Biaya UKT Kedokteran UGM Per Semester Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Biaya UKT Kedokteran UGM per semester jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri – Banyak hal yang harus dipersiapkan ketika hendak mendaftar ke Perguruan Tinggi, salah satunya adalah informasi tentang biaya kuliah atau biaya UKT.

Saat ini sistem biaya UKT telah banyak diadopsi oleh Perguruan Tinggi di Indonesia, baik yang negeri maupun yang swasta. Dan kabarnya, biaya UKT yang paling mahal di antara banyak jurusan di universitas adalah biaya UKT Fakultas Kedokteran.

Maka dari itu, selain persiapan mental, kamu juga perlu persiapan finansial. Bagi kamu yang berencana kuliah di Fakultas Kedokteran di salah satu Universitas Terbaik di Indonesia, yaitu UGM, berikut ada informasi biaya UKT Kedokteran UGM Per semester untuk semua jalur masuk.

Kebijakan Sistem Biaya UKT di UGM

fkkmk.ugm.ac.id

Menurut edaran Pengumuman UKT Final UGM Tahun Ajaran 2024/2025, dijelaskan bahwa Universitas Gadjah Mada (UGM) telah menetapkan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Pendidikan Unggul untuk jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan Ujian Mandiri UGM (UM-UGM) tahun akademik 2023/2024. 

UKT di UGM terdiri dari dua jenis, yaitu UKT Pendidikan Unggul UGM dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi UGM.

  1. UKT Pendidikan Unggul UGM ditetapkan secara adil untuk menciptakan pendidikan unggul yang dapat dijangkau oleh seluruh masyarakat Indonesia. 
  2. UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi UGM merupakan subsidi sebesar 100%, 75%, 50%, atau 25% dari besaran nominal UKT Pendidikan Unggul.

UKT kelompok 1 dan 2, sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2020 tentang Stkamur Satuan Biaya Operasional Pendidikan Tinggi Pada Perguruan Tinggi Negeri di Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, akan diberikan subsidi 100% (tidak dikenakan biaya).

Terkait biaya UKT di UGM, perlu diketahui bahwa penetapan UKT Pendidikan Unggul UGM dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi UGM disusun berdasarkan kemampuan ekonomi orang tua atau penanggung jawab biaya pendidikan mahasiswa. 

Nantinya, kemampuan ekonomi setiap keluarga mahasiswa dievaluasi melalui pengecekan dokumen-dokumen yang diunggah oleh calon mahasiswa setelah dinyatakan diterima dan melakukan daftar ulang.

Melalui penetapan ini, diharapkan bahwa sistem UKT di UGM dapat memberikan kesempatan pendidikan yang adil dan merata bagi seluruh masyarakat Indonesia, serta mendukung terwujudnya pendidikan unggul yang berkualitas.

Biaya UKT Kedokteran Per Semester Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Menilik informasi yang diberikan pada Pengumuman UKT Final UGM Tahun Ajaran 2024/2025, tidak ada perbedaan besaran UKT berdasarkan jalur masuk.

Artinya, baik mahasiswa baru yang masuk lewat jalur SNBP, SNBT, maupun Mandiri, mendapatkan kesempatan yang sama rata untuk mendapat beban UKT berdasarkan kondisi ekonomi keluarga.

Tentu kebijakan ini terbilang positif, sebab banyak yang khawatir bahwa masuk UGM jalur Mandiri akan dikenakan biaya UKT tinggi, terlebih kalau jurusannya adalah Kedokteran.

Berikut adalah rincian biaya UKT Kedokteran, sebagai tambahan, informasi biaya UKT Kedokteran Per semester Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri di bawah ini masuk dalam Kelompok UKT 14 dan besarannya serupa dengan Fakultas Kedokteran Gigi:

Kelompok 14 menawarkan skema UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi dengan berbagai tingkat subsidi. Program ini tersedia untuk kedokteran dan kedokteran gigi. 

Untuk Fakultas Kedokteran, skema tersebut memberikan subsidi sebesar 100%, 75%, 50%, dan 25%, serta UKT penuh. 

Jika mahasiswa mendapatkan subsidi 100%, maka mahasiswa tidak perlu membayar UKT sama sekali. Jika subsidi yang diterima adalah 75%, mereka hanya perlu membayar 25% dari UKT penuh, dan seterusnya.

Nilai UKT penuh untuk kedokteran adalah 30.000.000 rupiah. Dengan subsidi 100%, artinya mahasiswa tidak membayar apa-apa. 

Dengan subsidi 75%, mereka hanya membayar 7.500.000 rupiah. Dengan subsidi 50%, mereka membayar 15.000.000 rupiah. Dengan subsidi 25%, mereka membayar 22.500.000 rupiah.

Skema yang sama berlaku untuk kedokteran gigi dengan nilai UKT penuh yang sama, yaitu 30.000.000 rupiah. 

Subsidi dan besaran nominal yang harus dibayar mahasiswa juga sama dengan skema untuk kedokteran.

Profil Singkat Fakultas Kedokteran UGM

Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada memiliki harapan dan tujuan yang tak terpisahkan dari visi dan misi Universitas Gadjah Mada secara keseluruhan. 

Fakultas Kedokteran UGM atau FK UGM bertekad untuk menjadi sebuah lembaga pendidikan kedokteran yang terkemuka di dunia, yang didorong oleh inovasi dan keunggulan, sambil melayani kepentingan bangsa dan umat manusia dengan menghormati nilai-nilai Pancasila. 

Fokus utama pembelajaran di FK UGM adalah meningkatkan status Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada sebagai pusat pembelajaran yang berbasis riset, dengan reputasi internasional dalam pendidikan, penelitian dasar, klinis, dan translasional, serta pengabdian masyarakat yang berkelanjutan. 

Di samping itu, pertumbuhan signifikan dalam jumlah mahasiswa pascasarjana telah menjadikan fakultas ini sebagai salah satu pengelola program pascasarjana terkemuka di Indonesia. 

Menurut data dari website UGM, saat ini terdapat lebih dari 6000 mahasiswa sarjana dan pascasarjana, fokus studi pada kegiatan akademik yang diterima mahasiswa diharapkan akan menghasilkan para profesional dan ilmuwan yang berkualitas untuk memajukan bangsa Indonesia. 

Jurusan / Program Studi Fakultas Kedokteran UGM

Setelah mengetahui besaran UKT Kedokteran UGM Per Semester Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri. Tentu kamu perlu tahu ada jurusan atau program studi apa saja yang tersedia di Fakultas Kedokteran UGM.

Berikut adalah daftar Program Studi di Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada:

Sarjana

1. Pendidikan Dokter

2. Ilmu Keperawatan

3. Gizi Kesehatan

Pasca Sarjana (Dokter Spesialis)

1. Anestesi dan Reanimasi

2. Ilmu Bedah

3. Bedah Anak

4. Bedah Syaraf

5. Ilmu Kedokteran Forensik dan Mediko Legal

6. Ilmu Kedokteran Jiwa

7. Ilmu Kesehatan Anak

8. Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin

9. Ilmu Kesehatan THT-KL

10. Ilmu Kesehatan Penyakit Mata

11. Ilmu Penyakit Dalam

12. Ilmu Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah

13. Ilmu Penyakit Saraf/Nerologi

14. Mikrobiologi Klinik

15. Orthopaedi dan Traumatologi

16. Obstetri dan Ginekologi

17. Patologi Anatomi

18. Patologi Klinik

19. Radiologi

20. Urologi

Master

1. Ilmu Kedokteran Dasar

2. Ilmu Kedokteran Klinik

3. Ilmu Kedokteran Tropis

4. Ilmu Kesehatan Masyarakat

5. Ilmu Pendidikan Kedokteran

6. Keperawatan

Doktor

– Ilmu Kedokteran dan Kesehatan

Tips Mengajukan Keringanan Biaya UKT di UGM

Sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada, ada beberapa tips yang dapat membantu kamu dalam mengajukan keringanan biaya UKT. 

Universitas Gadjah Mada menyadari bahwa setiap mahasiswa memiliki kebutuhan finansial yang berbeda-beda, dan berkomitmen untuk memberikan akses pendidikan yang adil dan merata bagi seluruh mahasiswa. 

Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu kamu dalam mengajukan keringanan biaya UKT apabila UKT yang kamu dapat tidak sesuai dengan kondisi ekonomi keluarga.

1. Persiapkan Data Finansial

Sebelum mengajukan keringanan biaya UKT, pastikan kamu telah menyiapkan data finansial secara teliti. 

Data yang perlu dipersiapkan biasanya data pendapatan orang tua atau wali, jumlah tanggungan keluarga, dan aset-aset yang dimiliki oleh keluargamu.

Apabila keluargamu berada dalam kondisi sulit seperti pendapatan orang tua yang tidak stabil, jumlah tanggungan yang banyak, dan tidak memiliki banyak aset, maka besar peluangmu untuk mendapat keringanan UKT.

Adapun setiap kondisi yang telah disebutkan di atas harus diiringi dengan tanda bukti, entah berupa Surat Keterangan Tidak Mampu, atau kartu PKH (Program Keluarga Harapan), dan lain sebagainya.

2. Beri Keterangan dengan Jujur

Saat mengajukan keringanan biaya UKT, sampaikan alasan kamu dengan jelas dan tegas. 

Jelaskan secara rinci mengapa kamu membutuhkan keringanan biaya UKT dan bagaimana hal tersebut akan memengaruhi kelangsungan studi kamu. 

Pastikan untuk menyertakan bukti-bukti pendukung yang dapat memperkuat alasan kamu.

3. Ajukan Keringanan Biaya UKT Secara Tepat Waktu

Pengajuan keringanan UKT biasanya diberi tenggat waktu oleh universitas terkait. 

Terdapat periode-periode yang bisa memungkinkan kamu mengajukan keringanan. Jadi, jangan sampai melewatkan jadwal pengajuan keringanan UKT tersebut.

Informasi terkait jadwal pengajuan keringanan UKT umumnya disampaikan di website resmi Fakultas atau Universitas terkait.

Nah, itulah beberapa informasi mengenai biaya UKT Kedokteran UGM Per Semester Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri disertai tips pengajuan keringanan UKT. Semoga bermanfaat.

FAQ

Berapa biaya UKT Jalur Mandiri Fakultas Kedokteran UGM?

Nilai UKT penuh untuk kedokteran adalah 30.000.000 rupiah. Dengan subsidi 100%, mahasiswa tidak membayar apa-apa. Dengan subsidi 75%, mereka hanya membayar 7.500.000 rupiah. Dengan subsidi 50%, mereka membayar 15.000.000 rupiah. Dengan subsidi 25%, mereka membayar 22.500.000 rupiah.

UKT UGM ditetapkan berdasarkan apa?

Terkait biaya UKT di UGM, perlu diketahui bahwa penetapan UKT Pendidikan Unggul UGM dan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi UGM disusun berdasarkan kemampuan ekonomi orang tua atau penanggung jawab biaya pendidikan mahasiswa. 

Berapa biaya UKT Jurusan Kedokteran UGM?

Nilai UKT penuh untuk kedokteran adalah 30.000.000 rupiah. Dengan subsidi 100%, artinya mahasiswa tidak membayar apa-apa. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta