Awas Salah! Ini Cara Aktivasi Akun Daftar PPDB 2024 SD SMP dan SMA
Awas Salah! Ini Cara Aktivasi Akun Daftar PPDB 2024 SD SMP dan SMA – Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru sudah dibuka.
Bagi kamu yang hendak mendaftar untuk masuk SD, SMP dan SMA
tentu harus mempersiapkan banyak hal.
Berikut akan Mamikos berikan informasi terkait cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 bagi calon siswa SD, SMP dan SMA.
Cara Mengajukan Akun Daftar PPDB 2024
Daftar Isi
Daftar Isi
Untuk melakukan pendaftaran PPDB 2024, hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengajukan akun di portal resmi PPDB 2024.
Kemudian, kamu harus memastikan bahwa akun tersebut sudah
aktif sebelum kamu memilih dan mendaftar ke sekolah tujuan.
Sebelum Mamikos memberi tahu cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 bagi calon SD, SMP dan SMA, Mamikos ingin memberi tahu cara mengajukan akun PPDB 2024 terlebih dahulu.
Berikut adalah cara mengajukan akun PPDB 2024 untuk calon siswa SD, SMP, SMA Jakarta:
- Masuk ke portal resmi PPDB 2024 Jakarta.
- Pilih jenjang pendidikan yang hendak dituju (SD, SMP atau SMA).
- Klik tombol “Ajukan Akun.”
- Isi data diri dengan benar dan sesuai pada kolom yang diminta.
- Masukkan kode keamanan lalu klik “Lanjutkan.”
- Ikuti semua tahap dengan mengisi data dan berkas yang diminta hingga
selesai. - Jika sudah selesai, pilih “Cetak Bukti Pengajuan Akun.” Nantinya, kamu akan mendapat Nomor Peserta dan PIN atau Token yang berguna untuk aktivasi akun daftar PPDB 2024 SD, SMP dan SMA nanti.
Cara Aktivasi Akun Daftar PPDB 2024
Nah, sekarang, Mamikos akan memberi tahu cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 untuk calon siswa SD, SMP dan SMA.
Yang pertama harus kamu persiapkan adalah bukti pengajuan
akun yang didapat saat kamu melakukan pengajuan akun.
Berikut adalah cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 untuk calon siswa SD, SMP dan SMA:
- Masuklah ke portal resmi PPDB 2024 Jakarta.
- Buka jenjang pendidikan yang menjadi tujuan kamu.
- Klik “Cek Verifikasi Akun.”
- Masukkan Nomor Peserta dan PIN yang sudah kamu dapatkan sebelumnya.
- Masukkan kode keamanan.
- Klik “Cek Status Akun.”
- Jika akunmu sudah disetujui oleh tim PPDB, aku bisa langsung klik “Aktivasi.”
- Masukkan Nomor Peserta kemudian ganti PIN dengan password lain. Gunakan
password yang mudah diingat agar kamu tidak kesulitan di kemudian hari. - Jika kamu sudah berhasil mengaktivasi akun, kamu bisa langsung memilih
sekolah tujuanmu.
Nah, itulah cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 untuk calon siswa SD, SMP dan SMA. Cukup mudah bukan?
Jika kamu mengalami kendala atau masih belum mengerti cara aktivasi akun daftar PPDB 2023 ini, kamu bisa langsung menghubungi pihak PPDB 2024 untuk informasi lebih lanjut.
Jalur dan Jadwal Pendaftaran PPDB SD
Setelah Mamikos memberi informasi tentang cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 ini, Mamikos juga ingin mengingatkan tentang jalur pendaftaran PDB SD.
Jadwal pendaftaran PPDB bagi calon siswa SD sudah dibuka sejak tanggal 10 Juni yang lalu dan akan ditutup pada tanggal 2 Juli 2024 nanti.
Jangan lupa untuk memperhatikan juga jadwal penting lainnya terkait pendaftaran PPDB 2024.
1. Jalur Afirmasi
Jalur PPDB yang pertama adalah Jalur Afirmasi yang terbagi
lagi menjadi beberapa kategori, yaitu:
- Penyandang disabilitas
- Anak panti
- Anak Nakes
yang gugur saat COVID-19 - DTKS, Mitra Transjakarta, KPJ
Jalur ini bertujuan untuk membantu anak-anak yang menyandang
disabilitas dan kekurangan secara ekonomi agar tetap bisa melanjutkan
pendidikan.
Jangan lupa perhatikan berkas-berkas yang harus kamu penuhi
jika ingin mendaftar dengan jalur ini ya!
2. Jalur Zonasi
Jalur PPDB yang kedua adalah Jalur Zonasi. Jalur ini bisa
kamu gunakan kalau kamu memilih lokasi sekolah yang satu wilayah dengan alamat
rumahmu.
Alamat yang digunakan adalah alamat yang tertera pada KK. Dan kamu hanya bisa memilih satu Jangan lupa untuk mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan, ya!
3. Jalur Pindah Tugas Orang Tua atau
Anak Guru
Kemudian, ada juga jalur PPDB untuk kamu yang orang tuanya
pindah tugas atau bekerja sebagai seorang guru.
Nantinya, akan diprioritaskan siswa-siswa yang tinggal di
lokasi terdekat dengan sekolah pilihan.
Oh ya, untuk jalur ini, kamu harus menyiapkan surat resmi yang
dikeluarkan oleh instansi atau perusahaan orang tuamu yang menyatakan bahwa
mereka dipindahtugaskan.
Jalur dan Jadwal Pendaftaran PPDB SMP
Sekarang, Mamikos akan memberi informasi tentang jadwal pendaftaran PPDB bagi calon siswa SMP sudah dibuka sejak tanggal 10 Juni yang lalu dan akan ditutup pada tanggal 4 Juli 2024 nanti.
Jangan lupa untuk memperhatikan juga jadwal penting lainnya terkait pendaftaran PPDB 2024, seperti jadwal pengumuman akhir dan lapor diri.
Jangan lupa juga untuk memeriksa cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 agar kamu bisa memilih sekolah yang diinginkan.
1. Jalur Afirmasi
Jalur PPDB yang pertama adalah Jalur Afirmasi yang terbagi lagi menjadi beberapa kategori, yaitu:
- Penyandang Disabilitas
- Anak panti
- Anak Nakes
yang gugur saat COVID-19 - KJP Plus, PIP, KPJ, DTKS, Mitra Transjakarta, KPJ
Jalur ini bertujuan untuk membantu anak-anak yang menyandang
disabilitas dan kekurangan secara ekonomi dalam meringankan biaya pendidikan.
Jangan lupa perhatikan berkas-berkas yang harus kamu penuhi
jika ingin mendaftar dengan jalur ini ya!
2. Jalur Zonasi
Jalur PPDB yang kedua adalah Jalur Zonasi. Jalur ini bisa
kamu gunakan kalau kamu memilih lokasi sekolah yang satu wilayah dengan alamat
rumahmu.
Alamat yang digunakan adalah alamat yang tertera pada KK. Dan kamu hanya bisa memilih satu Jangan lupa untuk mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan, ya!
3. Jalur Pindah Tugas Orang Tua atau
Anak Guru
Kemudian, ada juga jalur PPDB untuk kamu yang orang tuanya
pindah tugas atau bekerja sebagai seorang guru.
Nantinya, akan diprioritaskan siswa-siswa yang tinggal di
lokasi terdekat dengan sekolah pilihan.
Oh ya, untuk jalur ini, kamu harus menyiapkan surat resmi yang
dikeluarkan oleh instansi atau perusahaan orang tuamu yang menyatakan bahwa
mereka dipindahtugaskan.
4. Jalur Prestasi
Dan yang terakhir, untuk jalur pendaftaran PPDB SMP 2024 adalah menggunakan Jalur Prestasi.
Prestasi yang bisa digunakan adalah prestasi akademik maupun
non-akademik. Biasanya, kamu harus melampirkan nilai-nilai rapor beserta
piagam-piagam atau penghargaan jika ingin menggunakan jalur pendaftaran ini.
Jalur dan Jadwal Pendaftaran PPDB SMA
Yang terakhir, Mamikos akan memberi informasi tentang jadwal pendaftaran
PPDB bagi calon siswa SMA.
Pendaftaran ini sudah dibuka sejak tanggal 10 Juni yang lalu dan akan ditutup pada tanggal 2 Juli 2024 nanti.
Jangan lupa untuk memperhatikan juga jadwal penting lainnya terkait pendaftaran PPDB 2024, seperti jadwal pengumuman akhir dan lapor diri.
Jangan lupa juga untuk memeriksa cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 agar kamu bisa memilih sekolah yang diinginkan.
1. Jalur Afirmasi
Jalur PPDB yang pertama adalah Jalur Afirmasi yang terbagi
lagi menjadi beberapa kategori, yaitu:
- Penyandang Disabilitas
- Anak panti
- Anak Nakes
yang gugur saat COVID-19 - PIP, DTKS, KPJ, KJP
Plus, Mitra Transjakarta, KJP.
Jalur ini bertujuan untuk membantu anak-anak yang menyandang
disabilitas dan kekurangan secara ekonomi dalam meringankan biaya pendidikan.
Jangan lupa perhatikan berkas-berkas yang harus kamu penuhi
jika ingin mendaftar dengan jalur ini ya!
2. Jalur Zonasi
Jalur PPDB yang kedua adalah Jalur Zonasi. Jalur ini bisa
kamu gunakan kalau kamu memilih lokasi sekolah yang satu wilayah dengan alamat
rumahmu.
Alamat yang digunakan adalah alamat yang tertera pada KK. Dan
kamu hanya bisa memilih satu Jangan lupa untuk mempersiapkan berkas-berkas yang
dibutuhkan ya!
3. Jalur Pindah Tugas Orang Tua atau
Anak Guru
Kemudian, ada juga jalur PPDB untuk kamu yang orang tuanya
pindah tugas atau bekerja sebagai seorang guru.
Nantinya, akan diprioritaskan siswa-siswa yang tinggal di
lokasi terdekat dengan sekolah pilihan.
Oh ya, untuk jalur ini, kamu harus menyiapkan surat resmi yang
dikeluarkan oleh instansi atau perusahaan orang tuamu yang menyatakan bahwa
mereka dipindahtugaskan.
4. Jalur Prestasi
Selanjutnya, untuk jalur pendaftaran PPDB SMA 2024 adalah menggunakan Jalur Prestasi.
Prestasi yang bisa digunakan adalah prestasi akademik maupun
non-akademik. Biasanya, kamu harus melampirkan nilai-nilai rapor beserta
piagam-piagam atau penghargaan jika ingin menggunakan jalur pendaftaran ini.
5. Jalur PPDB Bersama
Yang terakhir dari jalur pendaftaran PPDB SMA 2024 adalah Jalur PPDB Bersama.
Jalur ini sebenarnya termasuk dalam kategori Jalur Afirmasi.
Bedanya, jalur ini melibatkan juga SMA swasta, bukan hanya SMA negeri.
Jadi, kamu bisa memilih SMA mana pun yang kamu suka, baik itu
swasta maupun negeri melalui jalur ini.
Nah, itulah informasi yang bisa Mamikos sampaikan tentang cara aktivasi akun daftar PPDB 2024 bagi calon siswa SD, SMP dan SMA.
Jangan lupa untuk mencatat tanggal-tanggal pentingnya agar
kamu tidak terlewat masa pendaftaran.
Semoga beruntung!
FAQ
Aktivasi akun PPDB 2024 dilakukan pada tanggal 13 – 21 Juni 2024.
PPDB SD Jakarta 2024 dibuka pada tanggal 10 Juni 2024.
PPDB 2024 ada jalur afirmasi, zonasi, prestasi, dan perpindahan tugas.
Lapor diri PPDB 2024 dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2024.
PPDB SMP Negeri 2024 dibuka pada tanggal 10 Juni 2024.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: