Cara Cek Hasil Seleksi SNMPTN 2022 Di Link pengumuman.snmptn.ac.id
SNMPTN 2022 – Hasil SNMPTN 2022, Pengumuman hasil seleksi SNMPTN via pengumuman.snmptn.ac.id.
Pengumuman hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 sebentar lagi akan segera diumumkan.
Calon mahasiswa dari berbagai daerah tentunya sudah bersiap-siap menanti hasil pengumuman hasil SNMPTN 2022 ini.
Untuk melihat hasil SNMPTN 2022, para peserta pun bisa mengecek melalui laman resmi yaitu pengumuman.snmptn.ac.id.
Berikut adalah cara untuk melihat pengumuman hasil SNMPTN 2022 yang bisa kamu ikuti.
Berikut Cara Melihat Pengumuman SNMPTN 2022
Daftar Isi
Daftar Isi
Kamu pun dapat langsung mengecek hasil SNMPTN 2022 melalui laman resmi LTMPT di pengumuman.snmptn.ac.id. Adapun peserta tersebut dinyatakan diterima di PTN dengan syarat memenuhi hal-hal seperti.
- Lolos verifikasi data akademik (rapor dan portofolio asli), serta menunjukkan ijazah atau surat keterangan tanda lulus dan persyaratan lain yang dilaksanakan oleh PTN.
- Bagi peserta Bidikmisi harus lolos verifikasi terhadap data akademik dan verifikasi data ekonomi melalui dokumen dan/atau kunjungan ke alamat tinggal peserta.
Langkah-langkah Pendaftaran
- Siswa melakukan login melalui Portal LTMPT di laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan Akun LTMPT yang telah dibuat sebelumnya.
- Siswa memilih menu pendaftaran SNMPTN.
- Siswa mengisi pilihan PTN dan pilihan program studi. Pilihan paling banyak 2 program studi, dengan alternatif pemilihan: (a) memilih 2 program studi dalam 1 PTN, (b) memilih masing-masing 1 program studi dari 2 PTN, dan (c) memilih hanya 1 program studi pada 1 PTN.
- Siswa yang memilih program studi seni dan olahraga harus mengunggah dokumen portofolio sesuai program studi pilihannya. Template portofolio tersedia di laman Pendaftaran SNMPTN.
- Siswa dapat mengunggah dokumen prestasi tambahan yang dimiliki.
- Siswa melengkapi isian data diri, identitas orang tua, dan data ekonomi keluarga.
- Siswa mengisi data ketunaan apabila diperlukan.
- Siswa menyetujui Pernyataan Keikutsertaan SNMPTN dengan memberi tanda centang (√) pada kolom yang tersedia.
- Siswa melakukan Finalisasi Pendaftaran dan dilanjutkan dengan mencetak Kartu Tanda Peserta sebagai bukti Peserta SNMPTN 2022. Setelah Finalisasi dan Cetak Kartu, Siswa tidak bisa melakukan perubahan data dengan alasan apa pun.
Cara Cek Hasil SNMPTN 2022
Nantinya, pengumuman SNMPTN 2022 ini akan dilaksanakan serentak secara online. Agar kamu tidak kebingungan, begini cara melihat pengumuman di pengumuman.snmptn.ac.id:
- Peserta membuka laman http://pengumuman.snmptn.ac.id/ di perangkat mobile atau handphone
- Masukkan nomor pendaftaran atau NISN
- Kemudian masukkan tanggal lahir pada kolom yang tersedia
- Lalu, peserta klik tombol “Lihat Hasil Seleksi” Setelah melakukan langkah-langkah di atas, maka akan muncul informasi mengenai keterangan lolos atau tidak di SNMPTN 2022.
Setelah melakukan langkah-langkah di atas, maka akan muncul informasi mengenai keterangan lolos atau tidak di SNMPTN 2022. Jika kamu dinyatakan tidak lolos dalam SNMPTN 2022 jangan langsung berkecil hati.
Salah satu kesalahan fatal yang dilakukan oleh peserta SNMPTN pada tahun sebelumnya adalah terlalu bergantung kepada SNMPTN sebagai penentu keberhasilan masuk ke perguruan tinggi sampai lupa mempersiapkan diri menghadapi jalur masuk lain seperti SBMPTN dan Ujian Mandiri.
Sebaiknya kamu mengubah pemikiran bahwa perjuangan tak hanya sampai SNMPTN, melainkan jalur-jalur masuk perguruan tinggi lainnya. Kalau kamu melakukan persiapan yang maksimal di SBMPTN, toh kamu pasti bisa lolos.
Di tahapan SBMPTN dan lainnya, kamu akan bersaing secara sama tanpa persyaratan seperti akreditasi sekolah dan lainnya.
Untuk kamu yang dinyatakan lolos dalam SNMPTN 2022, jangan lupa untuk melakukan registrasi (daftar ulang) pada waktu dan tempat sesuai dengan ketentuan masing-masing PTN.
Pengumuman registrasi ulang peserta lulus SNMPTN 2022 ini nantinya bisa dicek melalui website masing-masing PTN tujuan. Para peserta yang lolos dalam SNMPTN 2022 akan dinyatakan diterima di PTN dengan syarat memenuhi beberapa ketentuan.
Pertama, lolos verifikasi data akademik (rapor) dan portofolio asli serta menunjukkan ijazah/Surat Keterangan Tanda Lulus (SKTL) dan persyaratan lain yang ditentukan PTN tempat peserta SNMPTN diterima.
Dan kedua, Peserta Bidikmisi harus lolos verifikasi terhadap data akademik dan verifikasi data ekonomi melalui dokumen atau kunjungan ke alamat tempat tinggal peserta.
Nah, semoga informasi terkait cara cek hasil SNMPTN 2022 di atas bisa bermanfaat ya untuk kamu!
Oh iya, untuk kalian yang membutuhkan informasi seputar sewa properti seperti kost-kostan hingga rumah kontrakan maka jangan lupa pula download aplikasi Mamikos.
Di aplikasi Mamikos kamu bisa mendapatkan akses yang lebih praktis lagi karena di aplikasi Mamikos kamu bisa menemukan informasi seputar lowongan kerja, kost-kostan, serta sewa apartemen, hingga sewa rumah kontrakan.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: