Benda yang Ditarik Lemah Oleh Magnet Disebut Apa? Ini Jawabannya

Benda yang Ditarik Lemah Oleh Magnet Disebut Apa? Ini Jawabannya – Magnet seringkali kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya saja jika kamu perhatikan hiasan di lemari es.

Benda itu bisa menempel karena ada pengaruh magnet. Tapi, tahukah kamu benda yang ditarik lemah oleh magnet disebut apa? 

Sifat Umum Magnet

Seperti yang sudah kamu ketahui bahwa magnet adalah benda yang bisa menarik benda-benda lain disekitarnya namun hanya yang memiliki unsur bahan tertentu, misalnya besi.

Magnet sendiri pertama kali ditemukan bangsa Yunani di daerah Magnesia (sekarang bernama Manisa di negara Turki) sekitar 2000 tahun lalu.

Selain bahan yang dapat ditarik kuat oleh magnet, atau bahan yang sama sekali tidak bisa ditarik magnet, ternyata ada pula bahan yang bisa ditarik secara lemah oleh magnet.

Benda dan bahan tersebut disebut paramagnetik. Pernyataan yang benar tentang sifat-sifat kutub magnet adalah seperti itu. 

Apa itu Paramagnetik? 

Secara umum, sifat paramagnetik bahannya punya kecenderungan memperoleh magnet lemah saat didekatkan pada medan magnet.

Atau bahasa lainnya punya kerentanan positif pada medan magnet namun lemah.

Contoh dari bahan -bahan yang bersifat paramagnetik adalah aluminium, tembaga dan platina. 

Sebagai percobaan sederhana, bila kamu tempelkan sebuah magnet pada wajan maka magnet tersebut akan mudah diambil karena tidak menempel dengan kuat pada alumunium.

Inilah ciri mudah dari benda paramagnetik, sedangkan jika menolak sama sekali disebut diamagnetik.  Contoh dari benda diamagnetik adalah emas, seng, dan merkuri. 

Struktur Benda Paramagnetik

Paramagnetik secara ilmiah dapat terjadi jika setidaknya ada satu putaran elektron yang tidak berpasangan dalam atom atau molekul material. 

Inilah yang akan memberi momen magnetik elektron pada benda paramagnetik. Setiap atom yang tidak berpasangan pada dasarnya adalah magnet kecil dalam suatu bahan. 

Saat mendapatkan medan eksternal magnet, putaran elektron yang tidak berpasangan menjadi sejajar dengan medan magnet sehingga benda paramagnetik tertarik ke medan.

Namun, saat tak terdapat medan magnet eksternal, putaran elektronnya kembali acak.

Dengan demikian dapat Mamikos simpulkan bahwa benda yang ditarik lemah oleh magnet disebut paramagnetik.

Dan paramagnetik adalah bahan yang memiliki sifat paramagnetik yang lemah jika diberi medan magnet eksternal saja. 

Semoga artikel ini bermanfaat, ya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta