Biaya UKT UNS 2024 Terbaru Tiap Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri
Biaya UKT UNS 2024 Terbaru Tiap Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri – Sebagai salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) favorit, Universitas Sebelas Maret (UNS) menarik minat ribuan calon mahasiswa baru.
Bagi kamu yang sudah berhasil diterima sebagai mahasiswa baru UNS atau sedang akan mengikuti ujian mandiri, tentunya penasaran dengan besaran biaya UKT yang harus dibayarkan.
Kali ini Mamikos sudah mengumpulkan informasi mengenai biaya UKT UNS 2024 semua jalur masuk lengkap dan terbaru khusus untuk kamu.
Profil Universitas Sebelas Maret
Daftar Isi
Daftar Isi
Universitas Sebelas Maret (UNS) adalah salah satu universitas negeri terkemuka di Indonesia. Lokasinya terletak di Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Istimewanya UNS didirikan pada tanggal 11 Maret 1976 oleh Presiden Soeharto dengan tujuan untuk menyediakan pendidikan tinggi berkualitas dan mendukung pembangunan nasional.
Fakultas dan Program Studi
UNS menawarkan beragam program studi yang tersebar di berbagai fakultas, antara lain:
- Fakultas Hukum
- Fakultas Teknik
- Fakultas Ilmu budaya
- Fakultas Kedokteran
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
- Fakultas Seni Rupa dan Desain
- Fakultas Pertanian
- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
- Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
- Fakultas Keolahragaan
- Seklah Vokasi
- Program Pascasarjana
Dari fakultas-fakultas tersebut tersebar lebih dari 60 program studi yang tersedia bagi calon mahasiswa baru dengan daya tampung UNS yang bervariasi.
Universitas Sebelas Maret memberlakukan berbagai jalur masuk yang bisa dilakukan melalui prestasi, ujian tulis, kemitraan, dan masih banyak lagi.
Apa saja jalur seleksi mahasiswa baru UNS? Yuk, simak informasinya di bawah ini.
Seleksi Mahasiswa Baru UNS 2024
Di tahun 2024, Universitas Negeri Maret membuka beberapa jalur seleksi masuk Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) sebagai salah satu usaha menyediakan tempat pendidikan lanjut bagi lulusan SMA/SMk/MA sederajat, seperti:
1. Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP)
Sebagai universitas negeri, tentunya UNS berada di bawah naungan Kemendikbudristek.
Oleh karena itu, UNS juga berpartisipasi dalam membuka jalur Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) melalui jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).
Seleksi tersebut dilakukan berdasarkan nilai prestasi calon mahasiswa pada saat berada di jenang SMA, yang di tahun 2024 ini dilaksanakan di awal Februari 2024.
2. Seleksi Nasional Berbasis Tes – Ujian Tulis Berbasis Komputer (SNBT – UTBK)
Selain jalur SNBP, UNS juga membuka kesempatan bagi calon mahasiswa dengan menggunakan jalur SNBT – UTBK yang dilakukan dalam 2 gelombang.
Gelombang I dilaksanakan pada 30 April 2024 hingga 7 Mei 2024 dan Gelomban II tanggal 14 Mei 2024 sampai 20 Mei 2024.
Sedangkan untuk pengumuman SNBT UTBK 2024 kedua gelombang akan dilakukan pada 13 Juni 2024 jam 15.00 WIB.
3. Seleksi Mandiri Jalur Prestasi (SMJP)
SMJP UNS 2024 adalah satu dari banyaknya jalur Seleksi Mandiri yang dibuka oleh UNS di tahun ini.
Jalur ini ditujukan pbagi calon mahasiswa yang telah lulus SMA/SMK/MA/sederajat yang berprestasi pada bidang akademik maupun non akademik. Seperti penalaran, minat dan bakat, serta berbagai bidang keagamaan.
Artinya, calon mahasiswa yang ingin mengikuti SMJP UNS ini tidak perlu mengikuti tes tertulis, tetapi dibuktikan dengan portofolio maupun sertifikat terkait.
4. Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan (SMJK)
Jalur seleksi yang satu ini dikhususkan bagi calon mahasiswa SMA/SMK/MA/sederajat yang lulus paling lama tiga tahun terakhir dan memenuhi syarat yang telah ditentukan oleh pihak UNS.
Selain itu, calon mahasiswa jalur SMJK UNS 2024 harus mendapat rekomendasi instansi mitra yang memiliki Perjanjian Kerja Sama (PKS) dari UNS.
Apabila mengaju pada jadwal SMJK UNS di tahun 2023 lalu, biasanya jalur ini dibuka pada bulan Mei hingga Juni.
5. Seleksi Masuk Jalur Ujian Tulis (SMJU Utul)
Syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta jalur SMJU UNS 2024 adalah lulusan SMA/SMK/MA/sederajat tahun 2022, 2023, dan 2024 yang akan melakukan seleksi berupa ujian tulis.
Menurut informasi, pendaftaran SMJU UNS 2024 dimulai pada bulan Mei hingga Juni 2024.
6. Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SMJD)
UNS membuka kesempatan juga bagi calon mahasiswa penyandang disabilitas lulusan SMA/SMK/MA/sederajat tahun 2022, 2023, dan 2024.
Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas atau SMJD UNS 2024 diperuntuukan bagi yang memiliki kemampuan akademik dan memungkinkan menyelesaikan pendidikan tinggi. Perkiraan waktu pendaftaran dibuka pada bulan Juni.
7. Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SNJKM)
Bagi calon mahasiswa yang memiliki pengalaman pernah bertugas sebagai ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) minimal satu periode bisa mengikuti SNJKM UNS 2024.
Biaya UKT UNS 2024 Tiap Jalur Seleksi
Universitas Sebelas Maret menerapkan dua jenis biaya pendidikan kepada mahasiswa selama menempuh perkuliahan sesuai dengan jalur seleksi yang ditempuh.
Sedangkan untuk jenis biaya terdapat Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI). Agar lebih jelasnya, inilah perbedaan UKT dan SPI di Universitas Sebelas Maret.
Uang Kuliah Tunggal (UKT)
Setiap mahasiswa diwajibkan untuk membayar uang perkuliahan berupa UKT pada setiap awal semester baru yang ditempuh.
Besaran UKT UNS 2024 yang dibayarkan terbagi dalam 8 kelompok. Nantinya, UKT tersebut akan disesuaikan dengan pendapatan orangtua atau wali dari tiap mahasiswa.
Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI)
Sedangkan SPI hanya dibayarkan oleh mahasiswa baru satu kali saja pada saat melakukan proses daftar ulang.
Berbeda dari penetapan kelompok UKT, nominal bayar SPI dapat dipilih langsung sesuai dengan kemampuan bayar masing-masing. UNS sendiri membagi SPI dalam 4 kelompok.
1. Biaya UKT UNS 2024 Jalur SNBP dan SNBT
Bagi mahasiswa baru yang masuk melalui jalur SNBP dan SNBT, UKT UNS 2024 yang harus dibayarkan terdiri dari 8 kelompok.
Besaran UKT paling rendah yaitu di kelompok I adalah sebesar Rp475.000, sementara kelompok VIII sebanyak Rp21.815.000.
Namun, besaran jumlah UKT tiap kelompok akan berbeda pada setiap Program Studi yang diambil. Baik mahasiswa baru jalur SNBP dan SNBT akan memiliki nominal UKT yang sama.
Nah, agar lebih jelasnya lagi, Mamikos telah menyusun daftar biaya UKT UNS SNBP dan SNBT 2024 semua program studi di bawah ini.
2. Biaya UKT UNS 2024 Jalur Mandiri
Khusus bagi mahasiswa baru Jalur Mandiri 2024 akan dikenakan biaya tambahan berupa SPI selain harus membayar UKT.
Biaya Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) memang hanya dibebankan pada mahasiswa baru Jalur Mandiri saja.
Berikut adalah daftar biaya UKT UNS 2024 Jalur Mandiri lengkap semua program studi:
Sedangkan untuk Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) bagi mahasiswa baru paling rendah adalah Rp5.000.000 hingga terbesar lebih dari Rp100.000.000.
Inilah daftar SPI UNS 2024:
Penjelasan Biaya UKT UNS 2024 Jalur Mandiri
1. Seleksi Mandiri Jalur Prestasi (SMJP)
Kabar baik bagi mahasiswa baru yang berhasil masuk melalui Seleksi Mandiri Jalur Prestasi UNS 2024.
Bagi yang diterima SMJP UNS pada program sarjana akan dibebaskan dari biaya Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI).
Kesempatan mendapat pembebasan maupun keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) juga bisa didapatkan dengan mengajukan beasiswa UNS.
2. Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan (SMJK)
Biaya pendidikan mahasiswa baru jalur kemitraan terdiri dari Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI).
UKT dibayarkan setiap semester hingga masa studi selesai dengan nominal yang bervariasi sesuai pilihan program studi.
Sementara itu, SPI dibayarkan sekali selama masa studi pada awal tahun kuliah dan dapat diangsur dua kali dengan nominal yang juga bervariasi untuk setiap program studi.
Sedangkan bagi pemegang Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K), biaya pendidikan akan mengikuti ketentuan yang berlaku.
3. Seleksi Masuk Jalur Ujian Tulis (SMJU Utul)
Mahasiswa baru yang diterima melalui Seleksi Mandiri UNS wajib membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dibayarkan setiap semester hingga masa studi berakhir sesuai dengan program studi yang diambil.
Sedangkan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) dibayarkan sekali pada awal tahun kuliah dan dapat diangsur dua kali
Mahasiswa juga dapat mengajukan beasiswa atau penyesuaian UKT dengan menggunakan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) dan memenuhi syarat.
4. Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SMJD)
Sama dengan biaya UKT UNS 2024 jalur mandiri sebelumnya, mahasiswa baru SMJD juga wajib membayar UKT dan SPI sesuai dengan program studi yang dipilih. Kesempatan menggunakan KIP-Kuliah juga terbuka.
5. Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SNJKM)
UKT dibayarkan sesuai dengan nominal kelompok di setiap semester baru yang dijalankan. SPI juga dapat diangsur sebanyak 2x sesuai dengan kesepakatan kelompok yang dipilih.
Pengurangan atau penyesuaian UKT dan SPI masih bisa dipertimbangkan apabila mahasiswa adalah pemegang Kartu Indonesia Pintar – Kuliah.
Penyesuaian UKT UNS 2024
Universitas Sebelas Maret memberikan dispensasi pembayaran UKT bagi mahasiswa Strata 1 dan Diploma yang mengalami kesulitan ekonomi.
Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dispensasi atau penyesuaian tersebut termasuk bentuk bantuan seperti:
- Penundaan pembayaran
- Penurunan grade atau kelompok UKT
- Pengurangan, keringanan biaya, atau pembebasan UKT
Mahasiswa dapat mengajukan penundaan pembayaran hingga 50% dari jumlah UKT yang seharusnya dibayarkan.
Selain itu, pengurangan, keringanan, atau pembebasan UKT bisa diberikan kepada mahasiswa yang memenuhi salah satu dari kriteria berikut:
- Yatim, piatu, atau yatim piatu
- Anak panti asuhan
- Berasal dari keluarga miskin atau tidak mampu secara ekonomi
Penutup
Informasi mengenai biaya UKT UNS 2024 maupun tanggal pelaksanaan ujian mandiri di atas bisa saja mengalami perubahan sewaktu-waktu sesuai dengan keputusan rektor terkait.
Oleh karena itu, Mamikos sarankan untuk tersering memantau atau rajin mencari informasi terbaru mengenai biaya UKT UNS 2024 melalui artikel yang ada di blog Mamikos, ya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: