Cara Meminta Maaf yang Baik Saat Kita Berbuat Salah yang Tulus dan Berkesan

Cara Meminta Maaf yang Baik Saat Kita Berbuat Salah yang Tulus dan Berkesan — Banyak yang mencari inspirasi kata-kata permintaan maaf yang menyentuh hati. Padahal permintaan maaf seharusnya datang dari diri sendiri dan tidak dapat didikte harus seperti apa. Karena mungkin saja kesalahan yang satu dan lainnya berbeda. Itu jugalah alasan mengapa hal ini tidak dapat dipukul rata.

Perlu kamu ketahui juga bahwa ada keutamaan meminta maaf dalam islam yang efeknya bisa sangat luar biasa. Untuk mengetahui tata cara meminta maaf yang baik atau cara minta maaf walaupun tidak bersalah tersebut, kamu bisa melanjutkan membaca ulasan Mamikos ini sampai selesai.

Langkah Meminta Maaf yang Baik, Tulus dan Berkesan

pexels.com/Suzy Hazelwood

Ada beberapa tips dan cara yang dapat kamu praktikkan sendiri saat hendak meminta maaf pada seseorang. Namun tentu saja, ada hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai permintaan maaf tersebut. Memohon maaf adalah sebuah tindakan atau upaya untuk memperbaiki sebuah hubungan dengan orang lain yang renggang karena kekhilafan atau suatu kesalahan.

Tidak mengherankan jika masih banyak orang yang kurang paham bagaimana cara untuk meminta maaf yang baik dan benar. Bahkan, tak jarang ada beberapa orang yang masih merasa kesulitan untuk menyampaikan suatu permohonan maaf. Namun jangan khawatir, sebab dalam artikel ini kamu dapat mempelajari serta menerapkan bagaimana cara memohon maaf yang baik. Langsung saja simak beberapa tips yang dapat kamu coba praktikkan saat hendak memohon maaf pada seseorang berikut ini.

1. Mengakui Apa yang Kamu Lakukan Memang Salah

Tahapan paling penting dan yang pertama Mamikos sarankan dari daftar cara minta maaf yang baik adalah dengan cara mengakui kesalahan diri sendiri dengan sadar lapang dada. Jika sudah menyadari dan mengakui bahwa kamu salah, maka kamu pun akan meminta maaf dengan tulus. Kamu perlu memahami juga latar belakang atau alasan dari tindakan, perbuatan atau kata-kata yang sudah kamu lakukan.

Sampaikan permintaan maaf dan sadari bahwa hal tersebut telah membuat orang lain terluka, kesal atau bahkan marah. Dengan menyadari apa yang sudah kamu lakukan, kamu pun dapat memohon maaf secara tepat.

2. Jangan Memakai Alasan Apapun

Cara mohon maaf selanjutnya yang bisa dipraktikkan adalah dengan mengakui kesalahan dengan tulus dan sadar. Jangan pernah mencoba untuk membenarkan apapun perbuatan yang sudah kamu lakukan. Misalnya saja dengan mengatakan bahwa apa yang kamu lakukan sebenarnya untuk kebaikannya dan meminta maaf jika hal tersebut justru menyakitinya.

Ungkapan tersebut justru menekankan bahwa kamu tidak sungguh-sungguh menyadari kesalahan apa yang kamu lakukan serta permintaan maaf kamu pun sama sekali tidak berarti. Sadari kesalahan tanpa membuat alasan apapun akan jauh lebih baik.

3. Tidak Boleh Playing Victim

Cara memohon maaf selanjutnya yang bisa kamu coba praktikkan adalah jangan sampai kamu justru plating victim alias berperan sebagai korban. Di sini kamu berniat untuk meminta maaf, jadi jangan pakai alasan atau pembenaran apapun. Jangan putar balikkan fakta dan justru menyalahkan orang tersebut. Apalagi jika kamu sampai menyatakan bahwa semua yang kamu lakukan adalah demi kebaikannya.

Hal ini justru mengesankan kamu sebenarnya tidak begitu peduli padanya dan justru membuat orang tersebut mempertanyakan kebenaran argumennya sendiri. Jika kamu melakukan hal ini itu tandanya kamu tidak sungguh-sungguh meminta maaf dan tidak ingin mempertanggung jawabkan perbuatan kamu sendiri. Dengan kata lain, mengutarakan permintaan maaf bukan karena kamu sadar telah berbuat kesalahan tapi justru hanya menganggapnya sebagai sebuah formalitas semata.

4. Utarakan Permintaan Maaf dengan Sungguh-sungguh

pexels.com/alleksana

Cara melakukan permintaan maaf selanjutnya yang wajib kamu lakukan adalah lakukanlah dengan ketulusan dan kesadaran penuh atas apa yang telah kamu perbuat. Sampaikan juga kepada lawan bicara kamu bahwa kamu merasa sangat menyesal sudah melakukan perbuatan yang melukai atau menyinggungnya. Akan tetapi, jangan sampai kamu menekankan perasaan bersalah secara berlebihan di hadapannya.

5. Menunjukkan Perubahan yang Lebih Baik

Cara untuk memohon maaf berikutnya yang dapat kamu lakukan adalah dengan menunjukkan perubahan yang jauh lebih baik. Karena memang menyatakan permohonan maaf saja tidak akan cukup untuk menunjukkan pada orang yang sudah terlanjur kamu sakiti bahwa kamu sudah berubah. Jadi cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan memperlihatkan padanya sebuah perubahan ke arah yang lebih baik tentu saja.

6. Jangan Menganggap Permohonan Maaf Sebagai Kompetisi

Cara meminta maaf berikutnya yang dapat kamu praktikkan adalah jangan menganggap permohonan maaf sebagai ajang kompetisi. Jangan terburu-buru dan dulu-duluan mendapatkan maaf. Kamu perlu menghargai sebuah hubungan antara kamu dan dia. Makanya, kamu perlu menghilangkan rasa gengsi saat kamu sedang meminta maaf pada seseorang

7. Permintaan Maaf Tidak Selalu Diterima

Usai kamu menerapkan langkah dan cara meminta maaf yang baik seperti yang sudah Mamikos contohkan di atas, ketahuilah bukan berarti kamu hanya akan meminta maaf sekali saja lalu selesai. Sebab, kadang-kadang, sebuah permintaan maaf baru akan dapat diterima oleh seseorang saat kamu sudah memintanya beberapa kali. Hal tersebut bisa jadi karena kesalahan atau kekhilafan yang kamu perbuat sulit ditolerir hingga masih tersimpan rasa marah dan kecewa di hatinya. Hal tersebut sangatlah wajar. Makanya, kamu jangan merasa gengsi untuk mengulangi permintaan maaf kamu dan jangan malah jadi ikutan marah jika ia masih belum merespon permintaan maaf darimu.

Kamu harus selalu ingat bahwa tujuan utama dari meminta maaf adalah untuk memperbaiki hubungan serta memupus sedikit rasa kecewa yang sudah terlanjur terbentuk. Meskipun tentu saja ucapan/permintaan maaf tersebut tidak akan serta merta menghapuskannya. Tapi setidaknya hubungan baik dengan orang tersebut dapat kembali terjalin dan baik-baik saja.

Meskipun misalnya kamu sudah mengajukan sebuah permintaan maaf namun masih belum diterima, jangan langsung merasa kesal atau marah. Sebab menerima dan memberikan maaf kepada seseorang yang sudah melukai bukanlah perkara mudah. Memaafkan kesalahan orang lain juga membutuhkan proses. Makanya kamu perlu sabar dan memberikannya waktu.

Penutup

Demikianlah inspirasi cara meminta maaf yang baik yang dapat langsung kamu praktikkan. Inti dari meminta maaf adalah kamu jangan memaksakan kehendak atau buru-buru menuntut dimaafkan. Karena cara orang memproses permintaan maaf atau kesalahan itu berbeda-beda. Maka, kamu perlu memberikan waktu yang cukup juga agar orang yang kamu mintai maaf bisa mengabulkan permintaan maaf kamu.

Bukan hanya tata cara meminta maaf yang baik saat berbuat salah aja yang masih daftar rekomendasi Mamikos kali ini. Tapi info mengenai link situs resmi dan aplikasi pencari hunian pun Mamikos sediakan pada artikel kali ini. Melalui situs dan aplikasi Mamikos nya, kamu dapat memperoleh info hunian terbaik dan bisa disesuaikan juga dengan kebutuhan kamu. Ingin hunian macam apa, lokasinya di mana atau berapa harga sewanya, bisa kamu atur. Lebih mudah, cepat, dan terpercaya.


Klik dan dapatkan info kost di dekatmu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah