Cara Melakukan Sedekah Subuh di Rumah Sendiri, Tata Cara dan Niatnya

Cara Melakukan Sedekah Subuh di Rumah Sendiri, Tata Cara & Niatnya — Bersedekah merupakan kegiatan pemberian sesuatu untuk fakir dan miskin atau mereka yang berhak.

Sedekah ini bisa dilakukan kapan saja karena sifatnya berbeda dengan kewajiban zakat dan zakat fitrah yang dikeluarkan setiap menjelang Idulfitri. Sedekah bisa diberikan oleh pemberi sesuai kemampuannya.

Dari penjelasan tersebut maka sudah bisa dibedakan antara sedekah dan zakat. Di agama selain Islam, sedekah juga dikenal dengan Derma atau bederma.

Meski penyebutan atau istilahnya bermacam-macam, namun tujuan sedekah tetaplah sama mulia.

Di artikel kali ini kamu akan mengetahui dengan lebih lengkap mengenai manfaat sedekah hingga bagaimana cara melakukan sedekah subuh dan bagaimana niatnya.

Gulir artikel ini hingga akhir untuk mengetahui info yang berhasil Mamikos himpun mengenai sedekah dengan saksama.

Ikuti Cara Melakukan Sedekah Subuh beserta Niatnya di Sini

detik.com

Dari penuturan di atas kamu mungkin sudah tidak sabar lagi mengetahui dengan lebih dalam mengenai sedekah dan keutamaan sedekah itu sendiri. Di bawah ini informasi lengkap mengenai sedekah sudah Mamikos tulis dengan rinci dan semoga bisa memberikan informasi yang kamu butuhkan.

Mengenal Manfaat Sedekah yang Tak Tertandingi

Bukan rahasia lagi bahwa sedekah memberikan segudang manfaat, baik dari si pemberi dan penerima sedekahnya.

Untuk mengetahui keutamaan dan manfaat sedekah lainnya, maka kamu bisa membaca penjelasan selengkapnya di rangkaian pertama artikel Mamikos ini.

1. Melipat gandakan pahala diri

Manfaat sedekah yang pertama dan mungkin sudah semua orang ketahui adalah melipat gandakan pahala diri. Kegiatan sedekah adalah sebuah perbuatan yang amat mulia dan dihargai Allah SWT. Dilipat gandakannya pahala merupakan salah satu ganjaran dari bersedakah.

Maksudnya adalah pahala yang kamu dapatkan jika bersedkah akan jauh lebih besar. Apalagi jika kamu melakukannya dengan ketulusan, murni dari hati dan tidak bertujuan untuk diketahui orang lain. Sederhananya tidak ada unsur pamer atau ria dan semata ingin memamerkan kekayaan yang sudah disedekahkan tersebut.

2. Sebagai Langkah Menyucikan Diri

Bersedekah juga merupakan salah satu langkah untuk menyucikan diri. Keutamaan sedekah satu ini bisa dibilang hampir sama dengan zakat. Sebab dosa-dosa orang yang melakukan sedekah akan dihapuskan oleh Allah SWT.

Keutamaan satu ini akan didapatkan apabila dilakukan berbarengan dengan melakukan taubat atas perbuatan dosa yang sudah dilakukan dan tak berhenti melakukan kebaikan lain di masa depan. Kamu bisa memperbanyak ibadah serta menghindari larangan-Nya.

3. Menghindarkan Diri dari Marabahaya

Melakukan sedekah juga bagian dari langkah menghindarkan malapetaka dan marabahaya. Sebab perlu kamu ketahui bahwa bisa terhindar dari marabahaya menjadi salah satu rezeki yang tak terkirakan nikmatnya. Dengan bersedekah, kamu pun sudah mengambil langkah untuk menjauhkan diri dari marabahaya tersebut.

Apa itu Sedekah Subuh dan Apa Keistimewaannya?

Pengertian dan manfaat dari sedekah sudah kamu kenali dengan lebih dalam dari penjelasan di atas. Maka kini saatnya mengetahui lebih lanjut apa itu sedekah subuh dan apa saja keistimewaannya.

Pengertian sedekah subuh sebenarnya masih sama seperti di atas hanya saja ditambahkan waktu subuh (setelah sholat subuh) sebagai penerang waktunya. Meskipun sebenarnya kegiatan bersedekah tidak perlu terpaku di waktu atau hari tertentu. Sebab melakukannya di waktu biasa pun, asal dengan niat tulus dan bukan sekadar pamer kekayaan, maka sama saja mengandung kebaikan.

Hadis yang Menyatakan Keutamaan Sedekah Subuh

Namun jika diurai berdasarkan pengertiannya, maka sedekah subuh adalah suatu kegiatan berbagi atau mengeluarkan harta dengan tujuan kebaikan bagi mereka yang berhak. Bisa juga merupakan kegiatan mengeluarkan harta di jalan Allah SWT di waktu setelah mendirikan salat subuh, sebelum terbitnya matahari pagi.

Salah satu yang menjadi keistimewaan dari sedekah pada waktu subuh adalah karena saat itu malaikat turun ke bumi dan akan langsung mendoakan orang-orang yang melakukan sedekah tersebut. Imam al-Bukhari dan Imam Muslim dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu pernah meriwayatkan:

“Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda:

مَا مِنْ يَوْمٍ يُصْبِحُ الْعِبَادُ فِيْهِ إِلاَّ مَلَكَانِ يَنْزِلاَنِ فَيَقُوْلُ أَحَدُهُمَا: اَللَّهُمَّ أَعْطِ مُنْفِقًا خَلَفًا. وَيَقُوْلُ اْلآخَرُ: اَللَّهُمَّ أَعْطِ مُمْسِكًا تَلَفًا

Yang artinya: Setiap awal pagi saat mentari terbit, Allah SWT menurunkan dua malaikat ke bumi dan salah satu nya kemudian berkata: ‘Ya Allah, berilah karunia pada orang yang menginfakkan hartanya. Gantilah pada mereka yang membelanjakan hartanya karena Allah SWT.’ Malaikat yang lain pun turut berkata: ‘Ya Allah, binasakan mereka orang-orang bakhil’.

Kapan Waktu Terbaik Melakukan Sedekah Subuh?

Selain penjelasan hadis di atas, almarhum Syekh Ali Jaber pernah menyakan bahwa ada salah satu resep amalan luar biasa yang perlu diikuti yakni sedekah subuh. Almarhum juga menekankan bahwa sedekah subuh mempunyai suatu keutamaan tersendiri sebab di waktu tersebut malaikat diturunkan ke bumi untuk mendoakan mereka yang mengeluarkan sedekah pada waktu subuh.

Untuk menghitung perkiraan subuh adalah sangat dekat dengan awal matahari terbit atau lebih kurang satu jam sebelum matahari terbit. Hal tersebut menandakan apabila kita melakukan sedekah usai mendirikan salat subuh, maka dalam perhitungan 1 jam kemudian malaikat masih mendoakan agar sedekah yang kita lakukan segera diganti.

Untuk bagaimana Allah SWT mengganti rezeki yang sudah kita keluarkan untuk sedekah bisa bermacam-macam cara dan tak perlu dicari tahu. Sebab Allah SWT akan mengganti dengan berlipat-lipat kali lebih besar apa yang sudah dikeluarkan.

Begini Cara Melakukan Sedekah Subuh di Rumah Sendiri

Penjelasan berikutnya yang perlu diketahui adalah bagaimana cara melakukan sedekah subuh jika hanya di rumah saja? Apalagi dalam situasi dan kondisi pandemi seperti ini. Maka kamu perlu menyimak tata cara bersedeh subuh di rumah sebagai berikut.

  1. Mengirimkan uang via rekening tepat pada seusai mendirikan salat subuh. Sasaran transfer yang dilakukan boleh ditujukan kepada orang tua, sahabat yang sedang membutuhkan, lembaga sosial, dan lainnya.
  2. Memberi dan bisa juga mengirimkan makanan pada tetangga, pondok pesantren, rumah yatim piatu, dan tempat lain yang jaraknya masih dekat dari rumah. Tetap pastikan untuk memberi tepat sebelum mentari terbit.
  3. Mengantar sumbangan kepada yang berhak atau membutuhkan bisa berupa uang, barang atau makanan, persis setelah mendirikan salat subuh.

Bacaan Niat Untuk Sedekah Subuh

Setelah mengetahui pengertian dan tata cara melakukan sedekah subuh, kini sampai juga kita pada bacaan niat untuk melakukan sedekah subuh. Menurut almarhum Syekh Ali Jaber, pada dasarnya tidak ada tuntutan doa khusus. Apapun yang doanya bisa bebas, asalkan dengan maksud dan tujuan baik.

Misalnya saja pemberi sedekah ingin segera mendapat jodoh, mendapat pekerjaan, segera diangkat penyakitnya, dimudahkan urusannya, dan lainnya, maka panjatkan saja doa sesuai yang diinginkan.

Contoh bentuk niat doanya bisa seperti ini:

“Ya Allah, hamba mohon dengan berkah sedekah subuh ini angkatlah penyakit hamba (jika pemberi sedekah sedang sakit,”, atau bisa juga ketika orang tua yang sakit, maka doakan juga kesembuhan orang tua. Atau ingin minta dipertemukan dengan jodoh, dilancarkan usaha, segera mendapat pekerjaan, atau membayar hutang pun bisa dipanjatkan dalam doa.

Itulah informasi mengenai pengertian, tata cara hingga doa niat sedekah subuh yang bisa disampaikan. Semoga saja apa yang Mamikos tuliskan dalam artikel kaliini dapat memberi pencerahan dan bisa sama-sama diamalkan di masa depan.

Memerlukan informasi hunian kos karena kamu sedang berencana pindah kos? Akses situs web dan aplikasi Mamikos sekarang. Daftar hunian kos yang tersediadi sana dijamin lengkap dan bisa memberikan kamu inspirasi. Apalagi kos-kosan yang kamu cari bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Pasti pencarian kos pun akan jadi lebih mudah dan nyaman.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah