Cara Melukis dan Langkah-langkah Membuat Lukisan untuk Pemula

Apa saja cara yang harus diperhatikan serta langkah-langkah dalam membuat lukisan? Simak lengkapnya di bawah ini…

26 September 2023 Anang

Cara Melukis – Agar pemula dapat menghasilkan suatu karya lukisan yang indah dibutuhkan suatu proses yang tidak mudah.

Hal itu dikarenakan tidak semua orang menguasai dan juga mengetahui cara-cara maupun langkah-langkah membuat lukisan.

Sebelum memulai melukis, sebaiknya Kamu harus mengetahui terlebih dahulu apa saja cara yang harus diperhatikan serta langkah-langkah yang harus dilakukan dalam membuat lukisan.

Cara Melukis dan Langkah-langkah Membuat Lukisan

Cara Melukis dan Langkah-Langkah Membuat Lukisan untuk Pemula
freepik.com/author/freepik

1. Mengenali Kuas yang Dibutuhkan

Alangkah baiknya untuk melakukan persiapan terhadap alat dan bahan membuat lukisan sebelum Kamu memulai untuk mendalami bagaimana cara melukis untuk pemula.

Terdapat 2 kuas atau brush yang sering digunakan dan telah menjadi favorit dari para pelukis yang profesional menurut seorang ilustrator yang bernama Rachel Hinderliter. 

Pertama adalah quill brushes yang mempunyai tekstur kuas lebih tebal sehingga memungkinkan untuk memberikan kesempurnaan di akhir pembuatan lukisan dan juga menahan air lebih banyak, terutama pada saat Kamu melukis sebuah daun-daunan.

Kedua adalah raphael soft aqua yang mempunyai bentuk bulat di ujung kuasnya dengan pilihan sebanyak 12 jenis ukuran.

Ukuran tersebut ditandai dengan penomoran angka, seperti nomor 2 digunakan untuk menandai ukuran yang terkecil hingga nomor 24 digunakan untuk menandai ukuran yang terbesar.

Apabila Kamu baru saja belajar tentang bagaimana cara dan langkah-langkah membuat lukisan untuk pemula, maka Kamu akan membutuhkan tiga jenis kuas yang mempunyai ujung bulat kecil dengan nomor 6, 5, dan 4.

Atau bisa menggunakan sebuah kuas datar yang besar dan bersudut dengan ukuran 2 inci atau lebih.

Kuas datar yang bersudut tersebut sangatlah multifungsi karena dapat memberikan detail-detail yang kecil serta dapat digunakan untuk melukis di area yang besar.

2. Menggunakan Cat Air

Terdapat 2 jenis cat air yang biasanya digunakan sebagai bahan untuk membuat lukisan dan dapat Kamu temukan di pasaran, yaitu tabung atau tube dan pan.

Pan sendiri lebih mudah pada saat dibawa bepergian, tapi akan sulit dalam mengumpulkan cat dengan jumlah yang tepat pada saat digunakan untuk mewarnai beberapa area yang gelap atau besar.

Apabila Kamu menggunakan cat air yang berbentuk tube, maka akan dapat mengumpulkan cat dengan jumlah yang sedikit maupun sebanyak mungkin dan tergantung keinginan Kamu untuk dapat diletakkan di sebuah wadah atau palet.

Hal itu berguna agar tidak susah pada saat mengambil cat ketika Kamu sedang melukis.

3. Membangun Sebuah Warna

Kegiatan ini akan membantu sekali bagi Kamu untuk bisa berlatih dalam membangun berbagai jenis warna dari air biasa hingga menggunakan campuran dari cat yang jenuh.

Mulailah langkah-langkah membuat lukisan dengan menggunakan satu warna saja dan capailah efek yang mulus dan dikenal oleh orang-orang dengan nama ombre.

Mulailah untuk belajar dengan menggunakan kertas cat air yang kering. Kemudian masukkan sedikit air ke dalam palet dan tuangkan sedikit cat di sebelahnya. 

Close