Baca Info Penting Mengenai SNBP, UTBK & SNBT
Berikut ini adalah informasi yang akan membantumu masuk PTN melalui jalur SNBP, UTBK, dan SNBT.
Baca Info Penting Mengenai SNBP, UTBK & SNBT – Ujian masuk PTN menjadi hal yang ditakuti para lulusan siswa sekolah menengah. Selain karena persaingannya cukup ketat, materi ujiannya pun berbeda dari ujian sekolah.
Ujian masuk PTN bahkan dianggap menentukan karier seseorang kedepannya. Tidak jarang perjuangan masuk PTN dilakukan dengan keras.
Sambil berusaha mendapatkan nilai terbaik, kamu pun perlu mengetahui informasi penting tentang ujian masuk PTN. Berikut ini adalah informasi yang akan membantumu masuk PTN melalui jalur SNBP, UTBK, dan SNBT.
Baca Info Penting Mengenai SNBP, UTBK & SNBT
Daftar Isi [hide]
- Baca Info Penting Mengenai SNBP, UTBK & SNBT
- Perbedaan SNBP, UTBK, dan SNBT
- Pendaftaran SNBP, UTBK, dan SNBT
- Pendaftaran SNBP
- Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
- Persyaratan Sekolah
- Persyaratan Peserta
- Pilihan Program Studi
- Tahapan Pendaftaran
- Ketentuan Pemeringkatan Siswa oleh Sekolah
- Jadwal SNBP 2024
- Pendaftaran UTBK-SNBT
- Informasi Penting SNBP, UTBK, dan SNBT

Perbedaan SNBP, UTBK, dan SNBT
Bagi kamu yang belum mengenal dan belum bisa membedakan jalur masuk perguruan tinggi, Mamikos akan menjabarkannya.
SNBP adalah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi. Tidak semua siswa bisa mengikuti seleksi ini karena pelaksanaannya diatur oleh sekolah masing-masing.
UTBK adalah Ujian Tulis Berbasis Komputer. SNBT adalah Seleksi Nasional Berdasarkan Tes.
Persyaratan yang ditetapkan untuk mengikuti masing-masing jalur masuk PTN tersebut pun bervariasi. Jika ingin mengikuti SNBP, pastikan bahwa nilai rapor pada semester 1-5 dan prestasi yang bagus.

Advertisement
SNBP merupakan seleksi yang prosesnya perlu direkomendasikan oleh pihak sekolah. Lain halnya dengan SNBT yang prosesnya mandiri dan tidak melibatkan pihak sekolah.
Pendaftaran SNBP, UTBK, dan SNBT
Tanggal pendaftaran SNBP, UTBK, dan SNBT tidak sama. Berikut ini informasi mengenai jadwal pelaksanaan SNBP tahun 2024.
Pendaftaran SNBP
Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
- PDSS merupakan basis data yang berisikan rekam jejak kinerja sekolah dan nilai rapor siswa yang eligible mendaftar.
- PDSS mengakomodasi Kurikulum Nasional 2006 KTSP dan Kurikulum 2013 (Sistem Paket dan SKS). Sekolah yang tidak menggunakan kurikulum nasional tidak diperbolehkan mendaftar PDSS.
- Untuk tahun ajaran dan tingkat yang sama, PDSS mengakomodasi perbedaan kurikulum antara semester ganjil dan genap.
- Pengisian PDSS dilakukan oleh sekolah dan kebenaran data yang diisikan menjadi tanggung jawab Kepala Sekolah.
Persyaratan Sekolah
- SMA/MA/SMK yang mempunyai NPSN.
- Ketentuan Akreditasi:
- Akreditasi A: 40 % terbaik di sekolahnya
- Akreditasi B: 25 % terbaik di sekolahnya
- Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik di sekolahnya
- Mengisi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Data siswa yang diisikan hanya yang eligible sesuai dengan ketentuan.