Cara Melihat Nomor Peserta UTBK 2024 untuk Melihat Hasil Nilai UTBK 2024 beserta Contohnya

Cara Melihat Nomor Peserta UTBK 2024 untuk Melihat Hasil Nilai UTBK 2024 beserta Contohnya – Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) merupakan syarat utama dalam mengikuti SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Tes) PTN.

Semua jenis Perguruan Tinggi Negeri (PTN) mulai dari Akademik, Vokasi dan PTKIN Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri menggunakan hasil Ujian Tes Berbasis Komputer sebagai pertimbangannya.

Informasi Cara Melihat Nomor Peserta UTBK 2024

freepik.com/yanalya

UTBK 2024 dapat diikuti oleh semua calon mahasiswa baru lulusan SMA dan Sederajat tahun 2022, 2023 dan 2024.

Dan UTBK 2024 juga dapat ikuti oleh calon mahasiswa lulusan Paket C 2022, 2023, dan 2024 dengan umur maksimal 25 tahun per 1 Juli 2024.

Lalu bagaimana cara cek nomor peserta UTBK 2024? Mengecek nomor peserta UTBK 2024 itu sangat penting, ini karena untuk memastikan bahwa kami telah benar melakukan pendaftaran.

Jika kamu sedang mencari info terkait cara melihat nomor peserta UTBK 2024, nah kamu bisa terus membaca artikel ini.

Apa Itu UTBK?

UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) adalah tes seleksi masuk perguruan tinggi negeri di Indonesia yang dilaksanakan secara online.

Ujian ini menggantikan seleksi masuk berbasis komputer yang sebelumnya. UTBK telah digunakan sejak tahun 2019 yang diselenggarakan oleh SNPMB BPPP.

SNPMB merupakan lembaga satu-satunya sebagai penyelenggara tes untuk perguruan tinggi terstandar di Indonesia.Itu mengapa, hasil UTBK yang dilaksanakan oleh SNPMB memiliki keunggulan yang lebih baik.

Misalnya hasil tesnya lebih kredibel, nilai diberikan secara perorangan pada setiap peserta dan tentunya terstandar.

UTBK juga tersebar di seluruh wilayah Indonesia sehingga akan sangat memudahkan para calon mahasiswa baru untuk memilih lokasi tes yang dekat dengan tepat tinggalnya atau sekolahnya.

UTBK ditujukan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam bidang akademik dan bidang non-akademik. Dengan begitu dapat menentukan supaya yang dapat masuk ke perguruan tinggi negeri.

Nantinya hasil dari nilai UTBK dapat kamu gunakan untuk mendaftar ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui SBMPTN atau SNBT.

Hal ini karena hasil dari tes UTBK menjadi persyaratan wajib untuk mengikuti SNBT.

UTBK terdiri dari beberapa tes, yaitu materi yang diujikan untuk UTBK SNBT terdiri dari Tes Potensi Skolastik (TPS), Tes Kemampuan Bahasa Inggris, dan Tes Kemampuan Akademik (TKA).

Sedangkan materi untuk UTBK SNBT terdiri dari Tes Potensi Skolastik (TPS), Literasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Tes tersebut wajib diikuti oleh semua peserta UTBK 2024. Dalam SNBT 2024, setiap calon mahasiswa baru hanya diperbolehkan mengikuti satu kali tes saja.

Untuk tes dilakukan dalam dua gelombang yakni 14 hari dan 28 sesi yang mana setiap hari terdiri dari dua sesi.

UTBK dilaksanakan setiap tahun oleh SNPMB dan hasilnya digunakan sebagai salah satu syarat untuk masuk ke perguruan tinggi negeri di Indonesia. Jadi, pastikan bahwa kamu sudah terdaftar sebagai peserta UTBK 2024.

Persyaratan UTBK 2024

Bagi calon mahsiswa baru yang ingin mengikuti UTBK 2024, maka wajib memenuhi persyaratan yang yang telah ditetapkan oleh SNPMB.

Nah di bawah ini adalah beberapa persyaratan mengikuti UTBK 2024:

  1. Memiliki Akun SNPMB.
  2. Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki NIK (Nomor Induk Kependudukan)
  3. Siswa SMA/sederajat lulusan 2024 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/sederajat Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2024 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024) yang dilengkapi dengan: Foto terbaru (berwarna), stempel/cap sekolah, dan tanda tangan Kepala Sekolah.
  4. Siswa lulusan SMA/sederajat tahun 2022 dan 2023 atau lulusan Paket C tahun 2022 dan 2023 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024). Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.
  5. Tidak lulus jalur SNBP 2024, 2023, atau 2022.
  6. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.
  7. Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah portofolio.
  8. Bagi peserta tuna netra wajib mengunggah Surat Pernyataan Tuna Netra.
  9. Hasil UTBK 2024 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan PTN 2024.

Jadwal Lengkap UTBK SNBT 2024

  1. Registrasi Akun SNPMB Siswa – 8 Januari – 15 Februari 2024
  2. Pendaftaran UTBK-SNBT – 21 Maret – 5 April 2024
  3. Pelaksanaan UTBK Gelombang I – 30 April dan 2 – 7 Mei 2024
  4. Pelaksanaan UTBK Gelombang II – 14 – 20 Mei 2024
  5. Pengumuman Hasil SNBT – 13 Juni 2024
  6. Masa Unduh Sertifikat UTBK – 17 Juni – 31 Juli 2024

Cara Melihat Nomor Peserta UTBK 2024

Saat kamu mengikuti UTBK maka kamu perlu melakukan pengecekan nomor peserta UTBK untuk memastikan kamu terdaftar UTBK.

Dan jika nomor UTBK kamu tidak keluar, mak kamu bisa segera melakukan tindakan supaya nomor peserta kamu bisa keluar.

Untuk mengecek nomor peserta UTBK, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Kunjungi situs resmi SNPMB di https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Klik tombol “Login” pada pojok kanan atas halaman.
  3. Masukkan email dan password yang kamu gunakan saat mendaftar UTBK.
  4. Setelah berhasil login, klik menu “Peserta”.
  5. Pada halaman “Peserta”, kamu akan melihat nomor peserta UTBK yang tertera di sana.

Sedangkan untuk melihat hasil SNBT UTBK 2024, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Kunjungi situs resmi https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  2. Pada beranda klik menu “Pengumuman SNBT” untuk melihat hasil pengumuman UTBK 2024.
  3. Masukkan nomor peserta SNBT dan tanggal lahir dengan benar
  4. Lalu klik “Lihat Hasil Seleksi.”

Apa yang Bisa Dilakukan Jika Nomor Peserta UTBK Tidak Ditemukan?

Jika nomor peserta UTBK tidak ditemukan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan.

Pertama, pastikan bahwa nomor peserta yang dimasukkan benar dan sesuai dengan nomor peserta yang tertera pada kartu peserta UTBK.

Jika nomor peserta sudah benar, namun tetap tidak ditemukan, maka bisa mencoba langkah-langkah berikut:

  1. Hubungi panitia UTBK di universitas yang dipilih untuk mengikuti tes. Panitia akan membantu mencari informasi mengenai nomor peserta dan memberikan solusi terbaik.
  2. Cek kembali email atau surat pemberitahuan dari panitia UTBK untuk memastikan bahwa nomor peserta yang dimasukkan benar.
  3. Pastikan bahwa sistem informasi UTBK sedang dalam kondisi normal dan tidak sedang mengalami gangguan teknis.
  4. Jika semua cara di atas sudah dicoba namun tetap tidak berhasil, maka segera hubungi SNPMB melalui email resmi atau melalui call center untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

Penutup

Cek nomor peserta UTBK sangat penting karena nomor peserta tersebut digunakan untuk mengakses informasi penting terkait pelaksanaan UTBK, seperti jadwal ujian, lokasi ujian, dan pengumuman hasil ujian.

Selain itu, nomor peserta juga digunakan untuk mengakses kartu peserta UTBK yang harus dibawa saat hari pelaksanaan ujian.

Tanpa nomor peserta, Anda tidak akan dapat mengakses informasi dan dokumen penting terkait pelaksanaan UTBK.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk selalu memeriksa nomor peserta Anda secara berkala dan menyimpannya dengan baik.

Nah itulah cara melihat nomor peserta UTBK 2024 yang dapat kamu ikuti langkah-langkahnya yang sudah disebutkan di atas.

FAQ

Berapa jumlah peserta UTBK 2024?

Jumlah peserta UTBK 2024 adalah 785.085 orang.

Kapan hasil UTBK 2024 keluar?

Hasil UTBK 2024 keluar pada tanggal 13 Juni 2024.

Pengumuman SNBT 2024 dimana?

Pengumuman SNBT 2024 ada di laman resmi https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/utbk-snbt/pengumuman-snbt.

Kapan jalur mandiri 2024 dibuka?

Pelaksanaan jalur mandiri berbeda di setiap universitasnya, namun secara umum pendaftarannya dibuka pada bulan Mei – Juni 2024.

Gelombang 2 UTBK 2024 kapan?

Gelombang 2 UTBK 2024 dilaksanakan pada tanggal 14 – 20 Mei 2024.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta