Cara Cetak Sertifikat CAT BKN SKD CPNS & P3K, SERTIFI-CAT 2021

Cara Cetak Sertifikat CAT BKN SKD CPNS & P3K, SERTIFI-CAT 2021 – Bagi kamu yang sudah lulus dari tahapan seleksi administrasi CPNS dan PPPK, maka tahapan selanjutnya yang perlu untuk diselesaikan yaitu tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD). Berbeda dengan pelaksanaan seleksi CPNS sebelumnya, pada pelaksanaan kali ini kamu akan bisa mendapatkan sertifikat CAT BKN SKD CPNS setelah menyelesaikan tahap ini yang dinamakan dengan SERTIFI-CAT. Hal ini merupakan sebuah kejutan yang diberikan oleh BKN sebagai rangkaian perayaan ulang tahun ke-73 pada tahun 2021. Simak bagaimana cara untuk bisa mendapatkan SERTIFI-CAT tersebut dengan mudah pada penjelasan yang ada berikut ini.

Langkah Unduh Sertifikat CAT SKD CPNS dan PPPK SERTIFI-CAT 2021

cat.bkn.go.id

Melalui akun sosial media Twitter yang dimiliki oleh BKN, mereka menyampaikan informasi terkait dengan pemberian sertifikat CAT BKN SKD CPNS yang dinamakan dengan SERTIFI-CAT. Para peserta dari seleksi tes SKD bisa mendapatkan SERTIFI-CAT ini setelah menyelesaikan ujian tersebut. Hal ini merupakan bagian dari perayaan ulang tahun yang ke-73 oleh BKN dan pemberian sertifikat ini baru dimulai tahun ini. Masa berlaku dari sertifikat CAT SKD yang didapatkan yaitu hingga dua tahun sejak tanggal pelaksanaan SKD yang dilakukan oleh peserta.

Cara untuk mengunduh sertifikat CAT BKN SKD CPNS juga bisa dibilang cukup mudah dan cepat. Hal ini dikarenakan BKN sendiri sudah menyediakan website khusus yang digunakan untuk mengunduh sertifikat ini. Bagi kamu yang mengikuti SKD, setelah menyelesaikannya kamu dapat mengunduh sertifikat ini dengan secepatnya. Berikut ini langkah yang bisa dilakukan untuk mengunduh dan mendapatkan SERTIFI-CAT diantaranya:

  1. Buka web browser yang biasa digunakan, baik melalui perangkat HP maupun PC.
  2. Masuk ke dalam alamat website yaitu sertificat.bkn.go.id untuk bisa mendapatkan sertifikat hasil pelaksanaan SKD yang dilakukan menggunakan sistem CAT.
  3. Setelah website terbuka, kamu akan langsung diarahkan pada laman untuk memasukkan beberapa informasi data diri terkait.
  4. Masukkan NIK dan nomor peserta ujian pada bagian kolom yang telah disediakan. Pastikan terlebih dahulu angka yang dituliskan dalam kolom tersebut sudah benar.
  5. Pilih salah satu dari  tipe seleksi yang tersedia, kamu bisa memilih antara CPNS, PPPK, atau Sekolah Kedinasan.
  6. Setelah memastikan semua informasi dan data sudah benar, maka kamu bisa klik pada bagian Unduh.
  7. Tunggu hingga sertifikat muncul dan kamu bisa menyimpannya pada folder perangkat sesuai dengan keinginan.

Fungsi Kepemilikan SERTIFI-CAT SKD CPNS PPPK 2021

Mungkin banyak di antara kamu yang masih belum paham apa sebenarnya fungsi dari kepemilikan sertifikat CAT BKN SKD CPNS ini sendiri. Mengingat juga bahwa sertifikat ini baru dikeluarkan pada penerimaan untuk seleksi CPNS dan PPPK 2021 ini. Pada tahun-tahun sebelumnya, SERTIFI-CAT masih belum disediakan bagi para peserta seleksi SKD. Tentu saja hal utama dari adanya kepemilikan sertifikat ini sendiri sebagai sebuah bukti bahwa kamu telah mengikuti dan menyelesaikan tes SKD.

Tidak hanya berisi data diri dan penjelasan terkait dengan keikutsertaan atas seleksi tes SKD saja. Di dalam sertifikat CAT BKN SKD CPNS ini nantinya juga akan tertera keterangan nilai yang didapatkan dari tes SKD tersebut. Hal ini tentu saja berbeda dari pelaksanaan sebelumnya karena peserta tidak pernah mendapatkan bukti nilai SKD yang didapatkan. Oleh karena itu, hal ini kemudian diubah mengingat pula bahwa para peserta sendiri juga berhak untuk mengetahui skor yang mereka dapatkan.

Terkait dengan penggunaan sertifikat CAT BKN SKD CPNS untuk seleksi yang lainnya, Kepala Biro Humas BKN mengatakan masih belum mengaturnya. Bisa jadi di kemudian hari SERTIFI-CAT ini bisa digunakan untuk manfaat lain seperti mengikuti jenis tes selanjutnya. Namun yang jelas, para peserta yang akan mengikuti SKD sudah bisa mengunduh sertifikat ini dengan cara yang sudah jelaskan pada bagian sebelumnya. Nantinya jika sudah mengikuti SKD dengan sistem CAT, sertifikat ini dapat diunduh kembali dengan hasil nilai yang ada.

Kamu juga bisa dengan mudah untuk mengecek keaslian dari sertifikat yang telah diunduh dengan cara scan kode QR yang terdapat di dalamnya. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi bernama Validator Sertificat BKN yang dengan mudah kamu dapatkan melalui Play Store. Kamu hanya perlu untuk melakukan scan dan nantinya akan keluar hasil apakah sertifikat yang ada merupakan asli atau palsu. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya pemalsuan terhadap keikutsertaan tes SKD CPNS dan PPPK tahun 2021.

Cek Jadwal Pelaksanaan Tes SKD CPNS PPPK Tahun 2021

Tidak hanya informasi terkait sertifikat CAT BKN SKD CPNS saja yang perlu diketahui, tetapi pelaksanaan SKD sendiri juga perlu untuk diperhatikan. Setelah adanya penundaan jadwal pelaksanaan SKD, beberapa waktu lalu BKN telah memberikan pengumuman. Saat ini, jadwal pelaksanaan SKD untuk masing-masing peserta sudah bisa untuk diketahui. Pelaksanaannya sendiri berlangsung mulai dari pertengahan bulan September hingga Oktober 2021.

Berikut ini langkah dalam melihat jadwal tes SKD yang telah diumumkan, diantaranya:

  1. Buka laman website milik BKN yang ada pada alamat bkn.go.id melalui browser yang biasa kamu gunakan.
  2. Setelah website terbuka, kamu bisa melihat menu yang ada pada bagian kiri dari layar perangkat yang digunakan.
  3. Pilih pada menu Publikasi dan nantinya kamu akan melihat beberapa pilihan sub-menu yang ada di sebelahnya.
  4. Klik pada menu Pengumuman untuk mendapatkan informasi terkait jadwal terbaru dari pelaksanaan SKD yang resmi.
  5. Pilih pada pengumuman yang berjudul “Jadwal Pelaksanaan SKD CPNS Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2021” yang terletak di pojok kiri kanan.
  6. Nantinya kamu akan mendapatkan informasi dan juga link untuk mengakses beberapa dokumen jadwal SKD yang ada.
  7. Pilih pada dokumen Lampiran I untuk mencari namamu dan juga jadwal SKD yang didapatkan.
  8. Pilih dokumen Lampiran II untuk melihat lokasi dan run down dari pelaksanaan SKD yang ada.

Daftar Tata Tertib Pelaksanaan SKD CPNS PPPK Tahun 2021

Tentu saja pelaksanaan SKD akan memiliki tata tertib yang perlu untuk dipatuhi. Berikut ini merupakan peraturan yang wajib diperhatikan dalam pelaksanaan SKD CPNS dan PPPK, diantaranya:

  1. Para peserta SKD dianjurkan melakukan isolasi secara mandiri selama 14 hari sebelum waktu ujian yang ada.
  2. Peserta mengisi dan mencetak formulir pernyataan sehat yang bisa diakses pada sscasn.bkn.go.id paling lamba sehari sebelum ujian.
  3. Peserta yang berada di area Jawa, Madura, dan Bali wajib untuk mendapatkan vaksin minimal pada dosis pertama. Bagi yang tidak dapat divaksin, bisa melampirkan surat keterangan dokter atau rumah sakit terkait kondisi kesehatan.
  4. Peserta diwajibkan melakukan swab test PCR maksimal 2×24 atau bisa menggunakan rapid test antigen maksimal 1×24 jam sebelum pelaksanaan ujian. Hasil dari kedua tes harus pada negatif atau non reaktif.
  5. Peserta wajib menggunakan masker lapis dua dengan masker kain berada di luar dan masker medis pada bagian dalam.
  6. Kehadiran peserta paling lambat 90 menit sebelum pelaksanaan ujian dimulai.
  7. Peserta wajib membawa kelengkapan dokumen seperti KTP, Kartu Tanda Peserta Ujian, Formulir Pernyataan Sehat, Hasil Swab Test PCR atau Rapid Test Antigen, dan Sertifikat Vaksin.
  8. Peserta diwajibkan untuk berpakaian rapi dan sopan sesuai dengan ketentuan yang ada.
  9. Peserta wajib untuk mentaati aturan pada saat pelaksanaan ujian, seperti menjaga jarak minimal satu meter dan tidak berkerumun.

Di atas merupakan informasi yang berkaitan dengan cara untuk bisa mengunduh sertifikat CAT BKN SKD CPNS dengan mudah. Mengingat bahwa di dalam SERTIFI-CAT juga akan terdapat nilai hasil SKD, maka kerjakan tes tersebut dengan semaksimal mungkin. Semoga informasi yang ada bisa bermanfaat untuk kamu dalam menghadapi tes SKD beberapa hari ke depan. Untuk mendapatkan informasi pelaksanaan seleksi CPNS dan PPPK terbaru, kamu bisa mendapatkannya di blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah