Cara Membalas Email Panggilan Interview Kerja yang Baik +Contoh
Jika telah mengirim surat untuk lamaran kerja ini, maka selanjutnya adalah kita harus menunggu panggilan tes dan mengenal cara membalas email panggilan interview.
Cara Membalas Email Panggilan Interview Kerja yang Baik +Contoh – Bagi mereka yang baru lulus sekolah atau kuliah, maka selanjutnya adalah tahap melamar pekerjaan atau mencari pekerjaan.
Jika telah mengirim surat untuk lamaran kerja ini, maka selanjutnya adalah kita harus menunggu panggilan tes dan mengenal cara membalas email panggilan interview.
Adapun metode yang biasanya diterapkan yaitu dengan menggunakan SMS, lewat panggilan telepon dan juga dengan memakai email.
Yuk, simak ulasan cara membalas email panggilan interview kerja yang baik berikut!
Panggilan Interview Pekerjaan Sering Dilakukan Lewat Email
Daftar Isi [hide]

Email sekarang ini sudah digunakan untuk berbagai macam keperluan. Sering kali email tersebut dimanfaatkan sebagai media panggilan interview.
Hal yang jelas terjadi jika kita memiliki potensi diterima kerja, yaitu kita akan dihubungi pihak HRD perusahaan.
Jika memang kita dirasa perusahaan mempunyai kekuatan sebagai karyawan di sana, maka akan dihubungi melalui email.
Harapan pihak HRD itu sendiri yaitu meminta konfirmasi akan kehadiran dalam interview yang dilaksanakan pada jadwal tertentu. Jadi, kamu diwajibkan mengkonfirmasi kehadiran tes interview ini sebelumnya.
Lalu hal yang mungkin sering menjadi pertanyaan adalah seputar bagaimana cara membalas email untuk undangan interview tersebut.

Advertisement
Contoh Surat Panggilan Interview HRD
Bisa saja kita berhalangan untuk hadir pada tes rekrutmen atau sudah siap hadir menjalani tes tersebut.
Sebelumnya, kita pahami lebih dahulu seperti apa contoh surat panggilan tes interview dari HRD dan cara membalas email panggilan interview. Berikut ini ada contoh surat panggilan tes pekerjaan tersebut.
Kepada Sdr/i,
Kami dari perusahaan A yang bergerak pada bidang Jasa Keuangan.
Berdasarkan kepada lamaran yang Anda kirim lewat Job Fair untuk posisi B, kami ingin mengundang Sdr/i mengikuti tes dengan ketentuan berikut:
Hari/Tanggal : Rabu, 11 Oktober 2023
(Kalau Anda berhalangan mengikuti walk-in interview pada jadwal di atas, maka silahkan Anda datang pada hari kerja Senin sampai Jumat pukul 08.00 AM)
Waktu : 08.00 – Selesai
Alamat : Jalan Y
Keterangan :
Silahkan membawa lamaran lengkap yang terdiri dari surat lamaran, CV terbaru, pas foto ukuran 4×6 berwarna 1 saja, fotocopy ijazah, SKL (kalau ijazah belum tersedia), dan transkrip nilai.
Kalau berkas belum dapat disertakan, maka bisa menyusul. Silahkan konfirmasi kehadiran Anda dengan cara membalas email.