Cara Masuk Kuliah Jalur SNMPTN 2022 Dilengkapi Syarat dan Langkah-langkah Pendaftarannya
Cara Masuk Kuliah Jalur SNMPTN 2022 Dilengkapi Syarat dan Langkah-langkah Pendaftarannya – Bagi kamu yang sekarang ini sedang dalam tahun terakhir menjalani SMA, apakah sudah menentukan jurusan dan perguruan tinggi negeri mana yang ingin dijadikan sebagai tujuan? Seperti pelaksanaan pada tahun sebelumnya, seleksi untuk mahasiswa baru melalui jalur SNMPTN juga akan dilaksanakan pada tahun 2022 mendatang. Maka dari itu, penting untuk kamu mencari tahu dan memahami bagaimana cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 agar bisa memanfaatkan kesempatan tersebut dengan baik. Untungnya, pihak pelaksana SNMPTN yaitu LTMPT sudah mengeluarkan informasi secara resmi untuk pelaksanaan tersebut sehingga kamu bisa mulai mempersiapkan diri dari sekarang.
Jadwal Pelaksanaan SNMPTN 2022
Daftar Isi
- Jadwal Pelaksanaan SNMPTN 2022
- Persyaratan Bagi Sekolah yang Mengikuti Proses SNMPTN 2022
- Ketentuan Bagi Sekolah dalam Melakukan Pemeringkatan Siswa Eligible SNMPTN 2022
- Syarat dan Ketentuan Bagi Peserta SNMPTN 2022
- Ketentuan Peserta dalam Mengambil Pilihan Program Studi untuk SNMPTN 2022
- Langkah Pendaftaran SNMPTN 2022
Daftar Isi
- Jadwal Pelaksanaan SNMPTN 2022
- Persyaratan Bagi Sekolah yang Mengikuti Proses SNMPTN 2022
- Ketentuan Bagi Sekolah dalam Melakukan Pemeringkatan Siswa Eligible SNMPTN 2022
- Syarat dan Ketentuan Bagi Peserta SNMPTN 2022
- Ketentuan Peserta dalam Mengambil Pilihan Program Studi untuk SNMPTN 2022
- Langkah Pendaftaran SNMPTN 2022
Informasi mengenai cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 kurang lengkap jika tanpa membahas jadwal pelaksanaan yang ditentukan. LTMPT sendiri sudah merilis jadwal tersebut mulai dari tahap awal hingga pengumuman akhir kelulusan SNMPTN.
Berikut ini merupakan jadwal pelaksanaan untuk SNMPTN 2022 yang wajib kamu ketahui diantaranya:
- Pembuatan untuk akun LTMPT dapat dilakukan mulai dari tanggal 4 Januari sampai dengan 15 Februari 2022.
- Pelaksanaan sosialisasi tentang PDSS yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2021 sampai pada 8 Februari 2022.
- Pelaksanaan launching untuk kegiatan PMB akan dilakukan pada tanggal 4 Januari 2022.
- Penetapan untuk daftar siswa yang eligible mengikuti SNMPTN akan dilakukan mulai dari tanggal 4 Januari sampai dengan 8 Februari 2022.
- Proses pengisian PDSS dapat dilakukan mulai dari tanggal 8 Januari sampai dengan 8 Februari 2022.
- Pelaksanaan proses pendaftaran SNMPTN dibuka mulai dari tanggal 14 sampai dengan 28 Februari 2022.
- Pengumuman terkait hasil kelulusan SNMPTN akan diberikan pada tanggal 29 Maret 2022.
Perlu untuk dipahami bahwa pada setiap tanggal di atas, kegiatan tersebut setiap harinya akan diakhiri pada pukul 15.00 WIB. Kamu perlu menyelesaikan proses tersebut sesuai dengan hari yang telah ditentukan sebelum memasuki waktu tersebut karena kemungkinan website tidak lagi bisa diakses setelahnya.
Persyaratan Bagi Sekolah yang Mengikuti Proses SNMPTN 2022
Seperti yang telah diketahui, siswa yang termasuk ke dalam daftar eligible ditentukan oleh pihak sekolah asal masing-masing. Kuota yang dimiliki oleh sekolah ini sendiri juga ditentukan berdasarkan aturan tertentu untuk menentukan berapa banyak siswa eligible yang dapat tergabung. Maka dari itu, penting untuk kamu mengetahui informasi ini agar bisa memperkirakan apakah dapat masuk ke daftar siswa eligible atau tidak.
Berikut ini merupakan persyaratan yang diberikan kepada sekolah terkait cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 diantaranya:
- Merupakan SMA/MA/SMK yang telah memiliki NPSN.
- SMA/MA/SMK dengan akreditasi A akan mendapatkan kuota sebanyak 40 persen dari siswa terbaik yang ada di sekolah tersebut.
- SMA/MA/SMK dengan akreditasi B akan mendapatkan kuota sebanyak 25 persen dari siswa terbaik yang ada di sekolah tersebut.
- SMA/MA/SMK dengan akreditasi C dan lainnya akan mendapatkan kuota sebanyak 5 persen dari siswa terbaik yang ada di sekolah tersebut.
- Sekolah wajib untuk memasukkan data siswa pada situs PDSS. Data yang diizinkan tersebut hanya untuk siswa yang masuk ke dalam daftar eligible berdasarkan ketentuan yang berlaku.
Ketentuan Bagi Sekolah dalam Melakukan Pemeringkatan Siswa Eligible SNMPTN 2022
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, pihak sekolah sendiri yang akan menentukan daftar dari siswa eligible sesuai dengan ketentuan kuota yang ada. Hal ini penting untuk kamu perhatikan dalam mencari informasi cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022. Kamu dapat mengecek ketentuan ini sehingga bisa membantu untuk memperkirakan kesempatan untuk menjadi siswa eligible.
Ketentuan yang diberikan untuk melihat pemeringkatan siswa bagi sekolah asal diantaranya:
- Sekolah asal melakukan pemeringkatan terhadap siswa sesuai dengan nilai mata pelajaran tertentu.
- Bagi siswa dengan jurusan IPA, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan diantaranya yaitu matematika, biologi, kimia, fisika, bahasa Inggris, dan bahasa Indonesia.
- Bagi siswa dengan jurusan IPS, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan diantaranya yaitu matematika, ekonomi, sosiologi, geografi, bahasa Indonesia, dan bahasa Inggris.
- Bagi siswa dengan jurusan Bahasa, nilai mata pelajaran yang diperhitungkan diantaranya yaitu bahasa Indonesia, bahasa Inggris, salah satu dari bahasa asing, sastra Indonesia, matematika, dan antropologi.
- Sekolah diperbolehkan untuk menambahkan ketentuan lain dalam pemeringkatan seperti dengan prestasi akademik apabila ditemukan siswa dengan nilai yang sama.
- Kuota akreditasi sekolah menentukan jumlah siswa yang dapat masuk ke dalam daftar pemeringkatan.
Syarat dan Ketentuan Bagi Peserta SNMPTN 2022
Bagian dari cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 yang perlu diketahui yaitu syarat dan ketentuan yang telah ditentukan. Persyaratan ini penting untuk diperhatikan agar kamu bisa memenuhinya dengan baik dan memperbesar kesempatan untuk bisa diterima.
Berikut ini merupakan persyaratan yang wajib diketahui untuk siswa peserta SNMPTN 2022 diantaranya:
- Peserta merupakan siswa kelas 12 dari SMA/MA/SMK saat tahun 2022.
- Peserta memiliki prestasi akademik yang unggul dan telah memenuhi seluruh persyaratan sesuai dengan ketentuan dari setiap Perguruan Tinggi Negeri.
- Peserta telah mendapatkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan ada di dalam sistem PDSS.
- Nilai rapor sejak awal semester 1 hingga 5 sudah dimasukkan ke dalam sistem PDSS.
- Peserta yang berencana untuk mendaftarkan diri pada program studi bidang seni dan olahraga wajib untuk menyertakan berkas portofolio.
Ketentuan Peserta dalam Mengambil Pilihan Program Studi untuk SNMPTN 2022
Salah satu cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 yang penting untuk kamu perhatikan yaitu berkaitan dengan pemilihan program studi. Hal ini dikarenakan terdapat ketentuannya tersendiri yang perlu untuk kamu ketahui agar nanti bisa menentukan pilihan dengan tepat.
Berikut ini merupakan ketentuan dalam melakukan pemilihan program studi dalam SNMPTN 2022 diantaranya:
- Siswa diperbolehkan untuk memilih dua program studi yang asalnya dari satu hingga dua PTN.
- Apabila siswa memilih dua program studi, maka salah satu dari PTN tujuan diwajibkan untuk berada di provinsi yang masih sama dengan sekolah asal. Namun, jika siswa memilih satu program studi, maka bisa memilih PTN di berbagai provinsi secara bebas.
- Siswa tidak disarankan untuk melakukan lintas minat, tetapi hal ini bergantung pada ketentuan yang ditetapkan oleh PTN tujuan.
Langkah Pendaftaran SNMPTN 2022
Berikut ini langkah pendaftaran yang dapat kamu lakukan sebagai cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 diantaranya:
- Sekolah melakukan penyelesaian registrasi akun LTMPT melalui situs resmi.
- Keseluruhan siswa kelas 12 melakukan registrasi akun LTMPT pada laman ini.
- LTMPT akan memberikan pengumuman terkait dengan daftar siswa eligible sesuai dengan ketentuan dan akreditasi sekolah.
- Siswa melakukan pengisian PDSS secara benar dan lengkap.
- Siswa yang eligible mulai melaksanakan pendaftaran SNMPTN 2022.
- Siswa melakukan pemilihan program studi dan PTN tujuan sesuai ketentuan yang berlaku.
- Bagi siswa yang memilih program studi pada bidang seni atau olahraga, maka diwajibkan untuk mengunggah file portofolio.
- Siswa menunggu pengumuman terkait dengan kelulusan pada jalur SNMPTN 2022.
- Bagi siswa yang dinyatakan lulus, maka perlu menyelesaikan proses daftar ulang sesuai dengan PTN yang menyatakan diterima.
Setelah membaca informasi mengenai cara masuk kuliah jalur SNMPTN 2022 di atas, sekarang kamu dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk mengikuti seleksinya. Pastikan pula bahwa kamu masuk ke dalam daftar siswa yang mendapatkan kuota untuk mengikuti SNMPTN tersebut. Setelah itu, catat jadwal pelaksanaan tiap tahapan dan persiapkan diri untuk mengikuti seleksinya dengan baik. Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru mengenai pelaksanaan SNMPTN 2022, kamu bisa mengaktifkan notifikasi artikel terbaru dari blog Mamikos.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu: