Cara Melihat Stalker Instagram Tanpa Aplikasi, Mudah dan Cepat

Cara Melihat Stalker Instagram Tanpa Aplikasi, Mudah dan Cepat – Semakin maraknya penggunaan platform sosial media saat ini salah satunya Instagram, hampir setiap orang membagi momen di sosial media yang terkenal ini. Dari penggunaan pribadi, keperluan bisnis perusahaan untuk melakukan branding hingga oleh instansi hingga organisasi pemerintah maupun swasta. Semua orang pada umumnya bisa membuat akun baru dan bersosialisasi di Instagram.

Trik Melihat Stalker Instagram Tanpa Aplikasi, Mudah dan Cepat

suara.com

Sosial media yang mempunyai basis data yang memeang besar dan para pengguna yang memposting foto, video dan konten setiap harinya. Pengguna juga bisa mengikuti berita terbaru langsung dari akun berita resmi. Artis pun juga dapat menyapa dan berinteraksi secara langsung dengan para penggemar mereka tanpa batas waktu dan kapan saja.

Bersamaan dengan banyaknya kesenangan dan kemudahan ini tentunya ada resiko dan bahaya yang mengintai. Mulai dari kejahatan cyber, penipuan uang, pembobolan akun hingga mereka yang suka menguntit seseorang. Kemajuan teknologi telah membantu mempermudah penguntit Instagram menjebol akun dan menyalahgunakan video atau foto yang dimaksudkan untuk tujuan pribadi.

Kiat Mengatasi Stalker Instagram

Walaupun tidak banyak yang bisa kamu lakukan jika ada seseorang yang mencurigakan menguntit kamu di Instagram, meskipun kamu menggunakan username dengan simbol. Selama mereka tidak melakukan pengancaman atau benar-benar mengganggu privasi kamu dengan cara apa pun, para penguntit tidak dapat dijerat dengan pasal dan hukum. Salah satu  resiko yang harus diterima dari media sosial karena siapa saja yang bergabung didalamnya harus selalu siap profil akunnya dilihat banyak orang dan mereka dapat melakukan apa pun yang mereka inginkan dengan informasi yang kamu unggah secara online. Berikut kiat agar terhindar dari penguntit dunia maya.

Private Account

Jika kamu merasa risih dan tidak aman, ada beberapa pengaturan privasi Instagram yang dapat kamu tentukan sendiri di Instagram yang memungkinkan untuk menghentikan orang yang mengikuti kamu untuk melihat semua informasi tentang kamu. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka apllikasi Instagram. 
  2. Klik pada bagian profil akun Instagram kamu, lalu klik pada icon garis tiga.
  3. Langkah yang kedua adalah klik pada menu Pengaturan”.
  4. Klik pada bagian Privasi dan Keamanan.
  5. Klik lagi pada Privasi Akun.
  6. Silahkan klik pada bagian icon pada lingkaran kotak warna merah
  7. Klik OK untuk mengubah ke akun private.

Sekarang akun Instagrammu sudah berubah menjadi akun privasi atau private account. Jika ingin mengubah kembali ke akun publik cukup ikuti caranya sama seperti diatas. Buka menu Pengaturan > Privasi dan Keamanan > Privasi Akun.

Blokir Stalker

Cara selanjutnya untuk menghindari atau mengamankan diri dari stalker adalah blokir akun mereka. Metode ini mungkin patut dicoba jika stalker tersebut sudah benar-benar dirasa mengganggu akunmu. Kamu boleh-boleh saja mencoba melakukan hal ini karena hal tersebut dilakukan untuk menjaga keamananmu dari orang yang bermaksud buruk.

  1. Buka Instagram di smartphone kamu.
  2. Cari akun Instagram yang akan kamu blokir dengan mengetikkan username atau nama pada tab Search.
  3. Setelah ketemu, klik akun tersebut untuk masuk ke laman profil-nya.
  4. Kemudian ada sebuah ikon tiga titik pada pojok kanan atas, klik ikon tersebut.
  5. Lalu pilih Blokir (block) dan pilih Yes.
  6. Pemblokiran pun selesai.

Kurangi Posting Hal yang Bersifat Sangat Pribadi

Hal terakhir yang bisa kamu lakukan adalah kurangi memposting sebuah gambar atau konten di Instagram yang memang bersifat pribadi. Untuk mengamankan diri dari stalker, sebaiknya mengurangi posting konten yang menyentuh ranah pribadi. Menggunggah sesuatu yang berkaitan dengan hal pribadi ke Instagram kerap kali malah menjadi sesuatu yang buruk.

Jika tetap ingin memposting sesuatu yang memang bersifat pribadi seperti informasi dan data diri, kamu bisa melakukan sensor dengan cara mencoret dengan pen yang disediakan Instagram atau stiker-stiker lucu yang sudah ada. 

Cara Mengecek Instagram Stalker Tanpa Aplikasi

  1. Melalui browser di smartphone atau laptop, akses website ini
  2. Sebelum masuk ke website, pastikan akun Instagrammu tidak sedang dalam keadaan private alias dalam keadaan tidak terkunci.
  3. Setelah masuk ke web tersebut, isi username dengan nama akun Instagram kamu, kemudian klik kotak captcha yang bertuliskan “I’m not a robot”, lalu klik submit.
  4. Scroll ke bawah untuk melihat akun mana saja yang sudah menguntit akun Instagram kamu hari ini.
  5. Nah sekarang kamu tau siapa yang suka membuka profil Instagram kamu.
  6. Setidaknya dengan cara ini, kamu jadi tahu siapa yang diam-diam memperhatikan kamu dengan membuka akun Instagram..

Cara Melihat Stalker Instagram Secara Resmi

Ternyata Instagram juga memiliki fitur resmi untuk melihat stalker. Dengan fitur ini, Instragram menyediakan fitur yang resmi untuk mengetahui interaksi dalam akun IG. Nantinya, kamu bisa mengetahui ada berapa banyak like, komentar, dan simpan untuk postingan Instagram Feed. Hingga berbagai interaksi yang dilakukan dalam Instagram Stories.

Walau tidak dapat langsung mengetahui pasti akun Instagram stalker tersebut, kamu bisa mencoba langkah-langkah berikut ini.

  1. Buka aplikasi Instagram dan klik ke halaman Profil. Kemudian klik Menu > klik Pengaturan yang ada pada bagian bawah.
  2. Kita harus beralih terlebih dahulu ke Akun Profesional Instagram. Dulu ada fitur Instagram Bisnis di mana kita bisa menyambungkan akun Instagram dengan Facebook Fanspage. 
  3. Sekarang kamu bisa dengan mudah beralih ke mode Akun Profesional untuk mendapatkan insight dari Instagram. Caranya klik opsi Beralih ke Akun Profesional > Kreator untuk akun pribadi dan non-bisnis.
  4. Pilih pada Kategori Akun Kreator. Sebelum itu, kamu akan diberitahu apa saja kelebihan Akun Kreator Instagram dan untuk lanjut ke proses berikutnya tinggal klik Selanjutnya. Lalu pilih kategori yang sesuai dengan minat, kemudian klik Selesai.
  5. Sekarang Akun Kreator Instagram kamu sudah diaktifkan. Lalu untuk mengecek stalker Instagram yang ada di posting Instagram Feed, kamu bisa klik lihat Insight yang ada pada bagian bawah. Selain itu, kamu juga bisa mengetahui like, komentar, direct message, hingga postingan yang disimpan. Ada juga opsi lain, yaitu untuk mengetahui kunjungan profil, jangkauan, dan impresi.

Cek Insight Pada Instagram Stories

Kamu juga bisa melihat insight dari stori yang sudah tayang 24 jam dengan pergi ke Profile > Menu > Archive > Archive Story. Pilih Instagram Stories lalu swipe ke atas untuk melihat insight yang kurang lebih sama seperti Instagram Feed sebelumnya.

Bahaya Menggunakan Sembarang Layanan Cek Stalker

Sebenarnya ada banyak bahaya yang mungkin saja mengancam kamu jika menggunakan layanan tersebut. Untuk yang paling ringan, bahaya menggunakannya adalah peretasan atau hack terhadap akun Instagram kamu. Sebutkan saja aplikasi seperti Find Stalker, Follower Analyzer, Insights for Instagram, Xprofile, Who Stalker, dan sebagainya yang kemungkinan besar juga memiliki cara dan metode sama.

Misalnya tiba-tiba muncul following tidak jelas di akunmu. Bahaya terparah dari penggunaan layanan ini adalah adanya tindakan peretasan hingga memanfaatkan data pribadimu. Jadi meskipun kamu bisa mencari tahu siapa stalker Instagram, kamu tetap harus berhati-hati menggunakan layanan cek instagram stalker.

Nah itu tadi penjelasan Mamikos tentang cara mengecek stalker di akun Instagram tanpa aplikasi. Tetap jaga data pribadi dan hal privasi kamu meski asik bersosial media. Jangan lupa download aplikasi Mamikos untuk informasi mengenai hunian kos lengkap sesuai kebutuhanmu!


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah