Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word beserta Contohnya
Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word beserta Contohnya – Cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word merupakan salah satu informasi penting buat kamu, para akademisi.
Selain itu, masyarakat umum yang notabenenya merupakan penulis tentu perlu tahu tentang pentingnya daftar isi serta cara membuatnya.
Untuk memenuhi kebutuhan itu, berikut akan diulas tentang bagaimana cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word. Simak hingga tuntas, ya.
Ini Dia Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word
Daftar Isi
- Ini Dia Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word
- Cara Membuat Daftar Isi Secara Otomatis
- Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word
- 1. Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word Komputer/Laptop
- 2. Cara Membuat Daftar Isi Manual Menggunakan Word di Ponsel
- Contoh Daftar Isi Dokumen
- Kesimpulan
Daftar Isi
- Ini Dia Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word
- Cara Membuat Daftar Isi Secara
Otomatis - Cara Membuat Daftar Isi Manual
yang Rapi di Word - 1. Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word Komputer/Laptop
- 2. Cara Membuat Daftar Isi Manual Menggunakan Word di Ponsel
- Contoh Daftar Isi Dokumen
- Kesimpulan
Daftar isi merupakan salah satu bagian penting dari sebuah karya tulis, baik itu ilmiah maupun non-ilmiah.
Dalam sebuah karya, terutama yang mempunyai konten begitu banyak, daftar isi bisa menjadi acuan pembaca sebelum memulai bacaan.
Dengan melihat bagian tersebut, pembaca bisa mendapatkan sedikit gambaran mengenai karya yang kamu tulis.
Namun, tidak
semua jenis daftar isi bisa memenuhi peranannya dengan baik. Biasanya, hal ini
dikarenakan tampilan daftar konten yang tidak rapi serta tidak sistematis
sehingga kurang bersifat informatif.
Contohnya, tersedia daftar isi, tetapi tidak disertai nomor halaman di sampingnya.
Selain itu, ada juga yang tersedia daftar isi disertai nomor di sampingnya, tetapi informasi di bagian tersebut tidak sesuai. Nah, hal itu juga kurang informatif, ya.
Guna menghindari adanya informasi yang tidak tersampaikan, cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word bisa kamu pelajari.
Namun sebelum ke cara manual, tidak ada salahnya mencoba langkah-langkah untuk menerapkan bagian ini dengan cara otomatis.
Cara Membuat Daftar Isi Secara
Otomatis
Dibandingkan dengan cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word, menggunakan metode otomatis jauh lebih simpel dan cepat. Berikut adalah cara-caranya.
- Pertama-tama, pastikan setiap judul, subjudul, ataupun sub-bab yang
ingin kamu masukan ke daftar isi telah diterapkan format masing-masing. Yakni,
gaya judul, subjudul, dan lain-lain. - Kamu bisa memblok tiap-tiap subjudul, kemudian mengganti format teks
normal dengan gaya Heading. Untuk
diketahui, Heading 1 adalah format
judul dan Heading 2 adalah format
subjudul. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan Heading 3, Heading 4, dan seterusnya untuk subjudul. - Kemudian, pastikan setiap halaman telah diberi penomoran dengan
tepat. - Jika kedua hal tadi sudah dilakukan, kamu bisa mencari tab References. Untuk diketahui,
terdapat perbedaan letak menu ini di Word 2003 dan sebelumnya dengan Word 2007
dan setelahnya. - Jika sudah menemukan tab tersebut, klik menu Ribbon dan pilih opsi Table
of Content. - Terakhir, pilih format daftar isi yang kamu inginkan.
Secara otomatis,
Word bakal menerapkan daftar isi sesuai dengan heading yang telah kamu buat. Jika font yang tersedia tidak pas dengan selera atau tidak sesuai dengan
aturan, ubah secara manual.
Caranya, pilih Update Table dan klik menu Update Table of Contents. Selanjutnya,
ketuk opsi Update entire table. Bagaimana,
sangat mudah, bukan?
Cara Membuat Daftar Isi Manual
yang Rapi di Word
Meskipun metode otomatis dikatakan sangat mudah, cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word juga tidak kalah praktis.
Cara ini bakal sangat berguna sekali buat kamu yang masih kesulitan mengoperasikan cara otomatis.
Selain itu, cara
ini juga akan sangat berguna untuk orang-orang yang masih menggunakan ponsel
dalam membuat makalah dan sebagainya.
1. Cara Membuat Daftar Isi Manual yang Rapi di Word Komputer/Laptop
Jika kamu menggunakan PC, berikut adalah langkah-langkah yang bisa diterapkan untuk membuat daftar isi manual.
Namun, sebelum memulainya, pastikan konten yang akan dimasukkan ke daftar telah disediakan. Langsung saja, berikut langkah-langkahnya.
- Pertama, siapkan lembar kosong untuk diisi dengan table of contents. Pastikan letak lembar
kosong ada di antara sampul makalah dan konten. - Kemudian, arahkan kursor ke penggaris dan tap dua kali bagian
tersebut. Jika tidak memunculkan apa-apa, ketuk kembali bagian tersebut hingga
tampil kotak dialog. Kamu bisa mengatur batas pengetikan supaya daftar isinya
jadi rapi. - Selanjutnya, buat titik-titik sepanjang 13 atau 15 cm, lalu klik
CTRL + C untuk meng-copy. Tidak perlu khawatir kepanjangan atau kependekan,
sebab jika itu terjadi, kamu bisa memperbaikinya secara manual. - Terakhir, tulis daftar isi dokumen secara manual disertai dengan
nomor halamannya. Kemudian, klik CTRL + V untuk menempel titik-titik tadi.
Pastikan posisi
daftar konten dan nomor halaman disesuaikan seperti pada umumnya. Yakni,
judul/subjudul di sebelah kiri dan nomor di ujung titik-titik sebelah kanan.
Menyinggung kembali soal daftar konten dokumen, selain menyiapkannya secara manual di lain tempat, kamu juga bisa menerapkannya melalui tab References.
Kemudian, pilih Heading dan masukkan tiap-tiap subjudul ke halaman kosong. Namun, serupa dengan cara otomatis, kamu hanya bisa menemukan subjudul jika bagian tersebut dibuat dengan format heading.
2. Cara Membuat Daftar Isi Manual Menggunakan Word di Ponsel
Untuk diketahui,
di Microsoft Word ponsel, kamu tidak akan menemukan yang namanya ruler. Jadi, pastikan benar-benar
teliti agar hasilnya rapi maksimal.
Untuk
langkah-langkahnya, simak step by step berikut
ini.
- Masuk ke dokumen yang ingin diberikan daftar isi, lalu tambahkan
kertas kosong antara sampul hingga kata pengantar dan konten. - Berikutnya, buat titik-titik secara manual, jangan terlalu panjang,
juga jangan terlalu pendek. Kemudian, salin titik-titik tersebut. - Selanjutnya, tulis daftar konten yang tersedia di dokumen dan paste titik-titik tadi. Jangan lupa
untuk memberi penomoran juga, ya. - Lakukan hal serupa hingga selesai dan tetap pastikan agar hasilnya
rapi.
Guna memastikan
kerapiannya, kamu juga bisa menggunakan alignment
justify. Namun, tidak semua orang bisa memastikan kerapian dengan cara
tersebut.
Sebagai alternatif lain, kamu bisa mengunduh aplikasi Soft Maker yang tersedia di Google Play Store.
Dengan itu, kamu bisa menerapkan cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word menggunakan penggaris. Jadi, bisa lebih rapi dan rata.
Contoh Daftar Isi Dokumen
Berikut adalah beberapa contoh daftar isi yang dibuat dengan cara manual.
- Contoh Daftar Isi Skripsi
- Contoh Daftar Isi Makalah Pendidikan
- Contoh Makalah Pendidikan Bahasa Indonesia
Kesimpulan
Setelah membaca ulasan di atas, bagaimana tanggapanmu? Sangat mudah sekali ‘kan membuat daftar isi itu, entah secara otomatis entah secara manual.
Langkah-langkah
tadi bisa dipelajari sebaik mungkin oleh siapa pun, termasuk para mahasiswa.
Sebagai informasi, antara cara otomatis dan manual sebetulnya sama saja, yang
diperlukan hanya ketelitian.
Sebab, jika tidak teliti, sekalipun menerapkan cara otomatis, bukan tidak mungkin bakal ada kesalahan di daftar isinya.
Terlebih lagi jika menggunakan cara manual, selain teliti pada daftar, kamu juga wajib memperhatikan kerapiannya.
Sebab, makin
rapi daftar isi dokumen yang kamu punya, tentu bakal makin besar peluang
filenya dibaca oleh orang-orang. Terutama oleh guru hingga dosen.
Itulah ulasan mengenai cara membuat daftar isi manual yang rapi di Word beserta contohnya. Semoga informasinya bermanfaat dan pembaca berhasil menerapkan langkah-langkahnya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: