8 Aplikasi untuk Membuat CV Kerja di Android dan PC yang Paling Bagus
8 Aplikasi untuk Membuat CV Kerja di Android dan PC yang Paling Bagus – Membuat Curriculum Vitae (CV) atau daftar riwayat hidup yang menarik kini bukan hal sulit. Jika sebelum ada komputer CV harus ditulis tangan dengan rapi, bahkan banyak dijual template CV untuk memudahkan. Kini, membuat CV tidak lagi sulit, apalagi sudah ada aplikasi untuk memudahkan proses pembuatan CV.
Aplikasi Pembuat CV di HP dan PC
Daftar Isi
Membuat CV kerja yang menarik dan berpotensi untuk dilirik HRD kini menjadi lebih mudah. Sudah tersedia aplikasi pembuat CV di android maupun di PC yang dapat dimanfaatkan, baik secara gratis maupun berbayar. Dengan kemampuan yang kamu miliki, berkreasi menggunakan template CV dan komponennya pun bisa dilakukan. Bahkan, jika sudah mahir membuat CV, kamu bisa membantu orang lain atau membuka jasa pembuatan CV. Berikut ini adalah referensi aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat CV di ponsel android atau PC.
Aplikasi Membuat CV di Android
Hampir setiap orang memiliki ponsel android saat ini. Adanya aplikasi untuk membuat CV di ponsel android tersebut bisa kamu gunakan untuk mendapatkan CV menarik dan disukai HRD. Berikut adalah contoh aplikasi pembuat CV di android yang bisa digunakan.
1. Aplikasi Canva
Aplikasi untuk mengedit gambar, membuat poster, membuat thumbnail youtube, bahkan bisa membuat CV ini wajib ada di HP jika kamu ingin mendesain CV dengan baik. Aplikasi Canva tersedia dalam versi gratis maupun berbayar. Jika menggunakan versi gratis, kamu akan dibatasi untuk mengakses fitur-fiturnya. Sebaliknya, aplikasi Canva berbayar akan memungkinkan penggunanya mengakses semua fitur tanpa watermark. Aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan untuk ponsel dengan sistem operasi android saja, tetapi juga ponsel iOS.
Cara membuat desain CV kerja dengan aplikasi Canva terbilang mudah. Bahkan, kamu hanya perlu memilih desain template CV yang tersedia dan memasukkan data pada CV. Pilih template CV sesuai kebutuhanmu. Untuk membedakan desain CV yang kamu miliki dengan orang lain, mengubah warna dan jenis huruf bisa dilakukan.
Canva menyediakan berbagai macam pilihan template sesuai kebutuhan penggunanya. Adanya template non formal hingga profesional bisa kamu dapatkan. Pengguna yang masih belum menemukan desain CV idamannya bisa meng-upgrade fitur Canva menjadi premium, sehingga pilihan desain CV semakin bervariasi.
2. Aplikasi Resume Maker
Salah satu aplikasi pembuat CV terbaik di android adalah ResumeMaker. Reputasi aplikasi ini cukup bagus, apalagi sudah diunduh oleh ribuan pengguna. Terdapat 50 template CV original yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Tidak perlu khawatir jika kamu memiliki banyak data yang perlu dicantumkan karena Resume Maker menawarkan kemudahan penggunanya untuk mengisi data diri secara cepat. Resume Maker merupakan aplikasi pembuat CV gratis dengan template premium. Selain bisa mendesain CV secara menarik, kamu juga bisa membuat cover letter untuk menunjang CV.
3. Resume Builder App Free CV Maker & PDF Templates
Aplikasi yang sudah diunduh ratusan ribu orang di playstore ini layak kamu jadikan pilihan. Bahkan, Resume Builder menjadi aplikasi populer yang gratis dan menyediakan banyak pilihan template. Terdapat lebih dari 100 template gratis untuk membuat CV hanya dalam hitungan menit saja. Dengan bantuan Resume Builder, berbagai macam jenis CV bisa kamu buat sekaligus. Pastinya CV tersebut bisa diakses tanpa data (mode offline). Setelah CV selesai dibuat, pengguna bisa membagikannya pada orang lain dan mengunduhnya dalam format .pdf.
4. CV Maker Lamaran Kerja
Aplikasi pembuat CV berbahasa Indonesia juga tersedia di Playstore. Tersedia lebih dari 40 pilihan desain CV yang masing-masing memiliki 10 – 15 variasi. Kembangkan kreativitasmu untuk membuat CV terbaik dengan aplikasi gratis CV Maker Lamaran Kerja. Aplikasi ini tidak harus digunakan secara online. Ketika offline pun kamu tetap bisa memperbaiki desain CV dan menambahkan data-data penting.
Keunggulan aplikasi CV Maker Lamaran Kerja adalah menyediakan langkah atau tahapan dalam pembuatannya. Ada pula editor CV tingkat lanjut yang berfungsi untuk memperbaiki susunan paragraf dan data pada CV. Apabila ingin mengubah urutan data pada CV, mengubah header CV, atau memodifikasi bagian margin, jenis huruf, dan sebagainya, tersedia fitur Smart CV Manager. Tanpa harus bersusah payah menggunakan aplikasi tambahan, kamu sudah bisa mengunduh CV terbaik dari aplikasi ini.
Aplikasi Membuat CV di PC
Membuat CV di PC bisa menjadi alternatif bagi kamu yang kesulitan membuatnya melalui ponsel karena layar yang terlalu kecil. Kamu perlu mengupgrade browser menjadi versi terbaru agar bisa membuat CV dengan optimal. Adapun jenis aplikasi yang dapat dipakai untuk membuat CV di PC adalah.
1. Visual CV
Membuat desain CV melalui PC dapat kamu lakukan dengan bantuan Visual CV. Aplikasi ini sangat praktis dan bisa diakses langsung melalui laman https://www.visualcv.com/. Jika yang kamu cari adalah aplikasi pembuat CV profesional, Visual CV bisa jadi jawabannya. Tanpa perlu berlama-lama, data pada CV yang diperlukan bisa dimasukkan dan didesain layoutnya sedemikian rupa.
Visual CV memungkinkan kamu untuk memasukkan data secara langsung dari akun LinkedIn. Langsung saja impor profil LinkedIn kamu pada aplikasi dan secara otomatis aplikasi tersebut akan mengubah datamu menjadi CV yang lebih menarik. Hasil CV bisa diunduh dalam format .pdf, sehingga bisa kamu gunakan untuk berbagai keperluan. Visual CV juga menyediakan bermacam-macam template pilihan.
2. Resume Coach
Akses laman https://www.resumecoach.com/ untuk membuat CV menarik dan unik sesuai keinginan melalui PC. Untuk membuat CV, diperlukan koneksi internet yang baik. Resume Coach sangat cocok digunakan untuk mendesain CV atau resume profesional. Gunakan sampel CV untuk mengetahui desain hasil akhir yang akan didapatkan.
Penggunaan Resume Coach pun sangat mudah. Kamu hanya perlu memilih template yang sudah tersedia, kemudian mengembangkannya sesuai keinginan. Setelah semua data dimasukkan, CV dapat diunduh dalam format .pdf. Beberapa desain CV yang sudah tersedia dan dapat dijadikan referensi adalah CV untuk Customer Service, CV guru, CV sales, CV perawat, CV kasir, CV security, dan masih banyak lagi. Kamu dapat memilih desain CV sesuai kebutuhan dan mengubah kata atau redaksi kalimatnya.
3. Enhancv
Website penyedia layanan pembuatan CV yang dapat kamu pilih adalah Enhancv yang bisa diakses melalui laman https://enhancv.com/. Pengguna bisa memilih template dan desain gratis yang disediakan. Cara penggunaannya pun sangat mudah. Hanya perlu membuat akun dan melakukan regsitrasi, kamu sudah bisa mengakses semua fitur-fiturnya. Meskipun ada versi premium yang ditawarkan dan lebih lengkap, tidak ada salahnya menggunakan fasilitas Enhance versi gratis. Kedua versi tersebut hasilnya tetap bisa diunduh dalam format .pdf.
4. Standard Resume
Ingin membuat CV dengan cepat dan praktis? Akses website https://standardresume.co/. Sesuai dengan namanya, kamu bisa mendapatkan hasil CV yang standar, tetapi tetap keren. Dibandingkan website lain yang hanya menyediakan layanan pembuatan CV, Standard Resume memungkinkan penggunanya untuk mengimpor data dari LinkedIn. Jadi, tidak perlu mengetik ulang semua data penting karena sudah tersedia fitur instan dan otomatis. Perlu diperhatikan bahwa tampilan desain, layout, dan fitur pada Standard Resume pun terbilang sederhana.
Demikian informasi 8 aplikasi untuk membuat CV kerja di android dan PC yang paling bagus. Sebelum memilih jenis aplikasi, siapkan data yang akan dicantumkan pada CV agar proses pembuatan CV tidak memakan waktu lama. Selain itu, periksa kembali tanda baca, penulisan kata, dan ejaan ketika akan menulis CV. Hindari kesalahan besar atau kecil pada CV dengan cara memeriksa ulang atau meminta bantuan rekan untuk membacanya. Selamat berkreasi!
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: