10 Aplikasi Pelacak Nomor HP dan Lokasinya secara Online Gratis dan Akurat 2024

Ingin tahu aplikasi apa saja yang bisa digunakan untuk cek nomor hp dan lokasinya dengan akurat? Yuk, cari tahu informasinya dengan membaca artikel ini sampai selesai!

10 Juli 2024 Zuly Kristanto

8. Life360

Aplikasi Pelacak Nomor HP dan Lokasinya
standard.co.uk

Selanjutnya, aplikasi yang terbilang populer dan direkomendasikan untuk melacak nomor hp adalah life360 yang bisa didownload dari google play store.

Namun, untuk menggunakannya masing-masing pemilik hp harus berada pada satu grup terlebih dahulu.

Jika sudah, masing-masing orang yang ada di dalam grup bisa melakukan pelacakan keberadaan mereka.

Aplikasi ini sangat cocok digunakan bagi keluarga dan mereka yang sudah memiliki pasangan. Sebab, dengan menggunakan aplikasi ini mereka bisa mendeteksi keberadaan mereka seharian.

Kekurangan yang dimiliki aplikasi ini hanya satu yakni lokasinya yang kadang kurang akurat.

9. GetContact

play.google.com

Aplikasi selanjutnya dapat membantu kamu melakukan pelacakan terhadap pemilik nomor hp tidak dikenal yang menghubungimu.

Memasang aplikasi ini di hpmu bisa membantu kamu terhindar dari orang yang memiliki niatan jahat, misalnya mereka yang akan melakukan tindakan penipuan.

Uniknya, dengan menggunakan aplikasi ini kamu bisa mencari tahu mengetahui nama kontak seseorang yang disimpan di hp orang lain.

Kelebihan yang dimiliki aplikasi ini adalah sudah terhubung dengan WA, penggunaannya mudah dan bisa memberikan perlindungan bagi penggunanya terhadap panggilan spam.

Sementara kekurangan yang dimiliki aplikasi ini adalah untuk bisa menggunakannya harus login terlebih dahulu dan ada paket pembelian jika ingin menggunakan versi premiumnya.

10. CallApp

play.google.com

Aplikasi terakhir yang bisa membantu kamu dalam pelacakan dengan menggunakan nomor hp adalah aplikasi yang sudah didownload oleh 100 juta orang di seluruh dunia.

Berbeda dengan aplikasi lainnya, CallApp dapat membantu kamu mencari nomor tidak dikenal yang ada di seluruh dunia.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa melakukan pemblokiran terhadap panggilan yang teridentifikasi spam dan bisa digunakan untuk mencegah penipuan.

Kekurangan yang dimiliki aplikasi ini adalah apabila ingin menggunakan versi premium harus membayar dengan harga yang lumayan.

Namun, tidak perlu khawatir karena versi gratisnya sudah lumayan membantu bagi orang yang ingin terhindar dari penipuan lewat hp.

Demikian informasi yang diberikan Mamikos mengenai aplikasi pelacak nomor hp. Semoga artikel ini bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Close