi gambar dan pesan singkat yang tertulis di dalamnya, yang bertujuan untuk menyampaikan sesuatu hal khusus yang mampu mempengaruhi orang-orang yang membaca dan melihatnya.

3. Pengertian Poster Menurut Ahmad Rivai

Poster merupakan kombinasi visual dari desain yang kuat dan dilengkapi dengan berbagai warna dan pesan. Untuk tujuan mendapatkan perhatian dan menanamkan ide yang berarti pada ingatan masyarakat yang membaca dan melihatnya.

Jenis-Jenis Poster

Poster terbagi menjadi beberapa jenis berdasarkan isi yang tersemat di dalamnya. Berikut ini beberapa penjelasan tentang jenis-jenis poster sesuai dengan isi yang terkandung di dalamnya:

1. Poster Niaga

Poster niaga merupakan jenis poster yang berisi tentang sebuah penawaran atau promosi suatu produk, baik barang maupun layanan jasa. Poster niaga digunakan untuk tujuan meningkatkan angka penjualan pada suatu bisnis.

Umumnya poster niaga digunakan oleh orang-orang pemasaran untuk memperkenalkan produk baru dari perusahaannya kepada masyarakat.

Dengan menggunakan poster niaga mereka dapat membuat produknya semakin dikenal banyak orang dan membuka peluang penjualan yang lebih besar.

2. Poster Layanan Masyarakat

Poster Layanan masyarakat adalah poster yang berisi tentang informasi yang berhubungan dengan layanan pemerintah untuk masyarakat.

Contohnya seperti poster berisi informasi vaksin Covid-19, poster ajakan untuk mematuhi protokol kesehatan, dan poster program keluarga berencana.

4. Poster Kegiatan

Poster kegiatan adalah poster yang di dalamnya berisi mengenai suatu kegiatan yang akan diselenggarakan. Poster kegiatan biasa dibuat untuk memberitahukan dan mengajak masyarakat untuk mengikuti kegiatan tersebut.

5. Poster Pendidikan

Poster pendidikan adalah poster yang berisi tentang motivasi dan arahan yang berkaitan dengan dunia pendidikan. Biasanya poster pendidikan dipasang di sekolah, kampus, dan tempat-tempat umum lainnya.

6. Poster Karya Seni

Poster karya seni adalah jenis poster yang berisikan karya seni seseorang. Poster karya seni ini tidak bertujuan untuk menyampaikan informasi atau ajakan, karena pembuatannya biasanya hanya ingin mengekspresikan idenya untuk dilihat masyarakat.

Tujuan Dibuat dan Dipasangnya Poster

Dalam melakukan dan membuat sesuatu pastinya ada hal yang mendasarinya, termasuk dalam membuat poster. Ada beberapa tujuan dan fungsi poster dalam kehidupan sehari-hari, berikut ini penjelasan terkait beberapa tujuan dibuatnya poster:

a. Alat untuk Menyampaikan Informasi

Tujuan utama dibuatnya poster yaitu untuk menyampaikan pesan atau informasi kepada masyarakat luas. Dulu poster menjadi media atau alat yang efektif dalam menyampaikan berbagai informasi mengenai kegiatan dan hal-hal di sekitar lingkungan masyarakat.

b. Sebagai Ilustrasi

Poster juga dibuat untuk dijadikan sebagai ilustrasi dalam berbagai hal, karena di dalamnya tidak hanya berisi kalimat tapi juga gambar.

Kombinasi gambar dan kalimat yang tepat dan menarik akan membuat masyarakat mampu membayangkan apa yang tersirat di dalam poster tersebut.

Poster menjadi ilustrasi yang cukup berguna untuk memperkenalkan suatu produk atau kegiatan kepada masyarakat. Tidak heran jika dulu poster yang sering dipasang di tempat-tempat umum adalah poster niaga yang berisi promosi produk.

c. Untuk Menarik Perhatian

Tujuan dibuatnya poster yaitu untuk menarik perhatian masyarakat, ketika melihat poster yang mencolok. Pastinya orang-orang akan penasaran dengan isi di dalamnya, secara tidak langsung akan membuat pesan atau informasi dibaca oleh masyarakat.

Ciri-Ciri dan Syarat Membuat Poster Secara Umum

Setelah kamu mengetahui apa yang dimaksud dengan poster? Kini saatnya lanjut membahas ciri-ciri dan syarat dalam pembuatan poster yang tepat.

Pada dasarnya poster memiliki syarat dan ciri-ciri khusus yang di antaranya yaitu:

1. Dicetak Menggunakan Kertas atau Kain

Umumnya poster dicetak di kertas atau kain untuk memudahkan saat dipajang di suatu tempat yang strategis. Ukuran poster juga perlu diperhatikan untuk memudahkan orang-orang membaca isi yang ada di dalamnya.

Poster yang terlalu kecil akan menyulitkan orang membacanya dalam jarak yang agak jauh. Berikut ini ukuran poster yang umumnya digunakan:

  • Ukuran A2 yaitu sekitar 42 cm x 59,4 cm
  • Ukuran A3 yaitu sekitar 29,7 cm x 42 cm
  • Ukuran A4 yaitu sekitar 21 cm x 29,7 cm

2. Menggunakan Bahasa yang Lugas dan Santun

Lebih mengutamakan bahasa yang singkat, padat, dan jelas serta mudah dipahami oleh seluruh kalangan masyarakat. Gaya bahasa yang digunakan juga tidak bersifat kasar dan lebih ke arah santun karena mengingat poster tersebut bisa dibaca oleh siapa saja termasuk anak-anak.

3. Menggunakan Kalimat Persuasif

Poster biasanya berisi kalimat-kalimat yang bersifat ajakan atau kalimat persuasif. Ini karena tujuan utama dari pembuatan poster adalah membuat orang-orang yang membacanya tertarik dengan ajakan yang tertulis di dalamnya.

4. Mengandung Kalimat yang Berkesan

Kalimat yang ditulis di dalam poster harus mempunyai makna yang dalam dan berkesan bagi para pembacanya. Akan lebih baik lagi jika kalimat yang digunakan dapat diingat dengan mudah oleh orang-orang yang melihatnya meskipun dibaca secara sekilas.

Untuk membuat kalimat untuk poster kamu harus bisa menciptakan kalimat yang berkesan yang mampu melekat pada ingatan orang-orang yang membacanya. Dengan begitu pesan yang disampaikan bisa tersampaikan dengan baik dan dapat diterima oleh masyarakat.

5. Memiliki Kombinasi Gambar dan Kalimat yang Menarik

Memiliki tampilan visual yang mampu menarik perhatian orang-orang yang melihat dan membacanya, merupakan kunci utama dalam membuat poster. Di dalam poster biasanya harus mengandung kombinasi kalimat dengan gambar, lukisan, sketsa, atau perpaduan warna yang menarik.

Susunan kalimat dan informasi yang ada di dalamnya tidak boleh bertele-tele, supaya bisa dipahami dan dibaca secara cepat. Seperti yang kamu tahu masyarakat tidak biasa menghabiskan banyak waktu untuk membaca poster.

Perbedaan Poster, Slogan, dan Iklan yang Harus kamu Tahu

Sebelum membahas poster lebih jauh, sebaiknya kamu mengetahui perbedaan poster, slogan, dan iklan terlebih dulu.

Supaya bisa membedakan dan mengetahui persamaan antara ketiga hal tersebut, berikut ini perbedaan antara slogan, iklan, dan poster secara umum:

1. Pengertian Slogan

Slogan merupakan sebuah kalimat pendek yang memiliki fungsi sebagai prinsip suatu kelompok, organisasi, dan instansi. Slogan juga bisa disebut sebagai motto atau semboyan, kalimat yang ada di dalamnya fokus terhadap susunan kata dan maknanya.

Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) slogan adalah:

  • Kumpulan kata atau kalimat pendek yang terdengar menarik atau mencolok dan mudah diingat untuk menyampaikan sesuatu.
  • Kumpulan kata atau kalimat pendek yang mencolok dan mudah diingat tersebut untuk menjelaskan mengenai sebuah tujuan, gagasan, atau ideologi suatu kelompok atau organisasi.

2. Pengertian Iklan

Iklan tentunya berbeda dengan slogan, yang mana iklan merupakan kumpulan kata atau kalimat persuasif yang terdiri dari tulisan, gambar, suara, atau animasi. Fungsi dan tujuan dari iklan yaitu untuk memberitahukan suatu produk.

Baik dalam bentuk barang maupun layanan jasa kepada masyarakat, supaya tertarik untuk membeli atau menggunakannya. Pada zaman dulu iklan biasanya ditemukan di koran, radio, televisi, dan majalah. Sekarang perkembangan dunia iklan semakin maju dan bisa muncul di berbagai media.

Saat ini iklan bisa kamu dapati di televisi, media sosial, layanan streaming, dan platform lainnya. Terdapat berbagai jenis iklan yang dibedakan menurut tujuan, bentuk, penyajian, sifat, dan media atau alat penyebarannya.

3. Pengertian Poster

Bagi kamu yang masih bertanya-tanya tentang apa yang dimaksud dengan poster? Sepertinya kamu belum banyak tahu tentang poster, iklan, dan slogan.

Poster adalah sebuah plakat gabungan yang di dalamnya berisi kumpulan kata atau kalimat dan gambar. Pada umumnya poster ditempel atau dipajang di tempat-tempat umum.

Kalimat yang ada di dalam poster biasa singkat, padat, dan jelas serta menarik perhatian orang yang membacanya. Selain susunan kata yang dibuat menarik, gambar pendukung yang ada di dalamnya juga harus dibuat sebagus dan semenarik mungkin.

Berikut ini perbedaan dari slogan, iklan, dan poster secara umum yang perlu kamu tahu:

  • Slogan lebih mengutamakan unsur dan makna dari kata-kata yang digunakan
  • Iklan tidak hanya sekedar menggabungkan unsur gambar dengan susunan kata-kata, gerak, dan suara saja tapi juga memadukannya dengan seni
  • Poster mengutamakan unsur gambar dan susunan kata-kata untuk menarik perhatian orang yang melihatnya dan biasa’ dipajang di tempat-tempat umum. Misalnya seperti sekolah, kampus, kantor pemerintahan, dan lainnya.

Demikian informasi tentang apa yang dimaksud dengan poster beserta ciri-ciri dan syarat pembuatannya dari penjelasan di atas.

Mamikos harap kini kamu bisa membuat poster yang lebih menarik dan mampu memberikan kesan yang melekat di ingatan masyarakat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta